Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- i Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG KAMPUS I : JL. BANDUNG NO. 1 TELP. (0341) 551253 FAX. (0341) 562124 MALANG 65113 KAMPUS II : JL. BENDUNGAN SUTAMI 188A TELP. (0341) 551149, 552443 FAX. (0341) 582060 MALANG 65145 KAMPUS III : JL. RAYA TLOGOMAS NO. 246 TELP. (0341) 460948, 464318–19 FAX. (0341) 460782 MALANG 65144 Lembar Pengesahan 1. Nama Perguruan Tinggi : Universitas Muhammadiyah Malang 2. Fakultas : Peternakan - Perikanan 3. Jurusan/Departemen : Perikanan 4. Program Studi yang ditingkatkan: Budidaya Perairan (S-1) Status Akreditasi BAN : B 5. Judul Usulan Program : Peningkatan Kualitas Lulusan Melalui Efisiensi Internal Jurusan Perikanan Universitas Muhammadiyah Malang 6. Penanggung Jawab Nama : Dr. Ir. Herwintono, MS Jabatan : Dekan FAPETRIK Alamat : Jl. Joyo Raharjo 108A Rt 01/Rw 02 Merjosari, Lowokwaru Malang Telepon / Mobile : (0341) 561798/08123251445 Fax : ( 0341) 460798 e-mail : [email protected] 7. Ketua Pelaksana Nama : Ir. Sutawi, MP Alamat : Jl. Joyo Taman Rejo 760 Merjosari Malang Telepon/Mobile : (0341) 572382/081334528390 Fax : ( 0341) 460798 e-mail : [email protected] Malang, 18 Mei 2006 Disampaikan oleh, Rektor Drs. Muhadjir Effendy, M.AP Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- i Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 ABSTRAK Dari hasil evaluasi Jurusan Perikanan ditemukan penyebab belum efisiennya Jurusan, diantaranya : rata-rata nilai ujian seleksi masuk mahasiswa baru 44,4; nilai UAN 6,1; keketatan seleksi 82,22%; lama skripsi 13,84 bulan; lama studi 4,5 tahun; nilai TOEFL diatas 450 : 5,56%, waktu tunggu mendapat pekerjaan 13 bulan, gaji pertama 600 ribu rupiah dan relevansi pekerjaan lulusan 33%. Hasil Root Cause Analysis menunjukkan bahwa fenomena tersebut terkait dengan isu-isu strategis RAISE. Terkait dengan isu strategis Relevansi (Relevance), akar permasalahan yang ditemukan adalah belum selarasnya kurikulum yang ada dengan tuntutan kebutuhan stakeholder, kurang terserapnya lulusan pada bidang perikanan, dan lemahnya kemampuan mahasiswa di bidang wirausaha. Isu strategis Atmosfir akademik (Academic atmosphere) akar permasalahannya adalah belum optimalnya interaksi antara dosen dan mahasiswa baik di dalam maupun di luar ruang kuliah dan laboratorium, kemampuan metodologi penelitian dosen dan mahasiswa masih terbatas, dan masih rendahnya kemampuan bahasa Inggris dosen dan mahasiswa. Untuk isu strategis manajemen dan organisasi internal (Internal Management and Organization) akar permasalahannya adalah kurang optimalnya pelayanan administrasi jurusan dan belum adanya sistem penjaminan mutu yang sesuai dengan pedoman penjaminan mutu DIKTI. Sementara untuk isu strategis keberlanjutan (Sustainability) akar permasalahannya adalah kurang maksimalnya kegiatan promosi jurusan di luar Jawa Timur dan untuk isu strategis Efisiensi (Efficiency) akar permasalahannya adalah masih rendahnya efektivitas proses belajar mengajar dan terbatasnya layanan laboratorium dan kemampuan instrukturnya. Dalam rangka peningkatan kualitas lulusan Jurusan Perikanan, maka diperlukan upaya peningkatan efisiensi internal di Jurusan melalui program-program pengembangan. Dari aktivitas pengembangan tersebut diharapkan dapat memperpendek lama penulisan tugas akhir maupun lama studi mahasiswa, lulusan memiliki kompetensi yang diinginkan oleh stakeholders, mempersingkat waktu tunggu untuk mendapatkan pekerjaan dan meningkatkan gaji pertama lulusan. Kegiatan yang diajukan meliputi : penerapan kurikulum berbasis kompetensi, Peningkatan hubungan kollegial yang harmonis antara dosen dan mahasiswa, peningkatan kemampuan berbahasa Inggris dosen dan mahasiswa, peningkatan metode penelitian dosen dan mahasiswa, perbaikan sistem administrasi akademik jurusan dan penjaminan mutu PBM, peningkatan penyebaran informasi tentang jurusan Perikanan, peningkatan kemampuan dosen di bidang kewirausahaan dan keahlian perikanan, dan peningkatan efektivitas dan efisiensi pembelajaran di kelas dan laboratorium. Implementasi program-program tersebut diatas direncanakan dilakukan secara bertahap selama tiga tahun dengan jumlah total biaya yang dibutuhkan sebesar Rp. 1.665.000.000,-. Dari total biaya tersebut sebesar Rp. 1.500.000.000,- diusulkan pada PHK A2 dan lainnya sebesar Rp. 165.000.000,- (10%) merupakan dana pendamping dari Universitas Muhammadiyah Malang. Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- ii Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 DAFTAR ISI Lembar Pengesahan ................................................................................................... Abstrak ...................................................................................................................... Daftar Isi .................................................................................................................... i ii iii Bab 1. INFORMASI UMUM.................................................................................. A. InforMAsi Perguruan Tinggi .............................................................................. B. Unit Koordinasi Tingkat Perguruan Tinggi ........................................................ 1 1 5 Bab 2. LAPORAN EVALUASI DIRI .................................................................... Rangkuman ................................................................................................................ A. Pelaksanaan evaluasi diri ..................................................................................... B. Latar Belakang..................................................................................................... 1. Riwayat Jurusan ............................................................................................... 2. Rencana Pengembangan Jangka Panjang ........................................................ 3. Lingkungan Eksternal ...................................................................................... C. Evaluasi Program Akademik ............................................................................... 1. Pendidikan ..................................................................................................... - Lulusan ........................................................................................................ - Proses Pembelajaran .................................................................................... - Mahasiswa ................................................................................................... - Kurikulum ................................................................................................... - Program Layanan Internal ........................................................................... 2. Penelitian ....................................................................................................... 3. Pengabdian pada Masyarakat ........................................................................ 4. Program Penjaminan Kualitas ....................................................................... D. Manajemen Sumberdaya ..................................................................................... 1. Manajemen Keuangan ................................................................................... 2. Manajemen Sumberdaya Manusia................................................................. a. Profil Staf Akademik ................................................................................. b. Perbandingan Jumlah Staf dan Mahasiswa ............................................... c. Beban Kerja Staf Akademik ...................................................................... 3. Manajemen Fasilitas Fisik ............................................................................. a. Manajemen Prasarana (Gedung/Bangunan) .............................................. b. Manajemen Laboratorium ......................................................................... c. Manajemen Perpustakaan .......................................................................... 4. Manajemen Data dan Informasi .................................................................... E. Indikator Kinerja Jurusan .................................................................................... 1. Indikator Kinerja Utama. ............................................................................... 2. Indikator Kinerja Pendukung......................................................................... F. Permasalahan Yang Teridentifikasi ...................................................................... G. Penyelesaian Alternatif ......................................................................................... H. Data Pendukung .................................................................................................... 7 7 8 9 9 9 10 11 11 11 11 12 12 13 13 13 14 15 15 15 16 16 16 17 17 17 17 18 18 18 18 18 18 18 Bab 3. USULAN PROGRAM PENGEMBANGAN ............................................. A. Latar Belakang..................................................................................................... B. Program peningkatan Relevansi (Relevance) ...................................................... 26 26 27 Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- iii Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 1. Program rekonstruksi kurikulum berbasis kompetensi ................................... Program peningkatan Atmosfir Akademik (Academic Atmosphere) .................. 1. Meningkatkan hubungan kollegial yang harmonis antara dosen dan mahasiswa ..................................................................................................... 2. Meningkatkan kemampuan dosen dan mahasiswa dibidang metodologi penelitian ...................................................................................................... Program peningkatan Manajemen dan Organisasi Internal ................................. (Internal Management and Organization) 1. Peningkatan manajemen internal dan organisasi melalui perbaikan sistem administrasi ................................................................................................... 2. Mengembangkan Sistem Penjaminan Mutu proses relajar mengajar ............ Program peningkatan Keberlanjutan (Sustainability) ......................................... 1. Meningkatkan Daya Tarik Perikanan ............................................................. Program peningkatan Efesiensi (Efficiency)........................................................ 1. Percepatan Masa Studi Mahasiswa melalui Peningkatan Mutu Pengajaran dan Layanan laboratorium ......................................................... 2. Meningkatkan Efisiensi dan Efektifitas Proses Belajar Mengajar ................ 27 29 Bab 4. RENCANA IMPLEMENTASI PROGRAM ............................................ A. Organisasi Program .............................................................................................. B. Aktivitas dan Penjadualan .................................................................................... C. Mekanisme Monitoring dan Evaluasi ................................................................... 42 42 44 44 BAB. 5 ANGGARAN YANG DIUSULKAN ......................................................... 45 C. D. E. F. 29 31 33 33 35 36 36 38 38 39 Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- iv Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 DAFTAR LAMPIRAN Lampiran 1: Data Pendukung Evaluasi Diri ............................................................ 67 - 78 Lampiran 2: Taskforce Tim Penyusun Proposal dan tim monitoring dan evaluasi program Hibah kompetensi Universitas Muhammadiyah Malang ...... 79 - 80 Lampiran 3: Tanda bukti: Laporan proses pembelajaran, Pendirian Jurusan, ......... Status Akreditasi ................................................................................. 81 - 83 Lampiran 4: Contoh format survei tracer study alumni, industrial need,................ 84 dan mahasiswa DAFTAR TABEL Tabel 2.1 Tabel 2.2 Tabel 2.3 Tabel 2.4 Tabel 2.5 Tabel 2.6 Tabel 2.7 Tabel 4.1 Tabel 4.2 Tabel 4.3 Tabel 4.4 Tabel 4.5 Tabel 4.6 Tabel 5.1 Tabel 6.1 Tabel 6.2 Tabel 6.3 Tabel 6.4 Tabel 6.5 Tabel 6.6 Tabel 6.7 Tabel 6.8 Tabel 6.9 Tabel 6.10 Tabel 6.11 Tabel 6.12 Tabel 6.13 Indikator kinerja utama ......................................................................... Indikator proses dan keluaran ............................................................... Indikator dampak .................................................................................. Indikator Kinerja Pendukung................................................................ Gejala/Fenomena masalah dan akar permasalahan yang .................... Berhasil diidentifikasi dan isu-isu strategis Penyelesaian alternatif dari akar permasalahan yang ........................... berhasil diidentifikasi dan isu-isu strategis Aktivitas yang diusulkan berdasarkan isu strategis, ............................ akar permasalahan, dan penyelesaian alternatif Indikator kinerja utama ......................................................................... Indikator proses dan keluaran .............................................................. Indikator dampak .................................................................................. Indikator kinerja pendukung................................................................. Metode pengumpulan data dan analisa data untuk menentukan .......... kinerja utama program pengembangan Metode pengumpulan data dan analisa data untuk menentukan ......... indikator kinerja penunjang program pengembangan Jadual rencana implementasi program ................................................. Usulan anggaran 3 tahun ..................................................................... Usulan anggaran 3 tahun ...................................................................... Rincian anggran untuk pengembangan staf .......................................... Rincian usulan anggaran untuk peralatan ............................................. Rincian usulan anggaran untuk tenaga ahli .......................................... Rincian usulan anggaran untuk koleksi perpustakaan .......................... Rincian usulan anggaran untuk pengajar dan hibah ............................. Rincian usulan anggaran untuk manajemen program .......................... Spesifikasi rincian untuk peralatan tahun 2007 .................................... Spesifikasi rincian untuk pengembangan staf tahun 2007.................... Spesifikasi rincian untuk tenaga ahli tahun 2007 ................................. Rincian usaha anggaran untuk pengembangan program ...................... Usulan program untuk koleksi perpustakaan ....................................... 19 19 19 20 22 23 24 47 48 48 49 50 50 54 56 57 58 59 61 61 62 63 63 64 64 65 66 Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- v Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 DAFTAR GAMBAR Gambar 5.1 Struktur organisasi Pelaksana ............................................................... 42 Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- vi Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 BAB I INFORMASI UMUM A. INFORMASI PERGURUAN TINGGI 1. Pendahuluan Sebagai salah satu amal usaha milik Persyarikatan Muhammadiyah, pengembangan Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) ke depan harus memperhatikan 3 (tiga) aspek. Pertama, keberadaan UMM tidak terlepas dari visi-misi Persyarikatan Muhammadiyah. Kedua, UMM merupakan lembaga pendidikan tinggi yang bertanggung jawab untuk menghasilkan lulusan baik D-III, S1 maupun S2 yang berkemampuan, menguasai ilmu sesuai bidangnya dengan baik berdasarkan tuntutan standar kurikulum dan harapan masyarakat sebagai pengguna jasa lulusan. Ketiga, atas dasar dua hal di atas, maka pengembangan UMM harus dilakukan dengan pola yang terintegratif antara tuntutan persyarikatan, pendidikan tinggi, dan masyarakat pengguna. Usaha UMM untuk menuju The real university yang mengandalkan keunggulan dan keterdepanan, sebagaimana terkandung dalam visi, misi, dan tujuan yang telah ditetapkan. Adapun visi, misi dan tujuannya adalah sebagai berikut : VISI : Menjadikan universitas terkemuka dalam pengembangan ilmu pengetahuan berdasarkan nilai-nilai Islam MISI : 1). Menyelenggarakan pendidikan yang bermutu. 2). Menyelenggarakan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang dapat meningkatkan kesejahteraan manusia. 3). Menyelenggarakan pengelolaan universitas yang amanah 4). Menyelenggarakan pembinaan civitas akademika dalam kehidupan yang Islami sehingga mampu beruswah hasanah. 5). Menyelenggarakan kerja sama dengan pihak lain yang saling menguntungkan. TUJUAN : a. Menghasilkan lulusan yang beriman, bertaqwa, menguasai IPTEKS, professional, kreatif, inovatif, bertanggung jawab, dan mandiri menuju terwujudnya masyarakat utama. b. 1). Meningkatkan kegiatan penelitian sebagai landasan penyelenggaraan pendidikan dan mengembangkan IPTEKS. 2). Menghasilkan, mengamalkan, mengembangkan, dan menyebar luaskan IPTEKS dalam skala regional, nasional dan internasional. c. Mewujudkan pengelolaan yang terencana, terorganisir, produktif, efektif, efisien dan terpercaya untuk menjamin keberlanjutan universitas. d. Mewujudkan civitas akademika yang mampu menjadi teladan dan kehidupan masyarakat. e. Menjalin kerjasama dengan pihak lain dalam lingkup regional, nasional dan internasional untuk pengembangan pendidikan dan penelitian PENJELASAN VISI, MISI DAN TUJUAN Visi, misi dan tujuan sebagaimana tersebut di atas dirumuskan karena diilhami oleh citacita luhur Universitas Muhammadiyah Malang untuk menjadi Perguruan Tinggi Terkemuka, baik ditingkat nasional maupun regional, yang mampu menghasilkan lulusan yang bermutu yang siap untuk bersaing dipasar global. Untuk mencapai cita-cita dimaksud maka strategi yang ditempuh adalah: a. Mendorong dan memfasilitasi semua Jurusan dan lembaga-lembaga yang ada di UMM untuk selalu melakukan inovasi-inovasi pengembangan IPTEKS yang spesifik sesuai dengan bidang ilmunya masing-masing berdasarkan nilai-nilai Islam. Disamping itu semua Jurusan dan Lembaga yang ada juga didorong untuk menggalang kerjasama dengan berbagai pihak terkait, baik dengan pihak pemerintah maupun swasta. b. Secara berkelanjutan melakukan evaluasi dan monitoring terhadap proses dan ouput penyelenggaraan kegiatan yang menjadi keunggulan spesifik Universitas Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 1 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Muhammadiyah Malang, yaitu penguasaan teknologi informatika melalui training aplikasi internet, penguasaan bahasa Inggris melalui kegiatan English Special Purpose (ESP) dan perkuliahan Al-Islam dan Kemuhammadiyahan (AIK). Ketiga jenis kegiatan tersebtu bersifat wajib bagi semua mahasiswa UMM. 2. Rencana Pengembangan Jangka Panjang Perguruan Tinggi Era kompetisi Pendidikan Tinggi baik PTN, PTS maupun PTA berlangsung ketat, tajam hampir tiada batas. Perguruan Tinggi yang tidak mampu bersaing secara fair dan terbuka akan tumbang terseleksi oleh keadaan. Menghadapi kondisi tersebut Universitas Muhammadiyah Malang perlu mempersiapkan diri secara mantap dengan membuat Rencana Strategi (Renstra) untuk mempersiapkan tantangan masa depan. Walau Renstra bersifat umum, namun diharapkan sebagai dasar pijakan dalam penyusunan rencanarencana strategi pada lembaga di tingkat Fakultas, lembaga-lembaga di tingkat lebih bawah ataupun lembaga-lembaga di tingkat persyarikatan. Tujuan pembuatan rencana strategi ini adalah untuk menakar dan memanfaatkan kekuatan yang ada, sehingga mampu memanfaatkan dan meraih peluang dalam situasi persaingan global. Rencana strategi ini dimaksudkan : a. Dapat dijadikan dasar pengembangan Universitas dengan lembaga-lembaga di bawahnya. b. Dijadikan cermin keberadaan Universitas Muhammadiyah Malang c. Merupakan dasar evaluasi kendala-kendala yang dihadapi untuk pembuatan atau penyempurnaan rencana strategi selanjutnya. Lebih dari itu, Renstra ini merupakan skenario realistik yang disusun berdasarkan pengalaman, kondisi saat ini serta analisis situasi terhadap komponen-komponen penentu (sumber daya) dalam proyeksi 10 tahun mendatang, sehingga dapat diimplementasikan untuk menyusun langkah pengembangan menuju The Real University yang mengandalkan keunggulan dan keterdepanan Selanjutnya dalam Rencana Strategi 2000 – 2010, UMM merumuskan pengembangan universitas dalam 11 strategi pengembangan sebagai berikut. a. Menjadikan Kampus UMM sebagai pusat aktifitas akademik di tingkat regional dan nasional. b. Meningkatkan mutu akademik. c. Mencetak lulusan yang berjiwa enterpreneurship. d. Menuju Real University. e. Pengembangan fakultas dan sarana fisik, terutama pada Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Teknik, Pertanian, Peternakan-Perikanan dan Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan yang terdiri dari Program pendidikan Dokter, Keperawatan dan Farmasi. f. Meningkatkan misi pengajaran sesuai situasi dunia yang penuh perubahan. g. Intensifikasi eksplorasi sumberdaya kampus sebagai pemegang informasi. h. Dalam rangka peningkatan karakter ekonomi dan budaya internasional, perlu ekspansi untuk mendirikan kelas internasional. i. Meningkatkan kembali komitmen untuk membina kemitraan dengan masyarakat, sehingga UMM dapat berfungsi sebagai jembatan masyarakat ilmiah dengan masyarakat kontemporer. j. Memantapkan pendanaan universitas. k. Menjadikan UMM sebagai pusat pengkajian, pengamalan, dan dakwah Islam. l. Melakukan sentralisasi administrasi dan desentrealisasi akademik yang dilakukan secara bertahap (di mulai tahun 2000). Penyusunan Renstra UMM dilakukan melalui beberapa tahap, yaitu Pertama Pimpinan Universitas membentuk task force yang bertugas untuk menyusun draft renstra. Kedua draft renstra tersebut selanjutnya di bawa ke rapat Senat Universitas untuk dilakukan pembahasan. Ketiga setelah dibahas draft renstra tersebut disahkan dan kemudian di sosialisasikan ke semua Pimpinan Fakultas, Jurusan dan Lembaga yang ada di UMM. Menghadapi tantangan di era global, paradigma baru telah diperkenalkan oleh Direktorat Pendidikan Tinggi (DIKTI) untuk pengembangan pendidikan tinggi di Indonesia. Rencana Strategis yang disusun UMM tersebut di atas telah diupayakan untuk diselaraskan dengan Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 2 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Higher Education Long Term Strategy (HELTS) 2003 - 2010 yang telah dicanangkan DIKTI, dimana quality, access and equity, institutional autonomy and accountability menjadi visi yang dirumuskan. Strategi tersebut diarahkan untuk meningkatkan daya saing bangsa yang dilandasi oleh adanya otonomi penyelenggaraan pendidikan dan kesehatan organisasi. Pada tahun 2010 keunggulan kompetitif sumberdaya manusia Indonesia diharapkan sudah dapat dicapai, karena lembaga pendidikan tinggi, termasuk UMM memiliki program-program yang kuat dan dapat diandalkan, serta memiliki sistem organisasi yang sehat. Dalam jangka yang lebih pendek keunggulan kompetitif di tingkat nasional diharapkan sudah diraih oleh lulusan UMM melalui Rencana Strategis ini. 3. Dampak Hibah di Perguruan Tinggi Untuk menjadikan UMM sebagai The real university dan untuk memenuhi harapan stakeholder, beberapa program pengembangan telah banyak dilakukan dalam waktu 5 tahun terakhir ini sebagai bagian dari strategi untuk meningkatkan efisiensi dan produktifas, serta untuk meningkatkan mutu lulusan. Beberapa program-program pengembangan tersebut antara lain : a. Meningkatkan mutu proses belajar mengajar melalui: 1). Meningkatkan mutu dosen, melalui studi lanjut, kursus, magang dan mendorong peningkatan jabatan fungsionalnya. 2). Memberikan fasilitas kepada semua dosen untuk menulis buku ajar untuk diterbitkan melalui UMM Press. 3). Meningkatkan perkuliahan Al-Islam dan Kemuhammadiyahan dengan mengklasifikasikan peserta menjadi tiga kelompok: (a) Fashl al-Mubtada’in (kelas elementer), (b) Fashl al-Mutawassitin (kelas intermediate) dan (c) Fashl alMutaqqadimin (kelas advance). 4). Mewajibkan semua mahasiswa mengambil ESP (English for Special Purposes) selama 18 jam selama 3 semester. 5). Meniadakan dikotomi antara dosen tetap dengan dosen tidak tetap, dengan harapan saling dapat memiliki tanggung jawab yang sama. 6). Mewajibkan semua mahasiswa baru mengikuti pelatihan internet. 7). Peningkatan peran Badan Kendali Mutu Akademik (BKMA). 8). Mengembangkan perpustakaan digital (digital library) yang terkoneksi dengan sekitar 14 perpustakaan digital di dalam dan di luar negeri. b. Memfasilitasi dosen melakukan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat guna meningkatkan produktifitas karya ilmiahnya. c. Peningkatan pelayanan administrasi akademik melalui: 1). Pembangunan jaringan intranet dan Sistem Manajemen Administrasi Akademik (MAA) ke semua komputer yang ada di Laboratorium dan perkantoran. 2). Percepatan pencetakan kartu mahasiswa (KTM) secara digital pada saat mahasiswa melakukan herregistrasi. 3). Percepatan proses pembuatan ijazah dwi bahasa, dan penggunaan security ink pada kertas ijazah dan transkrip akademik. d. Meningkatkan kerjasama dengan pemerintah, dunia usaha, perguruan tinggi dalam dan luar negeri, serta lembaga atau instansi lainnya. e. Secara terus menerus meningkatkan dan mengoptimalkan saranan dan prasarana yang ada melalui pendekatan resource sharing. f. Meningkatkan income centre. untuk mencari sumber-sumber pendanaan lainnya melalui pembentukan unit pelaksana teknis (UPT) seperti (1) Unit Produksi Internet (UPI), (2) Badan pengelola gedung serba guna (UMM-DOME) , (3) Unit Produksi Pakan Ternak, (4) Unit Koperasi, (5) Unit Penerbitan dan (6) Unit Guess House (Hotel) (7) unit usaha perbengkelan (DAU Motor). Hasil dari program pengembangan tersebut dalam 5 tahun terakhir sebagai berikut : a. Pada saat ini telah memiliki 10 Fakultas dengan 32 Jurusan, yang terdiri atas : 29 Jurusan S1, 3 Jurusan D3 dan 6 Jurusan S2. b. Hasil akreditasi yang dilakukan oleh BAN PT adalah sebagai berikut : 8 Jurusan terakreditasi dengan nilai ”A”, 21 Jurusan terakreditasi dengan nilai ”B”, 3 Jurusan Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 3 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 terakreditasi dengan nilai ”C”. Sedangkan 6 Jurusan belum diajukan akreditasinya, karena usianya belum sampai 5 tahun dan belum pernah meluluskan mahasiswanya, yaitu Program Pendidikan Dokter (berdiri tahun 2001), PS Magister Ilmu Hukum, PS Magister Agribisnis, PS Magister Kebijakan Pendidikan yang masing-masing berdiri pada tahun 2004, dan yang terakhir adalah PS Hubungan Internasional (S1) dan PS Teknik Informatika (S1) yang berdiri mulai tahun 2005. c. Pada tahun 2004/2005 ini jumlah mahasiswa yang aktif mencapai 17.798 orang. d. Jumlah dosen 1.022 orang terdiri atas 413 S1, 547 S2 dan 57 S3 yang tersebar di 32 Jurusan. Sedangkan dosen tetap 345 orang dengan perincian 57 orang bergelar S1, 276 bergelar S2, dan 12 orang bergelar doktor. Dari 345 dosen tersebut 226 orang diantaranya telah menduduki jabatan Lektor dan Lektor Kepala. e. Jumlah buku ajar yang ditulis oleh para dosen yang telah diterbitkan secara nasional (ber-ISBN) berjumlah 150 judul. f. Hibah penelitian DPP (4 tahun terakhir) universitas sebesar Rp 1.427.800.000,- terdiri atas Rp 1.077.700.000,- untuk Penelitian Bidang Ilmu (PBI), Rp 321.600.000,- untuk Penelitian Program Unggulan (P2U), Rp 27.500.000,- untuk Penelitian Institusional (PI), dan Rp 10.000.000,- untuk Penelitian Insentif Penelitian Institusional untuk Mahasiswa (PIPIM). g. Memperoleh Hibah penelitian DIKTI sebesar Rp 1.345.816.000,- untuk 147 judul terdiri atas 85 Penelitian Dosen Muda (Rp 450.900.000,-), 32 Penelitian Kajian Wanita (Rp 177.100.000,-), 18 Penelitian Dasar (Rp 210.000.000,-), 9 Penelitian Hibah Bersaing (Rp 180.600.000,-) dan 3 Penelitian DCRG (Rp 327.216.000,-). Sedangkan penelitian dosen yang dibiayai oleh instansi lain di luar DIKTI berjumlah 27 judul dengan dana Rp 1.337.720.000,-. Dalam kurun waktu 2 tahun terakhir ini UMM telah menempati urutan pertama yang proposal penelitiannya didanai oleh DIKTI untuk tingkat PTS se Indonesia. h. Sejak 5 tahun terakhir telah ditandatangani MOU dengan 80 institusi yakni pemerintah, perusahaan swasta, perguruan tinggi dalam dan luar negeri, serta lembaga dan instansi lainnya. Informasi tentang Program Hibah Kompetisi dari DIKTI sesungguhnya sudah dapat diakses oleh UMM sejak tahun 2001, akan tetapi usaha secara serius untuk mengajukan proposal PHK ke DIKTI baru dimulai pada tahun 2002. Pada tahun tersebut (2002) UMM secara resmi mengajukan 7 proposal Semi-QUE IV ke DIKTI. Walaupun sudah dilakukan secara serius, akan tetapi hasilnya adalah tidak ada satupun proposal yang lolos seleksi. Pada tahun 2003 UMM mengusulkan lagi 8 proposal Semi-QUE V. Dari 8 proposal yang diajukan tersebut ada 2 proposal yang lolos seleksi, yaitu proposal dari PS Teknologi Hasil Pertanian dan PS Agronomi. Implikasinya sungguh sangat luar biasa. Banyak jurusan yang berlomba-lomba untuk mencoba membuat proposal PHK ke DIKTI, sehingga pada tahun 2004 yang lalu UMM mampu mengirimkan 4 proposal Program A1, 5 proposal program A2 dan 1 proposal program A3. Hasilnya adalah 2 proposal A1 berhasil lolos seleksi, yaitu proposal dari Jurusan D-3 Manajemen Keuangan dan Perbankan dan Jurusan Teknik Industri. Disamping itu UMM juga berhasil meloloskan proposal A2, yaitu proposal yang diajukan oleh Teknik Sipil. Tahun 2005 prestasi kembali dicapai oleh Universitas Muhammadiyah Malang yang berhasil memenangkan hibah kompetisi A2 untuk tiga jurusan yaitu Jurusan Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan, Jurusan Teknologi Hasil Pertanian dan Jurusan Agronomi. Secara umum PHK yang telah diterima oleh beberapa jurusan tersebut diketahui memberikan dampak yang cukup baik terhadap pelaksanaan proses belajar mengajar, atmosfer akademik, interaksi antara dosen dan mahasiswa serta perbaikan internal manajemen, terutama pada jurusan penerima PHK tersebut. 4. Unit Koordinasi Tingkat Perguruan Tinggi Dalam rangka untuk meningkatkan akuntabilitas, baik terhadap lembaga maupun terhadap DIKTI, maka sejak tahun 2004 telah dibentuk Tim Monev (Monitoring dan Evaluasi) terhadap semua Program Hibah Kompetisi yang diterima DIKTI. Keanggotaan dari Tim tersebut melekat pada beberapa jabatan struktural yang kompeten dengan tugas tersebut, Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 4 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 sehingga tidak perlu harus mengangkat tim khusus, sebagaimana yang tertera pada Surat Keputusan Rektor Nomor : 7 Tahun 2004. Adapun susunan Tim tersebut terdiri atas; a. Ketua merangkap anggota oleh Kepala Badan Kendali Mutu Akademik (BKMA) b. Sekretaris merangkap anggota oleh Kepala Biro Administrasi Akademik c. Anggota : Asisten Koordinasi Bidang Pengembangan Akademik, Kepala Badan Pengembangan Sumberdaya Manusia (BPSDM) dan Sekretaris Badan Kendali Mutu Akademik (BKMA), Ketua dan Sekretaris Lembaga Penelitian dan Kepala Badan Pengendalian Internal. Tugas dari tim tersebut antara lain adalah melakukan sosialisasi tentang berbagai informasi yang terkait dengan Program Hibah Kompetisi dari DIKTI, melakukan seleksi internal terhadap proposal PHK yang akan dikirim ke Jakarta dan melakukan evaluasi serta monitoring terhadap implementasi PHK di Jurusan-jurusan yang telah mendapatkan PHK dari DIKTI. Proses seleksi untuk internal dilakukan pada tingkat universitas yang disesuaikan dengan nilai akreditasi jurusan. Hibah Kompetisi A1 dikhususkan untuk program studi yang nilai akreditasi C, dan Hibah Kompetisi A2 dikhususkan untuk jurusan dengan nilai akreditasi B, sedangkan Jurusan yang memiliki nilai akreditasi A diarahkan pada Hibah Kompetisi A3 dan Hibah Kompetisi B. Pemenang Hibah Kompetisi akan didanai internal dan jika berhasil lolos dan memenangkan dalam hibah kompetisi yang didanai DIKTI maka dana internal tersebut dialihkan fungsinya menjadi komponen dana yang didanai Universitas (DRK). Pemenang seleksi internal sekaligus dikandidatkan untuk diikutkan dalam kompetisi Hibah Kompetisi DIKTI baik untuk Hibah Kompetisi A1, A2 dan A3 maupun Hibah Kompetisi B. Universitas Muhammadiyah Malang berusaha mengikuti Program I-MHERE dalam rangka untuk meningkatkan kapasitas Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) untuk berkontribusi dalam persaingan bangsa dengan cara meningkatkan kualitas dan relevansi produk FKIP dan meningkatkan tanggung jawab sosial FKIP. Program I-MHERE menyediakan pendanaan untuk peningkatan kualitas dan tanggung jawab sosial. Pendanaan tersebut nantinya akan dialokasikan untuk perbaikan dalam bidang akademik yang meliputi pendidikan dan pengajaran, penelitian dan pengabdian pada masyarakat. Perbaikan tersebut juga menyangkut sistem pendidikan yang dikembangkan sehingga tercipta sistem yang memiliki akuntabilitas tinggi, terdapat situasi yang menjunjung tinggi good governance, memiliki entitas otonom yang legal dan sumberdaya manusia milik universitas yang handal. B. INFORMASI JURUSAN PERIKANAN Jurusan Perikanan yang secara struktural merupakan bagian dari Fakultas PeternakanPerikanan Universitas Muhammadiyah Malang berdiri pada tahun 1995 berdasarkan Surat Keputusan (SK) Ijin Penyelenggaraan dengan SK No. 160/DIKTI/Kep/1995 tertanggal 5 Juni 1995 dengan Status Terdaftar. Jurusan Perikanan memiliki satu Program Studi, yaitu Program Studi Budidaya Perairan. Pada tahun 2000 Program Studi ini telah terakreditasi dengan nilai “B” berdasarkan surat Keputusan BAN Dikti Nomor: 028/BAN-PT/AkIV/X/2000, tanggal 5 Oktober 2000. Pada tahun 2006, kembali mendapatkan status terakreditasi dengan nilai ”B” berdasarkan surat Keputusan BAN Dikti Nomor: 08224/Ak-IX-SI-026/UMMBDI/I/2006 (Lampiran 1). VISI : Menghasilkan Sarjana Perikanan yang memiliki kemampuan teknis dan manajerial di bidang perikanan dan kelautan yang berjiwa kewirausahaan, serta menjadikan Jurusan Perikanan Universitas Muhammadiyah Malang sebagai pusat pengembangan IPTEK di bidang perikanan dan kelautan berdasarkan nilai-nilai Islam untuk kesejahteraan manusia. MISI : 1). Menyelenggarakan pendidikan tinggi yang bermutu dalam rangka menghasilkan Sarjana di bidang Perikanan yang Islami, profesional dan mandiri. 2). Menyelenggarakan penelitian dibidang Perikanan yang mendukung penyelenggaraan pendidikan tinggi yang bermutu. Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 5 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 3). Menyelenggarakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat dalam rangka menyebarluaskan IPTEKS dibidang Perikanan yang ramah lingkungan dan berbasis masyarakat. 4). Menyelenggarakan kerjasama dengan berbagai pihak, baik dengan intansi pemerintah, swasta atau lembaga lain yang terkait guna mendukung terselenggaranya proses pendidikan yang bermutu. TUJUAN : 1). Menghasilkan sarjana Perikanan yang beriman, handal, dan kompetitif yang mampu berkomunikasi dengan masyarakat. 2). Menyelenggarakan pengembangan penelitian di bidang Perikanan 3). Menghasilkan dan menyebarluaskan IPTEKS dibidang Perikanan yang berbasis masyarakat setempat untuk meningkatkan taraf kehidupan masyarakat. 4). Menjalin kerjasama (networking) dengan lembaga atau institusi terkait guna meningkatkan mutu lulusan. Sebagai salah satu elemen penyelenggara pendidikan tinggi, strategi program pengembangan jurusan di masa datang bertitik tolak pada HELTS (Higher Education Long Term Strategy) dengan tekanan pada aspek profesionalisme. Jurusan Perikanan, Universitas Muhammadiyah Malang dikelola berdasarkan azas otonomi (untuk menyelenggarakan pengaturan diri secara luas) akuntabilitas (untuk menjamin terselenggaranya otonomi secara bertanggung jawab), akreditasi jurusan/program studi (untuk dasar kewenangan penyelenggaraan pendidikan) dan eveluasi diri (sebagai dasar perencanaan program). Program pengembangan dan pengelolaan Jurusan Perikanan disesuaikan dengan paradigma baru perguruan tinggi yaitu dilakukan secara professional dengan mengedepankan akuntabilitas, mutu program dan pelaksananya, serta diarahkan pada upaya kemandirian. Sementara pengembangan jurusan dilakukan secara terus menerus untuk menjawab tantangan global terhadap mutu lulusan (sarjana) serta memenuhi tuntutan kebutuhan stakeholders. Untuk mencapai tujuan sebagaimana tersebut di atas Jurusan Perikanan UMM telah merumuskan Program Jangka Panjang. Program pengembangan tersebut dibagi menjadi tujuh kelompok program pengembangan, yaitu : 1). Program pengembangan bidang Pendidikan 2). Program pengembangan bidang Penelitian 3). Program pengembangan bidang Pengabdian Pada Masyarakat. 4). Program pengembangan bidang Sumberdaya Manusia 5). Program pengembangan bidang Fasilitas, Sarana, dan Prasarana 6). Program pengembangan bidang Kerjasama 7). Program pengembangan bidang Kelembagaan dan Organisasi Rincian kegiatan dari masing-masing program pengembangan tersebut selengkapnya diuraikan pada Bab 2. tentang Rencana Pengembangan Jangka Panjang Sejak berdiri hingga saat ini Jurusan Perikanan telah menunjukkan perkembangan yang cukup menggembirakan, baik dari jumlah lulusan yang telah dihasilkan, perkembangan atmosfir akademik, perkembangan mutu dosen maupun perkembangan sarana dan prasarana. Namun demikian perkembangan tersebut masih perlu ditingkatkan. Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 6 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 BAB 2 LAPORAN EVALUASI DIRI RANGKUMAN Hasil analisis SWOT berkaitan dengan evaluasi diri jurusan, dapat digunakan untuk menyusun rencana kegiatan dalam rangka mengatasi persoalan jurusan. Pernyataan dan penjelasan ringkas tentang semua permasalahan utama atau akar permasalahan yang berhasil diidentifikasi dapat dirangkum sebagai berikut Kekuatan 1. Universitas Muhammadiyah Malang sudah dikenal secara luas sebagai lembaga pendidikan tinggi yang unggul, dan menguatnya rasa primordial masyarakat dengan lembaga Muhammadiyah . 2. Kesediaan UMM menyediakan dana pendamping untuk menunjang pelaksanaan PHK A2 (Lamp 2). 3. Kualifikasi staf pengajar dapat diandalkan dengan sejumlah Guru besar, doktor dan hampir secara keseluruhan berpendidikan master (S-2), hanya sejumlah kecil yang masih berpendidikan Strata-1. 4. Minat dan motivasi staf pengajar untuk meningkatkan Ilmu pengetahuan cukup besar, baik dengan mengikuti sejumlah seminar (regional maupun nasional) dan sejumlah studi banding serta melakukan rekonstruksi kurikulum. 5. Rancangan kurikulum yang bersifat fleksibel sesuai dengan kebutuhan pengguna dan senantiasa menyesuaikan dengan perkembangan ilmu dan teknologi. 6. Memiliki sejumlah laboratorium, antara lain : Laboratorium Indoor, Outdoor, Parasit dan Penyakit, Nutrisi dan Manajemen Kualitas Air, sebagai sarana praktikum mahasiswa dalam mengelaborasi ilmu pengetahuan. 7. Adanya sejumlah peluang dan bantuan dari institusi pusat (Universitas) untuk penulisan buku, diktat dan penelitian. 8. Sentralisasi keuangan di tingkatan organisasi perguruan tinggi memungkinkan subsidi silang bagi jurusan yang memiliki jumlah mahasiswa yang rendah. 9. Jurusan Perikanan program studi Budidaya Perairan telah terakreditasi. 10. Adanya kendali mutu pendidikan tinggi yang akan mengontrol, dan mengendalikan jaminan kualitas pendidikan tinggi (Tri Dharma Perguruan Tinggi) Kelemahan 1. Relevansi bidang pekerjaan alumni dengan disiplin ilmu rendah 33% (Lamp 4 Tabel 33) 2. Motivasi mahasiswa untuk berwirausaha bidang perikanan masih rendah. 3. Jurusan Perikanan memiliki kualitas input (rata-rata nilai UAN) rendah rata-rata 6,1 (Lamp 4 Tabel 13). 4. Penguasaan metodologi penelitian sebagian besar mahasiswa masih rendah menjadi penyebab lamanya penulisan tugas akhir dan kecilnya keterlibatan mahasiswa dalam penelitian dosen 5. Minimnya penggunaan literatur yang berbahasa asing dan literatur yang digunakan tidak up to date 6. Kemampuan bahasa Inggris dosen dan mahasiswa masih kurang, lemahnya sosialisasi penggunaan bahasa Inggris dalam lingkungan dosen 7. Keterbatasan dana untuk pengembangan staf akademik/administrasi, serta dana beasiswa yang ada 8. Waktu untuk menyelesaikan tugas akhir relatif masih lama (13,84 bulan) (Lamp 4 Tabel 9) 9. Waktu yang ditempuh untuk menyelesaikan kuliah cukup lama (diatas 4,5 tahun) (Lamp 4 Tabel 8) 10. Sistem pengelolaan internal manajemennya masih manual, belum tersistem secara efisien dan efektif sehingga kualitas layanan administrasi pada jurusan masih rendah Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 7 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 11. Masa tunggu lulusan dalam memperoleh pekerjaan yang sesuai dengan latar belakang jurusan relatif lama (13 bulan) (Lamp. 4 Tabel 7) 12. Rendahnya minat lulusan SMU/SMK berkuliah di bidang perikanan 13. Kualitas staf laboran masih rendah, terutama pada sisi manajemen laboratorium 14. Keterbatasan sarana dan prasarana laboratorium, keterbatasan dalam penggunaan media mengajar (sarana dan prasarana) Peluang 1. Perkembangan sektor perikanan dan kelautan membutuhkan tenaga trampil untuk mengisi peluang kerja di bidang tersebut 2. Terbuka luasnya peluang berwirausaha di bidang perikanan dan kelautan 3. Semakin meningkatnya jumlah lulusan sekolah menengah atas 4. Adanya proyek-proyek pemerintah dan sejumlah dana hibah untuk pengembangan jurusan 5. Adanya sumber pendanaan di luar lembaga Ancaman 1. Kebijakan otonomi Perguruan Tinggi Negeri (Unibraw dan Universitas Negeri Malang) yang berimplikasi dibukanya sejumlah program ekstension. 2. Meningkatnya tingkat persaingan dan jumlah lulusan pada bidang ilmu yang sama dari sejumlah perguruan tinggi lainnya, khususnya perguruan tinggi negeri. 3. Masuknya tenaga kerja asing yang profesional dari sejumlah kawasan khususnya dari kawasan ASEAN pada saat AFTA diberlakukan 4. Sudah banyaknya perguruan tinggi khususnya di Jawa Timur yang membuka Program Studi Budidaya Perairan 5. Krisis ekonomi yang masih terjadi dan lambatnya pertumbuhan ekonomi 6. Tingginya kompetisi dalam memperoleh dana program pemerintah ataupun lembaga lain dalam mengembangkan jurusan Identifikasi kekuatan akan dimanfaatkan untuk menentukan strategi mengatasi kelemahan, sedangkan identifikasi peluang akan dimanfaatkan untuk menentukan strategi mengatasi ancaman. A. PELAKSANAAN EVALUASI DIRI Sosialisasi program hibah A2 dilakukan oleh pimpinan UMM kepada pimpinan fakultas agar jurusan yang memenuhi syarat mengajukan proposal A2. Jika proposal yang masuk ke universitas melebihi 6 proposal maka akan diadakan seleksi internal. Jurusan Perikanan telah memenuhi syarat untuk mengajukan Program Hibah Kompetisi (PHK) A2 karena telah memperoleh Status Akreditasi dengan Peringkat B (Lampiran 1). Proses penyusunan evaluasi diri di Jurusan Perikanan dimulai dengan pembentukan taskforce yang terdiri atas para dosen pada Jurusan Perikanan yang terdiri atas 11 orang yang terpilih. Pembagian tugas anggota dan personalianya terbentuk berdasarkan Surat Tugas Dekan FPP UMM Nomor: E.2.a/048/FPP-UMM/II/2006, tanggal 1 Februari 2006 (Lampiran 3). Anggota taskforce dibagi dalam tiga tim dibantu satu tenaga administrasi, yaitu tim identifikasi dan inventarisasi data, tim analisis data dan pengembangan program, dan tim pengolahan data. Ketua dan wakil tim penyusun proposal bertugas menyatukan hasil kerja masing-masing tim dan bertugas sebagai editor sehingga proposal tetap menjadi satu kesatuan baik dari visi sampai dengan program yang diusulkan maupun dari susunan kalimatnya menurut tata bahasa yang benar. Selanjutnya pimpinan Jurusan Perikanan mengadakan rapat yang dihadiri semua dosen dan staf untuk sosialisasi PHK A2. Sejak adanya Surat Tugas Dekan FAPETRIK UMM, seluruh personalia tim mengadakan rapat rutin tiga kali dalam seminggu mulai pukul 14.00 untuk evaluasi terhadap hasil kerja masing-masing tim. Identifikasi dan pengumpulan data merupakan pekerjaan pertama yang dilakukan oleh anggota taskforce. Data yang dipergunakan untuk menyusun evaluasi diri diperoleh dari Ketua Jurusan, Pimpinan Fakultas, Kepala Biro Administrasi Akademik, Kabag Herregistrasi dan Sistem Informasi Akademik, UPT Penerimaan Mahasiswa Baru, Para Kepala Laboratorium yang terkait, UPT Komputer, Kepala Perpustakaan Pusat, dan Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 8 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Kepala Biro Administrasi Keuangan. Data tentang kompetensi lulusan yang diharapkan didapat dari pelacakan kepada perusahaan pengguna dan alumni. Disamping itu data juga didapatkan dari website atau media masa, terutama yang terkait dengan kualifikasi lulusan yang dibutuhkan pasar tenaga kerja. Setelah data terkumpul, selanjutnya dilakukan tabulasi, identifikasi dan analisis data. Untuk melakukan analisis dan interpretasi terhadap data yang didapat, tenaga ahli juga didatangkan pada saat diskusi tersebut. Berdasarkan data tersebut selanjutnya dilakukan Root-Cause Analysis terhadap fenomena, diidentifikasi persoalan yang dihadapi oleh jurusan, alternatif pemecahannya, dan ditentukan rencana kegiatan untuk mengatasi permasalahan tersebut. B. LATAR BELAKANG 1. Riwayat Jurusan/Departemen dan Program Studi Jurusan Perikanan berdiri pada tahun 1995 berdasarkan Surat Keputusan (SK) Ijin Penyelenggaraan dengan SK No. 160/DIKTI/Kep/1995 tanggal 5 Juni 1995 dengan Status Terdaftar. Jurusan Perikanan hingga saat ini mengelola satu program studi yaitu Program studi Budidaya Perairan. Pada tahun 2000 Program studi Budidaya Perairan memperoleh Status Akreditasi dengan Peringkat “B” berdasarkan SK BAN DIKTI No. 028/BANPT/Ak-IV/X/2000 tanggal 5 Oktober 2000 dan pada tahun 2006 juga terakreditasi dengan peringkat “B” berdasarkan SK BAN DIKTI No. 08224/Ak-IX-SI-026/UMMBDI/I/2006. Secara Struktural Jurusan Perikanan berada di bawah Fakultas Peternakan-Perikanan (FAPETRIK) bersama-sama dengan Jurusan Peternakan. Sampai saat ini Program studi Budidaya Perairan telah menunjukkan perkembangan yang cukup memadai baik dari jumlah lulusan yang telah dihasilkan, perkembangan atmosfer akademik, perkembangan kualitas dosen maupun perkembangan sarana dan prasarana, namun perkembangan tersebut masih jauh dari harapan, dikarenakan keterbatasan dana, fasilitas, sumberdaya manusia dan rendahnya mutu calon mahasiswa. 2. Rencana Pengembangan Jangka Panjang Sebagai salah satu elemen penyelenggara pendidikan tinggi, strategi program pengembangan jurusan di masa datang bertitik tolak pada HELTS (Higher Education Long Term Strategy) dengan tekanan pada aspek profesionalisme. Jurusan Perikanan, Universitas Muhammadiyah Malang dikelola berdasarkan azas otonomi (untuk menyelenggarakan pengaturan diri secara luas), akuntabilitas (untuk menjamin terselenggaranya otonomi secara bertanggung jawab), akreditasi jurusan/program studi (untuk dasar kewenangan penyelenggaraan pendidikan) dan evaluasi diri (sebagai dasar perencanaan program). Program pengembangan dan pengelolaan jurusan Perikanan disesuaikan dengan paradigma baru perguruan tinggi yaitu dilakukan secara profesional dengan mengedepankan akuntabilitas dan kualitas lulusan (sarjana) serta memenuhi tuntutan kebutuhan stakeholders. Dengan fasilitas laboratorium yang sudah cukup memadai, jurusan harus mampu memberikan layanan yang maksimal kepada lingkungan kecilnya (dosen, karyawan dan mahasiswa) maupun lingkungan yang lebih luas yaitu masyarakat umum, baik dalam bidang pendidikan, penelitian maupun pengabdian masyarakat. Hal ini merupakan penjabaran dari visi, misi dan tujuan jurusan. Jurusan Perikanan merumuskan Program Jangka Panjang bersamaan dengan awal kepemimpinan jurusan yang baru, yaitu pada tahun 2005. Program tersebut dibagi menjadi tujuh kelompok program, yaitu bidang pendidikan dan pengajaran, bidang penelitian, bidang pengabdian pada masyarakat, bidang sumberdaya manusia, sarana dan prasarana, bidang kerjasama, dan bidang kelembagaan/organisasi. Rincian program-program tersebut adalah sebagai berikut: 1) Bidang Pendidikan dan Pengajaran a. Penyempurnaan kurikulum dan penyelenggaraan PBM dengan strategi dasar berdasarkan kompetensi. b. Pengembangan buku ajar, petunjuk praktikum dan modul sebagai bahan ajar. Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 9 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 c. Melakukan perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi mutu pendidikan dan pengajaran secara periodik. d. Pengembangan muatan kurikulum dan peningkatan kompetisi pembelajaran, akademik dan profesi secara periodik. e. Peningkatan kemampuan komunikasi dosen dan mahasiswa melalui karya tulis. 2) Bidang Penelitian a. Meningkatkan penelitian teknologi tepat guna bidang perikanan dan mengembangkan pusat informasi teknologi. b. Memperbaiki dan mengembangkan aktivitas serta kinerja peneliti. 3) Bidang pengabdian pada masyarakat. a. Mengembangan lembaga pelatihan ketrampilan budidaya perikanan. b. Melakukan bakti sosial kepada masyarakat. c. Memberikan layanan konsultasi dan pelatihan teknologi bidang perikanan kepada pihak-pihak yang memerlukan. 4) Bidang Sumberdaya Manusia a. Memberikan pelatihan singkat proses belajar mengajar. b. Peningkatan frekuensi dosen dalam mengikuti work-shop, penataran, kursus singkat, dan seminar khususnya sebagai pemateri. c. Memberikan kesempatan studi lanjut kejenjang lebih tinggi 1 orang per tahun per bidang studi. d. Peningkatan kemampuan tenaga administrasi, teknisi dan laboran. e. Menciptakan standar etika dan moral staf dan pengawasnya. 5) Bidang Fasilitas, Sarana, dan Prasarana a. Perawatan dan pengembangan fasilitas, sarana, dan prasarana pembelajaran (ruang diskusi/seminar, ruang sidang, ruang dosen, ruang laboratorium, ruang perpustakaan, ruang pimpinan, ruang adsministrasi dan ruang arsip) b. Pengembangan media audio visual dan pengembangan alat peraga pembelajaran. 6) Bidang Kerjasama a. Peningkatan kerjasama lokal, regional dan nasional dengan instansi dan industri bidang perikanan dalam pelaksanaan Magang,/praktek lapang, Praktek Kerja Nyata, penelitian dan skripsi, b. Kerjasama dengan SMU dan SMK Perikanan di wilayah lokal dan regional dalam hal pelatihan dan penyediaan fasilitas praktikum c. Peningkatan Kerjasama dengan perguruan tinggi perikanan lainnya termasuk antar perguruan tinggi Muhammadiyah dalam bidang penelitian dan pelatihan. 7) Bidang Kelembagaan dan Organisasi a. Peningkatan tertib administrasi dan sistem infomasi administrasi. b. Melakukan audit internal terhadap kinerja organisasi. c. Menyusun buku panduan kerja dan sistem kerja untuk menjalankan kegiatan di jurusan. d. Menyusun dan melaksanakan deskripsi kerja organisasi. 3. Lingkungan Eksternal Situasi dan kondisi lingkungan eksternal cukup mempengaruhi arah dan kebijakan pengembangan Jurusan Perikanan. Lingkungan eksternal yang dimaksud antara lain : Pertama, pemerintah pada 11 Juni 2005 telah mencanangkan Revitalisasi Pertanian, Perikanan, dan Kehutanan (RPPK) sebagai terobosan dalam mengatasi berbagai permasalahan bangsa seperti kemiskinan, pengangguran, dan kurang gizi menuju Indonesia maju, adil, dan makmur, serta bermartabat. Dengan pencanangan RPPK, maka seluruh komponen bangsa harus mengarahkan seluruh kebijakan ekonomi-politik menjadi kondusif agar ketiga sektor andalan tersebut dapat menjadi motor penggerak pembangunan nasional. Kedua, pengelolaan sumberdaya perikanan saat ini masih belum optimal dibandingkan dengan potensi yang ada. Potensi sumberdaya ikan laut Indonesia sebesar 6,26 juta ton per tahun baru dimanfaatkan sebesar 3,84 juta ton (61,34%). Di bidang budidaya, utamanya tambak, dari potensi lahan pertambakan seluas 866.550 ha, baru dimanfaatkan 412.000 ha (47,45%), dengan produksi 0,39 juta ton. Masih terbuka peluang untuk mengembangkan Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 10 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 usaha perikanan tangkap di daerah yang sumberdaya ikannya masih belum dimanfaatkan optimal, seperti pantai barat Sumatera, pantai selatan Jawa, Bali, NTB, dan NTT sampai ke ZEEI di Samudera Indonesia, Teluk Tomini, Laut Sulawesi, Laut Banda, dan ZEEI di Samudera Pasific. Ketiga, rendahnya tingkat pemanfaatan potensi perikanan antara lain disebabkan oleh rendahnya kemampuan sumberdaya manusia. Jumlah tenaga kerja yag berkiprah di sektor perikanan (nelayan dan petani ikan) sekitar 3,7 juta orang, sedangkan pada industri hulu dan hilir serta kegiatan distribusi dan pemasaran di bidang perikanan diperkirakan mencapai 6,5 juta orang. Kondisi sumberdaya manusia yang terlibat dalam usaha perikanan didominasi oleh tenaga dengan tingkat pendidikan rendah, yaitu tidak tamat SD 79,5%, tamat SD 19,6%, SLTP 1,9%, SLTA 1,4%, D3 atau Sarjana 0,03%. Keempat, masih rendahnya muatan teknologi di sektor perikanan dan kelautan. Dalam strukturnya sektor tradisional masih mendominasi, misalnya di bidang perikanan tangkap mencapai 87%. Sektor tradisional masih terbelit persoalan minimnya pengetahuan dan teknologi di bidang perikanan dan kelautan sehingga optimalisasi terhadap kinerja belum sesuai potensi yang ada. Kelima, nilai ekspor perikanan Indonesia baru mencapai US$ 2 M (2002), lebih rendah dibandingkan Vietnam yang mencapai US$ 2,3 M, Thailand US$ 3,68 M, dan China US$ 4,49 M. Konsumsi ikan/kapita/tahun Indonesia juga lebih rendah dibandingkan Thailand, yaitu 22 kg/kapita/tahun dibandingkan 28 kg/kapita/tahun. Untuk meningkatkan daya saing lulusan jurusan perikanan maka diperlukan bekal kompetensi yang memadai disesuaikan dengan perubahan lingkungan ekstenal dan kebutuhan stakeholders. C. EVALUASI PROYEK AKADEMIK 1. Pendidikan Lulusan Pada kurun waktu tahun akademik 2000/2001 sampai dengan akhir tahun akademik 2004/2005, Jurusan Perikanan telah meluluskan 89 orang Sarjana Perikanan dan dalam lima tahun terakhir tersebut Indek Prestasi Kumulatif (IPK) rata-rata lulusan adalah cukup tinggi, yaitu 3,07 (Lamp 4 Tabel 6), tetapi masa studi masih cukup panjang, yaitu 4,5 tahun (Lamp 4 Tabel 8). Dari hasil pelacakan alumni yang dilakukan menunjukkan bahwa kemudahan lulusan untuk mendapatkan pekerjaan kurang baik, yaitu dengan masa tunggu rata-rata 13 bulan (Lamp 4 Tabel 7). Gaji pertama lulusan relatif rendah yaitu Rp 600.000,- dan kemampuan menciptakan lapangan kerja sendiri masih rendah. yaitu 10% (Lamp 4 Tabel 7). Dilihat dari IPK lulusan meskipun cukup tinggi, namun dari masa tunggu, dan relevansi pekerjaan, lulusan Jurusan Perikanan UMM masih kurang kompetitif. Demikian halnya bila ditinjau dari indikator masa studi, gaji pertama, dan kemampuan berwiraswasta. Penyebab persoalan ini adalah: 1). Efektifitas proses belajar mengajar relatif rendah. Hal ini ditunjukkan dengan lamanya waktu tunggu alumni untuk mendapatkan pekerjaan yang sesuai dengan bidang perikanan. 2). Masa studi yang lama (4,5 tahun) ini disebabkan oleh lamanya penulisan skripsi, yaitu 13,84 bulan (Lamp 4 Tabel 9) dan banyaknya mahasiswa yang mengulang untuk mendapatkan IPK yang tinggi (19,84%) (Lamp 4 Tabel 12) 3). Rendahnya gaji pertama lulusan (Rp. 600.000) (Lamp 4 Tabel 33) menunjukkan bahwa tingkat penerimaan pengguna terhadap lulusan masih rendah. Hal ini bisa terjadi karena tingkat persaingan pekerjaan yang tinggi atau kualitas keahlian lulusan yang rendah. Untuk memperpendek masa studi, mempersingkat waktu tunggu pekerjaan, dan meningkatkan kompetensi lulusan Jurusan Perikanan, dapat dilakukan dengan meningkatkan efektifitas proses belajar mengajar, mengembangkan kurikulum yang berbasis kompetensi, dan memberikan keahlian kewirausahaan di bidang perikanan. Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 11 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Proses Pembelajaran Bila ditinjau dari frekuensi tatap muka di kelas, rata-rata kehadiran dosen adalah 74,55 % (Lamp 4 Tabel 12), yang tergolong rendah. Hal ini diduga merupakan penyebab lamanya masa studi dan masa penyelesaian skripsi. Jumlah mahasiswa yang mengundurkan diri (DO) sebesar 19,33% (Lamp 4 Tabel 10) serta kurang kompetennya kualitas lulusan. Oleh karena itu kelemahan tersebut pada masa mendatang perlu diperbaiki. Disamping itu, hal yang perlu ditingkatkan adalah sikap profesional dan kemampuan wirausaha lulusan. Sistem evaluasi dosen terhadap mahasiswa belum baku dan transparan, dosen yang memberikan feed back kepada mahasiswa baru sekitar 25% (Lamp 4 Tabel 31) dari keseluruhan jumlah dosen. Evaluasi proses pembelajaran oleh mahasiswa belum terjadwal. Ketersediaan materi pembelajaran berupa diktat masih kurang, yaitu 28,30 % (Lamp 4 Tabel 12) dan alat laboratorium belum lengkap (Lamp 4 Tabel 29) Usaha-usaha yang telah dilakukan dan perlu ditingkatkan oleh Jurusan Perikanan untuk meningkatkan efektifitas proses pembelajaran yaitu dengan memberlakukan peraturan tentang persentase kehadiran dosen dan mahasiswa untuk kehadiran tatap muka di kelas minimum 80%, memberikan penugasan kepada mahasiswa untuk melakukan Praktek Kerja Lapang (PKL) pada instansi dan perusahaan perikanan, memberikan kuliah lapangan pada agribisnis Perikanan menyangkut pengadaan sarana produksi, budidaya, penangkapan, pengolahan, pemasaran, dan penunjang usaha perikanan oleh dosen dan praktisi. Universitas juga telah memberikan insentif kepada dosen yang menulis buku ajar/diktat. Usaha-usaha yang lebih nyata masih perlu dilakukan seperti penerapan sistem penjaminan mutu belajar mengajar dan variasi cara pemberian materi pembelajaran dengan perangkat audio visual dan alat peraga untuk mempermudah pemahaman materi perkuliahan. Mahasiswa Pada lima tahun terakhir dari tahun akademik 2000/2001 sampai dengan tahun akademik 2004/2005 jumlah total calon mahasiswa yang mendaftar pada Jurusan Perikanan adalah 274 orang dengan jumlah yang diterima sebanyak 224 orang sedangkan yang heregrestasi sebanyak 213 orang (Lamp 4 Tabel 13) dengan kecenderungan terjadi penurunan jumlah pendaftar dari 75 orang pada tahun 2000/2001 menjadi 16 orang pada tahun 2004/2005. Jumlah mahasiswa aktif saat ini (tahun 2005/2006 ) adalah 124 mahasiswa. Tingkat keketatan persaingan pada lima tahun terakhir rata-rata adalah 82,22% (Lamp 4 Tabel 13). Rata-rata nilai UAN mahasiswa yang diterima adalah 6,1 dan nilai seleksi ratarata mahasiswa diterima adalah 44,4. Jumlah pendaftar yang relatif kecil akan menyebabkan tingkat keketatan persaingan yang rendah. Bila ditinjau dari sebaran mahasiswa, sebagian besar mahasiswa berasal dari Jawa Timur, yaitu 66,81% dan propinsi lain di Indonesia sebesar 22,23,% (Lamp 4 Tabel 14). Jurusan Perikanan belum begitu dikenal di propinsi-propinsi yang lain. Hal ini menyebabkan sebagian besar pendaftar berasal dari Jawa Timur. Untuk meningkatkan jumlah pendaftar harus ada usaha-usaha khusus dari jurusan. Selama ini promosi penjaringan mahasiswa baru lebih banyak ditangani oleh Unit Pelaksana Teknik Pendaftaran Mahasiswa Baru. Untuk memasyarakatkan bidang Perikanan, sejak 3 tahun lalu pihak jurusan Perikanan menerbitkan brosur sendiri yang disebarluaskan lewat mahasiswa dan media massa. Promosi oleh jurusan yang dilakukan selama ini lebih banyak pada publikasi kegiatan-kegiatan kemahasiswaan seperti seminar bidang Perikanan dan kegiatan olahraga. Melihat animo pendaftar dan tingkat keketatan persaingan yang rendah tersebut, jurusan harus berperan aktif dalam kegiatan promosi mahasiswa baru. Kegiatan promosi ini dapat dilakukan dengan cara meningkatkan promosi langsung ke SMU/SMK yang alumninya menjadi mahasiswa jurusan Perikanan UMM. Kegiatan ini dapat diperluas ke SMU/SMK yang lain. Kegiatan lain adalah meningkatkan peran alumni dalam penjaringan mahasiswa baru. Kurikulum Kurikulum yang diberlakukan di Jurusan Perikanan Universitas Muhammadiyah Malang telah mengacu pada SK Mendiknas Nomor: 232/U/2000 tentang Pedoman Penyusunan Kurikulum Pendidikan Tinggi dan Penilaian Hasil Belajar Mahasiswa. Pemberlakuan kurikulum tersebut merupakan hasil lokakarya kurikulum yang diselenggarakan pada bulan Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 12 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Maret tahun 2000. Penyusunan kurikulum tersebut selain memperhatikan SK Mendiknas juga menyesuaikan dengan visi, misi dan tujuan universitas, serta menyesuaikan dengan visi, misi dan tujuan jurusan, juga menyesuaikan dengan kebutuhan stake holders. Total SKS yang ditetapkan pada jurusan perikanan program studi budidaya perairan adalah 146 SKS. Mengacu pada SK Mendiknas tersebut, mata kuliah yang ada telah dikelompokkan menjadi lima kelompok yaitu: (a). mata kuliah pengembangan kepribadian (MPK) sebesar 3 SKS (2,05%), (b). mata kuliah keilmuan & ketrampilan (MKK) sebesar 43 SKS (29,45%), (c) mata kuliah perilaku berkarya (MPB) sebesar 54 SKS (36,98%), (d). mata kuliah keahlian berkarya (MKB) sebesar 22 SKS (15,07%), dan (e). mata kuliah berkehidupan bermasyarakat (MBB) sebesar 24 SKS (16,44%). Ke depan, kurikulum yang ada perlu disempurnakan. Jurusan Perikanan berusaha membekali mahasiswanya dengan ilmu pengetahuan yang mampu menjawab tantangan kebutuhan akan tenaga kerja yang dibutuhkan oleh stakeholders dan menjadikannya sebagai peluang keunggulan. Untuk itu matakuliah yang mendukung dan mengarahkan untuk menjadi pelaku dan pakar perikanan yang unggul perlu mendapat prioritas utama dalam mengisi kurikulum. Terlebih lagi dengan adanya SK Mendiknas No. 045/U/2002 tentang Kurikulum Inti Pendidikan Tinggi. Pada SK tersebut kurikulum diarahkan sehingga hasil didik mempunyai kompetensi utama, kompetensi pendukung, dan kompetensi lain. Penyempurnaan kurikulum ini ditujukan agar lulusan yang dihasilkan lebih berdaya saing, sehingga masa tunggu rata-rata < 13 bulan), gaji pertama lulusan > Rp 600.000,- , relevansi pekerjaan lulusan > 33% dan peluang menjadi pekerja mandiri (wirausahawan) > 10%. Program Layanan Internal Interaksi antara dosen dan mahasiswa pada Jurusan Perikanan masih belum optimal utamanya dalam hubungan formal dalam proses belajar mengajar. Hasil kuisioner yang disebarkan kemahasiswa menunjukkan bahwa tingkat kepuasan layanan proses pembelajaran adalah sebesar 64,64% (Lamp 4 Tabel 31). Pada umumnya interaksi antara dosen dan mahasiswa tersebut terjadi pada beberapa aktifitas antara lain: 1) Proses pembelajaran di kelas, 2) Bimbingan praktikum di laboratorium, 3) Bimbingan praktek kerja nyata, 4) Bimbingan tugas akhir/skripsi, 5) Pendampingan kuliah lapangan, dan 6) Perwalian mahasiswa. Pengaturan jadwal perkuliahan diatur oleh Jurusan dengan mengacu pada kalender akademik Universitas, sedangkan pendistribusian dosen pembina mata kuliah dengan mempertimbangkan keahlian masing-masing dosen. Beban rata-rata mengajar untuk dosen tetap adalah 8 SKS dan dosen tidak tetap maksimum adalah 4 sks yang mengacu pada aturan universitas. Pendistribusian beban kerja dosen yang sudah berjalan saat ini meliputi pendistribusian pembagian beban untuk membina matakuliah, praktikum, tugas-tugas matakuliah, bimbingan Tugas Akhir, bimbingan PKL dan tugas perwalian kepada mahasiswa. Pengaturan jadwal praktikum mahasiswa diatur oleh masing-masing kepala laboratorium dengan memperhatikan jadwal yang dikeluarkan oleh Jurusan. Ruang kuliah yang disediakan untuk proses pembelajaran dilakukan oleh Fakultas dengan memperhatikan tingkat efektifitas pemakaian ruang. Berdasarkan data yang ada tingkat pemakaian ruang adalah 50 jam/minggu (Lamp 4 Tabel 28), sedangkan rasio ketersediaan ruang dan jumlah mahasiswa adalah 6,72 m2/mahasiswa (Lamp 4 Tabel 27). Kegiatan konsultasi Kartu Rencana Studi (KRS) dilakukan pada awal semester. Pada tiga tahun terakhir ini, mahasiswa langsung memprogram mata kuliahnya dengan komputer yang telah disediakan di Laboratorium Komputer setelah berkonsultasi dengan dosen wali, sehingga Kartu Studi Mahasiswa (KSM) bisa langsung diterimakan kepada mahasiswa pada saat itu juga. Penilaian hasil studi mahasiswa Jurusan Perikanan, dilakukan dengan mengacu pada ketentuan yang berlaku di Panduan Akademik Fakultas Peternakan-Perikanan. Penerimaan Kartu Hasil Studi (KHS) dapat diterimakan pada waktunya, akan tetapi transparansi pemberian nilai belum dilakukan oleh semua dosen. Misalnya, seharusnya lembar jawaban quis, tugas, ujian tengah dan akhir semester wajib dikembalikan kepada mahasiswa, akan tetapi ternyata masih banyak dosen yang tidak mengembalikan lembar ujian ke mahasiswa. Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 13 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Tercatat hanya 25% (Lamp 4 Tabel 31) dosen yang mengembalikan berkas tugas dan berkas ujian kepada mahasiswa. Hal ini dikarenakan masih beragamnya persepsi para dosen terhadap kualitas proses belajar mengajar. Proses belajar mengajar yang baik tidak hanya diukur dari kuantitas pertemuan dosen dan mahasiswa saja tetapi juga harus diukur dari kualitas prosesnya, seperti tingkat kesesuaian matakuliah dengan kurikulum atau silabinya, dan tingkat kepuasan mahasiswa terhadap proses belajar mengajar. Untuk itu sistim penjaminan mutu dalam proses belajar mengajar perlu dikembangkan untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan. 2. Penelitian Pada lima tahun terakhir penelitian yang dilakukan oleh dosen Jurusan Perikanan UMM berjumlah 36 penelitian dengan rata-rata penelitian adalah 2,76 penelitian pertahun atau 0,21 penelitan/dosen/tahun. Sebagian besar penelitian tersebut menggunakan sumber dana dari DPP UMM yang besarnya Rp 2.000.000, - 3.000.000,-per judul per semester. Penelitian dosen yang menggunakan sumber dana dari luar UMM, baik dari DIKTI atau institusi lain masih relatif sedikit jumlahnya (1 judul/tahun ). Demikian halnya jumlah penelitian dosen yang melibatkan mahasiswa dalam pelaksanaannya. Publikasi ilmiah oleh dosen dalam Jurnal Ilmiah yang terakreditasi masih rendah. Publikasi ilmiah pada jurnal ber-ISSN selama 3 tahun terakhir berjumlah 20 publikasi, atau 0,26 publikasi/dosen/tahun (Lamp 4 Tabel 32). Data tersebut menunjukkan bahwa produktivitas dan kualitas penelitian dosen masih rendah. Penyebabnya adalah pengetahuan dasar keilmuan dosen masih rendah, masih terbatasnya akses terhadap jurnal ilmiah yang berkualitas, kurangnya motivasi untuk mengembangkan diri serta pemahaman /paradigma dosen dengan tugas utama dibidang pengajaran. 3. Pengabdian pada Masyarakat Kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan oleh dosen masih rendah. Antara tahun 2001 sampai dengan tahun 2005 terdapat 21 kegiatan pengabdian kepada masyarakat atau sebesar 0.16 pengabdian/dosen/tahun (Lamp 4 Tabel 32). Sumber dana untuk kegiatan pengabdian berasal dari DPP UMM dan instansi luar. Pengabdian yang banyak dilakukan adalah pengabdian masyarakat di lingkungan persyarikatan Muhammadiyah, misalnya dalam kegiatan usaha pembenihan dan budidaya ikan baik di perairan tawar, payau dan laut. Rendahnya kegiatan pengabdian masyarakat disebabkan oleh pengetahuan dasar keilmuan dosen masih rendah, masih terbatasnya dana pengabdian masyarakat, kurangnya motivasi untuk mengembangkan diri di masyarakat serta pemahaman/paradigma dosen dengan tugas utama masih sebatas di bidang pengajaran. Kegiatan pengabdian ini perlu ditingkatkan karena kegiatan ini merupakan bagian dari tri dharma perguruan tinggi, dapat dijadikan sarana penerapan teknologi bidang Perikanan di masyarakat, sebagai credit point untuk kenaikan pangkat dosen, dan sebagai sarana promosi jurusan kepada masyarakat sehingga akan menjamin keberlangsungan Jurusan Perikanan UMM. 4. Program Penjaminan Kualitas Penjaminan kualitas merupakan hal yang sangat esensial untuk kelangsungan hidup suatu universitas pada umumnya dan jurusan pada khususnya. Saat ini di Jurusan Perikanan UMM belum ada program penjaminan kualitas yang baku. Hal ini juga terjadi di tingkat fakultas dan tingkat universitas. Dalam lingkup terbatas program yang sudah dilakukan antara lain adalah evaluasi kehadiran dosen dalam perkuliahan dan evaluasi layanan dosen dalam perkuliahan. Karena pentingnya hal ini, pada tahun 2004 ini telah dibentuk Badan Kendali Mutu Akademik (BKMA) melalui SK Rektor No. 02/2004. BKMA ini bertugas melakukan monitoring dan evaluasi pelaksanaan proses pendidikan secara berkelanjutan. Dalam menjalankan fungsinya BKMA bertanggung jawab langsung kepada Rektor. SK Rektor tentang pendirian BKMA ini telah ditindaklanjuti dengan Lokakarya Pengembangan Mutu Pendidikan Tinggi dan Kurikulum Berbasis Kompetensi yang diselenggarakan pada tanggal 18 s/d 19 Juni 2004 yang lalu. Lokakarya ini diikuti oleh pimpinan universitas, pimpinan fakultas, pimpinan jurusan, dan pimpinan lembaga. Sebagai tindak lanjut dari lokakarya tersebut, BKMA akan segera menyusun bentuk program penjaminan mutu akademik di UMM yang harus ditindaklanjuti dengan penyusunan program penjaminan mutu di jurusan masing-masing. Program yang disusun Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 14 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 mengacu pada Pedoman Penjaminan Mutu (Quality Assurance) yang diterbitkan oleh DIKTI. Kegiatan yang terkait dengan program penjaminan mutu yang akan dilakukan setidaknya meliputi evaluasi pelaksanaan KRS, KSM, dan KHS, evaluasi pemantauan kehadiran dosen dan mahasiswa, evaluasi pemantauan ujian, evaluasi kepenasehatan akademik, dan evaluasi aktivitas kegiatan dosen. Seharusnya program penjaminan mutu harus dilakukan terhadap semua proses yang terkait dengan proses pendidikan. Akan tetapi di Jurusan Perikanan UMM kegiatan program penjaminan mutu akan dilakukan secara bertahap dengan penekanan pada proses belajar mengajar. Sehingga program yang ada difokuskan pada Program Penjaminan Mutu Proses Belajar Mengajar (PMPBM). D. MANAJEMEN SUMBERDAYA 1. Manajemen Keuangan Pengelolaan dana dilakukan secara terpusat oleh Pembantu Rektor II yang dibantu oleh Kepala Biro Keuangan. Dana yang dikelola oleh masing-masing fakultas, jurusan, lembaga atau unit yang lainnya adalah dana operasional dalam jumlah tertentu yang diberikan per semester. Untuk pengadaan bahan, alat atau media pembelajaran yang lainnya seperti komputer, OHP, LCD dan sebagainya, Ketua Jurusan atau Fakultas harus mengajukan ke Pembantu Rektor II. Adapun alokasi pengeluaran dana operasional fakultas /jurusan tersebut meliputi : 1). Pengembangan staf pengajar (pelatihan, seminar, kuliah tamu, pendampingan mahasiswa, dan pengabdian) 2). Publikasi (penerbitan jurnal ilmiah Protein, dan leaflet fakultas untuk publikasi ke calon mahasiswa baru). 3). Kerjasama (perjalanan dinas, pengadaan proposal kerjasama, pembinaan hubungan dengan instansi terkait). 4). Operasional (foto copy, kertas, refill tinta printer, cartridge, perawatan komputer, perawatan kendaraan, lembur, kepanitiaan). 5). Rapat (konsumsi, bantuan transportasi). Ada beberapa kegiatan personil dosen yang didanai langsung oleh Universitas lewat lembaga atau unit di luar Fakultas, seperti: 1). Penelitian dana DPP lewat Lembaga Penelitian (Lemlit). 2). Pengabdian pada masyarakat melalui Lembaga Pengabdian Pada Masyarakat (LPM). 3). Penulisan buku ajar dan diktat melalui Biro Administrasi Akademik (BAA). Pengembangan Laboratorium didanai langsung oleh Universitas melalui Fakultas dengan jumlah terbatas. Sedangkan kegiatan penelitian skripsi mahasiswa secara penuh oleh mahasiswa sendiri, hanya sebagian kecil dibiayai oleh pihak luar. Penelitian dosen yang didanai oleh Universitas Muhammadiyah adalah (1) Penelitian Berbagai Ilmu (PBI) dengan jumlah dana sebesar Rp 2.000.000,- per judul per semester, (2) Penelitian Produk Unggulan (P2U) dengan jumlah dana sebesar Rp 3.000.000,- per judul per semester, dan Penelitian Institusional (PI) dengan jumlah dana sebesar Rp 2.500.000,- per judul. 2. Manajemen Sumberdaya Manusia Evaluasi terhadap performance dosen secara umum dilakukan dengan menggunakan Daftar Penilaian Pekerjaan Pegawai (DP3), sedangkan secara khusus dilakukan dengan menggunakan angket evaluasi akademik yang diisi oleh para mahasiswa dan evaluasi oleh tim penyelia. Namun demikian dari beberapa metode evaluasi sebagaimana tersebut di atas sesungguhnya belum dapat mengevaluasi prestasi riil dari setiap dosen, mengingat evaluasi tersebut belum meliputi kegiatan dosen pada dharma kedua dan ketiga, yaitu penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Di tingkat universitas pengembangan sumberdaya manusia ini ditangani oleh Badan Pengembangan Sumberdaya Manusia (BPSDM) yang menjalankan tugas langsung dibawah tanggung jawab Rektor. Manajemen yang dikembangkan saat ini juga belum optimal. Hal ini dapat dilihat dengan belum adanya ketentuan yang mengatur berbagai sanksi bagi dosen yang melalaikan tugasnya dan juga pemberian penghargaan atau intensif bagi dosen yang berprestasi. Misalnya belum bakunya sanksi bagi dosen yang persentasi mengajarnya kurang dari 80%, yang tidak menyerahkan nilai tepat waktu dan bentuk kelalaian lainnya. Bentuk sanksi Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 15 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 yang sementara ini diterapkan antara lain adalah pengurangan jam mengajar, penggantian dosen yang 3 kali berturut-turut tidak mengajar, dan tidak diberikannya honorarium koreksi ujian bagi dosen yang terlambat menyerahkan nilai ujian. Namun demikian kelihatannya cara tersebut juga kurang efektif dan perlu dikembangkan pola reward dan punishment yang tepat. Di Universitas Muhammadiyah Malang penetapan jabatan struktural dilakukan dengan dua cara, yaitu (1). dengan cara dipilih (elected) dan dengan cara ditunjuk (pointed). Beberapa jenis jabatan yang dipilih antara lain adalah (1). Ketua dan sekretaris program studi yang dipilih oleh semua dosen di program studi tersebut, (2). Pimpinan fakultas yang dipilih oleh senat fakultas, dan (3) Rektor beserta pembantu rektor yang dipilih oleh senat universitas. Rekruitmen terhadap calon dosen (cados) tetap tidak dilakukan setiap saat, akan tetapi dilakukan pada waktu-waktu tertentu sesuai dengan kebutuhan di tingkat Program Studi. Untuk merekruit calon dosen, sedikitnya ada tiga pihak terlibat secara langsung, yaitu: 1). Pimpinan program studi dan fakultas yang memiliki hak untuk mengusulkan rekruitmen cados sesuai dengan kebutuhan dimasing-masing Program Studi 2). BPSDM yang bertugas untuk menyusun aturan normatif rekruitmen cados, mengusulkan tim rekruitmen, menentukan jadwal seleksi dan memverifikasi data lamaran untuk menjadi cados yang ada di Biro Administrasi Umum (BAU). 3). Pimpinan universitas yang akan menginterview cados yang dinyatakan lulus tertulis dan lulus praktek mengajar. Dengan memperhatikan hasil test, hasil interview serta dengan memperhatikan masukan dari pimpinan fakultas dan pimpinan program Studi, pimpinan universitas akan menetapkan pelamar yang dinyatakan lulus test dapat diterima sebagai cados. Penetapan menjadi dosen tetap diperlukan waktu satu tahun sejak mereka diangkat sebagai cados. a. Profil Staf Akademik Jurusan Perikanan memiliki 26 orang dosen yang terdiri atas 16 orang dosen tetap dan 10 orang dosen tidak tetap (paruh waktu). Dari 26 dosen tersebut sebanyak 17 orang (65,38%) telah bergelar Master (S2), 4 (15,38%) orang telah bergelar Doktor dan 5 orang (19,23 %) masih berpendidikan S1 (Sarjana). Bila dilihat dari usianya diketahui bahwa sebagaian besar (65,38 %) dosen Jurusan Perikanan berusia 41 - 50 tahun, sebanyak 4 orang ( 15,38 % ) berusia 31-40 tahun sedangkan yang berusia 51 – 60 tahun sebanyak 3 orang (11,53 %) (Lamp 4 Tabel 19). Hal ini menunjukkan bahwa mereka masih memiliki potensi yang cukup tinggi. b. Perbandingan Jumlah Staf dan Mahasiswa Jumlah mahasiswa yang aktif sampai dengan tahun akademik 2005/2006 berjumlah 124 orang. Dengan jumlah dosen tetap sebanyak 14 orang (setelah dikurangi dengan 2 orang dosen yang sedang studi lanjut), maka rasio antara jumlah dosen tetap dengan jumlah mahasiswa adalah 1 : 8.86 Rasio tersebut cukup ideal, sehingga sangat memungkinkan untuk memberikan pelayanan dan pendampingan yang baik kepada para mahasiswa. c. Beban Kerja Staf Akademik Beban mengajar dosen tetap dibatasi <10 SKS. Di Jurusan Perikanan beban mengajar rata-rata dosen tetap pada semester yang sedang berjalan ini adalah 7,04/SKS Lamp 4 Tabel 24). Bagi mereka yang sedang menduduki jabatan struktural, beban SKS mengajarnya akan dikurangi sesuai jabatannya. Untuk menjaga efektifitas proses pembelajaran, dosen tetap jurusan hanya dibolehkan mengajar maksimum 3 Mata Kuliah. Tugas lain yang diemban dosen tetap adalah sebagai penasehat akademik. Dosen tetap bertindak sebagai dosen wali untuk 1 kelas yang terdiri atas maksimum 40 mahasiswa setiap kelasnya. Selain bertugas sebagai pengajar, seorang dosen juga memiliki kewajiban untuk membimbing skripsi mahasiswa. Seorang dosen rata-rata membimbing 4 orang mahasiswa per semester. Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 16 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 3. Manajemen Fasilitas Fisik a. Manajemen Prasarana (Gedung/Bangunan) Proses belajar mengajar mahasiswa Jurusan Perikanan dilaksanakan di Kampus Terpadu Universitas Muhammadiyah Malang, Jalan Raya Tlogomas Nomor 246 Malang. Dalam rangka untuk meningkatkan efisiensi, Universitas Muhammadiyah Malang mengembangkan penggunaan fasilitas secara bersama-sama (resource sharing) dalam bentuk Gedung Kuliah Bersama (GKB). Karena itu di Universitas Muhammadiyah Malang tidak ada pembagian ruang kuliah atau fasilitas lainnya secara baku untuk fakultas tertentu atau untuk jurusan tertentu. Pada semester yang sedang berjalan ini kegiatan perkuliahan mahasiswa Fakultas Peternakan-Perikanan (Jurusan Peternakan dan Jurusan Perikanan) dilaksanakan di GKB II di Lantai IV, yaitu di ruang 401 s/d 407. Masing-masing lokal memiliki luas 48 m2, dan dengan kapasitas kelas 50 mahasiswa. Total luas ruang kuliah sebesar 336 m2. b. Manajemen Laboratorium Sebagaimana fasilitas gedung perkuliahan, dalam rangka untuk meningkatkan efisiensi dan efektifitas kegiatan praktikum, maka sebagian laboratorium yang digunakan untuk praktikum mahasiswa Jurusan Perikanan tidak semua secara langsung di bawah kendali Ketua Jurusan, akan tetapi sebagian berada di bawah langsung Universitas dan Fakultas. Akan tetapi koordinasi materi praktikum dan pelaksanaan praktikum masih tetap berada di bawah kendali Ketua Jurusan. Salah satu kelemahan Jurusan Perikanan adalah rendahnya tingkat efisiensi dan produktivitas kinerja laboratorium sebagai pusat sumber pembelajaran dan penelitian dalam pemecahan bidang Perikanan, sehingga masih sangat perlu untuk ditingkatkan. Hal ini sebagai akibat dari terbatasnya alat-alat yang ada di laboratorium. Dengan demikian baik secara langsung maupun tidak langsung akan berdampak pada terhambatnya praktikum dan penyusunan tugas akhir yang memanfaatkan laboratorium. Walaupun dari luas bangunan sudah cukup memadai, akan tetapi yang menjadi persoalan utama dari laboratorium adalah terbatasnya efisiensi penggunaan laboratorium dan kurangnya keterampilan tenaga laboran maupun dosen. Akibatnya laboratorium tersebut lebih banyak berfungsi untuk melakukan praktikum dan kurang layak bila dipergunakan untuk melakukan penelitian, sehingga para mahasiswa banyak yang melakukan penelitian di lembaga atau instansi yang lain. Hal ini merupakan salah satu penyebab mengapa rata-rata penyelesaian skripsi mahasiswa Jurusan Perikanan cukup lama, yaitu rata-rata 13,84 bulan. Keterbatasan alat tersebut juga merupakan salah satu penyebab rendahnya produktivitas dan kegairahan para dosen untuk melakukan penelitian. Pembiayaan rutin untuk operasional laboratorium untuk material, pembimbing, administrasi dan perawatan alat dibiayai oleh Universitas melalui Dana Pengembangan Pendidikan (DPP). Tetapi untuk biaya perawatan alat belum teralokasi secara rutin dan terencana dengan baik. c. Manajemen Perpustakaan Guna menunjang kegiatan akademik para mahasiswa Jurusan Perikanan tersedia layanan perpustakaan dari perpustakaan pusat dan perpustakaan jurusan. Pengelolaan di perpustakaan jurusan masih bersifat manual. Sedangkan Perpustakaan Pusat UMM telah dikelola dengan sistem digital library (digilib), yang terkoneksi dengan beberapa perpustakaan, baik perustakaan di dalam negeri maupun luar negeri. Perpustakaan Pusat memiliki koleksi yang terdiri atas 67.246 eksemplar buku, koleksi majalah dan jurnal sebanyak 234 judul, koran 12 judul, CD installer 228 keping, CD ebook 79 keping, dan kaset 63 keping. Selain perpustakaan pusat, ada juga perpustakaan Program Pasca Sarjana di Kampus I dan perpustakaan untuk Fakultas Kedokteran dan Akademik Perawatan di Kampus II. Jumlah buku yang terkait dengan bidang Perikanan di Perpustakaan Pusat UMM adalah 1.270 buku. Perpustakaan yang ada telah representatif baik dari segi koleksi bukunya maupun dari segi bangunan dan fasilitas ruangnya. Namun demikin kondisi ini belum dapat mendorong para mahasiswa untuk aktif ke Perpustakaan. Indikasinya dapat Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 17 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 dilihat dari banyaknya transaksi yang dilakukan oleh mahasiswa perikanan UMM. Ratarata transaksinya mencapai 154 kali per bulan atau hanya sekitar 0,91 kali transaksi per mahasiswa per bulan (sumber data perpustakaan universitas) (Lamp 4 Tabel 34). 4. Manajemen Data dan Informasi Proses administrasi pelayanan akademik mahasiswa seperti Kartu Rencana Studi (KRS) dan Kartu Hasil Studi (KHS) sudah dilakukan dengan menggunakan sistim komputerisasi. Pengisian KRS dilakukan langsung oleh mahasiswa dengan bimbingan dosen wali di Laboratorium Komputer, sehingga KRS dapat langsung diterimakan saat itu juga. Karena jumlah komputer yang terbatas maka pengisian KRS ini dibuat terjadwal yang diatur oleh Biro Administrasi Akademik. Nilai ujian yang diisikan oleh dosen juga telah menggunakan form scanner, sehingga proses penerbitan Kartu Hasil Studi dapat dilakukan tepat pada waktunya. Akan tetapi mahasiswa belum bisa mendapatkan data dan informasi akademik secara mandiri karena belum adanya komputer yang dapat dipergunakan oleh mahasiswa untuk mengetahui kegiatan akademiknya. Berdasarkan data kuisioner yang dilakukan oleh jurusan, layanan administrasi menurut persepsi mahasiswa termasuk kategori sedang (47,32%) (Lamp 4 Tabel 31). Guna memperbaiki manajemen data dan pelayanan informasi kepada mahasiswa, sistim informasi manajemen berbasis komputer yang on-line dengan sistem manajemen administrasi akademik (MAA) melalui jaringan intranet perlu ditingkatkan E. INDIKATOR KINERJA JURUSAN/DEPARTEMEN 1. Indikator Kinerja Utama a. Indikator Masukan (Input Indicators) Rangkuman indikator kinerja utama beserta nilai awal yang dijadikan dasar untuk menemukan gejala/fenomena yang terjadi di Jurusan Perikanan UMM adalah seperti Tabel 2.1. b. Indikator Proses dan Keluaran (Process & Output Indicators) Rangkuman indikator proses dan keluaran beserta nilai awal yang dijadikan dasar untuk menemukan gejala/fenomena yang terjadi di Jurusan Perikanan UMM adalah seperti Tabel 2.2. c. Indikator Dampak (Outcome Indicators) Rangkuman indikator dampak beserta nilai awal yang dijadikan dasar untuk menemukan gejala/fenomena yang terjadi di Jurusan Perikanan UMM adalah seperti Tabel 2.3. 2. Indikator Kinerja Pendukung Rangkuman indikator kinerja pendukung beserta nilai awal yang dijadikan dasar untuk menemukan gejala/fenomena yang terjadi di Jurusan Perikanan UMM adalah seperti Tabel 2.4. F. PERMASALAHAN YANG TERIDENTIFIKASI Beberapa gejala/fenomena masalah yang ada di Jurusan Perikanan UMM ditentukan akar permasalahan, diidentifikasi, dan dikelompokkan menurut isu strategis (Relevance, Academic Atmosphere, Internal Management and Organization, Sustainability, Efficiency and Productivity). Hasil analisis ini dapat dilihat di Tabel 2.5. G. PENYELESAIAN ALTERNATIF Selanjutnya dari identifikasi masalah sebagaimana terangkum dalam Tabel 2.5, kemudian dicari alternatif penyelesaian masalahnya. Penyelesaian alternatif yang diusulkan untuk menyelesaikan permasalahan dan alternatif penyelesaian masalah selengkapnya beserta aktifitasnya dapat dilihat pada Tabel 2.6. H. DATA PENDUKUNG Data pendukung untuk Laporan Evaluasi Diri ini dapat dilihat pada lembar Lampiran 4. Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 18 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Tabel 2.1. Indikator Masukan No. 1. 2. 3. Indikator Kinerja Utama (Masukan) Rata-rata nilai ujian seleksi penerimaan mahasiswa baru (UMPTM) Rata-rata nilai mata pelajaran Ujian Akhir Nasional Tingkat ketetatan seleksi Awal Satuan Sumber Data 44,4 - UPT PMB UMM 6,1 - 82,22 % Biro Administrasi Akademik UPT PMB UMM Metode Pengumpulan Data Rekapitulasi data tercatat 5 tahun terakhir Rekapitulasi data tercatat 5 tahun terakhir. Rekapitulasi data tercatat 5 tahun terakhir Metode Analisis Data Jumlah skor semua mahasiswa yang diterima dibagi dengan jumlah mahasiswa yang diterima. Jumlah NUN seluruh calon mahasiswa dibagi dengan jumlah seluruh mahasiswa. Jumlah mahasiswa yang diterima dibanding dengan jumlah seluruh pendaftar, dikalikan 100% Tabel 2.2. Indikator Proses dan Keluaran No. Indikator Kinerja Utama (Proses dan Keluaran) Awal Satuan 1. Lama studi 4,50 Tahun 2. IPK lulusan 3,07 - 3. Kemampuan bahasa inggris lulusan, nilai TOEFL > 450 5,56 % Sumber Data Jurusan, Sistem Manajemen Adm. Akademik Jurusan, Sistem Manajemen Adm. Akademik LC UMM Metode Pengumpulan Data Metode Analisis Data Rekapitulasi data tercatat 5 tahun terakhir. Jumlah masa studi semua mahasiswa yang lulus dibagi dengan jum-lah seluruh mahasiswa yang lulus. Rekapitulasi data tercatat 5 tahun terakhir. Jumlah IPK mahasiswa yang lulus dibagi dengan jumlah seluruh mahasiswa yang lulus. Rekapitulasi data tercatat tahun 2001/2002. Jumlah mahasiswa dengan nilai TOEFL > 450, dibagi dengan jumlah seluruh mahasiswa semester akhir, dikalikan 100 %. Tabel 2.3. Indikator Dampak No. Indikator Kinerja Utama (Dampak) Awal Satuan Sumber Data Metode Pengumpulan Data Metode Analisis Data 1. Waktu tunggu untuk mendapatkan pekerjaan pertama Gaji pertama yang diterima 13 Bulan Alumni Tracer study 600.000 Rp/bulan Alumni Tracer study Jumlah masa tunggu semua mahasiswa yang lulus dibagi dengan jumlah mahasiswa yang lulus setiap tahun Jumlah gaji pertama yang diterima oleh semua lulusan yang sudah bekerja dibagi dengan jumlah lulusan yang bekerja 2. Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 19 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Tabel 2.4. Indikator Kinerja Pendukung No. Indikator Kinerja Pendukung 1. Tingkat kehadiran dosen 2. Pemberian feed-back kepada mahasiswa 3. Rata-rata mahasiswa mengulang mata kuliah 4. Perkuliahan dengan hand out kuliah berbahasa Inggris Publikasi ilmiah tingkat nasional/terakreditasi Rata-rata masa penulisan skripsi 5. 6. 7. Awal Satuan 74,55 % Tata Usaha Fakultas 25 % Dosen dan Mahasiswa 19,84 % Tata Usaha Jurusan/BAA - Tata Usaha Jurusan/Fak. 13,84 Mata kuliah per tahun Publikasi/Dos en/ tahun bulan 0,2 Sumber Data Tata Usaha Jurusan/Fak. Tata Usaha Jurusan 13 bulan Alumni 8. Waktu tunggu mendapatkan pekerjaan Gaji pertama lulusan 600.000 Rp. / bulan Alumni 9. Relevansi pekerjaan lulusan 33 % Alumni 10. Jumlah diktat/buku ajar 28,30 % Tata Usaha Jurusan 11. Jumlah penelitian hibah DIKTI 1 12. Dosen berpangkat lektor kepala 4 Penelitian/ tahun 0rang 13. Tingkat kepuasan layanan administrasi Tingkat kepuasan layanan akademik Mahasiswa Drop Out 47,32 % 64,64 % 19,33 % 3 orang 4,5 (jam/minggu) 14. 15. 16. 17. Jumlah dosen yang ”ajeg” (rutin) penelitian Alokasi waktu dosen untuk konsultasi TU Jurusan Lemlit Tata Usaha Fakultas dan BAU Mahasiswa melalui kuisioner Mahasiswa melalui kuisioner Tata Usaha Jurusan dan BAA TU Jurusan Lemlit TU Jurusan Metode Pengumpulan Data Rekapitulasi data tercatat 1 tahun terakhir. Wawancara dengan dosen dan kuisioner pada mahasiswa secara random dengan jumlah sampel 20% mahasiswa aktif. Rekapitulasi data tercatat 1 tahun terakhir. Rekapitulasi data tercatat 4 tahun terakhir. Rekapitulasi data tercatat 5 tahun terakhir. Rekapitulasi data tercatat 5 tahun terakhir. Tracer studi terhadap 50% lulusan Perikanan Tracer studi terhadap50% lulusan Perikanan Tracer studi terhadap 50% lulusan Perikanan Rekapitulasi data tercatat 5 tahun terakhir. Rekapitulasi data tercatat 5 tahun terakhir Rekapitulasi data tercatat 1 tahun terakhir. Random sampling, minimum 60% mahasiswa aktif Random sampling, minimum 20% mahasiswa lulus (yudisium) Rekapitulasi data tercatat 5 tahun terakhir. Rekapitulasi data tercatat 5 tahun terakhir. Rekapitulasi data tercatat 1 tahun terakhir. Metode Analisis Data Jumlah kehadiran dosen dibagi dengan jumlah pertemuan yang disaratkan dalam satu semester, dikalikan 100 %. Jumlah dosen yang memberikan feed-back kepada mahasiswa dibagi dengan jumlah semua dosen yang terlibat dalam proses pembelajaran. Jumlah mahasiswa yang mengulang suatu mata kuliah dibagi dengan jumlah seluruh mahasiswa yang mengambil mata kuliah tersebut. Jumlah mata kuliah yang menggunakan pengantar bahasa Inggris per tahun. Jumlah publikasi ilmiah tingkat nasional/terakreditasi oleh dosen per tahun Jumlah lama penulisan skripsi semua mahasiswa yang lulus dibagi dengan jumlah mahasiswa yang lulus pada setiap tahun. Jumlah masa waktu tunggu 50% alumni yang terlacak dibagi dengan jumlah alumni/mahasiswa yang lulus Jumlah gaji pertama yang diterima oleh alumni dibagi dengan jumlah lulusan yang telah bekerja. Jumlah lulusan yang bekerja sesuai bidang Perikanan dibagi dengan semua lulusan yang telah bekerja Jumlah mata kuliah yang telah memiliki diktat/buku ajar dibagi dengan jumlah semua mata kuliah, dikalikan 100 %. Jumlah judul penelitian per tahun Jumlah keseluruhan dosen yang menduduki jabatan lektor kepala Jumlah responden yang memberikan penilaian baik dibagi jumlah responden, dikalikan 100%. Jumlah responden yang memberikan penilaian baik dibagi jumlah responden, dikalikan 100%. Jumlah mahasiswa putus kuliah/DO dibagi dengan jumlah semua mahasiswa/tahun. Rata-rata Jumlah judul penelitian per tahun dibagi dengan jumlah dosen Jumlah waktu konsultasi selama satu minggu Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4--20 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 No. Indikator Kinerja Pendukung Awal Satuan 18. Jumlah mahasiswa yang menyatakan baik/puas tentang layanan bimbingan TA Jumlah mahasiswa yang menyatakan puas terhadap layanan lab Jumlah Layanan Laboratorium 47,1 (%) 41,5 (%) 7 (Jam/minggu) 3 orang 5 (∑ mhs/ dosen/ tahun) 19. 20. 21. 22. Jumlah Dosen yang Penelitian di Laboratorium Jumlah Mahasiswa yang terlibat penelitian dosen Sumber Data Metode Pengumpulan Data Metode Analisis Data TU Jurusan BKMA Rekapitulasi data tercatat 1 tahun terakhir. TU Jurusan BKMA Rekapitulasi data tercatat 1 tahun terakhir. TU Jurusan TU Lab TU Jurusan TU Lab TU Jurusan TU Lab Rekapitulasi data tercatat 1 tahun terakhir Rekapitulasi data tercatat 5 tahun terakhir Rekapitulasi data tercatat 5 tahun terakhir Jumlah mahasiswa yanng mengembalikan Quisioner dan menyatakan puas dibagi jumlah mahasiswa yang menerima quisioner Jumlah mahasiswa yanng mengembalikan Quisioner dan menyatakan puas dibagi jumlah mahasiswa yang menerima quisioner Jumlah jam pemakaian laboratorium dalam satu minggu selama satu tahun terakhir Jumlah dosen yang melakukan penelitian di Lab Perikanan Jumlah mahasiswa yang melakukan penelitian dosen dibagi dengan jumlah mahasiswa per tahun Tabel 2.5. Gejala/Fenomena Masalah dan Akar Permasalahan yang berhasil diidentifikasi dan Isu-isu strategis Isu-isu Strategis Gejala / Fenomena Masalah No 1 1 2 Keterangan 2 Tingkat relevansi pekerjaan lulusan yang rendah. Gaji pertama yang rendah Akar Permasalahan Hal 3 9 12 4 1 2 3 Jumlah penelitian dosen masih rendah Jumlah karya ilmiah di Jurnal rendah Penyelesaian skripsi mahasiswa yang lama 15 15 12 4 Penelitian dosen dengan dana dari luar rendah 15 L Kurang keterkaitan antara kurikulum yang ada dengan kebutuhan stakeholders. R A I 5 6 7 8 xx xxx x xx x xx xxx xxx S E 9 10 xx x Lulusan kurang terserap di usaha dan industri perikanan karena kurangnya keahlian kompetensi profesi Keterbatasan kemampuan metodologi penelitian dosen dan mahasiswa xx xx Belum maksimalnya komunikasi dan interaksi antara dosen dan mahasiswa dalam pembimbingan (bimbingan akademik dan bimbingan tugas akhir/skripsi) Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 21 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Isu-isu Strategis Gejala / Fenomena Masalah No 1 Keterangan 2 Akar Permasalahan Hal 3 4 1 2 3 4 5 1 2 3 4 Jumlah mahasiswa DO (mengundurkan diri) tinggi Lamanya masa studi Lamanya masa penyusunan skripsi Banyaknya pengulangan matakuliah Evaluasi dosen terhadap mahasiswa belum baku dan tertib Mayoritas mahasiswa dari Jatim Rendahnya tingkat keketatan Rendahnya nilai seleksi Rendahnya nilai UAN 13 12 12 12 13 13 12 13 13 1 2 3 4 5 Lamanya masa studi Lamanya penyelesaian skripsi Terbatasnya peralatan laboratorium Kurangnya terampilnya dalam pemakaian peralatan dan analisis Banyaknya pengulangan mata kuliah 12 12 18 18 12 Belum adanya sistem penjaminan mutu sesuai Pedoman Penjaminan Mutu yang dibuat oleh DIKTI yang berakibat kurang efektifnya proses belajar mengajar. L R A 5 6 7 x x xx x x x x xx x I S E 8 9 10 xxx xx xx x xxx xx xxx xx xxx Lemahnya kontrol terhadap perkembangan mahasiswa dan permasalahannya Kurang maksimalnya kegiatan promosi di luar Jatim dan rendahnya kualitas input mahasiswa Efektivitas proses belajar mengajar yang masih rendah Terbatasnya layanan laboratorium dan kemampuan instruktur sehingga masa penyelesaian skripsi mahasiswa lama. Tabel 2.6. Penyelesaian Alternatif dari Akar Permasalahan yang Berhasil Diidentifikasi dan Isu-isu Strategis Isu-isu Strategis 1 R. Relevansi (Relevance) Akar Permasalahan Penyelesaian Alternatif R.1. 2 Belum selarasnya kurikulum yang ada dengan tuntutan kebutuhan stakeholder. R.1.1. R.1.2. 3 Melakukan rekonstruksi kurikulum Membangun jaringan kerjasama antara jurusan dengan stakeholder termasuk alumni R.2. Kurang terserapnya lulusan pada bidang perikanan R.2.1. Meningkatkan kualitas dosen di bidang Perikanan R.3. Lemahnya kemampuan mahasiswa di bidang wirausaha R.3.1. Meningkatkan pengetahuan dan keahlian mahasiswa di bidang perikanan Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 22 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Isu-isu Strategis 1 A. Atmosfir Akademik (Academic Atmosphere) Akar Permasalahan 2 A.1. Belum optimalnya interaksi antara dosen dan mahasiswa baik di dalam maupun di luar ruang kuliah dan laboratorium A.2. Kemampuan metodologi penelitian dosen dan mahasiswa terbatas A.3. I. Manajemen dan organisasi internal (Internal management and organization) I.1. Masih rendahnya kemampuan bahasa Inggris dosen dan mahasiswa Kurang optimalnya pelayanan administrasi jurusan Penyelesaian Alternatif A.1.1. 3 Meningkatkan hubungan kollegial yang harmonis antar dosen, antara dosen dan mahasiswa dan antar mahasiswa A.2.1. A.2.2. A.3.1. Meningkatkan penguasaan metodologi penelitian dosen dan mahasiswa Meningkatkan mutu penelitian dosen dan mahasiswa Meningkatkan kemampuan bahasa Inggris dosen dan mahasiswa I.1.1. I.1.2. I.1.3 I.2. Belum adanya sistem penjaminan mutu yang sesuai dengan pedoman penjaminan mutu DIKTI Menata dan menertibkan administrasi jurusan dan unit-unitnya Meningkatkan kualitas staf administrasi di jurusan Merancang database yang efektif dan efisien dengan jaringan komputer (LAN) I.2.1. I.2.2. S.1.1 Melakukan pendataan dan evaluasi pada unit kerja jurusan Merancang sistem penjaminan mutu sesuai dengan pedoman DIKTI Mengembangkan sistem penjaringan siswa berbakat melalui kerjasama dengan SMU dan SMK Perikanan dan Kelautan S. 1.2. Meningkatkan jumlah mahasiswa dari luar Jawa Timur S. Keberlanjutan (Sustainability) S.1. Kurang maksimalnya kegiatan promosi jurusan di luar Jawa TImur E. Efisiensi (Efficiency) E.1. Masih rendahnya efektivitas proses belajar mengajar E.1.1. E.2. Terbatasnya layanan laboratorium dan kemampuan instrukturnya sehingga masa penyelesaian skripsi mahasiswa lama. E.1.2. E.2.1. E.2.2. E.2.3. Meningkatkan efektivitas proses pembelajaran di kelas melalui penguasaan metodologi pembelajaran bagi dosen dan mengembangkan model Monev dosen Meningkatkan penguasaan metodologi pembelajaran inovatif berbasis protofolio, multimedia dan IT Meningkatan kemampuan instruktur dan laboratorium Meningkatan efektifitas pembelajaran di laboratorium Meningkatkan kualitas petunjuk praktikum Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 23 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Tabel 2.7. Aktivitas yang Diusulkan Berdasarkan Isu Strategis, Akar Permasalahan, dan Penyelesaian Alternatif Isu-isu Strategis 1 R. Relevansi (Relevance) Akar Permasalahan R.1. R.2. 2 Belum selarasnya kurikulum yang ada dengan tuntutan kebutuhan stakeholder. Kurang terserapnya lulusan pada bidang perikanan Penyelesaian Alternatif R.1.1. R.2.1. R.2.2. R.3. A. Atmosfir Akademik (Academic Atmosphere) I. Manajemen dan organisasi internal (Internal management and organization) Lemahnya kemampuan mahasiswa di bidang wirausaha R.3.1. A.1. Belum optimalnya interaksi antara dosen dan mahasiswa baik di dalam maupun di luar ruang kuliah dan laboratorium A.2. Masih rendahnya kemampuan bahasa inggris dosen dan mahasiswa A.1.1. A.3. Kemampuan metodologi penelitian dosen dan mahasiswa terbatas A.2.1. I.1. I.1.1. Kurang optimalnya pelayanan administrasi jurusan A.1.2. I.1.2. I.1.3 I.2. Belum adanya sistem penjaminan mutu yang sesuai dengan pedoman penjaminan mutu DIKTI I.2.1. 3 Melakukan rekonstruksi kurikulum Meningkatkan keahlian dosen di bidang Perikanan Meningkatkan keahlian mahasiswa di bidang Perikanan Meningkatkan pengetahuan dan keahlian mahasiswa di bidang perikanan Meningkatkan hubungan kollegial yang harmonis antar dosen, antara dosen dan mahasiswa dan antar mahasiswa Meningkatkan kemampuan bahasa Inggris dosen dan mahasiswa Meningkatkan penguasaan metodologi penelitian dosen dan mahasiswa Pembenahan dan penertiban administrasi jurusan dan unit-unitnya Meningkatkan keahlian komputer staf administrasi di jurusan Merancang database yang efektif dan efisien dengan jaringan komputer (LAN) untuk tugas akhir Merancang sistem penjaminan mutu sesuai dengan pedoman DIKTI Aktivitas yang diusulkan 4 R.1.1. Melaksanakan Rekonstruksi kurikulum berbasis kompetensi Sumberdaya yang dibutuhkan PHK Institusi 5 6 XX XX A.1.1. Meningkatkan interaksi dosen dan mahasiswa melalui diskusi ilmiah rutin XX XX A.1.2. Meningkatkan kemampuan berbahasa inggris melalui kursus XX XX A.2.1. Meningkatkan kualitas penelitian dosen melalui pengayaan metodologi penelitian A.2.2. Meningkatkan kualitas publikasi karya ilmiah dosen melalui pelatihan publikasi/ jurnal XX XX I.1.1. Meningkatkan manajemen internal dan organisasi melalui perbaikan sistem administrasi XX XX I.2.1. Mengembangkan sistem penjaminan mutu proses belajar mengajar XX XX Tidak butuh sumber Daya 7 Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 24 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Isu-isu Strategis Akar Permasalahan 1 Penyelesaian Alternatif 2 Aktivitas yang diusulkan 3 4 S. Keberlanjutan (Sustainability) S.1. Kurang maksimalnya kegiatan promosi jurusan di luar Jawa TImur S.1.1. Meningkatkan program promosi jurusan di masyarakat S.1.2. Meningkatlkan jumlah mahasiswa dari luar Jawa Timur S.1.1. E. Efisiensi (Efficiency) E.1. Masih rendahnya efektivitas proses belajar mengajar .E.1.1. Meningkatkan efektivitas proses pembelajaran di kelas melalui penguasaan metodologi pembelajaran bagi dosen Meningkatkan penguasaan metodologi pembelajaran inovatif berbasis protofolio, multimedia dan IT E.2.1. Meningkatan kemampuan instruktur dan laboratorium E.3.1. Menambah koleksi perpustakaan jurusan E.4. Penambahan fasilitas multimedia E.1.2. E.2. E.3. E.4. Terbatasnya layanan laboratorium dan kemampuan instrukturnya sehingga masa penyelesaian skripsi mahasiswa lama. Belum memadainya sarana perpustakaan di tingkat jurusan Masih terbatasnya ruang kuliah yang dilengkapi dengan multimedia Sumberdaya yang dibutuhkan PHK Institusi 5 Mengadakan ilmiah/penyuluhan perikanan 6 kegiatan bidang XX XX E.1.1. Meningkatkan efektifitas dan efisiensi pembelajaran di kelas XX XX E.2.1. Meningkatkan efektifitas dan efisiensi pembelajaran di laboratorium XX XX Tidak butuh sumber daya 8 Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 25 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 BAB 3 USULAN PROGRAM PENGEMBANGAN A. LATAR BELAKANG Usulan Program Pengembangan ini disusun berdasarkan hasil evaluasi diri secara menyeluruh terhadap Jurusan Perikanan UMM, sebagaimana telah diuraikan pada Bab 2. Dari analisis terhadap fenomena, diketahui bahwa Jurusan Perikanan UMM memiliki beberapa kelemahan yang harus diperbaiki dalam rangka penguatan kualitas kinerja terutama terkait dengan efisiensi dan efektivitas proses pembelajaran, serta kepuasan pelayanan terhadap mahasiswa dan pengguna jasa pendidikan (stakeholders). Berdasarkan pengelompokkan Isu-isu Strategis RAISE, kelemahan tersebut adalah: 1). Terkait dengan isu strategis Relevansi (Relevance), akar permasalahan yang ditemukan adalah: 1)belum selarasnya kurikulum yang ada dengan kebutuhan stakeholders, 2) kurang terserapnya lulusan pada bidang perikanan karena belum memiliki keahlian kompetensi profesi secara baik 2). Terkait dengan isu strategis Suasana Akademik (Academic Atmosphere), akar permasalahan yang ditemukan adalah: 1) belum optimalnya interaksi antara dosen dan mahasiswa, rendahnya kemampuan bahasa Inggris dosen dan mahasiswa serta 2) kemampuan metodologi penelitian dosen dan mahasiswa terbatas. 3). Terkait dengan dengan isu strategis Manajemen dan organisasi internal (Internal management and organization), akar permasalahan yang ditemukan adalah 1) kurang optimalnya pelayanan administrasi jurusan dan 2) belum adanya sistem penjaminan mutu sesuai Pedoman Penjaminan Mutu yang dibuat oleh DIKTI, yang berakibat kurang efektifnya proses belajar mengajar. 4). Terkait dengan isu strategis Keberlanjutan (Sustainability), akar permasalahan yang ditemukan adalah: 1) kurang maksimalnya kegiatan promosi di luar Jatim 5). Terkait dengan isu strategis Efisiensi (Efficiency), akar permasalahan yang ditemukan adalah 1) efektivitas proses belajar mengajar masih rendah, 2) terbatasnya layanan laboratorium dan kemampuan instrukturnya sehingga masa penyelesaian skripsi mahasiswa lama, dan 3) belum memadainya sarana perpustakaan di tingkat jurusan Berdasarkan kelemahan-kelemahan yang ada dan tujuan masa depan yang ingin dicapai ditemukan beberapa alternatif solusi untuk dilaksanakan sebagai program pengembangan Jurusan Perikanan. Pemilihan alternatif solusi ini dilakukan dengan memperhatikan prinsip bahwa program tersebut harus dan dapat dilakukan dengan keterbatasan sumber daya yang dimiliki. Beberapa program bahkan sudah menjadi komitmen untuk dibiayai sendiri melalui pendanaan rutin universitas seperti program peningkatan kualitas organisasi dan program peningkatan kualitas dosen melalui studi lanjut. Sebagaimana Higher Education Long Term Strategy (HELTS) 2003 – 2010 yang telah dicanangkan Direktorat Pendidikan Tinggi (DIKTI), program yang diusulkan oleh Jurusan Perikanan UMM pada dasarnya adalah untuk meningkatkan daya saing lulusannya melalui penyelenggaraan pendidikan yang efektif dan efisien. Secara khusus usulan program ini ditujukan untuk meningkatkan efektivitas proses pembelajaran, meningkatkan kualitas input dan output, meningkatkan suasana akademik, dan meningkatkan efisiensi dalam pemanfaatan sumberdaya, serta mengupayakan keberlanjutan. Selain berpedoman pada HELTS 2003 – 2010 yang telah dicanangkan DIKTI, aktifitas program pengembangan yang diusulkan adalah dalam rangka pencapaian Visi, Misi dan tujuan Jurusan Perikanan yang telah ditetapkan (Bab 2 halaman 10). Dengan adanya program-program pengembangan untuk peningkatan penguatan kualitas ini, maka Jurusan Perikanan akan dapat mengejar ketertinggalannya dari institusi pendidikan sejenis lain yang lebih maju, khususnya dari Jurusan Perikanan di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) di Pulau Jawa. Pada akhirnya kepercayaan dari masyarakat pengguna atau stakeholders akan meningkat atas kualitas pendidikan dan lulusan yang dihasilkan. Rincian program yang diusulkan terkait dengan kegiatan, sub-kegiatan, indikator kinerja, dan lain-lain diuraikan pada (Bab 2 halaman 20 – 26). Program-program tersebut dikelompokkan sebagai berikut : Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 26 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 1). Program peningkatan Relevansi (Relevance, R) melalui aktivitas: Melaksanakan Rekonstruksi kurikulum berbasis kompetensi. 2). Program peningkatan Suasana Akademik (Academic Atmosphere, A) melalui aktivitas: Meningkatkan hubungan kolegial yang harmonis antara dosen dan mahasiswa dan meningkatkan kemampuan dosen dan mahasiswa di bidang metodologi penelitian 3). Program peningkatan Manajemen dan organisasi internal (Internal management and organization, I) melalui aktivitas : Meningkatkan manajemen internal dan organisasi melalui perbaikan sistem administrasi dan mengembangkan sistem penjaminan mutu proses belajar mengajar 4). Program peningkatan Keberlanjutan (Sustainability, S) melalui aktivitas: mengadakan kegiatan ilmiah / pelatihan terkait dengan bidang perikanan kepada masyarakat 5). Program peningkatan Efesiensi (Efficiency, E) melalui aktivitas: Meningkatkan kualitas lulusan di bidang perikanan dan peningkatan efisiensi dan efektifitas proses belajar mengajar B. PROGRAM PENINGKATAN RELEVANSI (RELEVANCE) 1. Meningkatkan Kualitas Kurikulum Berbasis Kompetensi (R.1) Latar Belakang Berdasarkan hasil evaluasi diri (Bab 2 halaman 12) menunjukkan bahwa daya saing lulusan relatif rendah. Hal ini terlihat dari lama masa tunggu untuk mendapatkan pekerjaan (13 bulan), gaji pertama yang diterima rendah (hanya Rp.600.000) dan tingkat relevansi pekerjaan yang rendah juga (33%). Penyebab terjadinya permasalahan ini adalah kurang relevannya kurikulum yang ada dengan perkembangan teknologi di bidang perikanan dan kebutuhan institusi pengguna lulusan (stakeholder).Kurikulum yang ada saat ini adalah kurikulum yang dibuat tahun 2000. Untuk itu perlu dilakukannya rekonstruksi kurikulum sesuai dengan perkembangan iptek perikanan dan kebutuhan pengguna (stakeholder) sehingga akan mampu meningkatkan kualitas lulusan. Rasional Kurikulum berbasis kompetensi bidang perikanan sesuai dengan tuntutan pasar dan perkembangan iptek merupakan bagian yang sangat penting dari kesempatan lulusan untuk mampu diserap di dunia kerja. Hal ini sesuai dengan Kepmendiknas 045/U/2002) bahwa kurikulum yang ada akan dikembangkan sebagai kurikulum berbasis kompetensi. Melalui kegiatan ini akan dapat menyelesaikan masalah yaitu lamanya lulusan terserap di dunia kerja, tidak kesesuaian dengan bidang keahlian dan gaji lulusan relatif rendah. Pada gilirannya kegiatan ini akan meningkatkan kualitas lulusan yaitu mempercepat lulusan terserap di dunia kerja sesuai dengan bidang keahlian dan gaji yang sesuai. Tujuan Meningkatkan kualitas kurikulum bidang perikanan yang sesuai dengan perkembangan iptek dan pasar kerja sehuingga lulusan cepat diterima didunia kerja sesuai dengan bidang keahliannya dengan gaji di atas standart. Mekanisme dan Rancangan R.1.1. Menerapkan kurikulum berbasis kompetensi di bidang perikanan Tahun I : Merancang dan melakukan pengayaan mata kuliah berdasar perkembangan iptek bidang perikanan terbaru Tahun II : Mengembangkan kurikulum berbasis kompetensi (KBK) di bidang perikanan Tahun III : Menjalin kerjasama dengan stakeholder dalam mengembangkan KBK Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 27 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Sumberdaya yang dibutuhkan Tahun I Sub-aktivitas Jenis Sumberdaya Dibutuhkan R.1.1. Menerapkan kurikulum berbasis kompetensi di bidang perikanan - Ranc kurikulum, SDM, - Lokakarya, materi, pemateri/ stakeholder, alumni, SDM, dll - Tenaga Ahli - Revisi SAP Estimasi Biaya & Sumber Pendanaan (Ribuan RP) PHK Lainnya 6.000 10.000 5.000 2.000 3.300 5.000 7.500 Total 26.000 Komponen Pembiayaan Tenaga Ahli Peralatan Koleksi pustaka Menejemen Program Pengembangan Program 12.800 Tahun II Sub-aktivitas Jenis Sumberdaya Dibutuhkan R.1.1. Menerapkan kurikulum berbasis kompetensi di bidang perikanan -Lokakarya, SDM, sarana dan prasarana, buku ajar, magang Total Estimasi Biaya & Sumber Pendanaan (Ribuan RP) PHK Lainnya 15.000 6.000 15.000 7.000 3.500 43.000 3.500 Komponen Pembiayaan Pengembangan Program Tenaga Ahli Peralatan Koleksi Pustaka Menejemen Program Tahun III Sub-aktivitas Jenis Sumberdaya Dibutuhkan R.1.1. Menerapkan kurikulum berbasis kompetensi di bidang perikanan Total -Magang, buku ajar, sarana dan prasarana Estimasi Biaya & Sumber Pendanaan (Ribuan RP) PHK Lainnya 3.000 10.000 40.000 50.000 3.000 Komponen Pembiayaan Manejemen Program Peralatan Hibah Pengajaran Jadual Pelaksanaan Rencana Aktifitas 3 tahun Tahun 1 1-2 3-4 5-6 7-8 9-10 11-12 1-2 Tahun 2 3-4 5-6 Tahun 3 7-8 9-10 11-12 1-2 3-4 5-6 7-8 9-10 11-12 Sub aktivitas R.1.1. Indikator Keberhasilan Indikator Kinerja Awal Tengah Akhir Jumlah mata kuliah yang dirancang dalam kurikulum baru 53 54 54 Jumlah SAP matakuliah yang sudah tersusun/revisi 0 25 50 13,84 10,00 9,00 Masa tunggu pekerjaan (bulan) 13 11,0 9,0 Gaji pertama lulusan (Rp/bulan) 600.000 1.000.000 1.500.000 Relevansi pekerjaan lulusan (%) 33 45 60 Rata-rata lama skripsi (bulan) Keberlanjutan Kegiatan peningkatan kualitas kurikulum ini akan tetap berlangsung walaupun program hibah berakhir sehingga tetap dihasilkan lulusan yang berkualitas. Pendanaan untuk kegiatan ini dapat berasal dari anggaran yang berasal dari universitas. Penanggungjawab Aktivitas Ir.Listiari Hendraningsih, MP Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 28 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 C. PROGRAM PENINGKATAN SUASANA AKADEMIK (ACADEMIC ATMOSPHER) 1. Meningkatkan hubungan kolegial yang harmonis antara dosen dan mahasiswa (A.1) Latar Belakang Pembinaan mahasiswa sangat dipengaruhi oleh situasi dan suasana akademik. Proses pembelajaran bukan hanya sekedar transfer pengetahuan yang terjadi didalam kelas.. Interaksi aktif antara dosen-mahasiswa merupakan proses pembelajaran yang sangat efektif. Hasil Evaluasi Diri (Bab 2 halaman 12) menunjukkan bahwa rata-rata lama studi mahasiswa cukup tinggi (4,5 tahun). Lamanya menyelesaikan tugas akhir juga dipengaruhi oleh kurang intensifnya komunikasi antara dosen dan mahasiswa bimbingannya. Sementara itu pendampingan atau pembimbingan akademik belum berjalan secara baik, karena biasanya lebih intensif dilakukan pada saat-saat tertentu saja, misalnya pada awal semester untuk konsultasi KRS, pada saat pembimbingan PKL dan pembimbingan skripsi (Tugas Akhir). Oleh karena itu, perlu membangun hubungan kollegial antara dosen dengan mahasiswa di jurusan Perikanan. Untuk mewujudkan suasana akademis yang dapat meningkatkan motivasi, kreatifitas dan komitmen bersama dalam kegiatan proses belajar mengajar melalui penyelenggaran kuliah tamu, seminar dan diskusi ilmiah. Disisi lain lemahnya jalinan kerjasama internasional dalam bentuk pertukaran mahasiswa dikarenakan masih lemahnya kemampuan bahasa Inggris, padahal kerjasama internasional sudah dilakukan di tingkat universitas. Oleh karena itu perlu untuk meningkatkan kemampuan bahasa Inggris dosen dan mahasiswa melalui kursus. Rasional Peningkatan kemampuan berbahasa asing untuk meningkatkan interaksi dan mempercepat penguasaan sejumlah textbook asing serta meningkatkan sejumlah kerjasama internasional. Tujuan Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan interaksi dan komunikasi dosen dan mahasiswa, baik yang berskala nasional maupun internasional, melalui penyelenggaraan kegiatan-kegiatan yang mempertemukan dosen dan mahasiswa diluar waktu-waktu perkuliahan. Dari kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan indeks prestasi (IP) akademik mahasiswa, memperpendek lama penyelesaian skripsi supaya lama studi mahasiswa dapat dipersingkat, serta meningkatkan nilai TOEFEL alumni. Mekanisme dan Rancangan A.1.1: Meningkatkan interaksi dan komunikasi dosen dan mahasiswa yang berskala nasional dan Internasional dengan cara: Tahun I : Meningkatkan akses komunikasi antara mahasiswa-dosen melalui pertemuan ilmiah Tahun II : Menjalin kerjasama dengan lembaga luar yang sejenis untuk memperluas pengetahuan ipteks perikanan yang terbaru Tahun III : Mengembangkan net working dengan lembaga luar pendukung suasana akademik. A.1.2 : Meningkatkan kemampuan bahasa Inggris (Interaksi dan Komunikasi) Dosen dan Mahasiswa berskala nasional dan Internasional dengan cara: Tahun I : Mengembangkan kualitas pembelajaran bahasa Inggris bekerjasama dengan lembaga mitra Tahun II : Meningkatkan frekuensi penggunaan bahasa Inggris di dalam dan di luar kelas dosen dan mahasiswa Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 29 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Tahun III : Meningkatkan kualitas calon alumni dalam penggunaan bahasa inggris Sumberdaya yang dibutuhkan Tahun I Sub-aktivitas Jenis Sumberdaya Dibutuhkan A.1.1. Meningkatkan interaksi dan komunikasi dosen dan mahasiswa A.1.2. Meningkatkan kemampuan bahasa inggris dosen dan mahasiswa Estimasi Biaya & Sumber Pendanaan (Ribuan RP) PHK Lainnya Diskusi ilmiah, Makalah, konsumsi, piagam, sarana dan prasarana 5.000 10.000 4.000 5.000 Pengiriman SDM untuk kursus bahasa Inggris Penyediaan literatur dan prasarana berupa buku, CD dan kaset untuk kursus Inggris 32.000 5.000 56.000 Total Komponen Pembiayaan Pengembangan Program Peralatan Koleksi Pustaka Manajemen Program Pengembangan Staf Koleksi Pustaka 5.000 Tahun II Sub-aktivitas Jenis Sumberdaya Dibutuhkan A.1.1. Meningkatkan interaksi dan komunikasi dosen dan mahasiswa A.1.2. Meningkatkan kemampuan bahasa inggris dosen dan mahasiswa Estimasi Biaya & Sumber Pendanaan (Ribuan RP) PHK Lainnya Pelatihan, sarana dan prasarana, makalah, 5.000 5.000 10.000 3.000 Pengiriman SDM untuk kursus bahasa Inggris Koleksi pustaka bahasa inggris 10.000 10.000 50.000 90.000 Total Komponen Pembiayaan Peralatan Koleksi Pustaka Pengembangan Program Manajemen program Koleksi Pustaka Peralatan Pengembangan staf 3.000 Tahun III Sub-aktivitas Jenis Sumberdaya Dibutuhkan A.1.1. Meningkatkan interaksi dan komunikasi dosen dan mahasiswa A.1.2. Meningkatkan kemampuan bahasa inggris dosen dan mahasiswa Estimasi Biaya & Sumber Pendanaan (Ribuan RP) PHK Lainnya Sarana dan prasarana, SDM, soft ware, IT Komponen Pembiayaan 3.000 4.000 Peralatan Koleksi Pustaka Manajemen Program 3.000 Pengiriman SDM untuk kursus bahasa Inggris Penyediaan literatur dan prasarana berupa buku, CD dan kaset untuk kursus Inggris 15.000 6.000 3.000 5.000 Total 36000 Pengembangan program Tenaga ahli Peralatan Koleksi Pustaka 3.000 Jadual Pelaksanaan Rencana Aktifitas 3 tahun Tahun 1 1-2 3-4 5-6 7-8 9-10 11-12 1-2 Tahun 2 3-4 5-6 7-8 9-10 11-12 1-2 Tahun 3 3-4 5-6 7-8 9-10 11-12 Sub-aktivitas A.1.1 Sub-aktivitas A.1.2 Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4--30 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Indikator Keberhasilan Indikator Kinerja Awal Tengah Akhir 5,56 7,5 10 Gaji pertama lulusan (Rp/bulan) 600.000 1.000.000 1.500.000 Relevansi pekerjaan lulusan (%) 33 45 60 Masa tunggu pekerjaan (bulan) 13,0 11,0 9,0 Rata-rata lama skripsi (bulan) 13,84 10,00 9,00 Indeks Prestasi Kumulatif lulusan 3,07 3,10 3,15 Nilai Toefl > 450 (%) Keberlanjutan Kegiatan diskusi ilmiah, seminar, kuliah tamu dan peningkatan kemampuan bahasa inggris tersebut diatas setelah selesainya PHKA-2 ini akan dilanjutkan oleh jurusan/program studi dengan dana dari fakultas dan/atau dari universitas. Penanggungjawab Aktivitas Hany Handajani, S.Pi, M.Si 2. Meningkatkan Kemampuan Dosen dan Mahasiswa di Bidang Metodologi Penelitian (A.2) Latar Belakang Hasil Evaluasi Diri (Bab 2 halaman 12) menunjukkan bahwa lama studi mahasiswa cukup lama (4,5 tahun) disebabkan karena penyelesaian skripsi mahasiswa cukup lama (13,84 bulan). Sebenarnya hal tersebut dapat dipercepat dengan pengarahan pembimbing pada payung penelitiannya. Padahal jumlah penelitian dosen yang didanai dari luar UMM cukup rendah, yaitu 1 penelitian/tahun atau 0,10 penelitian/dosen/tahun, dan penelitian atau karya ilmiah dosen yang dipublikasikan di jurnal terakreditasi ratarata adalah 0,20 publikasi/dosen/tahun (Bab 2 halaman 15). Rendahnya produktivitas dan kualitas penelitian tersebut disebabkan oleh terbatasnya kemampuan dosen di bidang metodologi penelitian terkait dengan proses dan materinya, sehingga mengakibatkan kurangnya kegiatan penelitian dosen yang melibatkan mahasiswa. Kondisi ini juga ditunjang oleh kondisi peralatan di laboratorium yang belum/kurang memadai untuk kegiatan penelitian. Rasional Peningkatan produktivitas kegiatan penelitian dosen akan berdampak pada peningkatan kualitas penelitian dosen, dan diharapkan dapat meningkatkan pendanaan dari luar. Dengan dimilikinya payung penelitian pada masing-masing dosen akan menambah inspirasi dan memotivasi bimbingannya dalam menentukan topik penelitian. Sedangkan penelitian dosen yang melibatkan mahasiswa akan berdampak pada semakin banyaknya mahasiswa yang mendapatkan topik/judul skripsi lebih cepat, sehingga dapat mempersingkat masa penyelesaian skripsi mahasiswa dan pada akhirnya masa studi dapat dipersingkat. Tujuan Adanya kegiatan ini diharapkan akan memperkaya topik-topik penelitian/ judul-judul skripsi sehingga mahasiswa dapat memperpendek batas waktu penyusunan skripsi. Sekaligus dapat meningkatkan kuantitas dan kualitas penelitian dosen maupun mahasiswa, supaya dapat menyerap dana dari luar dan mendorong munculnya inovasiinovasi baru yang dapat dipublikasikan. Mekanisme dan Rancangan A.2.1 : Meningkatkan kualitas penelitian dosen dengan pelibatan mahasiswa Tahun I : Meningkatkan wawasan dan kemampuan dosen dalam penelitian berbasis Grant Research Tahun II : Meningkatkan kualitas dan kuantitas penelitian serta keterlibatan mahasiswa melalui pengembangan hasil penelitian berpotensi HAKI. Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 31 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Tahun III : Mengembangkan hasil penelitian menjadi produk berpotensi HAKI/Paten. A.2.2 : Meningkatkan kualitas Publikasi/karya Ilmiah Dosen Tahun I : Meningkatkan pengetahuan dosen terhadap kualitas publikasi/karya ilmiah Tahun II : Mengembangkan kemampuan penulisan publikasi/jurnal berorientasi global Tahun III : Meningkatkan kerjasama dengan lembaga lain dalam bidang publikasi/jurnal nasional dan internasional Sumberdaya yang dibutuhkan Tahun I Sub-aktivitas Jenis Sumberdaya Dibutuhkan A.2.1. Meningkatkan kualitas penelitian dosen dengan pelibatan mahasiswa (grant research) Evaluator, SDM, proposal, laboratorium & peralatannya, penelitian/ laporan kegiatan A.2.2. Meningkatkan kualitas Publikasi Karya ilmiah dosen melalui Pelatihan Publikasi / jurnal SDM, pihak Pemda/industri, tim kerja, informasi, Evaluator, Estimasi Biaya & Sumber Pendanaan (Ribuan RP) PHK Lainnya 6.000 10.000 1.500 5.000 30.000 10.000 32.000 4.000 2.000 3.000 Total 92.000 Komponen Pembiayaan Tenaga Ahli Peralatan Koleksi Pustaka Manajemen Program Hibah Penelitian Pengembangan Program Pengembangan staf Koleksi pustaka Manajemen Program 11.500 Tahun II Sub-aktivitas Jenis Sumberdaya Dibutuhkan A.2.1. Meningkatkan kualitas penelitian dosen dengan pelibatan mahasiswa (grant research) Evaluator, SDM, proposal, laboratorium & peralatannya, penelitian/ laporan kegiatan A.2.2. Meningkatkan kualitas Publikasi Karya ilmiah dosen melalui Pelatihan Publikasi / jurnal Sarana dan prasarana, informasi, Estimasi Biaya & Sumber Pendanaan (Ribuan RP) PHK Lainnya 60.000 5.000 34.000 6.000 5.000 10.000 5.000 2.000 Total 119.000 Komponen Pembiayaan hibah penelitian koleksi pustaka peralatan manajemen program pengembangan program Peralatan Koleksi pustaka Manajemen program 8.000 Tahun III Sub-aktivitas Jenis Sumberdaya Dibutuhkan Estimasi Biaya & Sumber Pendanaan (Ribuan RP) PHK Lainnya 90.000 30.000 10.000 3.000 5.000 10.000 2.000 A.2.1. Meningkatkan kualitas Evaluator, penelitian dosen dengan SDM, proposal, laboratorium & pelibatan mahasiswa peralatannya, penelitian/ (grant research) laporan kegiatan A.2.2. Meningkatkan kualitas Sarana dan prasarana, Publikasi Karya ilmiah informasi, dosen melalui Pelatihan Publikasi / jurnal Total 145.000 Komponen Pembiayaan Hibah penelitian Peralatan Koleksi pustaka Manajemen Program Peralatan Koleksi pustaka Manajemen program 5.000 Jadual Pelaksanaan Rencana Aktifitas 3 tahun Tahun 1 1-2 3-4 5-6 7-8 9-10 11-12 1-2 Tahun 2 3-4 5-6 7-8 9-10 11-12 1-2 Tahun 3 3-4 5-6 7-8 9-10 11-12 Sub-aktivitas A.2.1 Sub-aktivitas A.2.2 Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 32 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Indikator Keberhasilan Indikator Kinerja Awal Tengah Akhir 4,5 4,4 4,3 Jumlah dosen yang ”ajeg” (rutin) penelitian 3 4 7 Jumlah pelibatan mahasiswa dalam penelitian dosen (mahasiswa/tahun) 5 2,00 2,50 Publikasi tingkat nasional /jurnal terakreditasi (publikasi/dosen/tahun) 0,2 0,5 1,0 1 0,2 0,25 Lama masa studi lulusan (tahun) Jumlah penelitian hibah DIKTI (penelitian/dosen/tahun) Keberlanjutan Setelah program berakhir, kegiatan penelitian dosen lebih berkualitas dengan pelibatan mahasiswa dapat dilaksanakan secara berkelanjutan dengan alokasi dana dari universitas maupun dari luar seperti program penelitian DIKTI, Pemerintah Daerah dan industri. Penanggungjawab Aktivitas Prof. Sujono, Ir. M.Kes, Dr D. PROGRAM PENINGKATAN MANAJEMEN DAN ORGANISASI INTERNAL (INTERNAL MANAGEMENT AND ORGANIZATION) 1. Meningkatan Manajemen Internal dan Organisasi Melalui Perbaikan Sistim Administrasi (I.1) Latar Belakang Pelayanan administrasi akademik yang kurang optimal, belum diterapkannya sistim Informasi Manajemen Karya Ilmiah (SIMKI) dan terbatasnya kemampuan staf administratif membawa konsekuensi pada lemahnya layanan administrasi akademik. Layanan akademik ini termasuk diantaranya administrasi nilai ujian, nilai praktikum, nilai semester sela, pengaturan dan penetapan perubahan jadwal. Hal ini membawa akibat pada pelayanan administrasi pada mahasiswa yang lambat. Apabila sistim pelayan administrasi akademik ini tertangani dengan baik akan mampu menciptakan sistim pelayanan yang cepat, akurat dan efisien sehingga menunjang suasana akademik yang kondusif. Rasional Layanan administrasi akademik yang meliputi (i) perbaikan prosedur administrasi pendidikan dan pengajaran (ii) peningkatan kapasitas staf administrasi dan (iii) pembangunan Sistim Informasi Manajemen Karya Ilmiah (SIMKI) yang akurat, cepat dan efisien merupakan hal yang penting untuk meningkatkan kinerja jurusan dan meningkatkan kualitas proses belajar mengajar. Melalui pembangunan Sistim Informasi Manajemen Karya Ilmiah (SIMKI) diharapkan agar; 1). Jurusan dapat melayani administrasi kegiatan penyusunan karya ilmiah mahasiswa secara cepat dan akurat sert dapat mengidentifikasi secara dini permasalahan yang timbul dalam pelaksanaan tugas akhir oleh mahasiswa sehingga dapat merumuskan tindakan pemecahan masalahnya dengan cepat dan akurat. Hal ini akan membantu mahasiswa menyelesaikan masa studinya dengan cepat. 2). Jurusan dapat melakukan pemantauan dan evaluasi pembinaan penulisan karya ilmiah mahasiswa dengan baik. Hal tersebut ditujukan agar jurusan dapat dengan cepat merumuskan indicator dan strategi pengembangan lebih lanjut. Tujuan 1). Memperbaiki pelayanan adminstrasi akademik di Jurusan/Program studi 2). Meningkatkan kemampuan staf administrasi. 3). Membangun SIMKI untuk memperbaiki pelayanan administasri tugas akhir. Mekanisme dan Rancangan I.1. Meningkatkan pelayanan administrasi melalui sistem informasi manajemen Tahun I : Menerapkan sistim pelayanan administrasi akademik dan SIMKI. Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 33 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Tahun II : Meningkatkan kualitas Sistim Informasi Manajemen Administrasi (SIMA) dan SIMKI Tahun III : Standarisasi SIMA dan SIMKI Sumberdaya yang dibutuhkan Tahun I Sub-aktivitas Jenis Sumberdaya Dibutuhkan I.1 Meningkatkan pelayanan administrasi melalui sistem Informasi manajemen Estimasi Biaya & Sumber Pendanaan (Ribuan RP) PHK Lainnya Pengadaan perangkat keras, penulisan dan penerbitan manual operasi sistem, evaluasi kontrol sistem Total 32.000 10.000 10.000 1.500 52.000 1.500 Komponen Pembiayaan Pengembangan staf Koleksi pustaka Peralatan Tahun II Sub-aktivitas Jenis Sumberdaya Dibutuhkan I.1 Meningkatkan pelayanan administrasi melalui sistem Informasi manajemen Estimasi Biaya & Sumber Pendanaan (Ribuan RP) PHK Lainnya Peningkatan kualitas sistem, evaluasi kontrol sistem, survey 15.000 6.000 10.000 13.000 Needs Asssesment 6.000 Total 42.000 Komponen Pembiayaan Pengembangan Program Tenaga ahli Peralatan Koleksi pustaka Manajemen Program 6.000 Tahun III Sub-aktivitas Jenis Sumberdaya Dibutuhkan I.1 Meningkatkan pelayanan administrasi melalui sistem Informasi manajemen Estimasi Biaya & Sumber Pendanaan (Ribuan RP) PHK Lainnya Instalasi perangkat keras dan prototype untuk standarisasi 30.000 8.000 Total 30.000 Komponen Pembiayaan Peralatan Manajemen Program 8.000 Jadual Pelaksanaan 1-2 3-4 5-6 7-8 9-10 11-12 1-2 3-4 5-6 7-8 9-10 11-12 1-2 3-4 5-6 7-8 9-10 11-12 Sub-aktivitas I.1.1 Indikator Kinerja Indikator Kinerja Utama Rarta-rata lama masa studi lulusan Kecepatan layanan administrasi pendaftaran tugas akhir Rata-rata lama skripsi (bulan) Tingkat kepuasan layanan administrasi (%) Awal Tengah Akhir 4.5 4.4 4.3 3 minggu 13,84 2 minggu 10,00 1 minggu 9,00 47,32 60,00 65,00 Keberlanjutan Keberlanjutan program Peningkatan Manajemen Internal dan Organisasi Melalui Perbaikan Sistem Administrasi serta implementasinya setelah selesaianya program Hibah Kompetisi A-2 akan dilanjutkan oleh jurusan perikanan melalui dana taktis operasional serta bersama dengan komitmen Fakultas dan Universitas untuk selalu meningkatkan pelayanan yang berkualitas kepada pelanggan primer. Keberlanjutan program diusahakan dengan diterapkannya sistem baru tersebut dengan biaya operasi dan pemeliharaan dari universitas. Penanggungjawab Aktivitas Ir. Adi Sutanto, MM Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 34 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 2. Mengembangkan Sistem Penjaminan Mutu Proses Belajar Mengajar (I.2) Latar Belakang Kondisi akademik hasil evaluasi diri yang kurang kondusif, dimana terlihat dari jumlah mahasiswa yang mengundurkan diri sebanyak 19,33%, jumlah diktat masih sedikit (28,30%), lama studi relatif lama (4,5 tahun), masa penyusunan skripsi lama (13,84 bulan), jumlah mata kuliah (10,9%) yang mempunyai prosentase ketidaklulusan (nilai D dan E) cukup tinggi (>25%) dan kehadiran dosen di perkuliahan relatif rendah (74,55%) (Bab 2 halaman 12-13), membawa implikasi pada terhambatnya proses belajar mengajar yang berdampak pada kualitas lulusan yang rendah. Hal ini diakibatkan karena belum adanya Sistim Penjaminan Mutu proses belajar mengajar. Dengan adanya Sistim Penjaminan Mutu proses belajar mengajar akan meningkatkan kualitas proses belajar mengajar dan pada akhirnya meningkatkan kualitas lulusan Rasional Sistim Penjaminan Mutu proses belajar mengajar merupakan faktor penting yang menentukan kelancaran proses belajar mengajar dan sekaligus terhadap kualitas lulusan. Hal ini dikarenakan dengan sistim penjaminan mutu akan dapat dipantau tingkat penguasaan materi oleh mahasiswa, kesesuaian dengan kurikulum, jumlah diktat/buku teks yang tersedia dan tingkat kepuasan mahasiswa terhadap proses belajar mengajar. Untuk itu perlu disusun sistim pengendalian mutu proses belajar mengajar untuk meningkatkan kualitas proses belajar mengajar. Tujuan Meningkatkan proses belajar mengajar melalui sistim pengendalian mutu sebagai panduan bagi jurusan sehingga akan meningkatkan suasana akademik yang kondusif bagi jurusan. Mekanisme dan Rancangan I.2. Menyelenggarakan penjaminan mutu Proses Belajar Mengajar Kegiatan ini akan dilaksanakan selama 3 tahun dengan tahapan sebagai berikut : Tahun I : Menerapkan sistem penjaminan mutu proses belajar mengajar Tahun II: Standarisasi sistem penjaminan mutu bekerjasama dengan Badan Kendali Mutu Akademik (BKMA) UMM. Tahun III : Meningkatkan sistem penjaminan mutu proses belajar mengajar berbasis IT. Sumberdaya yang dibutuhkan Tahun I Sub-aktivitas I.2.1 Menyelenggarakan Penjaminan Mutu Proses Belajar Mengajar Jenis Sumberdaya Dibutuhkan Estimasi Biaya & Sumber Pendanaan (Ribuan RP) PHK Lainnya Pengiriman peserta pelatihan Kemampuan tim 32.000 Total 32.000 2.000 Komponen Pembiayaan Pengembangan staf Koleksi pustaka 2.000 Tahun II Sub-aktivitas I.2.1 Menyelenggarakan Penjaminan Mutu Proses Belajar Mengajar Jenis Sumberdaya Dibutuhkan Estimasi Biaya & Sumber Pendanaan (Ribuan RP) PHK Lainnya Pelatihan, sarana dan prasarana, SDM 12.000 10.000 15.000 Total 37.000 2.700 2.700 Komponen Pembiayaan Tenaga ahli Koleksi pustaka Peralatan Manajemen program Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 35 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Tahun III Sub-aktivitas Jenis Sumberdaya Dibutuhkan I.2.1Menyelenggarakan Penjaminan Mutu Proses Belajar Mengajar Estimasi Biaya & Sumber Pendanaan (Ribuan RP) PHK Lainnya SDM, Soft ware/ TI, sarana prasarana 10.000 6.000 Peralatan Koleksi pustaka Manajemen Program 3.000 Total 16.000 Komponen Pembiayaan 3.000 Jadual Pelaksanaan Rencana Aktifitas 3 tahun Tahun 1 1-2 3-4 5-6 7-8 9-10 11-12 1-2 Tahun 2 3-4 5-6 Tahun 3 7-8 9-10 11-12 1-2 3-4 5-6 7-8 9-10 11-12 Sub-aktivitas I.2. Indikator Keberhasilan Indikator Kinerja Rata-rata lama masa studi lulusan (tahun) Mahasiswa DO/mengundurkan diri (%) Rata-rata masa penyusunan skripsi/TA (bulan) Tingkat kehadiran dosen (%) Pemberian feed back kepada mahasiswa (%) Tingkat kepuasan layanan akademik (%) Mahasiswa yang mengulang mata kuliah (%) Awal Tengah Akhir 4,5 19,33 13,84 74,55 25 64,64 19,84 4,4 17,00 10,00 80,50 35 70 18,00 4,3 10,00 9,00 88,50 50 75 15,00 Keberlanjutan Pedoman proses PM-PBM yang telah tersusun akan menjamin efektifnya proses belajar mengajar di masa mendatang. Pendanaan untuk kegiatan penyempurnaan sistem PMPBM yang telah tersusun dapat berasal dari anggaran rutin jurusan yang berasal dari universitas. Penanggungjawab Aktivitas Ir. Asmah Hidayati, MS E. PROGRAM PENINGKATAN KEBERLANJUTAN (SUSTAINABILITY) 1. Meningkatkan Daya Tarik Jurusan Perikanan (S.1) Latar Belakang Selama ini tingkat kompetisi masuk Jurusan Perikanan UMM masih rendah, yaitu memiliki prosentase keketatan persaingan 82,22% (Bab 2 halaman 13), dan ada kecenderungan jumlah mahasiswa baru yang semakin menurun dalam kurun waktu 5 tahun terakhir. Berdasarkan data yang ada, mahasiswa berasal dari Jawa Timur; 66,81% dan propinsi lain di Indonesia sebesar 33,19%. Hal tersebut menunjukkan bahwa sebaran mahasiswa belum merata secara nasional sehingga kegiatan-kegiatan ilmiah dan pelatihan / workshop guru SMU/SMK serta sosialisasi keunggulan yang dimiliki jurusan diperlukan untuk meningkatkan daya tarik jurusan Perikanan UMM. Rasional Peningkatan hubungan dengan SMU/SMK sangat penting dilakukan sebagai salah satu cara untuk menunjukkan daya tarik jurusan Perikanan UMM. Sosialisasi keunggulan jurusan diantaranya melalui media masa akan menambah informasi kepada masyarakat luas, sehingga akan meningkatkan tingkat kompetisi masuk ke Jurusan Perikanan UMM. Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 36 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Tujuan Tujuan dari kegiatan ini dalam jangka pendek adalah untuk meningkatkan daya tarik Jurusan Perikanan UMM di masyarakat secara luas. Hal ini ditunjukkan dengan peningkatan jumlah peminat yang akan masuk ke jurusan. Mekanisme dan Rancangan S.1.Meningkatkan komunikasi ilmiah bidang perikanan kepada masyarakat Tahun I : Meningkatkan akses informasi bidang perikanan pesisir Jateng dan Jabar. Tahun II : Meningkatkan networking bidang perikanan . Tahun III : Meningkatkan kualitas komunikasi ilmiah daerah Jateng dan Jabar. Sumberdaya yang dibutuhkan Tahun I Sub-aktivitas Jenis Sumberdaya Dibutuhkan PHK S.1. Mengadakan kegiatan ilmiah/pelatihan terkait dengan bidang Perikanan kepada masyarakat Komponen Pembiayaan Estimasi Biaya & Sumber Pendanaan (Ribuan RP) Persiapan Kegiatan ilmiah : informasi, dosen, guru & siswa SMU/SMK, orang tua siswa / ibu-ibu PKK materi lomba, tempat & panitia, juri Total Lainnya 10.000 Peralatan Manajemen Program 3.500 10.000 3.500 Tahun II Sub-aktivitas Jenis Sumberdaya Dibutuhkan PHK S.1. Mengadakan kegiatan ilmiah/pelatihan terkait dengan bidang Perikanan kepada masyarakat Komponen Pembiayaan Estimasi Biaya & Sumber Pendanaan (Ribuan RP) Kegiatan ilmiah : informasi, dosen, guru & siswa SMU/SMK, orang tua siswa / ibu-ibu PKK materi lomba, tempat & panitia, juri Lainnya 10.000 Peralatan Manajemen program 3.500 Total 10.000 3.500 Tahun III Sub-aktivitas Jenis Sumberdaya Dibutuhkan PHK S.1. Mengadakan kegiatan ilmiah/pelatihan terkait dengan bidang Perikanan kepada masyarakat Komponen Pembiayaan Estimasi Biaya & Sumber Pendanaan (Ribuan RP) Pengiriman SDM, sarana dan prasarana Lainnya 5.000 Peralatan Manajemen Program Koleksi Pustaka Pengembangan Staf 5.000 18.000 45.000 Total 68.000 5.000 Jadual Pelaksanaan Rencana Aktifitas 3 tahun Tahun 1 1-2 3-4 5-6 7-8 9-10 11-12 1-2 Tahun 2 3-4 5-6 Tahun 3 7-8 9-10 11-12 1-2 3-4 5-6 7-8 9-10 11-12 Sub-aktivitas S.1. Indikator Keberhasilan Indikator Kinerja Jumlah mahasiswa asal Jatim (%) Jumlah mahasiswa asal luar Jatim (%) Nilai rata-rata Ujian Akhir SMU (NEM) Jumlah Peminat (orang) Nilai rata-rata ujian masuk Awal 66,81 33,19 6,1 29 44,4 Tengah 63 37 6,2 32 46,00 Akhir 58 42 6,3 37 48,00 Tingkat keketatan persaingan calon mahasiswa (%) 82,22 81,00 76,00 0 0 0 0 65 10 20 15 85 25 30 25 Tingkat kepuasan peserta pelatihan (%) Jumlah sekolah yang merespon pelatihan guru Jumlah sekolah yang merespon LKTI Jumlah sekolah yang mengikuti LKTI Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 37 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Keberlanjutan Kegiatan peningkatan hubungan dengan SMU/SMUK ini akan tetap berlangsung secara rutin setiap semester atau setiap tahun setelah program hibah berakhir. Pendanaan untuk kegiatan ini dapat berasal dari anggaran rutin universitas. Penanggungjawab Aktivitas Riza Rahman Hakim, S.Pi F. PROGRAM PENINGKATAN EFISIENSI (EFFICIENCY) 1. Meningkatkan Kualitas Lulusan di Bidang Perikanan (E.1) Latar Belakang Hasil Laporan Evaluasi Diri (Bab 2 halaman 12) diketahui bahwa pekerjaan yang relevan dengan bidang ilmu yang ditekuni rendah (33%) sedangkan yang tidak relevan sebanyak 67%, sehingga gaji pertama yang diterima rendah (Rp 600.000,-) Penyebab terjadinya permasalahan ini adalah pengetahuan dosen yang diajarkan pada mahasiswa sudah out of date, belum dapat menyesuaikan dengan segera perkembangan teknologi yang berkembang di industri perikanan. Oleh karena itu diperlukan kegiatan yang berfungsi untuk menambah wawasan dan ketrampilan dosen dalam mengantisipasi perkembangan teknologi yang terjadi di dunia industri, misalnya dengan kegiatan pemagangan dosen. Dalam rangka menyesuaikan kebutuhan keahlian yang dibutuhkan dunia kerja, juga mengacu UU RI no. 13/2003 tentang ketenagakerjaan, mengenai pentingnya standar kompetensi, maka lulusan Jurusan Perikanan sudah sepatutnya diberi tambahan kemampuan di bidang Analisa Proksimat, HACCP, PCR, GIS dan Pembenihan. Rasional Untuk meningkatkan jumlah alumni yang dapat bekerja sesuai dengan bidang yang ditekuni dan dapat bersaing, serta menerima gaji pertama tinggi, maka mahasiswa harus dibekali dengan ilmu dan teknologi yang mutakhir. Peningkatan daya saing alumni dilakukan dengan peningkatan ilmu dan teknologi dosen melalui magang di perusahaan, sehingga mutu bahan yang diajarkan sesuai dengan perkembangan ipteks. Selain itu dilakukan peningkatan skill mahasiswa dibidang Analisa Proksimat, HACCP, PCR, GIS dan pembenihan serta bekerja sama dengan lembaga yang berkompeten. Tujuan Adanya kegiatan ini diharapkan akan meningkatkan kualitas lulusan sesuai tuntutan pasar melalui kemampuan penguasaan IPTEK dalam hal HACCP, PCR, GIS, Analisa Proksimat, dan pembenihan. Mekanisme dan Rancangan E.1.1: Meningkatkan wawasan dosen dibidang kewirausahaan perikanan Tahun I : Meningkatkan wawasan usaha mandiri perikanan Tahun II : Meningkatkan kemampuan kewirausahaan berorientasi usaha perikanan. Tahun III : Memperluas kegiatan kewirausahaan melalui inkubasi bisnis/wirausaha bagi mahasiswa. E.1.2 : Meningkatkan keahlian dosen di bidang HACCP, GIS, PCR, dan Pembenihan Tahun I : Meningkatkan kualitas dosen dibidang quality control (HACCP) Tahun II : Meningkatkan kualitas dosen dibidang Pembenihan dan Penyakit ikan (PCR, Pembenihan) Tahun III : Meningkatkan keahlian dosen dibidang Pemetaan dan Penangkapan dengan GIS. Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 38 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Sumberdaya yang dibutuhkan Tahun I Sub-aktivitas Jenis Sumberdaya Dibutuhkan E.1.1. Melaksanakan magang dosen dibidang kewirausahaan E.1.2. Meningkatan keahlian dosen dibidang HACCP, GIS, PCR, pembenihan Estimasi Biaya & Sumber Pendanaan (Ribuan RP) PHK Lainnya 32.000 10.000 1.500 10.000 32.000 5.000 1.500 15.000 Magang, Perusahaan industri perikanan Magang SDM, sarana dan prasarana Total 104.000 Komponen Pembiayaan Pengembangan staf Koleksi Pustaka Peralatan Pengembangan staf Koleksi pustaka Peralatan 3.000 Tahun II Sub-aktivitas Jenis Sumberdaya Dibutuhkan E.1.1. Melaksanakan magang dosen dibidang kewirausahaan E.1.2. Meningkatkan keahlian dosen dibidang HACCP, GIS, PCR, pembenihan Estimasi Biaya & Sumber Pendanaan (Ribuan RP) PHK Lainnya 21.000 10.000 3.000 32.000 30.000 10.000 3.000 103.000 6.000 Lembaga inkubasi bisnis, sarana dan prasarana Magang SDM, sarana dan prasarana Total Komponen Pembiayaan Peralatan Koleksi pustaka Manajemen Program Pengembangan staf Peralatan Koleksi pustaka Manajemen program Tahun III Sub-aktivitas Jenis Sumberdaya Dibutuhkan E.1.1. Melaksanakan magang dosen dibidang kewirausahaan E.1.2. Meningkatkan keahlian dosen dibidang HACCP, GIS, PCR, pembenihan Estimasi Biaya & Sumber Pendanaan (Ribuan RP) PHK Lainnya 30.000 5.000 3.000 32.000 28.000 5.000 3.000 100.000 6.000 Inkubasi bisnis, sarana dan prasarana Magang SDM, sarana dan prasarana Total Komponen Pembiayaan Peralatan Koleksi pustaka Manajemen program Pengembangan staf Peralatan Koleksi pustaka Manajemen program Jadual Pelaksanaan Rencana Aktifitas 3 tahun Tahun 1 1-2 3-4 5-6 7-8 9-10 11-12 1-2 Tahun 2 3-4 5-6 Tahun 3 7-8 9-10 11-12 1-2 3-4 5-6 7-8 9-10 11-12 Sub-aktivitas E.1.1 Sub-aktivitas E.1.2 Indikator Keberhasilan Indikator Kinerja Relevansi pekerjaan lulusan (%) Gaji pertama lulusan (Rp/bulan) Masa tunggu pekerjaan (bulan) Rata-rata lama skripsi (bulan) Indeks Prestasi Kumulatif lulusan Jumlah SAP yang diperbaharui Keberlanjutan Awal 33 600.000 13,0 13,84 3,07 0 Tengah 45 750.000 11,0 10,00 3,10 25 Akhir 60 1.000.000 9,0 9,00 3,15 50 Kegiatan peningkatan kompetensi lulusan ini akan tetap berlangsung setelah program hibah berakhir, sehingga tetap dihasilkan lulusan yang berkualitas. Pendanaan untuk kegiatan ini dapat berasal dari anggaran rutin jurusan yang berasal dari universitas. Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 39 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Penanggungjawab Aktivitas Sri Dwi Hastuti, S.Pi, M.Aqua 2.Meningkatan Efisiensi dan Efektifitas Proses Belajar Mengajar (E.2) Latar Belakang Berdasarkan laporan evaluasi diri (Bab 2 halaman 12) menunjukkan bahwa masa studi yang lama (4,5 tahun), disebabkan masa penyelesaiannya kemampuan analisis laboratorium mahasiswa, masih terdapat mahasiswa jurusan perikanan yang melaksanakan penelitian di laboratorium lain di luar kampus karena kaitan peralatan yang dibutuhkan oleh karena itu perlu memperhatikan ketersediaan peralatan laboratorium, guna kemudahan pelaksanaan penelitian mahasiswa maupun dosen. Dari evaluasi diri ditemukan adanya pengulangan beberapa mata kuliah yang tinggi (19,84%) dan rendahnya feed back dosen dalam pengajaran (25%) yang dapat mengakibatkan kekurangan rasa percaya diri pada mahasiswa. Keadaan ini jjuga akan berdampak memperlama masa studi mahasiswa, keadaan ini juga berdampak memperlama masa studi mahasiswa, yang untuk mengatasinya diperlukan peningkatan mutu pengajaran di kelas. Akar masalahnya adalah kemampuan dosen dalam menyampaikan materi perkuliahan yang inovatif, menyenangkan dan mendayagunakan proses yang ada juga terbatasnya ketersediaan buku ajar dan peralatan peraga pembelajaran, dan kurang optimalnya penggunaan pustaka serta terbatasnya penggunaan peralatan laboratorium. Oleh sebab itu perlu dilakukan proses peningkatan efisiensi dan efektifitas proses belajar mengajar. Rasional Alasan perlunya dilakukan peningkatan efisiensi dan efektifitas proses belajar mengajar adalah dengan proses belajar yang efisien dan efektif melalui pemanfaatan sarana belajar secara optimal dan pemanfaatan laboratorium sebagai pendukung utama serta terciptanya suasana belajar dikelas yang kondusif karena adanya inovasi pembelajaran dan variasi pembelajaran melalui berbagai peraga akan terwujud hasil pembelajaran yang optimum. Hal ini ditandai dengan mudahnya mahasiswa menerima materi dan pada akhirnya kemampuan lulusan yang lebih baik. Tujuan Tujuan dari kegiatan ini adalah meningkatkan efisiensi dan efektifitas proses pembelajaran. Dampak dari kegiatan ini adalah: 1. IP kumulatif semakin meningkat 2. Lama menyelesaikan skripsi semakin pendek 3. Masa studi lulusan semakin singkat Mekanisme dan Rancangan E.2.1 Meningkatkan Efektifitas dan Efisiensi pembelajaran dikelas Tahun I : Meningkatkan kualitas pembelajaran di kelas berbasis multimedia Tahun II : Meningkatkan pemahaman mahasiswa terhadap bahan ajar Tahun III : Meningkatkan kualitas pembelajaran berbasis teknologi informasi. E.2.2. Meningkatkan Efektifitas dan Efisiensi Pembelajaran di Laboratorium Tahun I : Meningkatkan kualitas pembelajaran di laboratorium Tahun II : Meningkatkan kualitas dan kuantitas panduan praktikum Tahun III : Standarisasi analisis laboratorium dalam rangka menghadapi persaingan di tingkat nasional Sumberdaya yang dibutuhkan Tahun I Sub-aktivitas Jenis Sumberdaya Dibutuhkan Estimasi Biaya & Sumber Pendanaan (Ribuan RP) PHK Lainnya Komponen Pembiayaan Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4--40 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 E.2.1. Meningkatkan efektifitas dan efisiensi pembelajaran di kelas Lokakarya, Sarana dan prasarana,Tenaga Ahli, Buku ajar berbasis multimedia 5.000 40.000 11.000 20.000 Pelatihan, Trainer, Koleksi Pustaka, peralatan laboratorium 25.000 6.000 21.000 138.000 2.000 6.000 E.2.2 Meningkatkan Efektifitas dan Efisiensi Pembelajaran di Laboratorium Total 2.000 Pengembangan Program Hibah pengajaran Koleksi pustaka Peralatan Manajemen program Pengembangan staf Koleksi pustaka Peralatan 10.000 Tahun II Sub-aktivitas Jenis Sumberdaya Dibutuhkan E.2.1. Meningkatkan efektifitas dan efisiensi pembelajaran di kelas Sarana dan prasarana, buku ajar E.2.2 Meningkatkan Efektifitas dan Efisiensi Pembelajaran di Laboratorium Panduan praktikum, peralatan laboratorium Estimasi Biaya & Sumber Pendanaan (Ribuan RP) PHK Lainnya 15.000 4.000 10.000 2.000 21.000 4.000 5.000 44.000 7.000 Total Komponen Pembiayaan Pengembangan program Peralatan Koleksi pustaka Manajemen program Koleksi pustaka Peralatan Manajemen program Tahun III Sub-aktivitas Jenis Sumberdaya Dibutuhkan E.2.1. Meningkatkan efektifitas dan efisiensi pembelajaran di kelas Sarana dan prasarana, buku ajar berbasis IT E.2.2 Meningkatkan Efektifitas dan Efisiensi Pembelajaran di Laboratorium Pelatihan, SDM, sarana dan prasarana, peralatan laboratorium Estimasi Biaya & Sumber Pendanaan (Ribuan RP) PHK Lainnya 5.000 7.000 4.300 6.000 4.000 3.000 10.000 4.000 20.000 55.000 8.300 Total Komponen Pembiayaan Peralatan Koleksi pustaka Manajemen program Tenaga ahli Peralatan Koleksi pustaka Pengembangan program Manajem en program Hibah Pengajaran Jadual Pelaksanaan Rencana Aktifitas 3 tahun Tahun 1 1-2 3-4 5-6 7-8 9-10 11-12 1-2 Tahun 2 3-4 5-6 Tahun 3 7-8 9-10 11-12 1-2 3-4 5-6 7-8 9-10 11-12 Sub-aktivitas E.2.1 Sub-aktivitas E.2.2 Indikator Keberhasilan Indikator Kinerja Rata-rata lama studi lulusan (tahun) Jumlah diktat/buku ajar (% terhadap total matakuliah) Rata-rata penyelesaian skripsi (bulan) Jumlah dosen yang penelitian di laboratorium Jumlah mahasiswa yang terlibat penelitian/ dosen Jumlah penelitian yang didanai dari luar UMM Awal 4,5 28,30 13,84 3 1,36 2 Tengah 4,4 34,00 10,00 4 2,0 3 Akhir 4,3 40,00 9,00 6 2,5 5 Keberlanjutan Setelah program ini berakhir, peningkatan proses pendidikan dan kualitas lulusan yang lebih baik dapat tercapai. Perawatan dan perbaikan alat peraga dan peralatan laboratorium dapat dilakukan oleh teknisi sendiri atau dilakukan dengan kerjasama dengan instansi lain yang berkompeten dengan dana dari universitas. Tenaga dosen yang mendapat pelatihan dapat mentansfer ilmu dan kemampuannya kepada dosen lainnya. Penanggungjawab Aktivitas Drh. Sri Samsundari, MM Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 41 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 BAB 4 RENCANA IMPLEMENTASI PROGRAM A. ORGANISASI PROGRAM Struktur organisasi pengelolaan kegiatan terdapat pada gambar 5.1. Mekanisme organisasi diuraikan sebagai berikut : 1). Ketua Pelaksana bersama-sama Wakil Ketua bertanggung jawab terhadap seluruh program, mengkoordinasi koordinator-koordinator program dan berkonsultasi pada Penanggungjawab (Dekan). Dalam penyusunan dan pelaksanaan program Ketua Pelaksana selain berkonsultasi kepada penanggungjawab juga mendapat monitoring dari gugus kendali mutu tingkat universitas. 2). Wakil Ketua mengkoordinasikan secara langsung koordinator-koordinator bidang dan bertanggung jawab terhadap pelaksanaan seluruh program (aktivitas) 3). Koordinator Bidang bertugas mengimplementasikan program sesuai dengan bidang kegiatan masing-masing sesuai isu strategis L-RAISE. Untuk menjaga agar programprogram yang akan dilaksanakan bersinergi dengan rencana induk pengembangan tingkat universitas, maka dikonsultasikan kepada Rektor sebagai pembina serta dikomunikasikan dengan Gugus Kendali Mutu Akademik. PEMBIMBING Rektor UMM Drs. Muhadjir Efendi, M.AP PENANGGUNG JAWAB DEKAN FAPETRIK Dr. Ir. Herwintono KETUA PELAKSANA Ir. Sutawi, MP TENAGA ADMINISTRASI Tri Makmum Arifin, SPi Tim Monev Universitas WAKIL KETUA BIDANG PROGRAM Hany Handajani, S.Pi, M.Si KOORDINATOR BIDANG E Sri Dwi Hastuti, SPi, M.Aqua WAKIL KETUA BIDANG ADMINISTRASI/KEUANGAN Ir. Asmah Hidayati, MP KOORDINATOR BIDANG A Prof. Sujono, Ir, M.Kes, Dr KOORDINATOR BIDANG R Ir. Listiari Hendraningsih, MP KOORDINATOR BIDANG S Riza Rahman Hakim, SPi KOORDINATOR BIDANG I Ir. Adi Sutanto, MM Gambar 5.1. Struktur Organisasi Pelaksana Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 42 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 URAIAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB Adapun rincian tugas dan tanggung jawab personil secara rinci diuraikan sebagai berikut : PEMBINA, memberikan masukan tentang misi, visi dan arah kebijakan pembangunan Fakultas Peternakan-Perikanan UMM dan prioritas program pengembangan dalam jangka pendek, jangka menengah dan jangka panjang, serta memberikan petunjuk pelaksanaan program implementasinya. PENANGGUNG JAWAB, bertugas dan bertanggung jawab dalam: Merumuskan aspek-aspek pengembangan kapasitas dan kualitas penyelenggaraan pendidikan untuk meningkatkan efisiensi internal sesuai dengan misi, visi dan arah kebijakan pembangunan Fakultas dan Universitas. Berkoordinasi dengan Ketua Tim Penyusun Proposal dalam memantau perkembangan pekerjaan tim, dan bertanggung jawab atas kebenaran hasil pekerjaan yang telah disusun. Memfasilitasi segala keperluan tim dalam kegiatan pekerjaan. KETUA PELAKSANA, bertugas dan bertanggung jawab dalam; Merumuskan kerangka pemikiran studi bersama dengan Ketua Jurusan dengan melibatkan semua anggota tim. Merumuskan rencana kerja tim dan mengatur pembagian tugas personil seta mengkoordinasi tim. Secara berkala mengevaluasi hasil pekerjaan tim bersama Wakil Ketua. Melaksanakan editing dan kontrol akhir dari laporan hasil kerja tim (proposal) secara keseluruhan. WAKIL KETUA BIDANG PROGRAM, bertugas dan bertanggung jawab dalam; Mempersiapkan dokumen yang diperlukan untuk penyusunan studi. Berkoordinasi dengan Wakil Ketua Bidang Keuangan dalam pengaturan alokasi anggaran. Melakukan konsultasi dengan Ketua Pelaksana. Melakukan monitoring hasil kerja Koordinator Bidang. Membantu Ketua dalam melaksanakan editing dan kontrol akhir dari laporan hasil kerja tim (proposal) secara keseluruhan. WAKIL KETUA BIDANG ADMINISTRASI/KEUANGAN, bertugas dan bertanggung jawab dalam; Melaksanakan pengelolaan keuangan program kegiatan Berkoordinasi dengan Wakil Ketua Bidang Akademik dalam pengaturan alokasi anggaran. Membantu melakukan monitoring hasil kerja Koordinator Bidang bersama Wakil Ketua Bidang Akademik. Membantu Ketua dalam melaksanakan editing dan kontrol akhir dari laporan hasil kerja tim (proposal) secara keseluruhan. KOORDINATOR BIDANG, bertugas dan bertanggung jawab dalam; Melaksanakan aktivitas kegiatan program. Membuat laporan hasil kegiatan hasil kegiatan. Pengarsipan dokumen dan surat-menyurat. Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 43 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 B. AKTIVITAS DAN PENJADWALAN Rekapitulasi jadual implementasi program untuk tiap-tiap aktivitas dan sub-aktivitas dalam jangka 3 tahun diuraikan pada Tabel 5.1 berikut ini : Tabel 4.1. Jadual Rencana Implementasi Program Tahun 2007 No Isu Strategis Aktivitas R.1. 1. 2 R Relevansi (Revansi) A Atmosfir Akademik (Academic Atmosphere) A.1 A.2 3 4 5 I Menejemen dan Organisasi Internal (Internal management and organization) I.1 I.2 Tahun 2008 Tahun 2009 1-2 3-4 5-6 7-8 9-10 11- 1-2 3-4 5-6 7-8 9-10 11- 1-2 3-4 5-6 7-8 9-10 1112 12 12 Meningkatkan kualitas kurikulum berbasis kompetensi Meningkatkan Hubungan Kolegial yang harmonis antara dosen dan mahasiswa Meningkatkan Kemampuan dosen dan mahasiswa di bidang penelitian Meningkatkan manajemen internal dan organisasi melalui perbaikan sistem administrasi Mengembangkan sistem penjaminan mutu proses belajar mengajar S Keberlanjuta S.1 Meningkatkan Daya Tarik n Jurusan Perikanan (Sustainabilit y) E Efisiensi dan Produktivitas E.1 Meningkatkan kualitas (Efficiency lulusan di bidang and perikanan productivity) E.2 Meningkatkan Efisiensi dan efektifitas proses belajar mengajar C. MEKANISME MONITORING DAN EVALUASI Agar implementasi program dapat berjalan dan mencapai target yang sudah ditetapkan dilakukan monitoring dan evaluasi dalam setiap program kegiatan. Secara formal di tingkat Universitas untuk menjaga dan meningkatkan mutu akademik, peningkatan kualitas dan efisiensi pelaksanaan administrasi akademik dan pengembangan sumberdaya manusia, telah dibentuk BKMA, BPSDM, Askorbid Pengembangan Akademik dan BAA. Badan-badan tersebut melakukan tugas monitoring dan evaluasi (Monev) sesuai dengan bidangnya. Dalam menyusun program peningkatan efisiensi internal Jurusan Perikanan melalui Program Hibah Kompetisi A2, semua aktifitas program juga akan dilakukan monitoring dan evaluasi oleh badan-badan tersebut. Selain monitoring dan evaluasi oleh badan-badan tersebut di atas secara struktur organisasi pelaksanaan Program Hibah Kompetisi A2, struktur yang secara hirarkis lebih tinggi dari Unit yang lain memiliki tugas melakukan monitoring dan evaluasi terhadap Unit di bawahnya. Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 44 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 BAB 5 ANGGARAN YANG DIUSULKAN Total pembiayaan untuk implementasi program pengembangan yang direncanakan selama 3 tahun adalah sebesar Rp 1.665.000.000,- yang terdiri dari : Tahun I : Rp 559.000.000,Tahun II : Rp 552.000.000,Tahun III : Rp 554.000.000,Pembiayaan diusulkan kepada PHKA2 adalah sebesar Rp1.500.000.000,-, dan komitmen universitas sebesar Rp 165.000.000,- (10%). Rincian penjelasan selengkapnya diuraikan pada tabel-tabel usulan anggaran pada Lampiran 5 halaman 65 Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 45 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 46 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 47 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4--48 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 49 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 50 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 51 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 52 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Tabel 6. Profil Lulusan Berdasarkan Tahun Lulus dan IPK Tahun Lulus IPK < 2.5 Jumlah % 2 3 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 1 2000/2001 2001/2002 2002/2003 2003/2004 2004/2005 Total IPK 2.5 - 3.0 Jumlah % 4 5 2 22,22 2 22,22 1 14,26 9 42,86 15 37,5 29 R=29,07 IPK > 3.0 Jumlah % 6 7 7 77,78 7 77,78 6 85,71 12 57,14 25 62,5 57 R=70,92 Total Lulusan IPK Rata-rata 8 9 9 7 21 40 89 9 3,19 3,13 3,09 3,17 3,02 R=3,07 Tabel 7. Profil Lulusan Berdasarkan Tahun Lulus dan Waktu Tunggu untuk Mendapatkan Pekerjaan Pertama Waktu Tunggu untuk mendapatkan pekerjaan < 6 bulan 6 - 12 bulan > 12 bulan Jumlah % Jumlah % Jumlah % 2 3 4 5 6 7 3 33,3333 3 33,3333 3 33,3333 1 11,1111 3 33,3333 5 55,5556 3 42,8571 5 71,4286 2 28,5714 5 23,8095 11 52,381 5 23,8095 8 20 18 45 14 35 21 R=15,77 44 R=48,1 29 R=36,65 Tahun Lulus 1 2000/2001 2001/2002 2002/2003 2003/2004 2004/2005 Total Total Lulusan Waktu Tunggu Rata-rata (Bulan) 8 9 9 7 21 40 89 9 9 14 10 11 12 13 Tabel 8. Profil Lulusan Berdasarkan Tahun Lulus dan Lama Studi Tahun Lulus 1 2000/2001 4.0 – 4.5 tahun Jumlah % 2 3 6 66,6667 Lama studi 4.5 – 5.0 Tahun Jumlah % 4 5 2 22,2222 > 5.0 Tahun Jumlah % 6 7 1 11,1111 Total Lulusan Lama Studi Rata-rata (tahun) 8 9 9 4,0-4,5 2001/2002 2002/2003 2 2 22,2222 28,5714 5 4 55,5556 57,1429 2 1 22,2222 14,2857 9 7 4,5 4,0-4,5 2003/2004 2004/2005 Total 10 18 38 47,619 45 R=42,62 5 15 31 23,8095 37,5 R=40,25 6 7 17 28,5714 17,5 R=20,14 21 40 89 4,0-4,5 4,5 R= 4,5 Tabel 9. Profil Lulusan Berdasarkan Tahun Lulus dan Lama Penyelesaian TA Tahun Lulus 1 2000/2001 2001/2002 2002/2003 2003/2004 2004/2005 Total Lama penyelesaian Tugas Akhir < 1 semester 1- 2 semester > 2 semester Jumlah % Jumlah % Jumlah % 2 3 4 5 6 7 2 22,2222 4 44,4444 3 33,3333 1 11,1111 5 55,5556 3 33,3333 0 0 4 57,1429 3 42,8571 1 4,7619 8 38,0952 12 57,1429 0 0 15 37,5 25 62,5 4 R=8,22 36 R=47,55 46 R=47,23 Total Lulusan Lama TA Rata-rata (bulan) 8 9 9 7 21 40 89 9 11,5 10,5 11,42 12,5 14,3 R=13,844 Tabel 10. Profil Mahasiswa per Tahun Angkatan berdasarkan status akademik Tahun Angkatan 1 2004/2005 2003/2004 2002/2003 2001/2002 2000/2001 1999/2000 1998/1999 1997/1998 1996/1997 ≤ 1995/1996 Total Mahasiswa Terdaftar Jumlah % 2 3 10 71,4286 19 65,5172 35 76,087 48 77,4194 38 61,2903 5 10,4167 0 0 0 0 0 0 0 0 155 Mengundurkan diri Jumlah % 4 5 4 28,5714 10 34,4828 11 23,913 13 20,9677 9 14,5161 5 10,4167 2 22,2222 3 25 1 7,69231 0 0 58 Lulus Jumlah 6 0 0 0 1 15 38 7 9 12 5 87 % 7 0 0 0 1,6129 24,1935 79,1667 77,7778 75 92,3077 100 Total per Angkatan 8 14 29 46 62 62 48 9 12 13 5 300 Sedang Skripsi 9 0 0 0 10 15 5 0 0 0 0 47 Keterangan : Drop Out (DO) = 19,33% Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 53 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Tabel 11. Nilai English Proficiency Test Mahasiswa semester akhir Tahun Angkatan 1 2004/2005 2003/2004 2002/2003 2001/2002 2000/2001 < 450 Jumlah % 2 3 0 0 0 0 0 0 14 87,5 20 100 450 - 500 Jumlah % 4 5 0 0 0 0 0 0 2 12,5 0 0 > 500 Jumlah 6 0 0 0 0 0 Total per Angkatan % 7 0 0 0 0 0 10 0 0 0 16 20 Tabel 12. Profil Penyelenggaran Proses Pendidikan untuk Tahun Akademik 2005/2006 Nama Mata Kuliah & Praktikum 1 SEMESTER GANJIL % Kehadiran Dosen di kelas 2 Jumlah Kelas Paralel 8 A B C D E 6 Jumlah Peserta Ulang 7 9 10 11 12 13 Lecture Notes/ Diktat Petunjuk Praktikum Buku Teks Jumlah Peserta MK 3 4 5 % Distribusi Nilai Mata Kuliah/Praktikum Al Islam Kemuhammadiyahan I 70 Ada Tidak Ada Ada 34 5 1 14,7 33,5 44,2 0 7,6 Matematika 70 Tidak Ada Tidak Ada Ada 20 4 1 5,6 17,1 60,3 12,5 4,5 Bahasa Inggris 70 Tidak Ada Tidak Ada Ada 29 1 7,1 10,7 65,7 10 6,5 Biologi 80 Tidak Ada Ada Ada 40 11 1 10,5 45,1 25,0 11,3 8,1 Peng. Ilmu Perikanan 75 Tidak Ada Tidak Ada Ada 39 9 1 11,5 65,2 10 9,8 3,5 Fisika 75 Tidak Ada Ada Ada 36 7 1 7,5 10 67,2 7 8,3 Peng. Ilmu Ekonomi 75 Tidak Ada Tidak Ada Ada 30 1 1 8,3 68,3 11,7 7,2 4,5 Avertebrata Air 85 Tidak Ada Ada Ada 43 4 1 5,4 45,3 37,2 9,5 2,6 Kimia I 90 Tidak Ada Ada Ada 40 11 1 2,6 57,4 24,2 12,6 3,2 Dasar Mikrobiologi 85 Tidak Ada Ada Ada 42 7 1 23 14,7 46,3 9,7 6,3 Fisiologi Hewan Air 95 Tidak Ada Ada Ada 43 9 1 20 24,4 70,3 2,2 1,1 Biologi Perikanan 95 Tidak Ada Ada Ada 42 1 6,7 23,5 63,7 2,6 3,5 Biokimia 70 Tidak Ada Ada Ada 42 9 1 8,7 29,6 45,3 11,7 4,7 Ekologi Perairan 80 Ada Ada Ada 33 3 1 6,9 41,6 35,9 12,7 2,9 Ekonomi Perikanan 65 Tidak Ada Tidak Ada Ada 28 9 1 7,3 34,6 46,9 9,7 1,5 Budidaya Perairan 75 Ada Ada Ada 44 3 2 23,7 26,7 57,3 7,7 0 Reproduksi Ikan 65 Tidak Ada Ada Ada 53 11 2 9,4 35,8 45,3 5,7 3.8 Genetikan Ikan 65 Tidak Ada Ada Ada 53 10 2 24,6 40,4 10,4 24,6 0 Dasar Penangkapan 60 Tidak Ada Tidak Ada Ada 26 7 2 26,9 46,1 23,2 0 3,8 Hkm Peraturan Perikanan 60 Tidak Ada Tidak Ada Ada 35 4 2 11,7 7,5 63,7 5,1 5,7 Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 54 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Tabel 12. Profile Penyelenggaran Proses Pendidikan untuk Tahun Akademik 2005/2006(lanjutan) 1 Budidaya Pakan Alami Metode Penelitian Manajemen Agribisnis Al Islam Kemuhamdyahan III Studi Islam III Pengol. Data Perikanan Manajemen Kualitas Air Klimatologi Kewiraswastaan Manajemen Pemberian Pakan Evaluasi Proyek SEMESTER GENAP Al Islam Kemuhammdyhan II Ichtyologi Metode Ilmiah Dasar Komputer Dasar Manajemen Statistik Kimia II Pend.Kewarganegaraan Planktonologi 2 60 75 60 70 70 65 70 50 60 65 60 3 Ada Tidak Ada Ada Ada Ada Tidak Ada Tidak Ada Tidak Ada Tidak Ada Ada Ada 4 Ada Tidak Ada Tidak Ada Tidak Ada Tidak Ada Ada Ada Ada Tidak Ada Ada Tidak Ada 5 Ada Ada Ada Ada Ada Ada Ada Ada Ada Ada Ada 6 47 51 35 28 68 41 35 28 25 50 43 7 5 9 3 2 10 2 2 2 3 2 3 8 2 2 2 2 1 1 1 1 1 1 1 % Distribusi Nilai Mata Kuliah/Praktikum A B C D E 9 10 11 12 13 13,5 10 69,3 4,5 2,7 3,9 70,6 11,9 7,8 5,8 15,1 15,2 57,2 9,3 3,2 25,3 24,6 35,9 7,9 6,3 25,6 38,5 7,7 2,6 2,6 12,5 24,7 45,9 9,7 7,2 17,9 17,9 57,1 0 7,1 17,5 12,4 59,3 7,3 3,5 12,7 16 63,5 3,1 4,7 13,5 24,8 51,1 5,3 5,3 14,5 27,8 47,3 4,7 5,7 87,5 87,5 87,5 93,7 87,5 75 81,2 93,7 75 Ada Tidak Ada Tidak Ada Tidak Ada Tidak Ada Tidak Ada Tidak Ada Tidak Ada Tidak Ada Tidak Ada Ada Tidak Ada Ada Tidak Ada Tidak Ada Ada Tidak Ada Ada ada Ada Ada Ada Ada Ada Ada Ada Ada 26 36 28 39 34 34 28 17 43 5 13 5 15 11 11 5 5 9 1 1 1 1 1 1 1 1 1 5,7 5,3 10,7 11,5 17,5 6,3 15,7 10,9 13,5 76,2 21,2 24,2 13,4 22,5 21,5 18,1 24 18,8 10,6 67,3 53,4 67,5 57,5 65,1 59,4 63,4 61,7 7,5 3,7 10 6,3 2,5 3,4 2,3 1,7 3,3 0 2,5 1,7 1,3 0 3,7 4,5 0 2,7 Peng. Oceanografi Biologi Laut Dasar Pengawetan Ilmu Tanah Rancangan Percobaan Limnologi Pemupukan dan Kesuburan Air Akuakultur Engineering Manaj. Produksi Pembenihan Pasarit dan Penyakit Ikan Pengemb. Budidaya Perairan Pemberdy. Masy. Pedesaan Al Islam Kemuhammdyhan IV 87,5 75 68,8 93,7 62,5 75 68,8 68,8 87,5 68,8 60,5 87,5 68 Tidak Ada Tidak Ada Tidak Ada Tidak Ada Tidak Ada Ada Ada Tidak Ada Ada Ada Tidak Ada Tidak Ada Ada Ada Ada Tidak Ada Ada Tidak Ada Ada Ada Ada Ada Ada Ada Tidak Ada Tidak Ada Ada Ada Ada Ada Ada Ada Ada Ada Ada Ada Ada Ada Ada 37 38 12 41 40 39 53 52 61 55 47 44 20 7 2 2 7 17 10 12 9 18 15 5 17 3 1 1 1 1 1 1 2 2 2 2 2 2 2 14,7 15,7 7,9 9,8 11,7 7,9 13,5 17,5 16,3 18,7 14,7 21,1 20,5 13,2 20,5 36,5 43,1 41,3 33,2 30,6 39,5 45,7 23,7 31,3 34,8 41,5 65,3 57,1 49,5 35,7 37,8 53,1 52,5 33,8 31,9 49,5 45,1 37,9 35,5 3,5 2,5 4,7 6,1 4,5 3,3 1,5 5,3 3,4 4,5 3,8 3,3 2,5 3,3 4,2 1,4 5,3 4,7 2,5 1,9 3,9 2,7 3,6 5,1 2,9 0 Nama Mata Kuliah & Praktikum % Kehadiran Dosen di kelas Lecture Notes/ Diktat Petunjuk Praktikum Buku Teks Jumlah Peserta MK Jumlah Peserta Ulang Jumlah Kelas Paralel Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 55 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Tabel 13. Profil Mahasiswa Baru berdasarkan Tahun Masuk Tahun Akademik 1 2000/2001 2001/2002 2002/2003 2003/2004 2004/2005 Total Pendaftar 2 75 77 65 41 16 274 Diterima 3 63 64 51 32 14 224 % Keketatan persaingan 4 84 83,11688 78,46154 78,04878 87,5 82,22544 Yang Mendaftar Kembali 5 62 62 46 29 14 213 Nilai Seleksi 6 43,5 40,7 41,3 35,7 60,8 44,4 Nilai UAN 7 5,9 6,2 5,7 5,3 7,4 6,1 Tabel 14. Profil mahasiswa baru berdasarkan tahun masuk dan propinsi asal mahasiswa tersebut Propinsi Asal Mahasiswa baru 1 Jawa Timur Jawa Tengah Jawa Barat DKI Jakarta Bali NTB NTT Lampung Jambi Sulawesi Selatan Sulawesi Tengah Sulawesi Tenggara Sulawesi Utara Maluku Kalimantan Timur Kalimantan Tengah Kalimantan Selatan Kalimantan Barat Papua Sumatera Selatan Sumatera Barat Bengkulu Total 2000/2001 Jumlah % 2 3 43 68,25 1 1,59 2 3,17 2 3,17 1 1,59 5 7,94 0 1 1,59 0 1 1,59 0 0 0 1 1,59 2 3,17 1 1,59 1 1,59 0 1 1,59 0 1 1,59 0 63 2001/2002 Jumlah % 4 5 41 64,06 3 4,69 1 1,56 0 0 8 12,5 1 1,56 2 3,13 0 0 0 0 0 2 3,13 2 3,13 0 1 1,56 0 1 1,56 1 1,56 0 1 1,56 64 Tahun Akademik 2002/2003 2003/2004 Jumlah % Jumlah % 6 7 8 9 32 62,75 24 75 1 1,96 1 3,13 1 1,96 1 3,13 1 1,96 2 3,92 4 7,84 1 3,13 2 3,92 2 3,92 1 1 1,96 1,96 3 5,88 1 1,96 2 1 2 51 32 2004/2005 Jumlah % 10 11 12 0,86 6,25 3,13 1 7 1 7 2005/2006 Jumlah % 12 13 10 45,45 2 9,09 1 1 3 4,55 4,55 13,64 1 4,55 3 1 13,64 4,55 6,25 14 22 Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 56 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Tabel 15. Profil mahasiswa baru berdasarkan tahun masuk dan asal mahasiswa tersebut (Kabupaten/Kodya) Propinsi Asal Mahasiswa Baru Tahun Akademik 1999/2000 Jumlah 1 2 2000/2001 % Jumlah 3 % 4 2001/2002 Jumlah 5 2002/2003 % 6 Jumlah 7 2003/2004 % 8 9 Juml ah 2005/2006 % 10 Jumlah 11 % 14 15 Kota Madya 26 54,17 34 53,97 42 65,63 27 52,94 10 31,25 6 27,3 Kabupaten 22 45,83 29 46,03 22 34,38 24 47,06 22 68,75 16 72,7 Total Mhs Baru 48 100 63 100 64 100 51 100 32 100 22 100 Tabel 16. Profil Pendaftar/pemilih PS pada ujian seleksi penerimaan mahasiswa baru berdasarkan tahun masuk dan provinsi pendaftar/pemilih tersebut Propinsi Asal Pendaftar/ Pemilih PS Tahun Akademik 1999/2000 Jml % 2 3 31 50,8 5 8,2 1 Jawa Timur Jawa Tengah Jawa Barat DKI Jakarta Bali NTB NTT Lampung Jambi SulawesiSelatan Sulawesi Tengah Sulawesi Tenggara Sulawesi Utara Maluku Kalimantan Timur Kalimantan Tengah Kalimantan Selatan Kalimantan Barat Papua Sumatera Selatan Sumatera Barat Bengkulu TOTAL 3 2 4,92 3,28 7 1 3 2 2 11,48 1,64 4,92 3,28 3,28 2000/2001 Jml 4 50 % 2001/2002 Jml 5 66,67 6 45 6,67 5 2 2 1 5 2,67 2,67 1,33 6,67 1 1,33 1 1,33 % 2002/2003 Jml 7 58,44 8 41 3,89 3 3 9 2 2 3,89 11,69 2,59 2,59 3 2 3 2 4 2 2 2003/2004 % Jml % 9 10 11 63,08 26 63,41 4,62 3 7,32 3,08 4,62 3,58 6,15 3,08 3,08 3 7,32 3 2004/2005 Jml 2005/2006 Jumlah 12 12 7,32 % 13 14 10 45 2 1 1 3 9 0 5 5 14 1 5 3 14 1 5 1,54 1 1,54 1 1 3 4,92 1,33 2,67 2 3 3,9 2,59 2 4,62 2 2 4,88 4,88 1 2,44 1 2,44 2 3 2,67 1 2,59 1 1 1,64 1 1 1,64 2 1,33 2 1 1,33 2 2,59 2,59 1 1,54 2 2 2,67 2 61 75 77 2,59 65 41 16 22 Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 57 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Tabel 17. Profil Kerjasama Institusional Nama Lembaga/Unit Tingkat Jenis Masa 1 2 3 4 I. Dalam Negeri A. Pemerintah BBI Punten Batu BBIUG Pandaan BBAP Situbondo BBRAL Gondol BBAT Sukabumi PPUW Probolinggo Univ. Brawijaya IPB Pemkab Malang Pemkab Pacitan Kemitraan Bahari B. Swasta PT KML Gresik PT Budiaya Mutiara PT Suri Tani Pemuka PT Maya Muncar PT Seafeer Group Agrobis PT KEN Tambak Udang Situbondo II. Luar Negeri Jumlah Staf 5 Dana 6 Jurusan Jurusan Jurusan Jurusan Jurusan Jurusan Jurusan Jurusan Univ. Univ. Univ. Penddk. Penddk. Penddk. Penddk. Penddk. Penddk. Penddk. Penddk. Penelitian Penelitian Survei 1996-skr 1998-skr 1997-skr 1999-skr 1999-skr 2000-skr 1996-skr 1997-1999 2000-2002 2002-2003 2000-skr 7 7 7 7 7 7 7 2 5 5 1 0 0 0 0 0 0 0 0 200 juta 100 juta 80 juta Jurusan Jurusan Jurusan Jurusan Jurusan Jurusan Jurusan Jurusan NA Magang Magang Magang Magang Magang Publikasi Magang Penelitian 2000-skr 2002-skr 2003-skr 2002-skr 1998-2000 1999-skr 2000-skr 1999-2001 3 3 3 3 3 1 3 2 0 0 0 0 0 0 0 8 juta Tabel 18. Anggaran Belanja dan Pendapatan (dalam jutaan rupiah) Komponen Pembiayaan 2001/2002 2002/2003 2003/2004 1 2 3 4 PENDAPATAN A. Dana Masyarakat * Biaya Pendidikan Mahasiswa Reguler * SPP * DPP * Her Registrasi * Pembinaan * Pengembangan Perpustakaan * Kontrak Layanan * Pendidikan Bahasa Inggris * Internet B. Anggaran Pemerintah : * Anggaran Rutin : * Gaji dan DPK C. Hibah : * Kompetisi : * Semi Que TOTAL PENDAPATAN PENGELUARAN : A. Investasi Untuk Program Reguler : B. Belanja Pegawai : * Gaji staf tetap * Gaji staf tidak tetap * Gaji karyawan * Struktural Jurusan + Laboratorium * Kontrak Laboran C. OPERASIONAL : * Program Studi * Laboratorium * Pemberian Mahasiswa * Koreksi D. Pemeliharaan Sarana : E. Bahan Habis Pakai : F. Investasi Untuk Pemeliharaan : G. Pemeliharaan Sarana : TOTAL PENGELUARAN : Rp 197.763 Rp 138.000 Rp 25.950 Rp 6.900 Rp 10.350 Rp 242.330 Rp 96.000 Rp 29.650 Rp 4.800 Rp 7.200 Rp 243.795 Rp 58.000 Rp 29.225 Rp 4.350 Rp 4.350 Rp Rp 15.625 5.175 Rp Rp Rp Rp Rp 98.400 Rp 101.400 Rp 101.400 Rp 498.163 Rp 496.105 Rp 452.420 11.125 3.600 - Rp 8.400 2.900 50.000 Rp 219.480 Rp 16.800 Rp 53.532 Rp 7.800 Rp 5.700 Rp 225.000 Rp 16.800 Rp 53.532 Rp 7.800 Rp 5.700 Rp 240.000 Rp 16.800 Rp 67.099 Rp 8.400 Rp 5.700 Rp 2.293 Rp 34.405 Rp 5.500 Rp 8.375 Rp 1.325 Rp 1.460 Rp 17.500 Rp 4.880 Rp 379.050 Rp 2.356 Rp 34.300 Rp 5.500 Rp 8.400 Rp 400 Rp 1.560 Rp 21.450 Rp 4.880 Rp 787.278 Rp 2.270 Rp 26.075 Rp 5.500 Rp 8.350 Rp 400 Rp 1.460 Rp 19.100 Rp 4.880 Rp 805.634 Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 58 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Tabel 19. Profil Staf Akademik Berdasarkan Umur dan Tingkat Pendidikan Pendidikan Terakhir 1 S-0 S-1 S-2 S-3 Total % Kelompok Umur (tahun) 31-40 41-50 51-60 3 4 5 0 0 0 2 1 0 2 13 2 0 3 1 4 17 3 15,38 65,38 11,53 < 31 2 0 2 0 0 2 7,69 Total > 60 6 0 0 0 0 0 - 7 0 5 17 4 26 100 % 8 19,23 65,38 15,38 100 Tabel 20. Profil Staf Akademik Berdasarkan Status Kepegawaian dan Studi Lanjut Pendidikan Terakhir 1 S-0 S-1 S-2 S-3 Total Staf Tetap Jml % 2 3 0 0 4 26,66 8 66,66 2 6,66 14 100 Staf Tidak Tetap Jml % 4 5 0 1 20 3 40 2 40 6 100 Total Tetap 6 5 12 3 20 Studi Lanjut 7 - Total Staf yang ada 8 5 12 3 20 Tabel 21. Profil Staf Akademik Berdasarkan Waktu yang Dialokasikan dan Studi Lanjut Semester Genap 2005/2006 Pendidikan Terakhir 1 S-0 S-1 S-2 S-3 Total Staf Penuh Waktu Jml % 2 3 0 0 4 80 8 72,7 2 50 14 Staf Paruh Waktu Jml % 4 5 0 0 1 20 3 27,3 2 50 6 Total Staf yang tersedia 6 0 5 11 4 20 Tabel 22. Daftar Staf Akademik Paruh Waktu (SKS) Semester Genap 2005/2006 Nama Staf Akademik Bidang Keahlian/Interest 1 Ir. Marsoedi, Ph.D Ir. Maheno S., M.S Dr.Ir.WahyuWidodo,MS Ir.Indah Prihartini, MP Dra.Romlah, M.Ag Drs.M.Sahri, M.Si 2 Biologi Laut Mabajemen Produksi Pembenihan Ikan Statistika Dasar Manajemen AIK Pendidikan Kewarganegaraan Jurusan/Departemen Instansi Asal 3 Univ. Brawijaya Univ. Brawijaya Peternakan / UMM Peternakan / UMM FAI / UMM FKIP / UMM Alokasi SKS 4 3 3 3 2 1 2 Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 59 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Tabel 23. SKS / Beban Kerja Staf Akademik Jenis Aktivitas 1 Jumlah SKS Staf 2 A. Pendidikan 1. Program Reguler Pembimbingan KKN Pembimbingan TA Membuat diktat Perwalian Pembimbingan PKN/Praktikum 2. Kuliah Layanan pada Unit lain 3. Aktivitas Pendidikan lainnya B. Penelitian 1. Dilaksanakan di dalam Program Studi 2. Dilaksanakan di luar Program Studi 3. Aktivitas Penelitian lainnya (jurnal) C. Layanan/Pengabdian pada Masyarakat 1. Kerjasama Internasional di luar pelatihan 2. Pekerjaan Konsultasi Individual 3. Produksi hal-hal yang inovatif 4. Program Pelatihan 5. Aktivitas layanan lainnya D. Manajemen & Administrasi Jumlah SKS Staf yang teralokasi (A+B+C+D) Jumlah SKS yang tersedia Jumlah Mahasiswa 3 57 20 20 2 2 124 30 15 0 124 20 2 1 6 130 216 Tabel 24. Alokasi Beban Pengajaran Staf Akademik (SKS) Semester Genap 2005/2006 Nama Staf Akademik 1 Drh. Sri Samsundari, M.M Ir. Suyatno, M.P Ir. Sutawi, M.P Dr. Wiwik H., M.Si Sri Dwi Hastuti, S.Pi M.Aqua Riza Rahman H, S.Pi Hany Handajani, SPi, MSi Budi Setiono, S.Pi Nonot Wijayanto, S.Pi Dr.Ir. Wahyu Widodo Ir. Listiari Hendraningsih, M.P Ir. Khusnul Khotimah, MM MP Ir.Asmah Hidayati Prof.Dr.Ir.Sujono, M.Kes Ir.Adi Sutanto, MM Ir. Listiari Herndraningsih, MP Program Studi Budidaya Perairan 3 2 3 5 3 6 6 6 6 6 0 0 3 0 0 0 0 Bidang Keahlian/Interest 2 Pemberdayaan Masy.Desa Rancangan Percobaan Ekonomi Perikanan Ekologi Perairan Budidaya Perairan Klimatologi Budidaya Perairan Aquaculture Engineering Pengantar Oceanografi Statistika Statistika Pengendalian Mutu Hasil Perikanan Biokimia Rancangan Percobaan Metode Ilmiah ESP Alokasi SKS n 2 3 5 3 6 6 6 6 6 0 0 3 3 3 2 2 Tabel 25. Profil Staf Administrasi Berdasarkan Umur dan Tingkat Pendidikan Pendidikan Terakhir 1 < SLTA SLTA D1-D3 >D3 Total % < 31 2 0 0 0 1 1 16,66 Kelompok Umur (tahun) 31-40 41-50 51-60 3 4 5 1 0 0 1 2 0 0 0 0 1 2 0 3 4 0 50 33,33 0 Total > 60 6 0 0 0 0 0 0 7 1 3 0 2 6 100 % 8 016,66 50 0 3,33 100 Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4--60 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Tabel 26.Profil Fasilitas Bangunan dan Ruangan Nama Gedung Ruang Kuliah Laboratorium Perpustakaan Ruang Administrasi 6 Ruang lain Total 4 Ruang Dosen 5 1 Ruang kuliah, Gedung Kuliah Bersama Jurusan Perikanan Laboratorium umum Fakultas perpustakaan Kantor jurusan Ruang administrasi Total 2 3 216 216 8 Ratio Ruang Adm/Acad 9 Luas m2/Mhs 10 7 - - - - 820 820 135 135 54 54 72 72 - 216 - 1,49 - 820 135 54 72 1297 - 5,66 0,93 0,37 0,5 Tabel 27. Profil Fasilitas Ruang Kuliah Kapasitas Ruang Kuliah Jumlah Ruang Kuliah Total Luas Ruang (m2) 1 Mahasiswa 2 4 Mahasiswa 2 Jumlah Penggunaan Shift/hari hari/minggu 3 144 4 12 5 5 72 12 5 Fasilitas Pengajaran yang ada 6 Dimasing-masing ruang kelas terdapat white board 1 buah, OHP 1 buah, kamera pemantau PBM 1 buah, meja 1 buah, dan kursi kayu @ 50 unit, semua dalam kondisi baik. Dimasing-masing ruang kelas terdapat white board 1 buah, computer 1 unit dan LCD + layar 1 buah, kamera pemantau PBM 1 buah, meja 1 buah, dan kursi kayu @ 50 unit, semua dalam kondisi baik. Tabel 28. Alokasi Penggunaan Ruang Kuliah (Jam/Minggu) Nama Ruang Kapasitas Ruang Kuliah Peternakan Perikanan Kuliah 1 2 3 4 R. 4.1 GKB II 50 org 10 8 R. 4.2 GKB II 50 org 4 12 R. 4.3 GKB II 50 org 0 16 R. 4.4 GKB II 50 org 12 0 R. 4.6 GKB II 50 org 0 4 R. 4.7 GKB II 50 org 12 8 Jumlah 5 18 16 16 12 4 20 Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L4-- 61 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Tabel 29. Profil Laboratorium dan Pemanfaatannya Nama Laboratorium Jml Lab Total Luas Lab. (m2) Kapasitas Lab./Shift 2 3 4 1 Lab. Umum (Fapetrik) Jumlah Penggunaan Hari/ Shift/h Mingg ari u 5 6 1 142 m2 20-25 Orang 3 Shift 5 hari 1 135 m2 20 Orang 3 Shift 5 hari 1 384 m2 20 Orang 3 Shift 5 hari 79,5 m2 79,5 m2 20-25 Orang 20-25 Orang 1 Shift 1 hari 1 Shift 1 hari Lab. Indoor Jurusan Perikanan Lab. Outdoor Jurusan Perikanan Lab. Nutrisi (Fapetrik) Lab. Mikrobiologi (Fapetrik) 1 1 Mata Kuliah Pengguna Laboratorium Jumlah Percobaan/Semester Yangdapat dilayani Yang seharusnya 8 6 6 6 6 6 8 8 4 8 4 8 8 8 4 4 4 4 4 8 9 8 8 8 8 8 8 8 8 8 8 8 8 8 8 8 8 7 Ichtyologi Ekologi Perairan Planktonologi Avertebtara Air Biologi Laut Parasit dan Penyakit Ikan Budidaya Pakan Alami Manajemen Kualitas Air Fisiologi Hewan Air Manj. Produksi Pembenihan Biologi Perikanan Budidaya Perairan Genetika Ikan Ichtyologi Manajemen Kualitas Air Manj. Produksi Pembenihan Limnologi Akuakultur Enggineering Manajemen Pemberian Pakan Mikrobiologi Dasar 8 8 8 8 Tabel 30. Alokasi Penggunaan Laboratorium Untuk Pendidikan (Jam/Minggu) Nama Laboratorium 1 Lab. Umum (Fapetrik) Lab. Indoor Perikanan Lab. Indoor Perikanan Bidang Ilmu Program Studi Total Jam/Minggu 4 40 jam Total Mahasiswa 5 25 orang 25 orang 25 orang 25 orang 25 orang 25 orang Jurusan 2 Ichtyologi Ekologi Perairan Planktonologi Avertebtara Air Biologi Laut Parasit dan Penyakit Ikan 3 Budidaya Perairan Budidaya Perairan Budidaya Perairan Budidaya Perairan Budidaya Perairan Budidaya Perairan Budidaya Perairan Budidaya Perairan Budidaya Perairan Budidaya Perairan 25 orang 25 orang 25 orang 25 orang Jurusan Budidaya Pakan Alami Manajemen Kualitas Air Fisiologi Hewan Air Manj. Produksi Pembenihan Biologi Perikanan Budidaya Perairan Genetika Ikan Ichtyologi Manajemen Kualitas Air Budidaya Perairan Budidaya Perairan Budidaya Perairan Budidaya Perairan Budidaya Perairan 25 orang 25 orang 25 orang 25 orang 25 orang Manj. Produksi Pembenihan Limnologi Akuakultur Enggineering Manajemen Pemberian Pakan Mikrobiologi Dasar Budidaya Perairan 25 orang Budidaya Perairan Budidaya Perairan Budidaya Perairan 2 jam 25 orang 25 orang 25 orang Budidaya Perairan 2 jam 25 orang Lab. Nutrisi (Fapetrik) Lab. Mikrobiologi (Fapetrik) 40 jam 40 jam Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM 62 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Tabel 31. Data Aktivitas Penelitian Dosen Dan Mahasiswa Jurusan Perikanan No Aktivitas 1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8. 9 Pengajuan proposal dana DIKTI Proposal diterima (dana DIKTI) Pengajuan proposal dana UMM Proposal diterima dana UMM Pengajuan proposal dana luar Proposal diterima dana luar Jumlah mahasiswa yang terlibat penelitian dosen Dosen yang rutin penelitian Jumlah penelitian dosen yang menggunakan laboratorium 10 Jumlah publikasi ilmiah tingkat nasional / terakreditasi 2001 4 1 14 12 1 1 5 3 4 2002 4 12 11 1 1 4 3 2 4 2 Tahun 2003 3 1 10 9 1 1 4 3 3 4 2004 2 2 14 13 1 1 6 3 4 2005 3 1 13 13 6 3 2 3 3 Tabel 32. Hasil Tracer Studi Terhadap Alumni No 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31 32 33 34 35 36 37 38 39 40 41 42 43 44 45 46 Nama Idham Khalid M.Hariyono Martani Yudi Kurniawan Mulyadi Dedy S Siti Aminah Santi Halenda M.Zainudin Ansrul Ambon Badrul huda M.Fahri M.Marzuki Izudin I Warji Agustina N Ratinem Muali Yuelik F Saifur rahman Engkus K Nur Laila U Sopy Maya P Ida Juraidah M.Jazuli Retno M Edi Susanto Hamzah K Fatimah Yuli Dwi S Agustyo Didu P Syamsul A Maimunah A Akhmad Rijal F Kasimah Umar F Resti S Yuni SD Muqsito A Nur Iwan R Agus D Ridho BP Eva Agustina Dian Nur F Tri Makmun A Tahun Lulus 2001 2001 2001 2002 2002 2002 2002 2000 2000 2000 2000 2000 2002 2002 2002 2002 2002 2003 2003 2003 2003 2003 2003 2004 2004 2004 2004 2004 2004 2005 2005 2005 2005 2005 2005 2005 2005 2005 2005 2005 2005 2005 2005 2005 2005 2006 Masa Tunggu < 12 bulan 6 - 12 bulan 6 - 12 bulan 6 - 12 bulan < 12 bulan < 6 bln 6 - 12 bulan 6 - 12 bulan S2 < 6 bln 6-12 bln 6-12 bln S2 6 - 12 bulan 6 - 12 bulan 6 - 12 bulan < 6 bulan < 6 bulan 6-12 bln 6 -12 bulan < 6 bulan 6 - 12 bulan 6 - 12 bulan < 6 bulan < 6 bulan < 6 bulan < 6 bulan 6 - 12 bulan < 6 bulan < 6 bulan 6 - 12 bulan < 6 bulan < 6 bulan < 6 bulan < 6 bulan 6 - 12 bulan 6 - 12 bulan < 6 bulan < 6 bulan < 6 bulan < 6 bulan < 6 bulan < 6 bulan < 6 bulan Gaji Pertama 400 800 400 - 800 < 400 750 400 750 400 800 800 800 800 800 400 - 800 400 - 800 400 - 800 400 - 800 400 - 800 400 - 800 800 - 1.200 800 - 1.200 400 - 800 < 400 400 - 800 < 400 400 800 < 400 400 - 800 400 - 800 < 400 400 - 800 400 - 800 800 -1.200 400 - 800 800 -1.200 800 400 - 800 800 -1.200 400 - 800 400 800 -1.200 400 400 - 800 < 400 Instansi Teknisi Lapangan Pemda Direktur Eksekutif Teknisi Lapangan Guru Pemilik Guru Dosen PNS Dinas Perikanan Manager Dosen Guru Teknisi Lapangan Swasta Swasta Pemilik Penanggung Jawab Ahli Penyuluh Perikanan Pemilik Penyuluh Perikanan Laboran Teknisi Lapangan Guru Pemilik Bimbel Pemilik Manager Guru SMA Penyuluh pertanian Penyuluh pertanian Marketing Swasta PNS Dinas Perikanan Swasta Pemilik panti pembenihan Swasta Pemda Swasta Swasta Penyuluh perikanan Pemilik showroom Supervisor Pemilik panti pembenihan Customer service Laboran Catatan Relevansi Tidak Tidak Relevan Relevan Relevan Relevan Relevan Relevan Relevan Relevan Relevan Relevan Relevan Relevan Kurang Tidak Tidak Relevan Relevan Relevan Relevan Relevan Relevan Relevan Relevan Tidak Relevan Relevan Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Relevan Tidak Relevan Tidak Tidak Tidak Tidak Relevan Tidak Tidak Relevan Tidak Relevan Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM 63 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Tabel 33. Profil Koleksi Bahan Pustaka Jenis Bahan Pustaka 1 Buku teks Jurnal Skripsi Thesis Majalah Laporan penelitian CD-ROM Lain-lain Total 1-2 Tahun terakhir Judul Copies 2 3 75 75 7 7 43 43 2 2 15 15 50 50 112 25 (leaflet) 329 112 25 (leaflet) 329 Tahun Penerbitan 3-5 tahun terakhir Judul Copies 4 5 50 50 46 46 5 5 104 Total > 5 tahun yang lalu Judul Copies 6 7 10 10 - 104 10 Judul 8 135 7 89 2 20 50 Copies 9 135 7 89 2 20 50 112 25 440 112 25 440 10 Tabel 34. Hasil Tracer Study Evaluasi Kepuasan Pelayanan Internal Jurusan Perikanan A. Evaluasi Pelayanan Internal Jurusan Perikanan No 1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8. 9. Pernyataan Pada awal perkuliahan dosen menyampaikan tujuan dan garis-garis besar materi perkuliahan Dosen menyampaikan materi perkuliahan secara runtut dengan bahasa yang mudah dipahami Dosen menyampaikan materi dengan contoh beserta ilustrasi yang tepat untuk memperjelas materi kuliah Dosen menggunakan dan menguasai IT (LCD,Internet, dll) Dosen mendorong mahasiswa untuk mempunyai wawasan luas tentang materi perkuliahan Dosen mengembalikan setiap tugas/evaluasi yang diberikan Tugas dan soal ujian sesuai dengan materi yang diberikan Dosen dengan Hand Out Bahasa Inggris Secara umum anda puas dengan perkuliahan dosen Jumlah 110 Presentase 100 56 50 66 60 33 88 30 80 25 89 25 81 0 64,64 7100 B. Evaluasi Pelayanan Dan Fasilitas Laboratorium Oleh Mahasiswa No 1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8. 9. 10. 11. Pernyataan Pada awal praktikum Instruktur menyampaikan tujuan dan garis-garis besar materi praktikum Instruktur menyampaikan materi praktikum secara runtut dengan bahasa yang mudah dipahami Asisten memberikan pre-test dan mengembalikannya kepada praktikan Asisten menguasai materi praktikum dan selalu menjawab pertanyaan dengan baik Buku penuntun praktikum ada dan mudah dipahami Prosedur peminjaman alat mudah/tidak berbelit Staf laboratorium melayani dengan ramah dan teliti Pelaksanaan praktikum sesuai jadwal Peralatan laboratorium selalu tersedia sesuai materi praktikum Kondisi peralatan selalu baik dan bersih Anda puas dengan pelayanan laboratorium dan fasilitasnya Jumlah 90 Presentase 82 77 70 110 76 88 78 82 82 76 76 45 100 70 80 71 75 75 70 70 41,5 C. Evaluasi Pelayanan Administrasi Jurusan Oleh Mahasiswa No 1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8. 9. 10. 11. Pernyataan Pada awal semester jurusan mengadakan pertemuan per kelas/tingkat untuk menyampaikan garis-garis besar pelayanan administrasi dan akademik Jurusan memberikan pelayanan akademik dengan baik TU jurusan memberikan pelayanan administrasi dengan cepat dan tepat Jurusan melayani setiap keperluan mahasiswa dengan ramah TU jurusan salalu memerikan pelayanan dengan ramah Dosen-dosen jurusan selalu memberikan waktu untuk konsultasi Dosen-dosen jurusan selalu tepat waktu memberikan pelayanan tugas akhir Dosen-dosen jurusan selalu ramah dalam pembimbingan tugas akhir Secara umum mahasiswa puas oleh pelayanan akademik jurusan Mahasiswa puas oleh pelayanan administrasi jurusan Secara umum Mahasiswa puas dengan pelayanan tugas akhir oleh dosen-dosen di jurusan Jumlah 21 Presentase 20 76 70 83 71 55 16 77 88 52 9 71 77 76 65 45 76 70 80 47,32 47,1 Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM 64 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Komponen Pembiayaan 1 Pengembangan Staf Pendidikan bergelar Pendidikan tidak bergelar Peralatan Tenaga Ahli Koleksi Perpustakaan Pengembangan Program Hibah Pengajaran Hibah Penelitian Manajemen Program Monev Universitas TOTAL PHK 2 217 Tabel 1. USULAN ANGGARAN 3 TAHUN (dalam jutaan rupiah) Total Anggaran 2007 2008 2009 PT Total % PHK PT Total % PHK PT Total 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 217 39 82 82 15 77 0 77 % 13 14 TOTAL USULAN ANGGARAN PHK PT Total % 14 15 16 17 376.0 376 22 - - - - - - - - - - - - - - - - 217 - 217 39 82 - 82 15 77 - 77 14 376.0 - 376 22 116 - 116 21 168 - 168 30 163 - 163 29 447.0 - 447 27 12 - 12 2 24 - 24 4 12 - 12 2 48.0 - 48 3 60 16 76 14 106 - 106 19 73 - 73 13 239.0 16 255 15 25 - 25 4 60 - 60 11 25 - 25 4 110.0 - 110 7 40 - 40 7 - - 0 0 60 - 60 11 100.0 - 100 6 30 - 30 5 60 - 60 11 90 - 90 16 180.0 - 180 11 - 30 30 5 - 40 40 7 - 41 41 7 0.0 111 111 7 - 12.50 12.50 2 - 12.50 12.50 2 - 12.50 13 2 0.0 37.5 37.5 2 500 59 559 100 500 52 552 99 500 54 554 99 1,500 165 1665 100% 10% 10% 10% 10% 100% Dana PT PHK = Dana dari Program Hibah Kompetensi PT = Dana dari Perguruan Tinggi, berupa dana pendamping yang wajib disediakan oleh PT ditambah dengan dana tambahan yang disediakan oleh PT (non commited matching funding) Total Dana Perguruan Tinggi diluar dana yang dialokasikan untuk Unit Koordinasi pada Tingkat Universitas Prosentase Dana Perguruan Tinggi terhadap Dana dari PHK Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L5-- 65 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Tabel 2. USULAN ANGGARAN 3 TAHUN (dalam ribuan rupiah) Komponen Pembiayaan Aktivitas Meningkatkan kualitas KBK (R.1) Meningkatkan interaksi dan komunikasi dosen dan mahaiswa (A.1.1) Meningkatkan kemampuan bahasa inggris dosen(A.1.2) Meningkatkan kualitas penelitian dosen dengan melibatkan mahasiswa (A.2.1) Meningkatkan kualitas publikasi / karya ilmiah dosen ( A.2.2 ) Meningkatkan manajemen internal dan organisasi melalui perbaikan sistem administrasi (I.1 ) Mengembangkan sistem penjaminan mutu pbm (I1.2) Meningkatkan komunikasi ilmiah bidang ilmiah pada masyarakat ( S.1 ) Meningkatkat wawasan dosen dibidang kewirausahaan perikanan (E.1.1) Meningkatkan keahlian dosen dibidang HACCP,GIS,FCR dan pembenihan ( E.1.2 ) Meningkatkan efektifitas dan efisiensi pembelajaran dikelas ( E.2.1 ) Meningkatkan efektifitas dan efisiensi pembelajaran dilaboratorium ( E.2.2 ) Pengembangan Staf Bergelar PHK PT Tidak Bergelar PHK PT Koleksi Perpustakaan Pengembang an Program Hibah Pengajaran Hibah Penelitian PHK 12 PT 1.5 PHK 20 PT PHK 40 PT - PHK - PT - PHK PT PHK PT - - 14 124 14 Manajemen Program PT PHK 12 PT - - 18 - - - 13 0.0 15 - - - - - - 7 263 7 82 - 23 - 6 - 20 - 15 - - - - - - 4 262 9 15 1.5 15 14 302 16 - - - - - - - - - 32 - 20 - - - - - 147 - 32 - 60 - 6 - - 14 161 14 - - - - - - - 217 - - 116 - 12 74 25 - 45 30 96 0 - 1105 - - - - - - - 19 2 - - - - 23 1.5 15 - - - - - - - - - 29 - 6 16 1.5 - 18 - - 20 28 - - - 25 29 25 - - 73 - - 12 70 - - - 35 32 5.59 30 - 0 - 180 - - 30 - 6 - 40 Total Usulan Anggaran Tenaga Ahli PHK 40 - 76 Peralatan 2 2 2 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 40 - - - - 14 128 14 10 157 20 4 189 17 - 14 676 19 - - 20 98 30 2 10 - 20 - - - - 9000 120 9000 239 16 110 - 100 - 180 - - 9095 2627 9130 - Pengelolaan PHK Total Usulan Anggaran 344 - 501 - 48 - Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L5-- 66 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Tabel 3.1. Rincian Usulan Anggaran Untuk Pengembangan Staf (dalam ribuan rupiah) Aktivitas TAHUN 2007 Meningkatkan kemampuan bahasa Inggris dosen melalui kursus bahasa Inggris (IALF) Bali (A1.2) Meningkatkan kualitas publikasi karya ilmiah dosen melalui pelatihan jurnal (A2.2) Meningkatkan pelayanan administrasi melalui pelatihan SIMA dan SIMKI (I1) Menyelenggarakan penjaminan mutu PBM melalui pelatihan penjaminan mutu (I2) Meningkatkan kompetensi dosen melalui magang kewirausahaan (E1.1) Meningkatkan kompetensi dosen melalui pelatihan HACCP/Quality Control (E1.2) Meningkatkan efektivitas dan efisiensi pembelajaran di Lab. melalui pelatihan manajemen Lab. (E2.2) Total Tahun 2007 TAHUN 2008 Meningkatkan kemampuan bahasa Inggris dosen melalui kursus bahasa Inggris (IALF) Bali (A1.2) Meningkatkan kompetensi dosen melalui pelatihan PCR (E1.2) Meningkatkan kompetensi dosen melalui magang budidaya pembenihan(E1.2) Total Tahun 2008 TAHUN 2009 Mengadakan kegiatan ilmiah/pelatihan terkait dengan bidang perikanan (S1) Meningkatkan kompetensi dosen melalui pelatihan GIS (E1.2) Total Tahun 2009 TOTAL Catatan : biaya pelatihan 7 juta / bulan / orang Biaya hidup : 1 juta / orang / bulan Biaya studi lanjut : sama dengan BPPS Pendidikan Bergelar Total Biaya Jumlah PHK PT Pendidikan Tidak Bergelar Total Biaya Jumlah PHK PT 2 orang 2 orang 2 orang 2 orang 2 orang 2 orang 1 orang 32.000 32.000 32.000 32.000 32.000 32.000 25.000 217.000 3 orang 1 orang 1 orang 50.000 16.000 16.000 82.000 3 orang 2 orang 45.000 32.000 77.000 376.000 - Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L5-- 67 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Tabel 3.2. Rincian Usulan Anggaran Untuk Pengembangan Staf (dalam jutaan rupiah) Tahun 2007 PHK PT Jenis aktifitas Rincian Usulan Anggaran Untuk Pengembangan Staf Meningkatkan kemampuan bahasa Inggris dosen melalui kursus bahasa Inggris (IALF) Bali (A1.2) Meningkatkan kualitas publikasi karya ilmiah dosen melalui pelatihan jurnal (A2.2) Meningkatkan pelayanan administrasi melalui pelatihan SIMA dan SIMKI (I1) Menyelenggarakan penjaminan mutu PBM melalui pelatihan penjaminan mutu (I2) Mengadakan kegiatan ilmiah/pelatihan terkait dengan bidang perikanan (S1) Meningkatkan kompetensi dosen melalui magang kewirausahaan (E1.1) Meningkatkan kompetensi dosen melalui pelatihan HACCP/Quality Control (E1.2) Meningkatkan efektivitas dan efisiensi pembelajaran di Lab. melalui pelatihan manajemen Lab. (E2.2) TOTAL 32.000 Tahun 2008 PHK PT Tahun 2009 PHK PT 50.000 - 32.000 32.000 32.000 32.000 32.000 - 32.000 - 45.000 32.000 25.000 - - - - 217.000 - 82.000 Jumlah PHK PT 82.000 - 32.000 32.000 32.000 45.000 32.000 96.000 - - 25.000 - - 77.000 376.000 Tabel 3.3. Rincian Usulan Anggaran Untuk Peralatan (dalam jutaan rupiah) Biaya per Unit Total Biaya Kategori10 Jumlah Note book AP 1 10.000 10.000 Software data base AP 1 5.000 5.000 Pembuatan jaringan dan data base AP 1 5.000 5.000 A.2. Meningkatkan kemampuan dosen dan mahasiswa di bidang metodologi penelitian Oxymeter LP 1 10.000 10.000 I.1. Meningkatkan sistem pelayanan administrasi melalui SIM 1 set komputer dan printer AP 1 10.000 10.000 S.1. Meningkatkan daya tarik perikanan ATK, pembuatan leaflet, poster dan brosur KO 10.000 10.000 E.1.1. Meningkatkan wawasan dosen di bidang kewirausahaan perikanan Peralatan Pembenihan Lobster Peralatan Ginogenesis (penjaminan mutu benih) Frezeer LP 1 10.000 10.000 15.000 15.000 LP 1 E.2.1. Meningkatkan efisiensi dan efektivitas proses belajar mengajar di kelas Peralatan multimedia AP 1 20.000 20.000 E.2.2. Meningkatkan efektivitas dan efisiensi pembelajaran di Lab. Spektrofotometer LP 1 21.000 21.000 Aktivitas Nama Peralatan PHK PT Ket Tahun 2007 R.1 Menerapkan kurikulum berbasis kompetensi A.1. Meningkatkan interaksi dan komunikasi dosen dan mahasiswa E.1.2 Meningkatkan keahlian dosen di bidang HACCP Total Tahun 2007 116.000 Tahun 2008 R.1 Menerapkan kurikulum berbasis kompetensi LCD AP 1 15.000 15.000 A.1.1 Meningkatkan interaksi dan komunikasi dosen dan mahasiswa ATK, software AP 1 5.000 5.000 A.1.2 Meningkatkan kemampuan bahasa Inggris dosen dan mahasiswa Software bahasa Inggris (digital library) AP 1 5.000 5.000 Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L5-- 68 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 A.2.1 Meningkatkan kemampuan dosen dan mahasiswa di bidang metodologi penelitian A.2.2. Meningkatkan kualitas publikasi/karya ilmiah dosen I.1. Meningkatkan sistem pelayanan administrasi melalui SIM I.1.2Mengembangkan sistem penjaminan mutu PBM S.1. Meningkatkan daya tarik perikanan E.1.1. Meningkatkan wawasan dosen di bidang kewirausahaan perikanan Headphone dan microphone, tape recorder AP 5 5.000 5.000 Centrifuge dingin LP 1 20.000 20.000 Timbangan analitik Micropipet Komputer, printer, scanner LP LP AP 1 4 1 10.000 1.000 10.000 10.000 4.000 10.000 Survey need assesment AP 1 5.000 5.000 Perancangan sistem AP 1 5.000 5.000 Note book AP 1 10.000 10.000 Software penjaminan mutu AP 1 5.000 5.000 Alat peraga pembenihan ikan LP 1 10.000 10.000 Pelleting machine LP 1 15.000 15.000 Water quality kit LP 1 6.000 6.000 E.1.2 Meningkatkan keahlian dosen di bidang PCR PCR Machine LP 1 30.000 30.000 E.2.1. Meningkatkan efisiensi dan efektivitas proses belajar mengajar di kelas Alat peraga pembelajaran (anatomi ikan) AP 1 4.000 4.000 E.2.2. Meningkatkan efektivitas dan efisiensi pembelajaran di Lab. Standarisasi alat (gelas ukur, pipet, dll) LP 1 4.000 Total Tahun 2008 4.000 168.000 Tahun 2009 R.1 Menerapkan kurikulum berbasis kompetensi Software multimedia AP 1 10.000 10.000 A.1.1.Meningkatkan interaksi dan komunikasi dosen dan mahasiswa Camera digital AP 1 3.000 3.000 A.1.2 Meningkatkan kemampuan bahasa Inggris dosen dan mahasiswa CD berbahasa Inggris AP 1 3.000 3.000 A.2.1 Meningkatkan kemampuan dosen dan mahasiswa di bidang metodologi penelitian Binoculer microscope + camera LP 1 30.000 30.000 A.2.2. Meningkatkan kualitas publikasi/karya ilmiah dosen CD, ATK AP 5.000 5.000 I.1. Meningkatkan sistem pelayanan administrasi melalui SIM Prototipe dan Pemasangan jaringan internet AP 1 30.000 30.000 I.1.2Mengembangkan sistem penjaminan mutu PBM Software penjaminan mutu dan ATK AP 1 10.000 10.000 S.1. Meningkatkan daya tarik perikanan Materi pelatihan (benih, pakan, dll) AP 1 5.000 5.000 E.1.1. Meningkatkan wawasan dosen di bidang kewirausahaan perikanan Peralatan pengolahan pasca panen LP 1 30.000 30.000 E.1.2 Meningkatkan keahlian dosen di bidang Software GIS LP 1 10.000 10.000 Peralatan resirkulasi, blower LP 1 18.000 18.000 E.2.1. Meningkatkan efisiensi dan efektivitas proses belajar mengajar di kelas Alat Peraga pembelajaran AP 1 5.000 5.000 E.2.2. Meningkatkan efektivitas dan efisiensi pembelajaran di Lab. Standarisasi alat (inkubator) LP 1 4.000 TOTAL 4.000 163.000 Diisi dengan LP = Lab. Untuk program pendidikan S1, AP = Alat bantu PBM, FP = Fasilitas pendukung, seperti pompa air, stabiliser listrik, dst. KO = alat komunikasi (telepon, jaringan, dsb), LL = lain-lain Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L5-- 69 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Tabel 3.4. Rincian Untuk Tenaga Ahli (dalam jutaan rupiah) Aktifitas Total Biaya Jumlah PHK PT 1 1 6.000 6.000 12.000 - 1 1 2 6.000 6.000 12.000 Tahun 2007 R1.1 Menerapkan kurikulum berbasis Kompetensi di bidang Perikanan A2.1 Meningkatkan Kualitas Penelitian Dosen dengan Melibatkan Mahasiswa Total Tahun 2007 Tahun 2007 R1 Menerapkan kurikulum berbasis Kompetensi di bidang Perikanan I1 Meningkatkan Pelayanan Administrasi Melalui Sistem Infor masi Manajemen I2 Menyelenggarakan Penjaminan Mutu Proses Belajar Mengajar Total Tahun 2008 24.000 Tahun 2009 A1.2 Meningkatkan Kemampuan Bahasa Inggris Dosen dan Mahasiswa 1 E2.2 Meningkatkan Efektivitas dan Efisiensi Pembelajaran di Laboratorium 1 Total Tahun 2009 TOTAL 6.000 6.000 12.000 48.000 8 Tabel 3.5. Rincian Usulan Anggaran untuk Pengembangan Program Aktivitas Nama Pengembangan Program Tujuan Biaya Satuan Total Biaya PHK PT Tahun 2007 Meningkatkan Kualitas Kompetensi (R.1) Kurikulum Berbasis Meningkatkan interaksi dan komunikasi dosen dan mahasiswa (A.1.1) Meningkatkan kualitas penelitian Dosen dengan melibatkan Mahasiswa (Grant research) (A.2.1) Meningkatkan efektivitas dan efisiensi pembelajaran di kelas TOTAL Tracer study tentang informasi alumni dan stakeholders Persiapan Lokakarya Lokakarya penelitian Forum ilmiah/diskusi rutin Lokakarya penelitian Metodologi penelitian Pelatihan multimedia berbasis IT Penggalian informasi kompetensi Penggalian informasi kompetensi Meningkatkan interaksi & transfer IPTEKS Meningkatkan interaksi & transfer 5000 5000 10000 5000 10000 5000 IPTEKS Meningkatkan kemampuan metode penelitian Meningkatkan kemampuan metode penelitian Peningkatan penjaminan mutu 5000 10000 5000 5000 5000 35000 35000 Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L5-- 70 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Aktivitas Nama Pengembangan Program Meningkatkan Komunikasi Interaktif Dosen dan Mahasiswa melalui Pengembangan model Pendampingan Melekat (A.2) Mengembangkan Sistem Penjaminan Mutu Proses Belajar Mengajar (I.1) Meningkatkan eksistensi Jurusan Perikanan (S.1) Percepatan Masa Studi Mahasiswa melalui Peningkatan Mutu Layanan Laboratorium (E.1) Tujuan Total Biaya Biaya Satuan PHK PT Sarasehan tentang bimibingan/kewalian yang baik Meningkatkan kualitas pendampingan 15000 15000 Merancang model & sosialisasinya Menyusun Juklak Bimbingan akademik dan skripsi Implementasi & monev Lokakarya untuk PMPBM Menyusun Kurikulum & SAP Menjadi acuan pembimbingan Idem Evaluasi hasil Meningkatkan arah kebijakan jurusan Menjadi acuan pengajaran 2500 3500 1000 11000 3000 2500 2500 1000 10000 2000 1000 1000 Lomba Karya Tulis Ilmiah Siswa SMU/SMK 16000 15000 1000 Pelatihan IPTEKS Siswa SMU/SMK 11500 11500 1500 Pelatihan analisis laboratorium pada instruktur/dosen Meningkatkan layanan laboratorium 2000 2000 85000 9500 Tabel 3.6. Rincian Usulan Anggaran untuk Koleksi Perpustakaan (dalam jutaan Rupiah) Jenis Bahan Pustaka 11 Aktifitas Total Biaya PHK PT 5 9 4 10 15 17 60 2 3.5 3.5 3 4 16 Tahun 2007 R.1 Menerapkan kurikulum berbasis kompetensi A.1 Meningkatkan hubungan kolegial yang harmonis antara dosen dan mahasiswa A.2 Meningkatkan kemampaun dosen dan mahasiswa di bidang met. penelitian I.1. Meningkatkan manajemen internal dan organisasi melaui perbaikan sistem administrasi I.2Mengembangkan sistem penjaminan mutu PBM S.1. Meningkatkan daya tarik jurusan perikanan E.1 Meningkatkan kualitas lulusan di bidang perikanan E2 Meningkatkan efisiensi dan efektivitas proses belajar mengajar Total Tahun 2007 Tahun 2008 R.1 Menerapkan kurikulum berbasis kompetensi A.1 Meningkatkan hubungan kolegial yang harmonis antara dosen dan mahasiswa A.2 Meningkatkan kemampaun dosen dan mahasiswa di bidang met. penelitian I.1. Meningkatkan manajemen internal dan organisasi melaui perbaikan sistem administrasi I.2 Mengembangkan sistem penjaminan mutu PBM S.1. Meningkatkan daya tarik jurusan perikanan E.1 Meningkatkan kualitas lulusan di bidang perikanan E2 Meningkatkan efisiensi dan efektivitas proses belajar mengajar Total Tahun 2008 Buku Textbooks Journals Buku Textbooks Journals 7 15 10 13 10 20 31 106 Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L5-- 71 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Tahun 2009 R.1 Menerapkan kurikulum berbasis kompetensi A.1 Meningkatkan hubungan kolegial yang harmonis antara dosen dan mahasiswa A.2 Meningkatkan kemampaun dosen dan mahasiswa di bidang met. penelitian Buku I.1. Meningkatkan manajemen internal dan organisasi melaui perbaikan sistem administrasi Jurnal I.2Mengembangkan sistem penjaminan mutu PBM Textbooks S.1. Meningkatkan daya tarik jurusan perikanan E.1 Meningkatkan kualitas lulusan di bidang perikanan E2 Meningkatkan efisiensi dan efektivitas proses belajar mengajar Total Tahun 2009 TOTAL 1Diisi dengan Buku = buku yang akan dibeli, Jurnal = jurnal yang akan dilanggan dan CD-ROM = CD-ROM yang akan dilanggan atau dibeli 9 20 6 18 10 10 73 239 16 Tabel 3.7 Rincian Usulan Anggaran untuk Pengajaran & Hibah Penelitian (dalam ribuan Rupiah) Aktifitas A.2.1 Meningkatkan kualitas penelitian dosen E.2.1. Meningkatkan efektivitas dan efisiensi pembelajaran di kelas Total Tahun 2007 A.2.1. meningkatkan kualitas penenlitian dosen Total Tahun 2008 R.1. Menerapkan kurikulum berbasis kompetensi A.2.1. Meningkatkan kualitas penelitian dosen E.2.2. Meningkatkan efektifvitas dan efisiensi dan pemeblajaran di Lab. Total Tahun 2009 TOTAL Jumlah Hibah Jumlah Mahasiswa yang terlibat Tahun 2007 Hibah Penelitian Hibah Pengajaran 1 2 5 50 30.000 40.000 70.000 Tahun 2008 Hibah Penelitian 2 10 60.000 60.000 Tahun 2009 Hibah Pengajaran Hibah Penelitian Hibah Pengajaran 2 3 1* 50 15 25 40.000 90.000 20.000 150.000 280.000 Jenis Hibah 12 Total Biaya PHK PT 12 Diisi dengan Hibah Pengajaran atau Hibah Penelitian * Petunjuk praktikum ( 5 buku) Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L5-- 72 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Tabel 3.8. Rincian Usulan Anggaran untuk Manajemen Program (dalam ribuan rupiah) Jenis Pengeluaran ▪ HR Pelindung ▪ HR Penanggung Jawab ▪ HR Ketua ▪ HR Wakil Ketua HR Tenaga Administrasi ▪ HR Penanggung Jawab Kegiatan Total Tahun 2007 ▪ HR Pelindung ▪ HR Penanggung Jawab ▪ HR Ketua ▪ HR Wakil Ketua HR Tenaga Administrasi ▪ HR Penanggung Jawab Kegiatan Total Tahun 2008 ▪ HR Pelindung ▪ HR Penanggung Jawab ▪ HR Ketua ▪ HR Wakil Ketua HR Tenaga Administrasi ▪ HR Penanggung Jawab Kegiatan Total Tahun 2009 TOTAL Jumlah Biaya per Unit Total Biaya Tahun 2007 1 orang, 12 bulan 1 orang, 12 bulan 1 orang, 12 bulan 2 orang, 12 bulan 1 orang, 12 bulan 6 orang, 12 bulan 3.000 2.800 2.800 2.700 1.000 2.500 3.000 2.800 2.800 5.400 1.000 15.000 30.000 Tahun 2008 1 orang, 12 bulan 1 orang, 12 bulan 1 orang, 12 bulan 2 orang, 12 bulan 1 orang, 12 bulan 8 orang, 12 bulan 3.400 3.200 3.200 3.000 1.500 2.800 3.400 3.200 3.200 6.000 1.500 22.400 39.700 Tahun 2009 1 orang, 12 bulan 1 orang, 12 bulan 1 orang, 12 bulan 2 orang, 12 bulan 1 orang, 12 bulan 11 orang, 12 bulan 3.000 2.800 2.800 2.650 2.000 2.500 3.000 2.800 2.800 3.300 2.000 27.500 41.400 111.100 Tabel 4.1. Spesifikasi Rinci untuk Peralatan Tahun 2007 Nama Peralatan Notebook Peralatan pemuatan jaringan,data base dan software Oxymeter Komputer dan printer ATK, leaflet, poster, brosur Peralatan Pembenihan Lobster Peralatan ginogenesis, frezer Peralatan multimedia Spektrofotometer Spesifikasi Teknis Jumlah (unit) AP 1 10.000 AP 1 10.000 LP AP KO LP LP AP LP 1 1 10.000 10.000 10.000 10.000 15.000 20.000 21.000 1 1 1 1 Total 13 Fasilitas Pendukung 13 Perkiraan Biaya (ribuan rupiah) Keterangan 116.000 Diisi fasilitas pendukung yang dibutuhkan untuk operasional peralataan tersebut (kalau ada) Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L5-- 73 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Tabel 4.2. Spesifikasi Rincian untuk Pengembangan Staf Tahun 2007 Pendidikan Tidak Bergelar Dalam Negeri Aktivitas Nama Staf A.1.2. Meningkatkan kemampuan bahasa Inggris dosen A.2.2. Meningkatkan kualitas karya ilmiah dosen I.1.1 Menyelenggarkan pnjaminan mutu PBM I.1.1. Meningkatkan pelayanan administrasi E.1.1. Melaksanakan magang dosen bidang kewirausahaan E.1.2. Meningkatkan keahlian dosen di bidang HACCP E.2.2. Meningkatkan efektivitas dan efisiensi pembelajaran lab. Bidang Studi 1. Ir. Adi Sutanto, MM 2. Ir. Asmah Hidayati, MP 1. Ir. Listiari H, MP 2. Hany H. S.Pi,MSi 1. Ir. Asmah H, MP 2. Prof. Sujono, M.Kes 1. Ir. Adi S, MM 2. Riza R., S.Pi 1. Budi Setyono, S.Pi 2. Ir. Sutawi, MP 1. Nonot W, S.Pi 2. Sri Dwi H, S.Pi,M.Aqua Sosek Perik. Nutrisi Ikan Statistik Pakan Alami Nutrisi Ikan reproduksi Sosek Perik. Penangkapan Genetika Sosek Perik Pakan Alami Biotek 1. Riza R, S.Pi Penangkapan Perguruan Tinggi / instansi yang dituju Perkiraan lama studi (tahun) Perkiraan Biaya (ribuan rupiah) 4 bln 32.000 IPB 2 minggu 30.000 UGM 1 minggu 32.000 ITS 2 minggu 32.000 BBAP Sukabumi 2 bln 34.000 UGM 1 bln 32.000 IPB 1bln 25.000 IALF Bali TOTAL 217.000 Tabel 4.3. Spesifikasi Rinci untuk Tenaga Ahli Tahun 2007 Nama Calon Asal Perguruan Tinggi Tugas Utama yang diberikan pada Tenaga Ahli Perkiraan lama waktu (bln/mg) Perkiraan Biaya (ribuan rupiah) Bidang Keahlian Dra. Lise Ch, MPd UMM Pemateri lokakarya KBK 1 mg 6000 Pendidikan Prof. Sumarsono UGM Pemateri lokakarya Metode penelitian 2 hari 6000 Akademisi TOTAL 12.000 Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L5-- 74 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 Tabel 4.5. Usulan Anggran Untuk Koleksi Perpustakaan Tahun 2007 Judul Buku 1 Aquaculture and Behavior American and International Aquaculture Law Alternative Management Systems for Fisheries Aquaculture Biosecurity Aquaculture Engineering Bioteknologi Biological Oceanography Biotechnology and Genetics in Fisheries and Aquaculture Diseases of Carp and Other Cypranid Fishes Fish Disease: Diagnosis and Treatment Handbook of Environmental Risk Assessment and Management Health Maintenance and Principal Microbial Diseases of Cultured Fishes Lobsters: Biology, Management, Aquaculture and Fisheries Phytoplankton Productivity Total Pengarang Penerbit ISBN 2 Kadri, S McCoy, H Symes, D Scarfe, D Lekang, O Steven Prentis Miller, C Beaumont, A Hoole, D Noga, E Calow,P 3 Blackwell Blackwell Blackwell Blackwell Blackwell Erlangga Blackwell Blackwell Blackwell Blackwell Blackwell Plumb, J Blackwell 081382298X Phillips, B Williacns, P Blackwell Blackwell 140512G574 0G32057114 4 140513089X 0970131259 0852382G2G 0813805392 1405126108 0G320553G7 0G32055154 0852382529 081382558X 08G5427321 Jumlah 5 1 1 1 5 1 2 2 2 3 2 1 3 2 2 Perkiraan Biaya Total (Ribuan Rupiah) 6 1,500 2,250 1,250 6,500 1,750 2,250 2,250 1,750 3,000 2,000 1,750 4,000 2,000 2,750 35,000 Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L5-- 75 Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 CURICULUM VITAE 1. Nama 2. Tempat/ Tanggal lahir 3. NIP 4. Jenis Kelamin 5. Pangkat/Golongan 6. Jurusan / Fakultas 7. PerguruanTinggi 8. Alamat Rumah 9. Riwayat Pendidikan 10. Riwayat Pekerjaan 11. Pengalaman Penelitian : Ir.Sutawi, MP : Pati / 22 April 1965 : 131.885.462 : Laki-laki : Pembina / IV-a : Perikanan / Peternakan-Perikanan : Universitas Muhammadiyah Malang : Joyo Merjosari, Malang : S1 : Bidang Peternakan S2 : Bidang Pertanian : 1. Dosen Perikanan 2. Dekan Fapetrik 3. : 1. Potensi Sumberdaya Perikanan Laut di Kabupaten Malang 2. Penyusunan Rencana Detail Tata Ruang Pantai Selatan Malang sebagai Model Panduan RDTR Malang 20 Mei 2006 Ketua Pelaksana Ir. Sutawi,MP CURICULUM VITAE 1. Nama 2. NIP 3. Tempat/Tanggal lahir 4. Jenis Kelamin 5. Pangkat / Golongan 6. Jurusan / Fakultas 7. Perguruan Tinggi 8. Alamat Rumah 9. Riwayat Pendidikan 10. Riwayat Pekerjaan 11. Pengalaman Penelitian : Sri Dwi Hastuti, S.Pi, M.Aqua : 110.9911.1053 : Malang / 28 Oktober 1972 : Perempuan : Penata Muda / III-a : Perikanan / Peternakan-Perikanan : Universitas Muhammadiyah Malang : Jl. Danau Tondano A3/E11 Sawojajar Malang (0341) 714135 : S1 : Budidaya Perairan S2 : Aquaculture, UQ, Australia : 1. Dosen Perikanan sampai sekarang 2. Kepala Laboratorium Perikanan 3. Ketua Jurusan Perikanan : 1. Effect of Poly I:C and LPS Injection on The Immune Resposnse of Redclaw (Cherax quadricarinatus.Von Martens). 2004. Part of Thesis M.Aqua. The University of Queensland Australia 2. Pengaruh Pemberian Jenis Pakan yang Berbeda Terhadap Pertumbuhan dan Kelangsungan Hidup Lobster Air Tawar (Cherax quadricarinatus) .Tahun 2006. DPP-UMM. Malang 20 Mei 2006 Koordinatir Bidang E Sri Dwi Hastuti, S.Pi,M.Aqua Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L5--- 1 - Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 CURICULUM VITAE 1. Nama 2. Tempat/ Tanggal lahir 3. NIP 4. Jenis Kelamin 5. Pangkat/Golongan 6. Jurusan / Fakultas 7. PerguruanTinggi 8. Alamat Rumah 9. Riwayat Pendidikan 10. Pengalaman Penelitian : Hany Handajani, S.Pi, M.Si : Jakarta, 15 Januari 1971 : 110.0309.0406 : Perempuan : Penata Muda / III-a : Perikanan / Peternakan-Perikanan : Universitas Muhammadiyah Malang : Jl. Selat Karimata E2/26 Malang, (0341) 717844 : S1 : Bidang Perikanan S2 : Bidang Perikanan Budidaya Perairan : 1. Profil Gender Keluarga Nelayan Di Kelurahan Brondong, Kecamatan Brondong, Kabupaten Malang (2005). 2. Pengujian hormone Metiltestoteron Terhadap keberhasilan Pembentukan Monosex Jantan Ikan Gurami (Osphronemus gouramy) (2005). Malang 20 Mei 2006 Waka. Bidang Program / Akademik Hany Handajani, S.Pi, M.Si CURICULUM VITAE 1. Nama 2. Tempat/ Tanggal lahir 3. NIP 4. Jenis Kelamin 5. Pangkat/Golongan 6. Jurusan / Fakultas 7. PerguruanTinggi 8. Alamat Rumah 9. Riwayat Pendidikan 10. Pengalaman Penelitian : Ir.Asmah Hidayati, MP : Yogyakarta / 14 Februari 1963 : 110.8903.0099 : Perempuan : Pembina Tk-I / III-d : Perikanan / Peternakan-Perikanan : Universitas Muhammadiyah Malang : Riverside E 303, Bakarjosari Malang (0341) 489288 : S1 : Bidang Produksi Ternak S2 : Bidang Pakan Ternak : 1. Pengaryh Pemberian Bakteri Asam Laktat Pada Pakan Basal Terhadap Pertumbuhan Ikan Nila Terinfeksi Salmonella sp, 2003 2. Studi Produktifitas Ex-Farm UMM sebagai Unit Akademik dan Unit Profit, 2006. Malang 20 Mei 2006 Waka. Bidang Keuangan Ir.Asmah Hidayati, MP Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L5--2- Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 CURICULUM VITAE 1. Nama 2. Tempat/ Tanggal lahir 3. NIP 4. Jenis Kelamin 5. Pangkat/Golongan 6. Jurusan / Fakultas 7. PerguruanTinggi 8. Alamat Rumah 9. Riwayat Pendidikan 10. Pengalaman Penelitian : Ir.Listiari Hendraningsih, MP : Bandung, 11 Oktober 1964 : 131.913.166 : Perempuan : Pembina / IV-a : Peternakan / Peternakan-Perikanan : Universitas Muhammadiyah Malang : Pondok Bestari Indah C2/264 : S1 : Bidang Ilmu ternak S2 : Bidang Nutrisi ternak : 1. The effect fermentation with cellulolytic bacteria isolate on feed quality of rice straw basal feed, 2002 2. Pengaruh Suplementasi Mineral Terhadap Penyerapan Calcium dan Phosphor Pada Domba Ekor Gemuk dengan Pemberian Limbah Pertanian, 2003 Malang 20 Mei 2006 Koordinator Bidang R Ir.Listiari Hendraningsih, MP CURICULUM VITAE 1. Nama 2. Tempat/ Tanggal lahir 3. NIP 4. Jenis Kelamin 5. Pangkat/Golongan 6. Jurusan / Fakultas 7. PerguruanTinggi 8. Alamat Rumah 9. Riwayat Pendidikan 10. Pengalaman Penelitian : Ir. Adi Sutanto, MM : Probolinggo / 10 Januari 1963 : 131.815.509 : Laki-laki : Pembina / IV-a : Perikanan / Peternakan-Perikanan : Universitas Muhammadiyah Malang : Jl.Durian No. 05 Dau Malang : S1 : Fakultas Peternakan UNIBRAW S2 : Magister Manajemen UMM : 1. Pengembangan Agribisnis di Jawa Timur (2003) 2. Pemberdayaan Peternak Sapi Perah di Pujon Malang (2004). Malang 20 Mei 2006 Koordinator Bidang A Ir. Adi Sutanto, MM Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L5--3- Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 CURICULUM VITAE 1. Nama 2. NIP 3. Tempat / Tanggal lahir 4. Jenis Kelamin 5. Pangkat / Golongan 6. Jurusan / Fakultas 7. Perguruan Tinggi 8. Alamat Rumah 9. Riwayat Pendidikan 10. Pengalaman Penelitian : Prof. Dr. Ir. Sujono, M.Kes. : 131 877 094 : Karanganyar / 8 Oktober 1964 : Laki-laki : Guru Besar / IV-a : Perikanan / Peternakan-Perikanan : Universitas Muhammadiyah Malang : JL. Sarimun, Beji, Batu Telp. (0341) 599296 : S1 : Peternakan S2 : Biokimia S3 : Kesehatan Masyarakat : 1. Penggunaan berbagai konsentrasi CMR terhadap tampilan pedet PFH sampai lepas sapih. PT. Brother Group, Malang. Sujono dan Heri. 2003. 2. Pengggunaan berbagai jenis pakan penguat pada ternak kelinci terhadap pertambahan bobot badan dan kecernaan. DPP-UMM 2005. Malang 20 Mei 2006 Koordinator Bidang I Prof. Dr. Ir. Sujono, M.Kes CURICULUM VITAE 1. Nama 2. Tempat/ Tanggal lahir 3. NIP 4. Jenis Kelamin 5. Pangkat/Golongan 6. Jurusan / Fakultas 7. PerguruanTinggi 8. Alamat Rumah 9. Riwayat Pendidikan 10. Pengalaman Penelitian : Drh.Sri Samsundari, MM : Jombang / 31 Agustus 1947 : 110.8903.0100 : Perempuan : Penata Tingkat I / III-d : Perikanan / Peternakan-Perikanan : Universitas Muhammadiyah Malang : Jln. Sigura-gura Sumbersari, Malang : S1 : Bidang Produksi Ternak S2 : Bidang Manajemen / Sosial Ekonomi : 1. Pengaruh hijauan Tithonia diferfifolio Terhadap Daya Cerna Bahan Pakan Kering dan Bahan Organik Pada Kambing Peranakan Etawah Jantan. 2. Studi Tingkat Kematangan Gonad dan Hubungan Panjang Berat Iakn Hasil Tangkapan di perairan Sendang Biru Kabupaten Malang. Malang 20 Mei 2006 Koordinator Bidang S Drh.Sri Samsundari,MM Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L5--4- Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 CURICULUM VITAE 1. Nama 2. Tempat/ Tanggal lahir 3. NIP 4. Jenis Kelamin 5. Pangkat/Golongan 6. Jurusan / Fakultas 7. PerguruanTinggi 8. Alamat Rumah 9. Riwayat Pendidikan : S1 10. Pengalaman Penelitian : Riza Rahman Hakim, S.Pi : Bojonegoro / 3 Maret 1979 : 105.0501.0424 : Laki-laki : Penata Muda / III-a : Perikanan / Peternakan-Perikanan : Universitas Muhammadiyah Malang : Perumh. Bumi Banjararum Asri Blok BS-5 Singosari Malang Telp. (0341) 457689 : Bidang Perikanan dan Kelautan : 1. Studi Pengembangan Pangkalan Pendaratan Ikan Muara Angke Jakarta Utara Dalam Menunjang Pemenuhan Kebutuhan Ikan DKI Jakarta. Malang 20 Mei 2006 Koordinator Bidang E Riza Rahman Hakim, S.Pi CURICULUM VITAE 1. Nama 2. Tempat/ Tanggal lahir 3. NIP 4. Jenis Kelamin 5. Pangkat/Golongan 6. Jurusan / Fakultas 7. PerguruanTinggi 8. Alamat Rumah 9. Riwayat Pendidikan : S1 10. Pengalaman Penelitian : Budi Setyono, S.Pi : Malang / 18 Agustus 1971 : 110.0406.0323 : Laki-laki : Asisten Ahli / III-a : Perikanan / Peternakan-Perikanan : Universitas Muhammadiyah Malang : Jln.Kesatrian dalam Rt.04, Rw 01, Malang : Bidang Perikanan : 1. Pengaruh Umur Yang Berbeda pada Larva Ikan Nila Terhadap Keberhasilan pembentukan Kelamin Jantan Dengan Menggunakan Hormon Metil Testosteron Malang 20 Mei 2006 Anggota Koordinator Bidang E Budi Setyono, S.Pi Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L5--5- Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 CURICULUM VITAE 1. Nama 2. Tempat/ Tanggal lahir 3. NIP 4. Jenis Kelamin 5. Pangkat/Golongan 6. Jurusan / Fakultas 7. PerguruanTinggi 8. Alamat Rumah 9. Riwayat Pendidikan : S1 10. Pengalaman Penelitian : Tri Makmun Arifin, S.Pi : Ngawi / 10 November 1981 :: Laki-laki :: Perikanan / Peternakan-Perikanan : Universitas Muhammadiyah Malang : Jln.Tirto Utomo No.25, Malang : Bidang Perikanan : 1. Optimalisasi Dosis Hormon Metil testosteron dan Lama Perendaman Benih Ikan Gurame (Oshpronemus gouramy Lac) Terhadap Pembentukan Kelamin Jantan. Malang 20 Mei 2006 Tenaga Administrasi Tri Makmun Arifin, S.Pi Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L5--6- Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 CURRICULUM VITAE Nama NIP Tempat dan tgl lahir Alamat Kantor Alamat Rumah/Telp. Pendidikan Terakhir Pengalaman Kerja 2004- sekarang 2004-skrg 2004-skrg 1999-2001 : Mohamad Amin, Dr Agr., SPd., MSi : 131 998 965 : Nganjuk, 19 Januari 1967 : Jur. Biologi, FMIPA Univ. Negri Malang Jl. Surabaya no 6 Malang, Telp. 0341-588077 : Jl. Danau Paniai Terusan II H-7 no 16 Malang/0341-722122 : Martin Luther University Hale-Wittenberg Germany dalam bidang Biologi dan Genetika Molekuler : Tim Monitoring dan Evaluasi Universitas Negri Malang : Tim Pengembang Lembaga Penelitian Universitas Negri Malang : Anggota Tim Pengembang Pusat Penelitian Lingkungan Hidup UM : Tim Peneliti di Jurusan Biologi dan Peternakan di Martin Luther University Hale-Wittenberg Germany Pengalaman Pelatihan 2003 : Pelatihan Reviewer PHK A1,A2, A3 dan B (Dirjen Dikti) 2005 : Pelatihan Manajemen Jurusan (ITB) 2005 : Pelatihan Isolasi dan Kultur Sel Kanker Payudara (ITB) Pengalaman Penelitian 2005 : Aplikasi Bakteri Indigenous Limbah Pabrik Penyamakan Kulit Kasin Malang sebagai Agen Bioremediasi dalam Upaya Mengurangi Akumulasi Limbah Berbahaya 2005 : Pemanfaatan Limbah Kayu untuk Media Tanam Jamur Tiram dalam Upaya Pemberdayaan Petani Hutan pada Koperasi Masyarakat Desa Hutan ”Kidang Keling” Banyuwangi 2004 : Evaluasi Diri PPLH sebagai Upaya Peneingkatan, Pengembangan, dan Pemberdayaan Lembaga 2004 : Studi Awal tentang Peta Potensi dan Peluang Kerjasama antara Lembaga Penelitian UM dan Dinas-dinas di Kota dan Kabupaten Malang 2004 : Studi Awal tentang Peta Potensi dan Peluang Kerjasama antara Lembaga Penelitian UM dan Dinas-dinas di Kota dan Kabupaten Malang 2003 : Perkembangan Anggota Tubuh Aves Berkaki Renang ditinjau dari Kajian Morfologi dan Sitologi 2003 : Characterization and Application of Moleculer Marker in the Peking Duck and Other Waterfowl Species 1999 : Nuclear Copy DNA of Different House Sperling Species Publikasi Ilmiah 2005 : Isoolation and Characterization of Microsatelite in the Pecking Duck and its Application for Analysis Population (Seminar di ITB, 11 Mei 2005) 2004 : Isolation Microsatelite in the Pecking Duck Based On Enrichment Protocol for Microsatelite Characterization in the Population (International Biotechnology Conference, Jogjakarta) 2004 : Telaah Konsep Bioteknologi pada Kurikulum 1997 dan Kaitannya dengan Kurikulum 2004 (Konvensi Nasional Pendidikan di Indonesia, Surabaya) 2004 : Isolasi DNA dengan Tehnik Sederhana (Makalah Workshop Pembelajaran MIPA dalam kegiatan Kolaborasi FMIPA UM dan MGMP MIPA Kota Malang, Malang) 2004 : Aplikasi Penanda Molekuler Mikrosatelit dalam Biokonservasi ent Protocol for Microsatelite Characterization in the Population (Makalah Seminar Nasional Bioteknologi: Aplikasi Bioteknologi dalam Konservasi Sumber Daya Hayati dan Arah Penegmbangannya di Indonesia) 2003 : Characterization and Application of Moleculer Marker in the Pecking Duck and Other Waterfowl Species (ISBN : 3-89873-684-9) 2003 : Characterization of First Seven Microsatelite in the Pecking Duck Population (ISSN : 1412047x) 2003 : Population Distance Between Four Breeding Lines of Peking Duck Based On Microsatelite Location (ISSN : 0852-6843) Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L5--- 7 - Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 DAFTAR RIWAYAT HIDUP 1. Nama lengkap dengan gelar 2. Tempat dan tanggal lahir 3. Jenis kelamin 4. Alamat rumah : Y. Marsono, Ir., MS., DR., Prof. : Klaten, 23 Maret 1949. : Laki-laki : Jln. Kemuning 3/436, Condongcatur Yogyakarta, 55283. 5. Pangkat/Gol./NIP. : Pembina Utama Muda Tk I/ IVC l 130 786 699 6. Jabatan sekarang : Guru Besar, pada Fakultas Teknologi Pertanian, UGM 7. FakultaslJurusan : Teknologi Pertanian/ Teknologi Pengolahan Hasii Pertanian 8. Riwayat Pendidikan (Perguruan Tinggi) Tahun Tempat Pendidikan IjazahlGelar Bidang spesialisasi lulus Universitas Gadjah Mada, 1977 Sarjana/Ir Teknologi Pertanian Yogyakarta Universitas Gadjah Mada, 1987 Master/MS Ilmu dan Teknolagi Pangan Yogyakarta ~ _ of South Fiinders Universitv 1993 Doktor/DR Nutrition Australia. Adelaide , 9. Pengalaman Kerja a. Staf Pengajar Fakultas Teknologi Pertanian: 1979 sd. Sekarang. b. Staf Pengajar Program Pasca Sarjana : 1994- sekarang. c. Sekretaris Jurusan Teknologi Pengolahan Hasil Pertanian : 1987-1989. d. Assisten Direktur II Pusat Antar Universitas (I'AU) Pangan dan Gizi, UGM : 1995 sd. 2001 e. Kepala Laboratorium Pangan dan Gizi, Fakultas Teknologi Pertanian UGM: I9972001. f. Wakil Dekan II Fakultas Teknalogi Pertanian UGM 2001-2005. g. Direktur Pusat Antar Universitas (PAU) Pangan dan Gizi, UGM : 2005 - sekarang 10. Pengalaman Penelitian: a. Pengaruh cara pemanasan dan lama penyimpanan terhadap kadar lemak dan kandungan oryzanol bekatul dari beberapa varietas padi unggul. Proyek DPP/SPPlUGIN, Th.1994/1995. b. Pengaruh cara pemanasan terhadap kandungan oryzanol dan fcomposisi asam lemak bekatul beberapa varietas pada anggul dan padi lokal. Proyek DPP/SPP/UGM, Th. 1995/1996. c. Peranan tempe dalam memodulasi aktivitas ensim superoksida dismutase untuk mencegah oksidasi lemak pada hiperkholesterolemia. Proyek RUT-II, 1994-1996 (peneliti III). d. Status Gizi Pekerja wanita dan pria di beberapa pahrik di D.I.Y. ditinjau dari asupan energi, protein dan zat besi. Prayek 3B1, Depdikbud 1996/1997. a. Pubilaksi Ilmiah 1. Rosida, Marsono, Y., dan Haryadi, 2001. Tepung pra-masak tinP,gi pati resisiten: pengaruhnya terhadap sifat fisik dan kimia digesta tikus Wistar. Seminar Nasional Teknologi, Semarang 910 Oktober 2001. 2. Fitri Rahmawati, Marsono Y., Zuheid Noor dan P. Wiyono, 2002. Pengaruh diet kacang merah terhadap kadar gula darah tikus diabetik induksi alloxan. Seminar Nasional PA TPI, Malang, 30-31 Juli 2002. 3. Enny Purwati Nurlaili, Mary Astuti dan Marsono Y., 2002. Efek suplemanetasi laktoferin pada susu formula terhadap availabilitas zat besi, oksidasi lemak dan pertumbuhan Escherichia coli pada tikus. Seminar Nasional PATH, Malang, 30-31 Jul i 2002 4. Marsono Y., 2002. Keamanan Pangan Olahan. Seminar Nasional Pola Makan .Sehat: Langkah Awal Menuju Hidup Sehat. Universitas atma Jaya, Yogyakarta, 2 Agustus 2002. Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L5--8- Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 5. Marsono Y., Priyanto Triwitono dan Sri Kanoni, 2003. Indeks glisemik kacang buncis (Phaseolus vulgaris) dan kacang panjang (Vigna sesquipedalis) serta uji efek hipoglisemiknya pada tikus SD. Seminar Nasional PATPI, Yogyakarta, 22-23 Juli 2003. 6. Widdyastuti, E.W., Th., Marsono Y., Zuheid Noor, 2003. Karakterisasi tepung papaya sebagai bahan laksatip: Respon Intestinal tikus Sprague Dawley. Seminar Nasional PA TPI, Yogyakarta, 22-23 Juli 2003. 7. Elly Kurniawati, Marsono Y., dan Zuheid Noor, 2003. Pengaruh diet tinggi serat hekatul jagung dan agar-agar terhadap protil lipida tikus Sprague Dawle.y. Seminar Nasional PA TPI, Yogyakarta, 22-23 Juli 2003. 8. Eni Har.nayani, Marsono Y. dan Lily Arsanti Lestari, 2003. Pengaruh Pemberian set Lactobacillus sp Dad 13 pada Profil lipida tikus Sprague Dawley yang diberi diet Hiperkolesterol. Seminar Nasional PATPI, Yogyakarta, 22-23 Juli 2003. 9. Retnaningsih, Ch., Zuheid Noor dan Marsono Y.. Evaluasi pakan tuinggi protein kedelai pada set beta pankreas tikus diabetes. Seminar Nasional PATPI, Yogyakarta, 22-23 Juli 2003. 10. Enny Purwanti N., Mary Astuti dan Marsono Y., 2003. Absorbsi taktoferin pada usus halus tikus putih (Rattzls narvrgicus) jenis Wistar dengan metoda in vitro kantong usus terbalik. Seminar Nasional PA TPI, Yogyakarta, 22-23 Juli 2003. 11. Rina Pratiwi P.A., Budi Rahardjo, Suhargo dan Marsono Y.. Kajian kinetika teksh:r dan serapan minyak pada keutang selama penggorengan. Seminar Nasiona! PATPI, Yogyakartu, 22-23 Juli 2003. . 12. Ertha Kanu, N., Budi Rahardjo, Suhargo dan Marsono Y.. Kajian laju perubahan tekstur dan kandungan pada penggorengan kentang dengan sisitem rendam dan panggang. Seminar Nasional PA TPI, Yogyakcrrta, 22-23 Juli 2003. 13. Ritri Rahmawati, Marsono Y. dan Zuheid Noor, 2004. Studi tentang sifat hipolipidemik kacang merah (0igna umbrellata) pada tikus diabetik. Paper disampaikan pada Widyakarya Nasional Pangan dan Gizi VIII, Jakarta 17-19 Mei 2004. 14. Marsono, Y., 2004. Prebiotik dalam makanan dan minuman kesehatan. Prosiding Seminar nasional " Peranan Makanan dan Minuman Prebiotik pada Kesehatan'', Surabaya 16 Juni 2004. 15. Marsono, Y., 2004. Metoda Penelitian Bidang Pangan dan gizi. Paper disampaikan dalam Seminar dan Lokakarya Metoda penelitian dalan Bidang Kesehatan. Bandung, 23-24 agustus 2004. b. Jurnal 1. Bird AR, Hayakawa T., Marsono Y, Gooden JM, Record IR, Correll RL and Topping DL 2000. Coarse brown rice increases fecal and large bowel short chain fatty acids and starch but lower calcium in the large bowel of pigs. Journal of Nutrition, 130: 17801787. 2. Dwianna Amrita Dewi, Marsono, Y. dan Zuheid Noor, 2001. Efek hipoglisemik diet Protein Kedele dan asam fitat terhadap tikus diabetesAgrosains 14 (2): 111-120. 3. Marsono, Y., 2001. Glycemic Index of selected Indonesian starchy foods. Indonesian Food and Nutrition Progress: 8:15-20. 4. Retnaningsih, C., Zuheid Noor dan Y. Marsono, 2001. Sifat Hipoglisemik Pakan Tinggi Protein Kedelai pada Model Diabetik Induksi Alloxa.n. Jurnal Teknologi & Industri Pangan. 12 (2) : 141-146. 5. Masun Lasimo, Zuheid Noor dan Marsono, Y., 2001. Hypoglycemic and hypocholesterolemic properties of soy protein in alloxan induced rat with impaired glucose tolerance (IGT). Agrosains IS(1): 61-72. 6. Marsono, Y., 2002. Indek glisemik umbi-umbian. Agritech 22(1): 13-16 7. Wisaniyasa, N. W., Marsono, Y. & Zuheid Noor, 2002. Pengaruh diet ekstr•ak protein kedelai terhadap glukosa serum pada tikus diabetes induksi allloxan. Agritech 22(l).22-2j 8. Marsono, Y., 2002. Pengarah pengolahan terhadap resistant starch piszng kepok dan pisang tanduk. Agritech 22(2): .i6-59. 9. Marsono, Y., 2002. Indek glisemik umbi-umbian. Agritech 22(1): 13-16 10. WisaniYasa, N.W., Marsono, Y. & Zaheid Noor, 2002. Pengaruh diet eksirak protein kedelai terhadap glukosa serum pada tikus diabetes induksi alloxan. Agritech 22(I): 22-25 Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L5--9- Program Hibah Kompetensi A2 Tahun 20007 11. Masun Lasimo, Zuheid Noor dan Marsono, Y., 2002. Sifat Antioksidatif Protein Kedelai Pada Tikus Model Toleransi Glukosa Terganggu (TGT) Induksi Alloksan. Jurnal Teknologi Pangan & Gizi 3 (I):1-10 12. Marsono, Y. dan Pandhu Astanu, W., 2002. Pengkayaan protein mie instan dengan tepung tahu. Agritech 22(3): 99-103 13. Marsono, Y., Wiyono, P., dan Zuheid Noor 2002. Index Glisemik kacang-kacangan_ Jurrtal Tekrrologi & Industri Pangan XI 11 (3): 211-216. 14. Marsono, Y., 2002. Sifat hipeglisemik dan hipokolesterolernik kacang kapri (Pisum sativum LINIvT) dan kedelai (f,1y;.ine max MERR) pada tikus Sprague Dawlev diabetik induksi alloksan. Agritech 22(4):137-143 15. Enny Purwati Nurlaili, Mary qstuti dan Marsono, Y., 2002. Efek suplemanetasi laktoferin pada susu formula terhadap availabilitas zat besi, oksidasi lemak dan pertumbuhan Escherichia coli pada tikus. Jurnal Tekraologi & Industri Pangan XIII (3): 240-246. 16. Marsono, Y, Zuheid Noor dan Fitri Rahmawati, 2003. Pengaruh diet kacang merah terhadap kadar gula darah tikus diabetik induksi alloxan. Jurnal Teknologi & Indu.stri Pangan, IV (1) : 1-6 17. Lily Arsanti Lestari, Eni Harmayani, dan Marsono, Y., 2004. Efek hipokolesterolerrzik yogurt yang disuplementasi probiotik indigenous pada tikus Sprague Dawley. Agrosains 17 (1): 51-64 18. Ida A. Rina Pratiwi P., Budi Rahardjo, Suhargo dan Marsono, Y.. 2004. Model perubahan serapan minyak pada kentang segar selama penggorengar.. Agro.sains 17 (2): 245-253. 19. Dewi Ratna Nurhayati, Eni Harmayani dan Marsono, Y., 2005. Efek metabolit susu fermentasi terhadap profil lipid pada tikus Sprague Dawley. Agrosaina 18(1): 95-108. Yogyakarta, 17 Nopember 2005 Prof. Ir. Y. Marsono, MS., PhD. Jurusan Perikanan FAPETRIK UMM L5-- 10 -