Uploaded by juone2121

resume

advertisement
Dalam paper ini menjelaskan tentang penilaian wisatawan terhadap warisan geologi yang
mencakup geomorfologi yang terdapat pada Provinsi Lubelskie, SE Polandia. Penilaian tersebut
didapatkan melaui survei di internet. survei dilakukan selama 6 minggu dan didapatkan sebanyak
693 jawaban. Dilakukannya penilaian tersebut bertujuan untuk mengusulkan tempat wisata
kedalam daftar nasional geomorphosite dan dipilih untuk penelitian. Salah satu faktor utama
yang menjadikan Provinsi Lubelskie menjadi objek wisata karena keterdapatan bentang alam dan
struktur geologi yang beragam, dan juga faktor geomorfologi pada provinsi ini juga memberikan
daya tarik yang lebih. Selain menyuguhkan keindahan alam yang indah geomorfologi pada
provinsi ini juga ditandai dengan nilai-nilai ilmiah, budaya, ekologi dan estetika yang tinggi.
Menurut Newsome dan Dowling (2010), Geotourism adalah pariwisata berkelanjutan dengan
fokus utama pada fitur geologi bumi dengan cara yang menumbuhkan pemahaman lingkungan
dan budaya, apresiasi dan konservasi, dan bermanfaat secara lokal. Hal terpenting dalam
melakukan pengembangan pada objek pariwisata ini adalah dilihat dari nilai-nilai geologis dan
geomorfologi daerah tersebut. Potensi tertinggi adalah di bidang struktur geologi dan bentang
yang beragam.
Pada tahun 2007, Asosiasi Geomorfologi Polandia menyiapkan daftar geomorphosite (total 45)
yang mewakili keragaman bentang alam di Polandia (Migo M 2008). Salah satu cara untuk
menarik perhatian wisatawan adalah dengan menerbitkan situs (di WWW atau dalam monograf)
dan dapat mengarah pada perlindungan dan pengembangan materi pendidikan serta
meningkatkan daya tariknya bagi wisatawan karena ketersediaan informasi di situs dan fasilitas
wisata. Enam situs diusulkan dari daerah yang diteliti: Vistula River Gap, sebuah lereng curam di
Dobre, loess gullies di daerah Kazimierz Dolny, daerah karst di Bukit Chełm, Celah Sungai Bug
Podlaski dekat Mielnik dan bagian celah sungai di Tomaszów Roztocze. Ke enam situs tersebut
sangat cocok untuk dijadikan area pembelajaran untuk wisatwan dikarenakan keadaan geologi
setiap situs yang beragam.
Analisis hasil dilakukan pada seluruh populasi responden, serta secara terpisah untuk provinsi
Lubelskie, provinsi Mazowieckie dan kelompok provinsi Małopolskie, Śląskie, Wielkopolskie
dan Dolnośląskie (dengan sejumlah besar responden, di provinsi dengan karakter yang sama).
Survei ini selesai oleh 693 responden. Kelompok responden yang dominan adalah laki-laki
(89%), berusia 20-40 (60%) dan dengan gelar sarjana (69%). Adapun distribusi geografis,
kelompok terbesar berasal dari provinsi Lubelskie (35%), Mazowieckie (22%), Małopolskie
(12%) dan Śląskie (8%). Jumlah respons yang lebih rendah datang dari provinsi tetangga:
Podlaskie (1%), Podkarpackie (3%) dan Świętokrzyskie (2%).
Download