slug : ritual thiruvila, umat hindu tamil pijak bara api dan tusuk lidah

advertisement
SLUG : RITUAL THIRUVILA, UMAT HINDU TAMIL PIJAK BARA API DAN TUSUK LIDAH
REP / CAM : AYAT SUDRAJAD
MEDAN : 14 SEPTEMBER 2009
GAMBAR FTP
(LEAD IN)
TANPA ILMU KEBAL/ BIASANYA TAK ADA ORANG YANG TAHAN DITUSUK TOMBAK
ATAU BERJALAN DI ATAS API// TAPI TIDAK DENGAN PENGANUT HINDU TAMIL// DENGAN
NIAT YANG BERSIH DEMI MENUNTASKAN JANJI KEPADA DEWA DAN NAZAR/ TUBUH
MEREKA TAK BERDARAH SAMA SEKALI SAAT TOMBAK DAN MATA KAIL MENEMBUS
LIDAH DAN KULIT TUBUH MEREKA//
(PKG ROLL)
…………..
DALAM AJARAN HINDU/ AKSI INI BERLANGSUNG PADA SEBUAH PROSESI RITUAL YANG
DISEBUT THIRUVILLA// SEBUAH RITUAL YANG MENURUT UMAT HINDU TAMIL SEBAGAI
PERWUJUDAN BHAKTI SEORANG HAMBA KEPADA PARA DEWA//
UNTUK MENUNJUKKAN BHAKTI ITU/ SESEORANG HARUS MERELAKAN LIDAH ATAU
PIPINYA DICUCUK DENGAN BESI DAN MATA KAIL/ SERTA MELANGKAH DI ATAS BARA
API// PADA TIRUVILA YANG BERLANGSUNG DI HELVETIA KEMARIN/ LIMA LELAKI
MEELAKAN TUBUHNYA DITUSUK TOMBAK KECIL DAN MATA KAIL/ TERMASUK TIGA DI
ANTARANYA ADALAH ANAK ANAK//
PROSESI DIMULAI DENGAN PERSIAPAN UPACARA DI PINGGIR SUNGAI/ DI SINI MEREKA
YANG AKAN MEMBAYAR NAZAR DIHARUSKAN UNTUK BERENDAM DI SUNGAI// PROSESI
BERIKUTNYA ADALAH PEMBACAAN MANTERA DAN DOA KEPADA SANG DEWI/ SAMPAI
KEMUDIAN SEORANG PENDETA MEMULAI MENUSUKKAN BESI TAJAM KE BAGIAN LIDAH/
PIPI/ DADA DAN PUNGGUNG KELIMA LELAKI//
DENGAN BESI DAN MATA KAIL YANG TERTANCAP DI TUBUH/ PARA PEMBAYAR NAZAR
INI KEMUDIAN DIARAK MENUJU KUIL SHRI MARIYAMAN OLEH SERATUSAN PENGIRING
LAINNYA//
DI HALAMAN KUIL INILAH PRSESI PUNCAK DILAKUKAN// RATUSAN WARGA YANG SEJAK
SUDAH MENUNGGU LAMA/ BERGABUNG DALAM RITUAL/ MELANGKAH DI ATAS BARA
API// ANEHNYA/MEREKA YANG MEMIJAK BARA YANG PANAS INI PUN TIDAK
MERASAKAN SAKIT//
UNTUK BISA MELAKUKAN RITUAL INI/ SESEORANG HARUS MEMBERSIHKAN DIRINYA
BENAR-BENAR DARI URUSAN DUNIAWI// BIASANYA/ RITUAL YANG DIJALANKAN
ADALAH BERPUASA/ SEMINGGU/ DUA MINGGU ATAU BAHKAN SEBULAN/ TIDAK
MELAKUKAN HUBUNGAN SEKS/ TIDAK MEMAKAN MAKANAN BERDARAH DAN TIDAK
TIDUR DI RUMAH//
SB : K SELWA RAJEN, PENDETA KUIL SHRI MARYAMAN
"............................................"
LAYAKNYA HARI PERTEMUAN/ PADA SETIAP KALI ACARA SEPERTI INI RATUSAN UMAT
HINDU TAMIL DARI BERBAGAI DARAH BIASANYA BERKUMPUL// TAK CUMA SEKEDAR
BERTEMU DAN MENYAKSIKAN JALANNYA THIRUVILA/ MEREKA JUGA BISA
MENUNAIKAN NAZARNYA DENGAN BERGABUNG DI DALAM PROSESI INI//
AYAT SUDRAJAD HASIBUAN/ DELISERDANG/ SUMATERA UTARA
Download