Jadual Penawaran saham berpotensi odd lot dan Reverse

advertisement
Nomor : KSEI-1259/DIR/0601
Lamp : -
Jakarta, 22 Juni 2001
Kepada Yth
Pemegang Rekening PT KSEI
Di Tempat
Perihal :
REVERSE STOCK PT. BANK DANAMON TBK
Sehubungan dengan rencana Pengurangan Jumlah Saham (Reverse Stock) yang akan
dilakukan oleh PT. Bank Danamon Tbk sebagaimana dimuat dalam Pengumuman PT.
Bank Danamon Tbk tertanggal 14 Juni 2001 , dengan ini kami sampaikan tata cara
pelaksanaan dan jadual pengurangan Jumlah Saham (Reverse Stock) sebagai berikut:
Ketentuan dan Tata Cara
1. Saham yang jika dilakukan reverse stock dengan dibagi 20 berpotensi menjadi
saham odd lot akan dibeli oleh pembeli siaga (Stand by buyer) yaitu PT. Risyad
Salim Grahatama yang nantinya diwakili oleh Perusahaan Efek PT. Vickers Ballas.
2. Kepemilikan saham berpotensi odd lot setelah dilakukan reverse split ditentukan
berdasarkan saldo kepemilikan saham pada Rekening Efek atas nama Pemegang
Rekening atau Sub Rekening Efek atas nama nasabah Perusahaan Efek pada
recording date 22 Juni 2001 pukul 16.00 WIB.
3. Identitas nasabah-nasabah Pemegang Rekening yang didaftarkan pada Sub
Rekening harus jelas dan dapat dibedakan satu dengan lainnya. Stand by buyer
akan menolak pembelian saham odd lot apabila terdapat 2 (dua ) atau lebih
pemegang saham yang berada dibawah pengelolaan satu Pemegang Rekening, yang
memiliki identitas yang sama dan tidak dibedakan satu dengan lainnya.
4. KSEI akan menyampaikan daftar pemegang saham berdasarkan data kepemilikan
saham per tanggal 22 Juni 2001 yang terdaftar dalam Rekening Efek atau Sub
rekening efek kepada Emiten/BAE. KSEI tidak bertanggung jawab atas terjadinya
penolakan pembelian saham odd lot oleh Stand by buyer sebagai akibat tidak
dipenuhinya persyaratan kepemilikan odd lot termasuk apabila terdapat 2 (dua )
atau lebih pemegang saham yang berada dibawah pengelolaan satu Pemegang
Rekening, yang memiliki identitas yang sama dan tidak dapat dibedakan satu
dengan lainnya
5. Penawaran penjualan saham odd lot kepada PT. Vickers Ballas selaku kuasa dari
Stand by Buyer dilakukan melalui perdagangan di Pasar Tutup Sendiri Bursa Efek.
Penyelesaian transaksi akan dilakukan oleh KSEI dengan memindahkan saham
berpotensi odd lot yang terjual dari Rekening KSEI ke Rekening Efek PT. Vickers
Ballas melalui C-BEST.
Page 1 of 3
6. Pemegang Rekening yang berminat untuk menjual jumlah saham odd lot BDMN
harus melakukan pemindahan saham terlebih dahulu dari Sub Rekening ke
Rekening KSEI No KSEI1-7777-001-50 melalui fungsi DFOP di C-BEST.
7. KSEI akan menyampaikan data DPS yang telah melakukan perpindahan saham ke
rekening KSEI tersebut diatas setiap harinya mulai dari awal tanggal penawaran
hingga akhir tanggal penawaran ke emiten yang kemudian akan disampaikan ke
PT. Vickers Ballas untuk dilakukan pembelian. Apabila Pemegang Rekening
berubah pikiran dan membatalkan penawaran, maka Pemegang Rekening harus
menyampaikan surat instruksi permintaan pemindahan ke KSEI paling lambat
hingga pukul 15.00 WIB untuk kemudian dikeluarkan dari Rekening KSEI dan
dipindahkan ke Rekening Depositori (01) Pemegang Rekening.
8. Apabila selama periode penawaran Pemegang Rekening berminat untuk
menjual saham odd lot , maka Pemegang Rekening harus memberitahukan
bahwa jumlah saham yang akan dijual berada pada nomor rekening KSEI yang
dimaksud diatas kepada PT. Vickers Ballas.
9. Transaksi atas saham odd lot tersebut akan dilakukan oleh PT. Vickers Ballas
melalui mekanisme perdagangan Tutup Sendiri di Bursa Efek.
Jadual Penawaran saham berpotensi odd lot dan Reverse Stock
22 Juni 2001
:
25 Juni 2001
:
25 Juni 2001
:
26 Juni - 12 Juli 2001
:
2 -12 Juli 2001
:
16 Juli 2001
:
17 Juli 2001
:
20 Juli 2001
:
23 Juli 2001
:
Tanggal penentuan untuk Pemegang Saham yang
tercatat memiliki saham odd lot
KSEI memberikan DPS per 22 Juni ke BAE untuk
dilakukan pemeriksaan atas persyaratan kepemilikan
saham odd lot
BAE memberikan laporan hasil pemeriksaan atas
persyaratan kepemilikan saham odd lot kepada KSEI.
Periode pemindahbukuan saham berpotensi odd lot oleh
Pemegang Rekening ke Rekening KSEI.
KSEI
memberikan laporan penawaran saham odd lot kepada
Pemegang Rekening yang diberikan penawaran buy
back.
Periode penjualan saham odd lot kepada PT Vicker
Ballas
Batas akhir transaksi dengan menggunakan nilai saham
nominal lama
Permulaan transaksi dengan menggunakan nilai
nominal baru
Batas akhir penyelesaian transaksi denganmenggunakan
nominal lama. Tanggal penentuan atas kegiatan Reverse
stock
Permulaan penyelesaian transaksi dengan menggunakan
nilai nominal baru
Page 2 of 3
Telampir kami sampaikan prosedur dan contoh pelaksanaan penawaran penjualan
saham odd lot.
Mengingat kesempatan baik yang dimiliki oleh Pemegang Saham minoritas ini maka
kami mohon agar Pemegang Rekening yang belum melakukan pembukaan sub
rekening agar segera melakukan pembukaan rekening bagi nasabahnya di KSEI dan
memindahkan posisi efeknya sebelum tanggal pencatatan (Recording Date) atau paling
lambat pada Recording Date sebelum pukul 16.00.
Apabila Pemegang Rekening masih membutuhkan penjelasan lebih lanjut, mohon
menghubungi :
1. Ibu Bertha Sara Kuhu,- Kabag Operasional C-BEST - no. telp. 52991101
2. Bapak Gusrinaldi
- Kabag Corporate Action
- no. telp. 52991153
3. Help Desk KSEI
- no. telp. 0-800-1-TO-KSEI
Demikian kami sampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya, kami mengucapkan
terima kasih.
Hormat kami,
PT. Kustodian Sentral Efek Indonesia
Erry Firmansyah
Direktur Utama
Benny Haryanto
Direktur
Tembusan Yth:
1. Ketua Badan Pengawas Pasar Modal
2. Sekretaris BAPEPAM
3. Kabiro Transaksi dan Lembaga Efek BAPEPAM
4. Direksi PT. Bursa Efek Jakarta
5. Direksi PT. Bursa Efek Surabaya
6. Direksi PT. Kliring Penjaminan Efek Indonesia
7. Komisaris PT. KSEI
8. Direksi PT. Bank Danamon Indonesia Tbk
9. Direksi PT. Raya Saham Registrar
10. Direksi PT. Vickers Ballast
Page 3 of 3
Download