Uploaded by valarie.g.p

KARTOGRAFIB ACARA5 VALARIE GRACIA PUTRI

advertisement
LAPORAN PRAKTIKUM
KARTOGRAFI
(SVIG 193108)
ACARA V
NOMOR LEMBAR PETA (NLP)
Dibuat oleh :
Nama
: Valarie Gracia Putri
NIM
: 20/457116/SV/17563
Hari/Jam
: Senin 26 Oktober 2020
07.30 – 09.30 WIB
Kelompok
: Kartografi B
Asisten
: 1.Dhia Aulia Utami
2.Ratna Afriyanti
3.Revani Fitrah Ashari
PROGRAM STUDI SARJANA TERAPAN SISTEM INFORMASI
GEOGRAFIS
DEPARTEMEN TEKNOLOGI KEBUMIAN
SEKOLAH VOKASI
UNIVERSITAS GADJAH MADA
YOGYAKARTA
2020
LEMBAR KERJA PRAKTIKUM
I.
TUJUAN
1) Mampu membaca informasi lembar peta
2) Mampu mengidentifikasi skala peta dari lembar petanya
3) Mampu membuat konfigurasi penomoran peta multiskala
II.
III.
ALAT DAN BAHAN
No
Nama Alat/Bahan
Keterangan
1
Peta Rupabumi Indonesia
Peta yang akan dianalisa lembar petanya
2
Penggaris
Alat ukur
3
Kertas kerja
Media untuk menyalin nomor lembar peta
4
Scannner
Untuk scan hasil praktikum
LANGKAH KERJA (Langkah kerja di urutkan secara rinci per point)
1. Mengunduh peta Rupabumi Indonesia skala 1:25.000 wilayah daerah
masing-masing.
2. Menyiapkan kertas kerja sebagai media untuk melakukan praktikum.
3. Membuat Salinan konfigurasi NLP Skala 1:25.000 wilayah Bekasi pada
kertas kerja.
a. Membuat persegi dengan ukuran 9x9 cm.
b. Membagi persegi tersebut menjadi 9 persegi-persegi kecil.
c. Menyalin konfigurasi NLP peta pada kertas kerja dan menandai
NLP yang digunakan.
4. Membuat konfigurasi NLP skala 1:250.000 hingga skala 1:25.000
a. Membuat persegi panjang berukuran 24 x16 cm
b. Membagi persegi panjang tersebut menjadi persegi (grid) yang
berukuran 2x2 cm sehingga terbentuk grid yang panjangnya adalah
12 persegi dan lebarnya 8 persegi (untuk skala 1:250.000).
c. Membagi persegi tersebut menjadi 6 bagian (untuk skala
1:100.000).
d. Membagi lagi 6 bagian persegi tersebut masing-masing menjadi 4
bagian (untuk skala 1:50.000) sehingga terdapat 24 persegi.
e. Membagi lagi 24 bagian persegi tersebut masing-masing menjadi 4
bagian (untuk skala 1:25.000) sehingga terdapat 96 persegi.
f. Melakukan penomoran peta skala 1:250.000 (4 angka pertama).
g. Melakukan penomoran pada peta skala 1:100.000 (5 angka
pertama)
h. Melakukan penomoran pada peta skala 1:50.000 (6 angka pertama)
i. Melakukan penomoran pada peta skala 1:25.000 (7 angka pertama)
dan hanya dituliskan di wilayah peta yang digunakan.
j. Mengarsir wilayah NLP yang digunakan.
k. Menulis informasi tepi peta.
5. Membuat konfigurasi NLP skala 1:10.000 (disalin dari wilayah NLP skala
1:50.000).
a. Membuat persegi ukuran 12x12 cm
b. Membagi persegi tersebut menjadi grid yang berukuran 2x2 cm
sehingga dihasilkan persegi-persegi kecil berukuran 6x6.
c. Melakukan penomoran pada peta skala 1:50.000
d. Melakukan penomoran pada peta skala 1:25.000
e. Melakukan penomoran dan mengarsir peta skala 1:10.000 hanya
pada wilayah NLP yang digunakan.
IV.
HASIL PRAKTIKUM DAN PEMBAHASAN
Pertanyaan 1. Apa yang anda temukan dari beberapa simulasi konfigurasi NLP
dalam berbagai skala?
Sistem pembagian dan penomoran lembar Peta Rupabumi Indonesia dibuat
secara sistematis. Semakin besar skala nya maka nomor lembar peta nya
semakin banyak. Peta dengan skala 1:250.000 dengan ukuran 1° x 1°30’
terdiri dari 4 angka (contohnya 1209) dan peta skala tersebut terdiri dari enam
lembar peta dengan skala 1:100.000. Enam lembar peta dengan skala
1:100.000 yang memiliki ukuran 30’ x 30’ terdiri dari 5 angka (contohnya
1209-1, 1209-2, dan seterusnya), penomoran tersebut dilakukan dari kiri ke
kanan. Setiap satu lembar peta skala 1:100.000 tersebut, terdiri dari empat
lembar peta dengan skala 1:50.000 berukuran 15’ x15’ dimana peta tersebut
terdiri dari 6 angka (contohnya 1209-11, 1209-12), penomoran peta dengan
skala tersebut juga dilakukan dari kiri ke kanan. Satu lembar peta dengan
skala 1:50.000 tersebut dibagi lagi menjadi empat lembar peta berukuran 7,5’
x 7,5’ dengan skala 1:25.000 yang terdiri dari 7 angka (contohnya 1209-111,
1209-121, dan seterusnya) dimana peta tersebut terdiri dari 9 lembar peta
yang memiliki ukuran 2,5’ x 2,5’ dengan skala 1:10.000 yang terdiri dari 8
angka (contohnya 1209-1111, 1209-1211 dan seterusnya). Selanjutnya,
terdapat juga informasi tepi peta yang memuat ukuran grid atau ukuran lembar
peta.
Pertanyaan 2. Apa fungsi dari Penomoran Lembar Peta dan pentingkah NLP
disertakan di dalam informasi tepi peta?
Informasi tepi peta memuat nomor lembar peta dan petunjuk letak peta karena
nomor lembar peta yang diatur oleh Badan Informasi Geospasial (BIG)
menunjukkan lokasi peta pada konfigurasi seri peta yang ada di suatu wilayah
dan dibuat secara sistematis untuk memudahkan pencarian pada indeks peta.
Dari nomor lembar peta tersebut, dapat diketahui lokasi dimana suatu daerah
berada lengkap dengan skala petanya. Setiap negara mempunyai cara
penomoran lembar peta yang berbeda-beda, Indoesia mengacu pata sistem
grid UTM (Universal Transverse Mercator) dan ukuran lembar peta tersebut
tergantung dari skala peta yang dibuat dimana jika semakin besar skala
petanya maka semakin banyak angka penomoran lembar peta tersebut. Nomor
lembar peta memiliki manfaat dalam pembuatan grid peta karena dapat
menunjukkan koordinat peta yang dihitung menggunakan persamaan
matematika. Perhitungan tersebut dihitung berdasarkan skalanya. Fungsi
sederhana seperti ini juga sangat membantu dalam pelaksaan dan pembuatan
Peta Rupabumi Indonesia terutama dalam Menyusun indeks peta dalam suatu
wilayah.
V.
KESIMPULAN
1. Pada informasi tepi peta terdapat nomor lembar peta dan konfigurasi peta.
Nomor lembar peta menunjukkan lokasi peta pada konfigurasi seri peta
yang ada di suatu wilayah dan dibuat secara sistematis untuk memudahkan
pencarian pada indeks peta.
2. Semakin besar skalanya maka semakin banyak digit penomorannya. Skala
1:250.000 memiliki empat digit nomor, skala 1:100.000 memiliki lima
digit nomor, skala 1:50.000 memiliki enam digit nomor, skala 1:25.000
terdiri dari tujuh digit nomor dan skala 1:10.000 terdiri dari delapan digit
nomor.
3. Konfigurasi peta dibuat berdasarkan grid pada nomor lembar peta dan
dihitung berdasarkan skalanya.
VI.
DAFTAR PUSTAKA
Nasional, B. S. (2010). Spesifikasi Penyajian Peta Rupabumi - Bagian 4: Skala
1:250.000. Jakarta: Badan Standardisasi Nasional.
Riqqi, Akhmad. "Pemikiran Sistem Pembagian Lembar Peta dan Penomoran Lembar
Peta Dasar Skala Besar di Indonesia." Geomatika Vol. 25 No. 1 (2019): 1-8.
LAMPIRAN
1. Salinan konfigurasi NLP yang ada di peta RBI wilayah Bekasi.
2. Konfigurasi NLP 1:250.000 hingga 1:25.000
3. Konfigurasi NLP skala 1:10.000.
Download