Uploaded by User78939

1. PRINSIP-PRINSIP ASESMEN

advertisement
PRINSIP-PRINSIP ASESMEN
Menyeluruh
(Komprehensif)
Mencakup seluruh domain yang tertuang dalam setiap
KD
Berkesinambungan
Terencana, bertahap, dan terus -menerus
Obyektif
Adil, menerapkan kriteria yang jelas dalam pemberian
skor
Mendidik
Proses dan hasil dapat dijadikan untuk memotivasi
siswa, memperbaiki proses pembelajaran
Berorientasi pada
kompetensi
Terfokus pada pencapaian kompetensi (rangkaian
kemampuan), bukan hanya pada penguasaan materi
(pengetahuan)
Bermakna
Penilaian hendaknya mudah dipahami, mempunyai arti
dan bisa ditindaklanjuti oleh semua pihak
Valid
Menilai apa yang seharusnya dinilai dengan
menggunakan alat yang sesuai untuk mengukur
kompetensi
Reliabel
Memungkinkan perbandingan yang reliabel dan
menjamin konsistensi
FUNGSI ASESMEN
Menggambarkan sejauh mana siswa telah
mencapai suatu kompetensi
Mengevaluasi hasil belajar siswa dlm rangka
membantu memahami dirinya
Menemukan kesulitan belajar dan
kemungkinan prestasi yang bisa
dikembangkan siswa
Menemukan kelemahan/kekurangan proses
pembelajaran
Kontrol bagi guru dan sekolah ttg kemajuan
siswa
MANFAAT ASESMEN
 Mengetahui tingkat pencapaian siswa
 Sebagai umpan balik bagi siswa
 Memantau kemajuan dan mendiagnosis kesulitan belajar
siswa
 Masukan bagi guru untuk memperbaiki program
pembelajarannya di kelas
 Masukan bagi guru untuk merancang kegiatan belajar
sedemikian hingga siswa dapat mencapai kompetensi dengan
kecepatan yang berbeda-beda dalam suasana yang kondusif
& menyenangkan
 Memberikan informasi yang lebih komunikatif kepada orang
tua dan komite sekolah
MAKNA ASESMEN
BAGI SISWA
Dengan dilaksanakannya asesmen, maka siswa dapat
mengetahui sejauh mana telah berhasil mengikuti pelajaran
yang diberikan oleh guru. Hasil yang diperoleh siswa ada 2
kemungkinan
Memuaskan
Jika siswa memperoleh hasil yang
memuaskan dan hasil itu menyenangkan
tentu kepuasan itu ingin diperolehnya
lagi pada kesempatan lain akibatnya,
siswa akan mempunyai motivasi yang
cukup besar untuk belajar lebih baik,
agar lain kali mendapatkan hasil yang
lebih memuaskan lagi.
Tidak Memuaskan
Jika siswa yang tidak puas dengan hasil
yang diperoleh ia akan berusaha agar
lain kali keadaan itu tidak terulang lagi.
Oleh karena itu ia akan belajar lebih giat
lagi.
BAGI GURU
Dengan hasil penelitian yang diperoleh guru dapat
mengetahui siswa-siswa mana yang sudah berhak
melanjutkan pelajarannya karena sudah berhasil mencapai
ketuntasan materi tertentu, maupun mengetahui siswa yang
belum mencapai ketuntasan materi tertentu
Guru akan mengetahui apakah materi yang diajarkan
sudah tepat bagi siswa
Guru akan mengetahui apakah metode atau model
yang digunakan sudah tepat atau belum
BAGI SEKOLAH
Apabila guru-guru melakukan asesmen dan diketahui
bagaimana hasil belajar siswa-siswanya maka dapat
diketahui pula apakah kondisi belajar yang diciptakan oleh
sekolah sudah sesuai dengan harapan atau belum
Asesmen juga bisa digunakan untuk menentukan tepat
tidaknya kurikulum di sekolah
Informasi hasil asesmen yang diperoleh dari tahun ke
tahun dapat digunakan untuk menentukan kualitas
sekolah
Download