PDS terjemahan ini didasarkan pada versi Inggrisnya yang bertanggal 21 Maret 2013. LEMBAR DATA PROYEK Lembar Data Proyek (Project Data Sheets/PDS) berisi informasi ringkas mengenai proyek atau program: Karena PDS merupakan pekerjaan yang sedang berjalan, beberapa informasi mungkin tidak disertakan dalam versi awal, tetapi akan ditambahkan setelah informasi tersedia. Informasi mengenai proyek yang diusulkan bersifat tentatif dan indikatif. Tanggal Pembuatan PDS – PDS Diperbarui 26 Februari 2013 Nama Proyek Revitalisasi Akuntabilitas Negara Negara Indonesia Nomor Proyek/Program 38354-013 Status Disetujui Lokasi Geografis – Dalam menyiapkan program atau strategi negara, atau pembiayaan proyek mana pun, atau dengan menyebut atau merujuk wilayah atau daerah geografis tertentu dalam dokumen ini, Asian Development Bank tidak bermaksud membuat penilaian apa pun mengenai status hukum atau status lainnya atas suatu wilayah atau daerah. Klasifikasi Sektor dan/atau Subsektor Manajemen sektor publik / Administrasi publik Klasifikasi Tematik Peningkatan kapasitas Tata kelola (governance) Kesetaraan gender Kategori Pengarusutamaan Gender Sejumlah manfaat gender Pembiayaan Jenis/Cara Bantuan Pinjaman – Nomor Persetujuan 2927 – Sumber Pendanaan Sumber daya modal biasa Pendamping TOTAL Nilai yang Disetujui (ribu dollar) 57.750 2.780 US$60.530 Kategori Perlindungan Lingkungan C Pemindahan Bukan dengan Sukarela C Masyarakat Adat C Ringkasan Persoalan Lingkungan dan Sosial Aspek Lingkungan Proyek berfokus pada peningkatan kapasitas auditor internal dan pegawai keuangan Pemerintah. Proyek diperkirakan tidak akan berdampak buruk terhadap lingkungan, baik secara langsung maupun tidak langsung. Proyek tidak melibatkan pembangunan infrastruktur atau reformasi kebijakan yang mengakibatkan berkurangnya perlindungan lingkungan di Indonesia. Karena itu, disimpulkan bahwa Proyek hampir tidak mungkin menyebabkan dampak buruk signifikan terhadap lingkungan. Pemindahan Bukan dengan Sukarela Proyek yang diusulkan berfokus pada peningkatan kapasitas auditor internal dan pegawai keuangan Pemerintah. Proyek tidak memerlukan akuisisi tanah dan pemindahan penduduk. Proyek telah diklasifikasikan pada kategori C dalam hal pemindahan bukan dengan sukarela. Komentar RSES: Disetujui. Tidak ada dampak Pemindahan Bukan Dengan Sukarela. Masyarakat Adat Proyek yang diusulkan berfokus pada peningkatan kapasitas auditor internal dan pegawai keuangan Pemerintah. Proyek diperkirakan tidak akan berdampak terhadap Masyarakat Adat. Komentar RSES: Disetujui. Tidak ada dampak Masyarakat Adat. Komunikasi, Partisipasi, dan Konsultasi dengan Pemangku Kepentingan Selama Rancangan Proyek – Selama Pelaksanaan Proyek – Uraian Proyek Revitalisasi Akuntabilitas Negara (STAR) bertujuan mendukung prioritas reformasi utama pemerintah, yaitu meningkatkan akuntabilitas pemerintah melalui kapasitas auditor internal dan pegawai keuangan publik yang lebih kuat di tingkat pusat dan daerah. Proyek berfokus pada memberikan insentif kepada auditor dan pegawai keuangan untuk meningkatkan kapasitas mereka, meningkatkan kapasitas pelatih, melaksanakan sistem e-learning, dan melaksanakan Sistem Informasi Manajemen Daerah (SIMDA). Hal-hal tersebut akan mendorong tata kelola yang baik di bidang manajemen keuangan publik dan meningkatkan penyampaian layanan publik untuk manfaat warga negara Indonesia. Dasar Pemikiran Proyek dan Kaitan dengan Strategi Negara/Regional STAR selaras dengan rencana pemerintah untuk mendorong tata kelola yang baik di tingkat nasional dan daerah. Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2010-1014 mengidentifikasi tata kelola yang baik sebagai salah satu prioritas. Prioritas ini sesuai dengan strategi kemitraan negara (CPS) ADB untuk Indonesia tahun 2012-2014. CPS mengidentifikasi tata kelola yang lebih baik sebagai hal penting untuk pertumbuhan yang lebih inklusif, terutama dalam konteks manajemen keuangan publik secara umum dan desentralisasi secara khusus. STAR selaras dengan dukungan ADB yang sudah berjalan untuk sistem pemerintah daerah dan peningkatan kapasitas di bidang manajemen keuangan publik pada klaster Program Reformasi Keuangan dan Tata Kelola Pemerintah Daerah (LGFGR) yang kedua dari ADB. STAR menargetkan peningkatan kapasitas untuk manajemen publik yang terdesentralisasi guna meningkatkan tata kelola, termasuk untuk memperkuat; (i) sistem manajemen keuangan pemerintah daerah; dan (ii) sistem audit nasional dan daerah, serta kapasitas untuk perencanaan, pembuatan kebijakan, dan manajemen keuangan. Target ini mendukung rencana strategis BPKP 2010-2014 untuk memperkuat kapasitas pegawai Manajemen Keuangan Publik agar menjadi profesional dan kompeten. BPKP berupaya memiliki 2.500 auditor internal di tingkat pemerintah pusat dan daerah. Dampak Pembangunan Akuntabilitas lembaga publik yang diperkuat sehingga mampu menyampaikan layanan publik bermutu tinggi. Hasil Proyek Uraian Hasil Kemajuan Menuju Hasil Peningkatan kapasitas auditor internal pemerintah dan pegawai keuangan publik di bidang perencanaan anggaran, pelaporan, audit internal, dan manajemen aset. – Keluaran dan Kemajuan Pelaksanaan Uraian Keluaran Proyek Status Kemajuan Pelaksanaan (Keluaran, Kegiatan, dan Persoalan) 1. Peningkatan kapasitas auditor internal pemerintah dan pegawai keuangan publik 2. Pengembangan sistem dan modul e-learning 3. Penguatan kelembagaan melalui perbaikan sistem. – Status Tujuan Pembangunan Perubahan Material – – Peluang Bisnis Tanggal Pencatatan Pertama – Layanan Konsultasi – Pengadaan – Pemberitahuan Pengadaan dan Konsultasi http://www.adb.org/projects/38354-013/business-opportunities Jadwal Persetujuan Konsep – Pencarian Fakta 6 Jan 2012 sampai 13 Feb 2012 Rapat Kajian Manajemen 11 Apr 2012 Persetujuan 31 Okt 2012 Misi Kajian Terakhir – Tonggak No. Persetujuan Pinjaman 2927 Persetujuan 31 Okt 2012 Ditandatangani Efektif 26 Nov 2012 19 Feb 2013 Orisinal 30 Jun 2018 Selesai Direvisi – Aktual – Pemanfaatan Tanggal Nomor Persetujuan Lainnya (ribu US$) ADB (ribu US$) Persentase Bersih Pemberian Kontrak Kumulatif 19 Mar 2013 Pinjaman 2927 0 0 0,00% Pencairan Kumulatif 19 Mar 2013 Pinjaman 2927 0 0 0,00% Status Perjanjian Perjanjian dipilah-pilah menurut berbagai kategori berikut—laporan keuangan proyek yang diaudit, perlindungan, sosial, sektor, keuangan, ekonomi, dan lain-lain. Pemenuhan terhadap perjanjian dinilai per kategori dengan menerapkan kriteria berikut: (i) Memuaskan—semua perjanjian dalam kategori tersebut telah dipenuhi, namun diperbolehkan maksimum satu pengecualian, (ii) Sebagian Memuaskan—maksimum dua perjanjian dalam kategori tidak dipenuhi, (iii) Tidak Memuaskan—tiga atau lebih perjanjian dalam kategori tidak dipenuhi. No. Persetujuan Kategori Sektor Pinjaman 2927 – Sosial – Keuangan – Ekonomi – Lainnya – Perincian Kontak dan Pembaruan Pejabat ADB yang Bertanggung Jawab Renadi Budiman ([email protected]) Departemen ADB yang Bertanggung Jawab Departemen Asia Tenggara Divisi ADB yang Bertanggung Jawab Indonesia Resident Mission Lembaga Pelaksana Badan Pengawasan Keuangan & Pembangunan Tautan Situs Web Proyek http://www.adb.org/projects/38354-013/main Daftar Dokumen Proyek http://www.adb.org/projects/38354-013/documents Perlindungan –