BAURAN PEMASARAN UNTUK PETANI DAN PENCARI KAYU

advertisement
BAURAN PEMASARAN UNTUK PETANI DAN PENCARI KAYU BAKAR DI BALI
BARAT
PRODUK
Apakah produk kampanye ini?
Kebun energy yang mengintegrasikan antara tanaman penghasil kayu bakar, pakan ternak dan tanaman
pertanian
Apakah manfaat-manfaat yang mungkin ditemukan oleh khalayak sasaran sebagai mengesankan
sebagai imbalan bagi pengadopsian produk?
Mendapatkan rasa aman dan tenang bagi seluruh anggota keluarga dalam melakukan pekerjaan seharihari yaitu mencari kayu bakar
Apakah perilaku yang sedang dilakukan khalayak sekarang/apakah produk yang digunakan sekarang
ketimbang produk/perilaku yang diinginkan?
Saat ini khalayak sasaran utama (petani dan pencari kayu bakar) dalam melakukan kegiatan mencari
kayu bakar, mengambil kayu bakar di hutan TNBB dan Hutan Produksi.
Dalam perbandingan dengan kompetisi (di atas), apa yang membuat produk/perilaku anda lebih baik
atau lebih diinginkan oleh khalayak?
Kebun energy akan dapat memenuhi 3 hal, yaitu kayu bakar untuk kebutuhan rumah tangga dan dijual,
rumput untuk pakan ternak dan hasil pertanian untuk kebutuhan sehari-hari.Disamping itu, kebun
energy akan memberikan rasa aman dan tenang bagi anggota keluarga karena kayu bakar yang diambil
berasal dari kebun sendiri.
HARGA
Dari sudut pandang khalayak, apakah biaya-biaya/rintangan-rintangan (yang dipahami) untuk
mengadopsi perilaku/produk baru?
Dibutuhkan waktu minimal 6 bulan untuk mulai merasakan manfaat dari kebun energy khususnya
kebutuhan kayu bakar untuk rumah tangga, dan dibutuhkan waktu minimal 2 tahun untuk mulai bias
menjual kayu bakar dari kebun sendiri.
Bagaimana anda dapat mengkompensasi biaya-biaya, dan (mungkin) menambah manfaat-manfaat
tambahan?
Kuncinya adalah pada variasi jenis tanaman di kebun energy, yaitu tanaman pakan ternak dan tanaman
pertanian. Selama masa menunggu tanaman kayu bakar dipanen, maka tanaman pakan ternak dan
tanaman pertanian akan dapat menghasilkan
TEMPAT
Apa yang perlu kita lakukan untuk membuat produk dapat diakses? Untuk membuat perilaku lebih
mudah untuk dilakukan?
Mensosialisasikan tentang kebun energy dan manfaatnya serta rencana pembuatan demplot kebun
energy di lahan atau kebun milik masyarakat yang selama ini tidak dimanfaatkan.
System-sistem distribusi apa yang paling efektif dan efisien untuk menjangkau kahlayak sasaran kita? (di
sini, sebagai tambahan atas hal-hal lain, pikirkan tentang organisasi-organisasi kemitraan) kapankah
saat-saat ketika dan dimana tempat-tempat khalayak membuat keputusan-keputusan tentang terlibat
dalam perilaku yang diinginkan?
Untuk menjangkau petani dan pencari kayu bakar akan dilakukan pada sore hari, yaitu pada jam 15.3017.00 karena waktu atau jam tersebut adalah saat-saat luang masyarakat setelah bekerja seharian.
Pada jam tersebut biasanya mereka bersantai. Pelaksanaan sosialisasi dilakukan di balai desa, dimana
biasanya pertemuan-pertemuan masyarakat sering dilakukan. Dalam pertemuan juga dilibatkan dari
Dinas Pertanian dan Peternakan tingkat Kabupaten untuk lebih meningkatkan kepercayaan masyarakat.
Masyarakat diundang dengan surat undangan karena kebiasaan mereka selama ini adalah dengan
menggunakan undangan tertulis.
PROMOSI
Apakah saluran-saluran komunikasi yang lebih disukai khalayak ini?
Dari hasil survey kuantitatif, saluran komunikasi yang lebih disukai oleh petani dan pencari kayu bakar
adalah melalui Radio, poster dan pertemuan kelompok
Strategi-strategi promosi apa yang merupakan cara-cara terbaik untuk mengantarkan pesan anda?
Melalui talkshow di radio, penggunaan papan informasi di desa, penyebaran poster melalui pertemuan
kelompok. Dalam melakukan talkshow dipilih bahasa yang mudah dipahami oleh petani dan pencari
kayu bakar, sedangkan dalam pembuatan poster perlu pemilihan kata-kata yang mudah dipahami oleh
petani dan pencari kayu bakar.
Individu/kelompok/organisasi apa yang dianggap dapat dipercaya oleh khalayak anda?
Pemerintah desa, tokoh masyarakat, tokoh agama, TNBB dan LSM merupakan pihak-pihak yang masih
mendapatkan kepercayaan
Apakah yang mungkin perlu anda lakukan untuk menggerakkan mereka melintasi berbagai tahap
perubahan?
Untuk yang berada pada tahap pra kontemplasi dan kontemplasi menggunakan acara talkshow di radio,
poster, komunikasi interpersonal dan melalui pertemuan kelompok untuk menjelaskan tentang akibat
pengambilan kayu bakar untuk hutan TNBB. Untuk yang berada pada tahap validasi dan aksi perlu
dilakukan pelatihan teknik pembuatan kebun energy dan penyampaian hal-hal teknis melalui pertemuan
kelompok, komunikasi interpersonal. Untuk yang berada pada tahap maintenance digunakan media
radio melalui talkshow tentang hasil dari kebun energi
PEMOSISIAN
Apakah anda perlu membuat perilaku tersebut tampak “menyenangkan”?
Apakah anda perlu membuat perilaku tersebut tampak “mudah”?
Bagaimanakah anda dapat membuat perilaku tersebut tampak “popular”?
Bagaimanakah anda dapat memenangkan kompetisi tersebut?
Membuat petani dan pencari kayu bakar mengunjungi kebun energy setiap hari untuk merawat kebun
energy. Dan pada saat tanaman pakan ternak mulai panen, maka rutinitas harian ke kebun energy untuk
mengambil pakan ternak akan mulai berjalan, sambil merawat tanaman penghasil kayu bakar dan
tanaman pertanian seperti jagung dan cabe. Jika tanaman kayu bakar telah bias dipanen, maka seluruh
waktu akan dicurahkan untuk kebun energy.
BAURAN PEMASARAN
Produk
Produk dari kampanye pride di Bali Barat adalah Kebun energy yang mengintegrasikan antara tanaman
penghasil kayu bakar, pakan ternak dan tanaman pertanian. Manfaat yang akan didapatkan oleh
khalayak sasaran utama (petani dan pencari kayu bakar) adalah terpenuhinya kebutuhan kayu bakar
rumah tangga, pakan ternak sepanjang musim dan hasil pertanian untuk kebutuhan keluarga didalam
satu lokasi, yaitu di kebun energy. Manfaat lainnya adalah memberikan perasaan aman dan tenang bagi
anggota keluarga didalam melakukan kegiatan sehari-hari (mencari kayu bakar) karena tidak lagi
mengambil kayu bakar di hutan TNBB.
Harga
Rintangan yang mungkin dihadapi oleh petani dan pencari kayu bakar dalam mengadopsi kebun energy
adalah proses merubah kebiasaan. Dibutuhkan waktu minimal 6 bulan untuk mulai merasakan manfaat
dari kebun energy khususnya kebutuhan kayu bakar untuk rumah tangga, dan dibutuhkan waktu
minimal 2 tahun untuk mulai bisa menjual kayu bakar dari kebun sendiri. Untuk mengatasi hal tersebut,
maka kuncinya adalah pada variasi jenis tanaman di kebun energy, yaitu tanaman pakan ternak dan
tanaman pertanian. Selama masa menunggu tanaman kayu bakar dipanen, maka tanaman pakan ternak
dan tanaman pertanian akan dapat menghasilkan. Disamping itu waktu dan tenaga akan lebih efisien
karena kebutuhan (kayu bakar, pakan ternak dan kebutuhan sehari-hari) tersedia di satu lokasi (kebun
energy).
Tempat
Untuk membuat produk (kebun energy) dapat di akses, perlu dilakukan sosialisasi tentang kebun energy
dan manfaatnya serta rencana pembuatan demplot kebun energy di lahan atau kebun milik masyarakat
yang selama ini tidak dimanfaatkan.
Untuk menjangkau petani dan pencari kayu bakar akan dilakukan pada sore hari, yaitu pada jam 15.3017.00 karena waktu atau jam tersebut adalah saat-saat luang masyarakat setelah bekerja seharian.
Pada jam tersebut biasanya mereka bersantai. Pelaksanaan sosialisasi dilakukan di balai desa, dimana
biasanya pertemuan-pertemuan masyarakat sering dilakukan. Dalam pertemuan juga dilibatkan dari
Dinas Pertanian dan Peternakan tingkat Kabupaten untuk lebih meningkatkan kepercayaan masyarakat.
Masyarakat diundang dengan surat undangan karena kebiasaan mereka selama ini adalah dengan
menggunakan undangan tertulis.
Promosi
Dari hasil survey kuantitatif, saluran komunikasi yang lebih disukai oleh petani dan pencari kayu bakar
adalah melalui Radio, poster dan pertemuan kelompok. Sedangkan strategi promosinya adalah melalui
talkshow di radio, penggunaan papan informasi di desa, penyebaran poster melalui pertemuan
kelompok. Dalam melakukan talkshow dipilih bahasa yang mudah dipahami oleh petani dan pencari
kayu bakar, sedangkan dalam pembuatan poster perlu pemilihan kata-kata yang mudah dipahami oleh
petani dan pencari kayu bakar. Dalam menjalankan kegiatan promosi dijalin kerjasama dengan
Pemerintah desa, tokoh masyarakat, tokoh agama, TNBB dan LSM karena mereka merupakan pihakpihak yang masih mendapatkan kepercayaan.
Untuk menggerakkan khalayak sasaran utama melintasi berbagai tahap perubahan akan disesuaikan
dengan tahapan perilaku. Untuk yang berada pada tahap pra kontemplasi dan kontemplasi
menggunakan acara talkshow di radio, poster, komunikasi interpersonal dan melalui pertemuan
kelompok untuk menjelaskan tentang akibat pengambilan kayu bakar untuk hutan TNBB. Untuk yang
berada pada tahap validasi dan aksi perlu dilakukan pelatihan teknik pembuatan kebun energy dan
penyampaian hal-hal teknis melalui pertemuan kelompok, komunikasi interpersonal. Untuk yang berada
pada tahap maintenance digunakan media radio melalui talkshow tentang hasil dari kebun energi
Pemosisian
Membuat petani dan pencari kayu bakar mengunjungi kebun energy setiap hari untuk merawat kebun
energy. Dan pada saat tanaman pakan ternak mulai panen, maka rutinitas harian ke kebun energy untuk
mengambil pakan ternak akan mulai berjalan, sambil merawat tanaman penghasil kayu bakar dan
tanaman pertanian seperti jagung dan cabe. Jika tanaman kayu bakar telah bias dipanen, maka seluruh
waktu akan dicurahkan untuk kebun energy.
Download