BAB 6 SEJARAH PERTUMBUHAN ILM PENGETAHUAN DALAM ISLAM Standar Kompetensi Kompetensi Dasar : 6. Memahami sejarah dakwah Islam : 6.1 Menceritakan sejarah pertumbuhan ilmu pengetahuan Islam sampai masa Abbasiyah 6.2 Menyebutkan tokoh ilmuan Muslim dan perannya sampai masa daulah Abbasiyah INDIKATOR Menceritakan sejarah pertumbuhan ilmu pengetahuan Islam pada masa Nabi Muhammad saw Menceritakan sejarah pertumbuhan ilmu pengetahuan Islam pada masa Khulafaur Rasyidin Menceritakan sejarah pertumbuhan ilmu pengetahuan Islam pada masa Bani Umayyah Menceritakan sejarah pertumbuhan ilmu pengetahuan Islam pada masa Bani Abbasiyah Menyebutkan para ilmuan Muslim dan peran mereka pada masa Bani Umayyah Menyebutkan para ilmuan Muslim dan peran mereka pada masa Bani Abbasiyah RINGKASAN MATERI Didalam Islam terdapat ajaran tentang ilmu pengetahuan. Dalam Islam terdapat perintah kewajiban menuntut ilmu yang sudah kita ajaran Islam mengandung ilmu pengetahuan. Coba kamu simak surat Al-Alaq yang pertama kali turun اقْرأْ اِبس ام ربا َ َّ ا } الَّ اذي3{ ك اْألَ ْك َرُم َ ُّ} اق َْرأَْ َرب2{ نسا َن ام ْن َعلَ ٍق َ ْ َ َ } َخلَ َق ا اإل1{ ك الذي َخلَ َق َّ َّ ا }5{ نسا َن َما ََلْ يَ ْعلَ ْم َ } َعل َم اْ اإل4{ َعل َم اِبلْ َقلَ ام Artinya : “ Bacalah dengan (menyebut) nama Tuhanmu yang menciptakan dan Tuhanmulah yang Maha Mulia yang mengajar manusia dengan perantaraan kalam Dia mengajarkan kepada manusia apa yang tidak diketahuinya “. (QS. Al-Alaq ayat 1-5) Maksud ayat-ayat tersebut yaitu : 1. Bahwa Allah memberikan ilmu kepada manusia 2. Bahwa manusia dinyatakan sebagai sesuatu yang tidak berarti Modul PAI Kelas 8 Semester 2 3. Allah mengajar manusia dengan lindungannya yaitu wahyu, baik wahyu yang sudah tertulis dalam sebutan maupun tanda-tanda alam 4. Kandungan ilmu di dalam ayat tersebut menyangkut biologi Coba kamu baca surat yunus ayat 101 السماو ا ات َواْأل َْر ا ض َ َ َّ قُ ال انظُُروا َماذَا اِف Artinya : “ Katakanlah (hai Muhammad) perhatikan apa yang ada dilangit dan dibumi ( Q.S. Yunus :101 ) Surat tersebut mengandung maksud bahwa Rasulullah diperintahkan untuk menyeru kepada kita, agar kita mau menyelidiki apa-apa yang ada dilangit dan dibumi. Kemudian ada perintah lagi buat kita untuk mempelajari gejala-gejala alam. Simaklah surat Al-Ghasiyah ayat 17 sampai ayat 20 سم ا } وإاىل ا ْْلابَ ا18{ ت ا ا ال ْ ف ُرفا َع َ آء َك ْي ْ ف ُخلا َق َ ىل اْ اإلبا ال َك ْي َ َّ ىل ال َ َ َ } َوإ17{ ت َ أَفَالَ يَنظُُرو َن إ ف نُ ا ا ىل اْأل َْر ا }20{ ت ْ ف ُس اط َح َ ض َك ْي ْ َصب َ َك ْي َ } َوإ19{ ت Artinya : “ Maka apakah mereka tidak memperhatikan unta, bagaimana dia diciptakan ? Dan langit, bagaimana dia aitinggikan ? Dan gununggunung bagaimana dia ditegakkan ? Dan bumi bagaimana dia hancurkan”. Sesuai dengan isi ayat-ayat diatas, kita ditegur oleh Allah swt bahwa : 1. Dengan unta diciptakan , kita diperintahkan mempelajari biologi 2. Dengan langit ditinggikan , kita diperintahkan mempelajari fisika dan astronomi 3. Dengan gunung-gunung ditegakkan diperintahkan mempelajari vulkanologi 4. Dengan bagaimana bumi digelar diperintahkan mempelajari geografi, meteorology dan geofisika Kemudian perlu kamu ketahui perlu bahwa ada salah satu ayat Al-Qur’an yang menurut ilmu pengobatan (kedokteran) ان ماهو اش َفآء ور ْْحةٌ لال ا ا ا ي َ ْم ْؤمنا ُ َ ََ ٌ َ ُ َ َونُنَ از ُل م َن الْ ُق ْرَء Artinya : “ Dan kami turunkan Al-Qur’an sesuatu yang menjadi (obat) penawar dan rahmat bagi orang-orang yang beriman “. Ayat diatas mengandung isyarat bahwa Allah menurunkan obat penawar bagi semua penyakit. Kesimpulan dari ayat-ayat diatas menjelaskan bahwa Al-Qur’an sebagai kitab suci umat Islam, berisi bermacam-macam ilmu pengetahuan diantaranya adalah sebagai berikut : 1. Biologi 2. Fisika 3. Astronomi Modul PAI Kelas 8 Semester 2 4. 5. 6. 7. 8. Kedokteran Vulaknologi Geografi Meteorologi Geofisika dan lain-lain Ilmu-ilmu yang dicontohkan diatas adalah ilmu kealaman dan kemanusiaan. Islam juga lebih kaya dengan ilmu-ilmu keagamaan. Didalam Islam tidak ada pemisahan antara ilmu-ilmu kemanusiaan, kealaman dan ilmu keagamaan seperti : 1. Ilmu Tauhid 2. Ilmu Fiqih 3. Ilmu Akhlak-Tasawuf 4. Ilmu Hadist 5. Ilmu Tafsir 6. Ilmu Bahasa dan lain-lain Kegiatan-kegiatan menyebutkan para ilmuan muslimin adalah tokoh ulama Tauhid diantaranya : a. Al Juhami Nama lengkapnya adalah ma’bad Al Juhami (wafat th 80 H) Ulama Tabu aliran Qodariyah yang artinya manusia mempunyai kodrat (kekurangan) untuk berbuat dan menentukan nasibnya. b. Jaham bin Shafwan Beliau wafat pada th 131 H mengajarkan tentang “faham jabr” (keterpaksaan)inti. Ajarannya adalah bahwa manusia terkait dengan kehendak dan kekuasaan Tuhan c. Al Asy ary Nama lengkapnya adalah Abu Hasan Al Asy ary. Wafat th 324 H ajaran yang beliau ajarkan adalah merupakan jalan tengah dari Qodariyah dan Jabaniyah d. Al Maturidy Nama lengkapnya Abu Mansur Al Maturidi wafat tahun 944 M. menurut Al Maturidi bahwa manusia telah diberi Qodrah dan Masyiah oleh Allah (kekuatan dan kehendak) artinya manusia yang berusaha Tuhan yang menentukan . Ulama Fiqih yang terkenal diantaranya : a. Iman Abu Hanifah Madzhabnya disebut Madzhab Hanafi b. Iman Malik Madzhabnya disebut Madzhab Maliki c. Iman Syafi’I Madzhabnya disebut Madzhab Syafi’I d. Iman Ahmad Hambali Madzhabnya disebut Madzhab Hambali Ulama Umum Akhlak, diantaranya : Modul PAI Kelas 8 Semester 2 a. Imam Ghazali nama lengkapnya Muhammad bin Ahmad Al Ghazali abad ke 5 H dan wafat th 502 H. kitab Ihya Ulumudin b. Al Ghonsyaisy nama lengkapnya Abu Kasim bin Hawarim Al Gonsyaisy wafat th 465. kitabnya Risalatul Gosyiriyah c. Syahabudin nama lengkapnya Abu Hafas Munar.bin Muhammad Syahabudin wafat th 632 H. kitabnya Ar Risalatul Ma’arif Umat Islam pun pernah berjaya dengan ilmu pengetahuan beberapa diantanya adalah sebagai berikut : A.Ilmuan bidang fisika Tokoh yang paling terkenal diantanya adalah IbnuHaytam nama lengkapnya adalah Abu Ali Muhammad Bin Hasan Bin Haytam lahir pada 954-1032 teori yang ditemukan adalah tentang mekanika dan teori gerak. Al Biruni Lahir 973 di Uz bekistan dan wafat 1048. teori yang ditemukannya adalah mekanika larutan. B. Ilmuan bidang Kedokteran Ilmuan kedokteran dalam Islam disebut ilmu Ath Thib Tokohnya : 1. Ibnu Sina (wafat th 354 H) beliau adalah dokter yang sangat terkenal karena sangat pandai dibidang kedokteranmendapat panggilan “ Prince of Physiciance “ buku karanggannya berjudul “ Al Qosum fi Ath Thib “ (pedoman pokok kedokteran) 2. Ibnu Masiwaihi (wafat th 243 H) Nama lengkapnya adalah Abu Zakariya Yuhana bin Masiwaihi beliau juga ahli dibidang farmasi dan pernah menjabat sebagai kepal rumah sakit 3. Abu Bakar Ar Razy (wafat th320 H). nama lengkapnya adalah Abu Bakar Muhammad bin Zakariya Ar Razy beliau adalah ketua organisasi dokter di Bagdhad. Buku karangannya ialah kitabul Mansury yang berisi ilmu kedokteran Ulama Bidang Astronomi 1. Al khawarizmi Nama lengkapnya Muhammad bin musa Al khawarizmilahir di Bagdad abad ke 9 M adalah ahli astronomi pada zaman khalifah Al Ma’min (813-833 H) dan Al Mu’tasim (833-842 H) 2. Al Biruri nama lengkapnya yaitu Abu Al Rahyan Muhammad bin Ahmad AL Binari lahir pada 973 M di Uzbakistan wafat tahun 1048 M disamping ahli fisika dia juga ahli dibidang Astronomi 3. Umar Khayyam nama lengkapnya ialah Ghiyathuddin Abdul Fath Omar Bin Ibrahim Al Khayyam wafat th 1132 M di Nishapur. Ia juga termasuk ahli Asrtonomi Modul PAI Kelas 8 Semester 2 UJI KOMPETENSI 6 A. Berilah tanda silang (x) pada huruf a,b,c atau d pada jawaban yang paling benar ! 1. Allah memberikan ilmu pengetahuan kepada ……. a. Manusia c. Hewan b. Binatang d. Makhluk 2. Allah swt mengajarkan manusia dengan kalamnya yang dimaksud kalam disini adalah …………. a. Pensil c. Pena b. Potlot d. Wahyu 3. Dengan langit ditinggikan, Allah memrintahkan kepada manusia agar mempelajari fisika dan ……… a. Matematika c. Astronomi b. IPS d. Bahasa 4. Dengan gunung-gunung ditegakkan Allah memerintahkan kepada manusia untuk mempelajari ………….. a. Meteorology c. Astronomi b. Fisika d. Vulkanologi 5. Firman Allah yang berbunyi : Dan kami turunkan sesuatu yang menjadi (obat) penawar dan rahmat bagi orang-orang yang beriman. Ayat ini menerangkan tentang …………… a. Vulkanologi c. Kedokteran b. Meteorology d. Astronomi 6. Yang termasuk ilmu keagamaan dibawah ini adalah …………. a. Astronomi c. Geologi b. Tauhid d. Fisika 7. Di bawah ini adalah yang termasuk ilmuan agama kecuali ………. a. Al Juhami c. Thomas Edison b. Al Asy ary d. Al Maturidy 8. Ilmu kedokteran dalam ilmu disebut ………… a. Kimia c. Astronomi b. Ath Thib d. Vulkanologi 9. Tokoh yang terkenal dalam bidang fisika adalah ………. a. Ibnu Sina c. Ibnu Masiwaihi b. Ibnu Hyatman d. Al Khowarizan B. Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan benar ! 1. Sebutkan 3 tokoh ulama Tauhid yang terkenal ! 2. Apa yang kamu ketahui tentang aliran kodariah ! Modul PAI Kelas 8 Semester 2 3. Sebutkan 3 tokoh ulama fisika yang terkenal ! 4. Sebutkan 3 tokoh ulama akhlak yang terkenal ! 5. Siapa pengarang kitab Ihya Ulumuddin ! TUGAS Sebutkan lima tokoh islam beserta karyanya Modul PAI Kelas 8 Semester 2