1. a. Ruang kejadian adalah himpunan bagian dari ruang sampel yang memiliki karakteristik tertentu dan biasanya disimbolkan dalam huruf besar b. Ruang sampel adalah Himpunan dari semua hasil yang mungkin muncul pada suatu percobaan dan biasanya disimbolkan dengan huruf S c. Peluang adalah nilai yang digunakan untuk mengukur tingkat terjadinya suatu kejadian yang acak. Probabilitas secara umum merupakan peluang bahwa sesuatu akan terjadi. 2. Distribusi Peluang didefinisikan dengan suatu fungsi peluang, dinotasikan dengan p(x) atau f(x), yang menunjukkan peluang untuk setiap nilai variabel acak. Variabel acak adalah peristiwa yang diharapkan akan terjadi, yang biasanya dilambangkan dengan X 3. Peluang bersyarat dapat diartikan sebagai peluang suatu kejadian (A) jika kejadian lain (B) diketahui telah terjadi yang disimbolkan dengan P(A/B). Misalkan A dan B adalah dua kejadian dalam ruang sampel S. Kejadian A dengan syarat B adalah kejadian munculnya A yang ditentukan oleh persyaratan kejadian B telah muncul. Kejadian munculnya A dengan syarat B ditulis A|B. Demikian juga sebaliknya, kejadian B dengan syarat A, ditulis B|A adalah kejadian munculnya B dengan syarat kejadian A telah muncul. 4. Teorema Bayes atau yang dikenal dengan aturan atau bayes. Teorema ini digunakan untuk menghitung kaidah probabilitas terjadinya suatu peristiwa berdasarkan pengaruh didapat dari diservasi. Teorema ini menerangkan hubungan antara probabilitas terjadinya suatu peristiwa (misalkan peristiwa A) dengan syarat peristiwa lain(misal peristiwa X) telah terjadi.