SOAL LATIHAN 1 MANAJEMEN PROYEK PERANGKAT LUNAK 1. Jelaskan definisi proyek! (10 poin) 2. Apa yang dimaksud Project charter? (5 poin) 3. Diketahui proyek dengan kegiatan seperti pada tabel, buatlah: (30 poin) 1. Gantt chart 2. Diagram jaringan dengan ADM 3. Diagram jaringan dengan PDM KEGIATAN DURASI PRA-SYARAT A 2 - B 6 - C 5 A D 8 A, B E 4 D F 7 C, D 4. Apa yang dimaksud dengan rencana manajemen proyek? Jelaskan! (15 poin) 5. Pada sumber daya perangkat lunak reusable ada 4 kategori software resource yang dapat dipertimbangkan, sebutkan dan jelaskan 4 kategori tersebut! (20 poin) 6. Proyek perangkat lunak dapat dikategorikan berdasarkan sistemnya, jelaskan! (10 poin) 7. Jelaskan apa yang dimaksud dengan kickoff meeting! (10 poin) Jawaban Soal Latihan 1: 1. Jelaskan definisi proyek! (10 poin) Pengenalan MPPL slide 4 Proyek adalah perencanaan / perancangan yang spesifik atau pekerjaan terencana atau pekerjaan yang besar (Longman Concise English Dictionary, 1982) 2. Apa yang dimaksud Project charter? (5 poin) Memulai Proyek slide 7 Project charter adalah dokumen yang secara resmi menyatakan kewenangan sebuah proyek. Draft project charter disusun oleh manajer proyek dan disepakati oleh anggota tim proyek sebelum diajukan kepada sponsor. 3. Diketahui proyek dengan kegiatan seperti pada tabel, buatlah perencanaan cakupan KEGIATAN DURASI PRA-SYARAT A 2 - B 6 - C 5 A D 8 A, B E 4 D F 7 C, D 1. Gantt Chart: (10 poin) Kegiatan A B C D E F Durasi Pra-syarat 2 6 5 8 4 7 2. 0 5 A B C D E F A A,B D C, D 10 15 20 25 2 6 7 14 18 21 Diagram jaringan dengan ADM: (10 poin) C A 5 5 2 F 7 6 2 E 4 1 B D 6 4 3 8 3. Diagram jaringan dengan PDM: (10 poin) 0 2 2 A 2 14 C 5 6 9 14 14 0 6 6 14 14 0 D 8 6 6 21 F 7 4 B 6 4. 7 21 18 E 4 14 17 21 Apa yang dimaksud dengan rencana manajemen proyek? Jelaskan! (15 poin) perencanaan umum slide 9 Merupakan dokumen resmi proyek yang diacu dalam pelaksanaan, pengawasan, dan penutupan proyek, yang menjamin proyek mencapai sasarannya bila diikuti dengan baik Disetujui oleh pemberi kerja Diberikan kepada pihak-pihak yang dicantumkan dalam rencana manajemen komunikasi Dilengkapi dengan rincian pendukungnya. 5. Pada sumber daya perangkat lunak reusable ada 4 kategori software resource yang dapat dipertimbangkan, sebutkan dan jelaskan 4 kategori tersebut! (20 poin) perencanaan MPPL slide 10 Komponen off_the self: perangkat lunak yang sudah ada, diperoleh dari proyek sebelumnya & telah divalidasi seluruhnya Komponen full-experience: dikembangkan pada proyek yang lalu yang serupa dengan proyek yang akan dibangun Komponen partial-experience: perangkat lunak proyek lalu yang dimodifikasi subsantial untuk proses saat ini Komponen baru: perangkat lunak harus dibangun oleh tim untuk kebutuhan proyek yang sekarang 6. Proyek perangkat lunak dpt dikategorikan berdasarkan sistemnya, sebutkan & jelaskan! (10 poin) pengenalan MPPL slide 10 Kategori proyek perangkat lunak berdasarkan sistemnya : 1. Sistem informasi Contoh : Sistem kontrol stok 2. Sistem embedded / real time Contoh : Sistem kontrol AC 7. Jelaskan apa yang dimaksud dengan kickoff meeting! (10 poin) memulai proyek slide 11 Kickoff meeting adalah pertemuan pertama, yang dihadiri oleh semua pemangku kepentingan (stakeholder) utama untuk mendiskusikan: Tujuan / sasaran Rencana secara umum Hal-hal lain yang dipandang penting untuk disepakati SOAL LATIHAN 2 MANAJEMEN PROYEK PERANGKAT LUNAK 1. Dalam perencanaan biaya, terdapat biaya langsung dan tidak langsung, jelaskan, sertakan contohnya. (20 poin). 2. Apa hasil dari perencanaan mutu proyek? (10 poin). 3. Jelaskan 9 dasar pengaruh dalam perencanaan SDM. (15 poin) 4. Jelaskan sifat komunikasi profesional TI. (10 poin) 5. Jelaskan pengertian mananjemen resiko. (10 poin). 6. Jelaskan istilah-istilah di bawah ini: (15 poin) a. Cost baseline b. ISO c. RFP (Request for proposal) 7. Dalam suatu proyek perlu membangun tim proyek, jelaskan fase pertumbuhan tim proyek. (20 poin) Jawaban Soal Latihan 2: 1. Biaya langsung adalah biaya yang terkait langsung dengan suatu proyek sehingga dapat ditelusuri secara tepat, misal: gaji karyawan proyek; pembelian barang proyek; dll Biaya tak langsung adalah biaya yang terkait dengan suatu proyek, tetapi tidak dapat ditelusuri secara tepat, misal: tagihan listrik perusahaan; biaya sewa kantor untuk kegiatan perusahaan dan berbagai proyek. (20 poin) 2. Hasil dari perencanaan mutu adalah: a. Rencana manajemen mutu b. Metrik (definisi operasional) mutu c. Daftar pengecekan mutu d. Rencana peningkatan mutu e. Quality baseline (rekaman sasaran mutu) f. Rencana manajemen proyek 3. (Sembilan) 9 dasar pengaruh dalam perencanaan SDM. (15 poin) a. Kewenangan (otoritas), sesuai hirarkhi b. Penugasan: kemampuan untuk menentukan penugasan c. Anggaran: punya otoritas menentukan alokasi dana d. Promosi: punya pengaruh dalam kenaikan jabatan e. Dana: menentukan penghasilan f. Penalti: menentukan konsekuensi tindakan g. Tantangan kerja: menentukan pekerjaan yg menantang h. Keahlian: memiliki pengetahuan khusus i. Keakraban: memiliki hubungan yang akrab 4. 5. 6. 7. Manajer jangan hanya mengandalkan kewenangan, dana, penalti, tetapi juga penugasan, anggaran, promosi, tantangan kerja, keahlian , dan keakraban Sifat komunikasi professional profesi IT (10 poin) a. Verbal b. Informal. Sesekali saja presentasi formal c. Singkat waktunya: Harus penuh perhatian; berkomunikasi efektif; menggunakan dukungan grafik, catatan, hasil cetakan d. Dengan sedikit orang Manajemen resiko adalah seni dan pengetahuan dalam mengidentifikasi, menganalisis, dan menanggapi resiko selama proyek berlangsung demi tercapainya sasaran proyek (10 poin). a. Cost baseline: anggaran yang dinyatakan menurut rencana waktu penggunaannya. b. ISO : The totality of characteristic of an entity that bear on its ability to satisfy stated or implied needs. (Karakteristik menyeluruh suatu entitas yang memberi kemampuan untuk memenuhi kebutuhan yang langsung / tak langsung) c. RFP (Request for proposal) merupakan salah satu dokumen pembelian yaitu penjelasan tentang proposal yang diminta, meminta usulan ke penjual/kontraktor prospektif serta mengharapkan solusi masalah(15 poin) Fase pertumbuhan tim proyek a. Tim baru terbentuk: komunikasi antar anggota tim sering kali penuh basa-basi. b. Tim mulai bekerja: perbedaan pendapat mulai nampak, masing-masing anggota sering memperlihatkan arogansinya berkaitan dengan pengalaman dan pengetahuannya. Manajer proyek perlu lebih mengarahkan dengan tegas dan mengambil keputusan dengan cepat untuk menghindari menajamnya konflik Keadaan yang berlarut larut dari fase sebelumnya dapat menyebabkan konflik yang cukup tajam. c. Tim menemukan bentuk kerjasama yang baik, tujuan tim mulai dapat mengungguli tujuan / kepentingan pribadi. Manajer proyek mulai dapat agak menurunkan tingkat pengarahannya. d. Tim bekerja sama dengan sangat baik, kekurangan satu anggota akan ditutup oleh yang lain. Komunikasi sangat lancar, dengan dasar tujuan bersama. e. Proyek selesai, tim dibubarkan.