DEKONTAMINASI Komite Pencegahan dan Pengendaian Infeksi (PPI) Hampir 11.000 pasien klinik gigi di Australia dikhawatirkan tertular HIV dan hepatitis karena alat-alat yang kurang steril di klinik tersebut. Pejabat kesehatan di New South Wales mengatakan 12 dokter gigi dari empat klinik didakwa akibat kebersihan yang kurang baik dan peralatan yang kurang steril. Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Ribuan Orang Kemungkinan Tertular HIV dari Klinik Gigi", https://lifestyle.kompas.com/read/2015/07/02/144240 323/Ribuan.Orang.Kemungkinan.Tertular.HIV.dari.Klinik.Gigi . DEKONTAMINASI Tindakan untuk membersihkan dan menghilangkan mikroorganisme kecuali endospora pada permukaan peralatan medis dan alat-alat yang berada di dalam lingkungan perawatan pasien PENANGANAN INSTRUMEN DAN ALAT PELAYANAN KEDOKTERAN GIGI a. Peralatan kritis : alat yang masuk ke dalam pembuluh darah atau jaringan mulut. Semua peralatan kritis wajib dilakukan sterilisasi. Contohnya ; semua instrumen bedah, periodontal scaller, scalpel, bur diamond, bur tulang, dll. b. Peralatan semi kritis : alat yang masuk ke dalam rongga mulut tetapi tidak masuk ke dalam jaringan mulut. Semua peralatan semi kritis wajib dilakukan minimal desinfeksi tingkat tinggi (DTT). Contoh ; instrumen diagnosa, kondensor, sendok cetak, handpiece dll. c. Peralatan non kritis : alat yang tidak masuk ke dalam rongga mulut dan dapat dilakukan dengan menggunakan disinfektan tingkat rendah. Contoh ; tensimeter, occipital calipers, radiograph cone, glass plate, semen spatel, dll. Dental unit masuk kedalam katagori non kritis, harus dilakukan disinfeksi karena sering terpapar percikan darah maupun air liur. PROSEDUR PELAKSANAAN DEKONTAMINASI ALAT DIRUANGAN TAHAP PERSIAPAN : Buat larutan enzymatic dengan konsentrasi 20 ml enzymatic di campur 3lt air bersih TAHAP DESINFEKSI : • Pada tahapan dekontaminasi sisa tambalan, cotton roll, cotton pellet, tampon yang ada di baki alat di buang ke tempat sampah dental unit atau tempat sampah infeksius. • Darah dan sisa tambalan yang menempel di alat dibersihkan menggunakan tissue desinfektan. • Alat dan baki yang telah digunakan untuk pasien direndam dicairan enzymatic selama 10 menit • Setelah alat direndam didalam larutan enzimatik alat tersebut dimasukkan kedalam container alat kotor • Hitung jumlah alat yang dimasukkan kedalam container • Petugas mengantarkan alat ke CSSD PROSEDUR PELAKSANAAN DEKONTAMINASI PERMUKAAN Proses pembersihan dan desinfeksi dilakukan pada peralatan non kritikal dan peralatan untuk pemeriksaan dan tindakan medis. Tindakan desinfeksi menggunakan tissue desinfektan dengan kandungan Benzalkonium Chloride 9,63 g/L Bersihkan permukaan dengan menggunakan tisu desinfektan dan diamkan selama 10-15 detik Pembersihan dan desinfeksi dilakukan segera setelah peralatan pemeriksaan dan tindakan digunakan Proses pembersihan dan desinfeksi dilakukan secara rutin setelah pelayanan pasien Hal-hal yang harus diperhatikan : • Hindari proses pembersihan dan desinfeksi pada alat medis jika tidak direkomdasikan oleh vendor penyedia barang atau petunjuk dari buku manualnya. • Perhatikan tatacara dan proses pembersihan sesuai dengan petunjuk vendor penyedia barang atau petunjuk dari buku manualnya. • Hindari proses pembersihan peralatan medis yang sedang menyala atau sedang aktif. Matikan telebih dahulu jika harus dibersihkan.