Konsumsi Buah dan Sayur Menurut Karakteristik Responden

advertisement
Konsumsi Buah dan Sayur Menurut Karakteristik Responden,
Pengaruh Teman Sebaya, Ketersediaan, dan Keterpaparan Media
Massa pada Siswa di SMA Negeri 115 Jakarta Tahun 2013
Febby Mandira dan Yvonne M. Indrawani
ABSTRAK
Konsumsi buah dan sayur pada remaja masih banyak yang belum mencukupi gizi
seimbang, yaitu konsumsi buah 2-3 porsi sehari dan sayur 3-5 porsi sehari.
Konsumsi buah dan sayur rendah pada remaja dapat menyebabkan berbagai
penyakit degeneratif di masa dewasa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui
faktor-faktor yang berhubungan dengan konsumsi buah dan sayur pada remaja
tengah di Jakarta. Penelitian ini menggunakan disain cross sectional yang dilakukan
pada Bulan Februari sampai Juni 2013 di SMA Negeri 115 Jakarta dengan 168
responden dari kelas X dan kelas XI. Pengumpulan data menggunakan kuesioner
dan formulir FFQ yang diisi sendiri oleh responden. Hasil penelitian menunjukkan
bahwa 42,3% responden yang mengonsumsi memenuhi anjuran gizi seimbang.
Penelitian ini menggunakan uji chi square dan diperoleh hasil bahwa terdapat
hubungan antara sikap (OR=3,562; CI=1,137-9,256) dengan konsumsi buah dan
sayur.
Kata kunci: konsumsi buah, konsumsi sayur, sikap.
Konsumsi buah..., Febby Mandira, FKM UI, 2013.
ABSTRACT
Fruit and vegetables consumption in adolescents is still less than adequate nutrition
balanced, the consumption of 2-3 servings of fruit and 3-5 servings of vegetables a
day. Low fruit and vegetable consumption in adolescents can lead to various
degenerative diseases in adulthood. This study aims to determine the factors
associated with fruit and vegetable consumption among middle adolescents in
Jakarta. This study uses cross-sectional design conducted in February until June
2013 in SMAN 115 Jakarta with 168 respondents from class X and class XI. Data
were collected through the questionnaires and self-administered Food Frequency
Questionnaire form by respondents. The results showed that 42.3% of respondents
of fruit and vegetables consumption is good. This study used chi square, there was
significant association between attitude (OR = 3.562; CI = 1.137 to 9.256) with fruit
and vegetable consumption.
Keywords: fruit consumption, vegetable consumption, attitudes.
Konsumsi buah..., Febby Mandira, FKM UI, 2013.
Pendahuluan
Perubahan pola konsumsi makanan merupakan salah satu perubahan gaya
hidup yang terjadi pada remaja, baik remaja perempuan maupun laki-laki. Gaya
hidup remaja dipengaruhi oleh beberapa faktor, yaitu sikap dan pengetahuan serta
preferensi (kesukaan) terhadap makanan (Worthington-Robert & Williams, 2000).
Saat ini, remaja cenderung mengonsumsi makanan tidak sehat, yakni rendah
serat, tinggi kalori, dan tinggi kandungan lemak, dibandingkan mengonsumsi buah
dan sayur (Farida, 2010). Padahal kebiasaan makan semasa remaja akan
berdampak pada kesehatan dalam fase kehidupan dewasa dan usia lanjut (Arisman,
2007).
Kecenderungan remaja untuk mengonsumsi makanan tidak sehat tersebut
mengurangi remaja untuk mengonsumsi buah dan sayur. Padahal buah dan sayur
mengandung banyak vitamin dan mineral yang bermanfaat untuk pertumbuhan dan
perkembangan remaja.
Rendahnya konsumsi buah dan sayur juga diperkirakan menyebabkan 19%
kanker gastroinstestinal, 31% penyakit jantung iskemik, dan 11% stroke di dunia.
Konsumsi buah dan sayur dapat mencegah penyakit kardiovaskular dan beberapa
jenis kanker terutama dari sistem pencernaan (WHO, 2002).
Di Indonesia, rekomendasi konsumsi buah dan sayur menurut Pedoman Umum
Gizi Seimbang adalah 5 - 8 porsi dalam satu hari,
terdiri dari konsumsi buah
sebesar 2 - 3 porsi dan konsumsi sayur sebesar 3 - 5 porsi sehari.
Kebiasaan dan pola makan remaja dipengaruhi oleh faktor internal dan
eksternal. Faktor internal yang memengaruhi konsumsi buah dan sayur, diantaranya
adalah preferensi (kesukaan) terhadap makanan. Sedangkan, faktor eksternal yaitu
ketersediaan makanan, teman sebaya, dan media masa (Brown, 2005).
Hal ini sejalan dengan penyataan Kristjansdottir et al. (2006) bahwa preferensi,
sikap, pengetahuan dan ketersediaan buah dan sayur di rumah memengaruhi
konsumsi buah dan sayur pada remaja usia 11 tahun
di Islandia. Menurut
Kristjandottir et al. (2006) dan Rajos (2001) jenis kelamin juga berpengaruh terhadap
konsumsi buah dan sayur. Selain beberapa faktor tersebut, paparan iklan televisi
untuk buah dan sayur juga memengaruhi konsumsi buah dan sayur anak-anak di 9
Negara di Eropa (Klepp et al., 2007)
Konsumsi buah..., Febby Mandira, FKM UI, 2013.
Prevalensi kurang konsumsi buah dan sayur di dunia cenderung tinggi. Di Costa
Rica, terdapat 94% remaja yang kurang konsumsi buah dan sayur sesuai
rekomendasi Dietary Guidelines for Americans. Penelitian pada 5 Negara di Asia
Tenggara menunjukkan
sebesar 76,3% remaja kurang mengonsumsi buah dan
sayur .
Di Indonesia, prevalensi nasional kurang makan buah dan sayur sekitar 93,6%
sedangkan prevalensi kurang konsumsi buah dan sayur di DKI Jakarta sekitar
94,5% dan prevalensi kurang konsumsi buah dan sayur di Jakarta Utara sekitar 96%
pada penduduk 10 tahun ke atas (Riskesdas, 2007). Penelitian yang dilakukan pada
remaja di 4 SMA terpilih di Jakarta Barat menunjukkan bahwa 92,1% remaja kurang
mengonsumsi buah dan 77,1% remaja kurang mengonsumsi sayur (Bahria, 2009).
Berdasarkan penelitian awal terhadap 40 siswa dan siswi pada Bulan Maret 2013,
prevalensi kurang konsumsi buah dan sayur di SMA Negeri 115 Jakarta sekitar
87,5%.
Telah diketahui bahwa masa remaja merupakan masa saat pertumbuhan dan
perkembangan terjadi dengan cepat. Berat tubuh bertambah sebanyak 50% saat
remaja dan lebih dari 90% masa tulang telah terbentuk pada usia 18 tahun.
Beberapa faktor memengaruhi pertumbuhan dan perkembangan ini, diantaranya
adalah vitamin dan mineral. Vitamin dan mineral banyak terkandung dalam buah dan
sayur. Oleh karena itu, tingginya prevalensi kurang konsumsi buah dan sayur
tersebut mengindikasikan banyak remaja yang kurang mengonsumsi buah dan
sayur sehingga dapat menimbulkan kurang gizi. Hal ini menjadi pertimbangan
peneliti untuk melakukan penelitian terhadap konsumsi buah dan sayur pada remaja
dan hubungannya dengan karakteristik responden (jenis kelamin, preferensi
terhadap buah dan sayur, sikap dan pengetahuan gizi), pengaruh teman sebaya,
ketersediaan buah dan sayur di rumah dan di sekolah, serta keterpaparan media
massa.
Konsumsi buah..., Febby Mandira, FKM UI, 2013.
Tinjauan Teoritis
Faktor Individu
Umur
Jenis Kelamin
Faktor Predisposisi:
-Internal
Sikap
Kepercayaan
Preferensi makanan
Citra tubuh
Self efficacy
- Eksternal
Pengetahuan gizi
Tingkat pendidikan
Sosial ekonomi
Promosi Kesehatan dalam
Bentuk Komunikasi
Media Massa
Gaya
Hidup
Faktor Penguat:
- Contoh orang tua
- Pola makan keluarga
- Teman sebaya
Perilaku
Konsumsi
Buah dan
Sayur
Status Gizi Faktor Pemungkin:
Ketersediaan di rumah
Ketersediaan di sekolah
Gambar 3.1 Kerangka Teori Perilaku Konsumsi Buah dan Sayur modifikasi dari
Green (1980), Bloom (1974), Notoatmodjo (2007), Worthington-Roberts & Williams
(2000), Krummel & Kris-Etherton (1996), Fibrihirzani (2012), dan Farisa (2012).
Konsumsi buah..., Febby Mandira, FKM UI, 2013.
Metode Penelitian
Penelitian ini dilakukan dengan pendekatan kuantitatif analisis yang bersifat
deskriptif. Desain penelitian yang digunakan adalah cross-sectional karena
pengambilan data variabel Independen dan dependen dilakukan secara bersamaan.
Variabel independen pada penelitian ini adalah karakteristik responden (jenis
kelamin, preferensi terhadap buah dan sayur, sikap dan pengetahuan gizi),
pengaruh teman sebaya, ketersediaan buah dan sayur di rumah dan di sekolah,
serta keterpaparan media massa. Sedangkan, variabel dependen pada penelitian ini
adalah konsumsi buah dan sayur.
Responden yang diteliti sebanyak 168 responden, yaitu siswa kelas X dan
kelas XI menggunakan teknik sampel random klaster. Setiap kelas pada kelas X dan
XI diacak untuk menentukan kelas mana yang akan dijadikan sampel (Ariawan,
1998).
Pemilihan
kelas
diambil
secara
proporsional.
Instrumen
penelitian
menggunakan Kuesioner dan Form FFQ.
Setelah data terkumpul, dilakukan manajemen data. Manajemen data dilakukan
menggunakan perangkat lunak khusus untuk mengolah data penelitian. Beberapa
tahap manajemen data yang dilakukan, yaitu penyuntingan (Editing) data,
pengkodean (Coding) data, pemasukan (Entry) data, dan pembersihan (cleaning)
data.
Analisis data dilakukan secara univariat dan bivariat. Analisis univariat bertujuan
untuk menjelaskan karakteristik masing-masing variabel penelitian (Hastono, 2006).
Analisisis bivariat digunakan untuk mengetahui ada atau tidaknya hubungan
bermakna antara variabel independen (jenis kelamin, preferensi terhadap buah dan
sayur, sikap dan pengetahuan gizi, pengaruh teman sebaya, ketersediaan buah dan
sayur di rumah dan disekolah, serta keterpaparan media massa) dengan variabel
dependen (konsumsi buah dan sayur).
Uji yang digunakan dalam analisis bivariat adalah uji chi square (X2). Tujuan
dari digunakan uji chi square ini adalah untuk menguji perbedaan proporsi atau
persentase antara beberapa kelompok data. Prinsip dasar uji chi square adalah
membandingkan antara frekuensi yang terjadi (Observasi) dengan frekuensi yang
diharapkan (Ekspektasi). Uji ini digunakan untuk mengetahui hubungan antara data
kategorik dengan kategorik (Hastono, 2006).
Konsumsi buah..., Febby Mandira, FKM UI, 2013.
Dalam penelitian ini, digunakan ukuran rasio, yaitu Odds Ratio (OR). Odds
adalah istilah untuk menunjukkan rasio antara dua nilai variabel dikotomi, salah
satunya yaitu antara terpapar dan tidak terpapar (Murti, 1997).
Hasil Penelitian
Konsumsi Buah dan Sayur
Total
OR
(95% CI)
Kurang
n
%
Baik
n
%
n
%
Laki-laki
26
48.1
28
51.9
54
100
Perempuan
71
62.3
43
37.7
114
100
kurang baik
16
80.0
4
20.0
20
100
3.309
baik
81
54.7
67
45.3
148
100
(1.056-.371)
kurang baik
24
80.0
6
20.0
30
100
3.562 (1.371-
baik
73
52.9
65
47.1
138
100
kurang baik
48
64.0
27
36.0
75
100
1.596
baik
49
52.7
44
47.3
93
100
(0.856-2.976)
54
56.3
42
43.7
96
100
0.867
43
59.7
29
40.3
72
100
13
72.2
5
27.8
18
100
84
56.0
66
44.0
150
100
90
58.4
64
41.6
154
100
7
50.0
7
50.0
14
100
4
50.0
4
50.0
8
100
93
58.1
67
41.9
160
100
Pvalue
Karakteristik Responden
Jenis Kelamin
Preferensi
Sikap
Pengetahuan
Pengaruh Teman
Sebaya
Ketersediaan
di Rumah
Ketersediaan
di Sekolah
Keterpaparan
Media Massa
kurang baik
baik
kurang baik
baik
kurang baik
baik
kurang baik
baik
Konsumsi buah..., Febby Mandira, FKM UI, 2013.
0.562
0.118
(0.292-.082)
0.057
0.012
.256)
(0.466-.612)
2.043
(0.693-.019)
1.406
(0.470-4.206)
0.720
(0.174-.984)
0.187
0.769
0.287
0.742
0.723
Diskusi
Pada penelitian ini, terdapat keterbatasan yaitu penggunaan metode untuk
mengukur konsumsi buah dan sayur dalam bentuk porsi. Peneliti mengukur
konsumsi buah dan sayur dengan Food Frequency Questionnaire (FFQ). Hasil FFQ
dimasukkan dalam persamaan (dapat dilihat pada lampiran 2) sehingga diperoleh
data konsumsi buah dan sayur dalam bentuk porsi. Keterbatasan penggunaan
metode ini karena persamaan yang digunakan peneliti merupakan persamaan yang
digunakan terhadap responden di Amerika Serikat dan belum tentu dapat
diaplikasikan di Indonesia. Hal ini karena terdapat perbedaan porsi dan standarisasi
antara Indonesia dengan Amerika Serikat. Selain itu, sebaiknya perhitungan tidak
dilakukan secara kuantitatif untuk penilaian asupan gizi menggunakan cara ini.
Di Indonesia, rekomendasi konsumsi buah dan sayur menurut Pedoman Umum
Gizi Seimbang (PUGS) adalah 5 sampai 8 porsi dalam satu hari,
terdiri dari
konsumsi buah sebesar 2 sampai 3 porsi dan konsumsi sayur sebesar 3 sampai 5
porsi sehari (Depkes, 2005). Konsumsi buah dan sayur kurang apabila tidak
mencapai 5 porsi sehari (Riskesdas, 2007). Anjuran porsi sayuran dalam bentuk
tercampur untuk orang dewasa dalam sehari sebanyak 150-200 gram atau 1 ½ - 2
mangkok. Sedangkan, anjuran porsi buah dalam sehari untuk orang dewasa adalah
sebanyak 200-300 gram atau 2-3 potong sehari berupa pepaya atau buah lain
(Almatsier, 2009). 1 porsi buah dan sayur adalah 1 satuan penukar, misalnya 50
gram untuk 1 porsi pisang dan 100 gram untuk 1 porsi sayur (Mihardja et al., 2008).
Hanya 6,4% penduduk Indonesia usia 10 tahun ke atas yang cukup
mengonsumsi buah dan sayur. Di Provinsi Jakarta, konsumsi buah dan sayur cukup
pada kelompok umur 15-24 tahun hanya sebesar 3,8% (Riskesdas, 2007).
Pada penelitian ini, konsumsi buah dan sayur pada responden di SMA Negeri
115 Jakarta menggunakan metode FFQ. Berdasarkan penelitian tersebut, terdapat
42,3% responden mengonsumsi buah dan sayur sesuai anjuran dan sebesar 57,7%
responden tidak mengonsumsi buah dan sayur sesuai anjuran tersebut. Terlihat
bahwa responden yang mengonsumsi buah dan sayur tidak sesuai anjuran gizi
seimbang lebih banyak dibandingkan dengan responden yang mengonsumsi buah
dan sayur sesuai anjuran.
Rata-rata konsumsi buah responden adalah 6,1 porsi per hari. Rata-rata
konsumsi sayur responden adalah 5,1 porsi per hari. Terlihat bahwa rata-rata
Konsumsi buah..., Febby Mandira, FKM UI, 2013.
konsumsi buah dan sayur mencukupi anjuran PUGS, yaitu konsumsi buah sebesar 2
sampai 3 porsi dan konsumsi sayur sebesar 3 sampai 5 porsi sehari. Hal ini juga
menunjukkan bahwa responden lebih banyak mengonsumsi buah dibandingkan
dengan sayur meskipun PUGS menganjurkan konsumsi sayur lebih banyak
dibandingkan dengan konsumsi buah.
Terdapat 168 responden dengan 54 responden laki-laki (32,1%) dan 114
responden perempuan (67,9%) pada penelitian ini. 28 responden laki-laki (51,9%)
dengan konsumsi buah dan sayur baik. Sedangkan responden perempuan, ada 43
(37,7%) yang mengonsumsi buah dan sayur dengan baik. Responden perempuan
cenderung mengonsumsi buah dan sayur lebih banyak dibandingakan dengan
responden laki-laki. Berdasarkan penelitian Pedersen et.al. (2012) di Denmark
menunjukkan bahwa lebih banyak remaja perempuan yang mengonsumsi
mengonsumsi buah dan sayur dibanding remaja laki-laki. Hal ini juga sesuai dengan
penelitian di Islandia, perempuan cenderung lebih sering mengonsumsi buah dan
sayur dibandingkan dengan laki-laki (Kristjandottir et al., 2006). Krebs-Smith, et al.
(dalam Brown, 2005) menemukan bahwa remaja laki-laki lebih sedikit mengonsumsi
buah sesuai dengan Food Guide Pyramid daripada remaja perempuan di Amerika
Serikat. Akan tetapi, dalam mengonsumsi sayuran, remaja laki-laki lebih banyak
yang memenuhi rekomendasi Food Guide Pyramid.
Berdasarkkan uji statistik diperoleh nilai p-value sebesar 0,118 maka dapat
disimpulkan bahwa tidak ada hubungan yang bermakna antara jenis kelamin dengan
konsumsi buah dan sayur. Hal ini sejalan dengan penelitian Bahria (2009) dan
Farisa (2012) yang menunjukkan bahwa konsumsi buah dan sayur tidak
berhubungan dengan jenis kelamin.
Preferensi makanan merupakan tindakan atau ukuran suka atau tidak
sukanya terhadap suatu jenis makanan (Pilgrim dalam Suhardjo, 2003). Pada
penelitian ini, terdapat 148 responden (88,1%) memiliki preferensi yang baik dan
terdapat 20 responden (11,9%) memiliki preferensi yang kurang baik terhadap buah
dan sayur. Hasil analisis hubungan antara preferensi dengan konsumsi buah dan
sayur diperoleh bahwa terdapat 4 (20,0%) responden yang memiliki preferensi
kurang baik dengan konsumsi buah dan sayur baik. Sedangkan terdapat 67 (45,3%)
responden yang memiliki preferensi baik dengan konsumsi buah dan sayur baik.
Konsumsi buah..., Febby Mandira, FKM UI, 2013.
Hasil uji statistik diperoleh nilai p-value sebesar 0,057 maka dapat disimpulkan tidak
ada hubungan yang bermakna antara preferensi dengan konsumsi buah dan sayur.
Hal ini sejalan dengan penelitian yang dilakukan oleh Farisa (2012) tidak ada
hubungan antara preferensi terhadap buah dan sayur dengan konsumsi buah dan
sayur. Meskipun demikian, konsumsi buah dan sayur baik lebih banyak terdapat
pada responden dengan preferensi baik.
Berdasarkan hasil tabulasi silang antara preferensi dengan sikap, diperoleh
nilai p-value sebesar 0.000 dan Odds Ratio sebesar 8,298 dengan 95% CI antara
3,041 dan 22,647. Hal ini menunjukkan bahwa preferensi memiliki hubungan yang
bermakna dengan sikap. Responden yang memiliki preferensi baik memiliki peluang
8,298 kali lebih besar untuk memiliki sikap baik terhadap buah dan sayur dibanding
dengan responden yang memiliki preferensi kurang baik
Pada remaja saat ini, preferensi makanan cenderung terhadap makanan yang
tinggi gula, tinggi lemak, rendah vitamin dan mineral. Hal ini akan berdampak buruk
untuk kesehatannya di masa yang akan datang (Brown, 2005).
Semua responden menyukai buah. Sebanyak 52 responden (31%) memilih
mengonsumsi buah karena buah merupakan sumber vitamin. Sedangkan hanya 148
responden yang menyukai sayur. Alasan terbanyak yang dipilih oleh 69 responden
(46,6%) untuk mengonsumsi sayur, yaitu untuk menjaga kesehatan. Terdapat 20
responden yang tidak menyukai sayur. Alasan tidak menyukai sayur terbanyak yang
dipilih oleh 17 responden (15,5%) karena rasa sayur tidak enak.
Terdapat 3 jenis buah yang paling disukai oleh responden pada penelitian ini,
yaitu jeruk, apel, dan mangga. Ketiga jenis buah tersebut merupakan buah yang
tersedia lebih banyak pada musim kemarau. Hal ini karena buah ini rata-rata
berbunga pada awal musim kemarau atau akhir musim hujan (Soesono, 1985).
Terdapat 3 jenis sayur yang paling disukai, yaitu bayam, kangkung, dan wortel.
Bayam dan kangkung termasuk dalam jenis sayuran tangkai atau daun. Sedangkan
wortel merupakan jenis sayuran akar atau umbi akar (AAK, 1995 & Tarwotjo, 1995).
Ketiga jenis sayur ini merupakan sumber provitamin A (Yamaguchi, 1998). Bayam,
kangkung dan wortel mengandung tinggi karotenoid yang memiliki khasiat sebagai
antioksidan (Astawan, 2008).
Konsumsi buah..., Febby Mandira, FKM UI, 2013.
Menurut Suhardjo (2003), sikap manusia terhadap makanan dipengaruhi oleh
pengalaman dan respon yang diperlihatkan oleh orang lain terhadap makanan sejak
masa kanak-kanak. Pengalaman tersebut ada yang dirasa menyenangkan dan tidak
menyenangkan. Hal ini yang membentuk sikap suka dan tidak suka terhadap
makanan pada setiap individu.
Berdasarkan penelitian sebesar 82,1% responden memiliki sikap baik terhadap
buah dan sayur serta 17,9% responden memiliki sikap kurang baik terhadap buah
dan sayur. Hasil analisis hubungan antara sikap dengan konsumsi buah dan sayur
diperoleh bahwa terdapat 6 responden (20 %) yang memiliki sikap kurang baik
dengan konsumsi buah dan sayur baik. Sedangkan terdapat 65 responden (47,1%)
yang memiliki sikap baik dengan konsumsi buah dan sayur baik.
Hasil uji statistik diperoleh nilai p-value sebesar 0,012 maka dapat disimpulkan
ada hubungan yang bermakna antara sikap dengan konsumsi buah dan sayur. Dari
hasil analisis diperoleh pula nilai Odds Ratio sebesar 3,562 dengan 95% CI antara
1,371-9,256, artinya responden yang memiliki sikap baik terhadap buah dan sayur
mempunyai peluang 3,562 kali lebih besar untuk konsumsi buah dan sayur dengan
baik. Hal ini sejalan dengan penelitian Farisa (2012) diperoleh bahwa konsumsi
buah dan sayur yang lebih banyak pada siswa-siswi yang memiliki sikap baik
terhadap buah dan sayur dibandingkan dengan siswa-siswi yang memiliki sikap
kurang.
Berdasarkan hasil tabulasi silang antara sikap dengan ketersediaan di rumah,
diperoleh nilai p-value sebesar 0.000 dan Odds Ratio sebesar 8,125 dengan 95% CI
antara 2,866 dan 23,035. Hal ini menunjukkan bahwa sikap memiliki hubungan yang
bermakna dengan ketersediaan di rumah. Responden yang memiliki sikap baik
memiliki peluang 8,125 kali lebih besar untuk memiliki ketersediaan di rumah baik
terhadap buah dan sayur dibanding dengan responden yang memiliki sikap kurang
baik
Perilaku yang tidak didasari oleh pengetahuan tidak bertahan lama dibandingkan
dengan perilaku yang didasari oleh pengetahuan (Notoatmodjo, 2007), Berdasarkan
penelitian, terdapat 55,4% responden dengan pengetahuan baik dan 44,6%
Konsumsi buah..., Febby Mandira, FKM UI, 2013.
responden dengan pengetahuan kurang baik. Hasil analisis hubungan antara
pengetahuan dengan konsumsi buah dan sayur diperoleh bahwa terdapat 27 (36%)
responden yang memiliki pengetahuan kurang baik dengan konsumsi buah dan
sayur baik. Sedangkan terdapat 44 (47,3%) responden yang memiliki pengetahuan
baik dengan konsumsi buah dan sayur baik.
Hasil uji statistik diperoleh nilai p-value sebesar 0,187 maka dapat disimpulkan
tidak ada hubungan yang bermakna antara pengetahuan dengan konsumsi buah
dan sayur. Hal ini sejalan dengan penelitian Bahria (2009) bahwa tidak ada
hubungan antara pengetahuan dengan konsumsi buah dan sayur.
Berdasarkan hasil tabulasi silang antara pengetahuan dengan preferensi,
diperoleh nilai p-value sebesar 0.028 dan Odd Ratio sebesar 3,328 dengan 95% CI
antara 1,211 dan 9,145. Hal ini menunjukkan bahwa pengetahuan memiliki
hubungan
yang
bermakna
dengan
preferensi.
Responden
yang
memiliki
pengetahuan baik memiliki peluang 3,328 kali lebih besar untuk memiliki preferensi
baik terhadap buah dan sayur dibanding dengan responden yang memiliki
pengetahuan kurang baik.
Berdasarkan penelitian ini, pengaruh teman sebaya yang baik terhadap
responden sebesar 42,9%. Sedangkan pengaruh teman sebaya yang kurang baik
terhadap responden sebesar 57,1%. Hasil analisis hubungan antara pengaruh
teman sebaya dengan konsumsi buah dan sayur diperoleh bahwa terdapat 42
(43,7%) responden yang memiliki pengaruh teman sebaya kurang baik dengan
konsumsi buah dan sayur baik. Sedangkan terdapat 29 (40,3%) responden yang
memiliki pengaruh dari teman sebaya baik dengan konsumsi buah dan sayur baik.
Remaja lebih banyak menghabiskan waktu bersama teman dan aktifitas
kelompok lain dibanding dengan keluarga. Oleh karena itu, teman sebaya menjadi
lebih berpengaruh pada masa remaja tengah. Selain itu, remaja cenderung memilih
dan menyeleksi makanan yang disetujui dari kelompoknya (Krummel & KrisEtherthon,1996). Meskipun demikian, pada penelitiian ini, hasil uji statistik diperoleh
nilai p-value sebesar 0,769 maka dapat disimpulkan tidak ada hubungan yang
bermakna antara pengaruh teman sebaya dengan konsumsi buah dan sayur. Hal ini
sejalan dengan penelitian Bahria (2009) terhadap siswa dan siswi di 4 SMA di
Konsumsi buah..., Febby Mandira, FKM UI, 2013.
Jakarta Barat tidak ditunjukkan adanya hubungan konsumsi buah dan sayur dengan
pengaruh teman sebaya pada penelitian ini.
Ketersediaan makanan adalah kemudahan untuk memperoleh makanan siap
makan (Worthington-Roberts & Williams, 2000). Berdasarkan penelitian, 89,3%
responden memiliki ketersediaan buah dan sayur yang baik di rumah. Sedangkan
10,7% responden memiliki ketersediaan buah dan sayur yang kurang baik di rumah.
Hasil analisis hubungan antara ketersediaan di rumah dengan konsumsi buah
dan sayur diperoleh bahwa terdapat 5 (27,8%) responden yang memiliki
ketersediaan di rumah kurang baik dengan konsumsi buah dan sayur baik.
Sedangkan terdapat 66 (44%) responden yang memiliki ketersediaan di rumah baik
dengan konsumsi buah dan sayur baik.
Kemudahan untuk memperoleh makanan ini juga memengaruhi kebiasaan
makan remaja (Worthington-Roberts & Williams, 2000). Meskipun, pada penelitian
in, hasil uji statistik diperoleh nilai p-value sebesar 0,287 sehingga dapat disimpulkan
tidak ada hubungan yang bermakna antara ketersediaan di rumah dengan konsumsi
buah dan sayur.
Berdasarkan hasil tabulasi silang antara ketersediaan buah dan sayur di rumah
dengan preferensi, diperoleh nilai p-value sebesar 0.001 dan Odd Ratio sebesar
6,706 dengan 95% CI antara 2,221 dan 20,253. Hal ini menunjukkan bahwa
ketersediaan di rumah memiliki hubungan yang bermakna dengan preferensi.
Responden yang memiliki ketersediaan di rumah kurang berisiko 6,706 kali lebih
besar untuk memiliki preferensi kurang baik terhadap buah dan sayur dibandingkan
dengan responden yang memiliki ketersediaan buah dan sayur yang baik di rumah.
Berdasarkan hasil tabulasi silang antara ketersediaan buah dan sayur di rumah
dengan pengetahuan, diperoleh nilai p-value sebesar 0.006 dan Odds Ratio sebesar
5,107 dengan 95% CI antara 1,604 dan 16,257. Hal ini menunjukkan bahwa
ketersediaan di rumah memiliki hubungan yang bermakna dengan pengetahuan.
Responden yang memiliki ketersediaan di rumah kurang berisiko 5,107 kali lebih
besar untuk memiliki pengetahuan kurang baik terhadap buah dan sayur
dibandingkan dengan responden yang memiliki ketersediaan buah dan sayur yang
baik di rumah.
Konsumsi buah..., Febby Mandira, FKM UI, 2013.
Terdapat 8,3% responden yang memiliki ketersediaan di sekolah yang baik dan
91,7% responden memiliki ketersediaan di sekolah yang kurang baik.
Hasil analisis hubungan antara ketersediaan di sekolah dengan konsumsi buah
dan sayur diperoleh bahwa terdapat 7 (50%) responden yang memiliki ketersediaan
di sekolah baik dengan konsumsi buah dan sayur baik. Sedangkan terdapat 64
(41,6%) responden yang memiliki ketersediaan di rumah kurang baik dengan
konsumsi buah dan sayur baik. Hasil uji statistik diperoleh nilai p-value sebesar
0,742 maka dapat disimpulkan tidak ada hubungan yang bermakna antara
ketersediaan di sekolah dengan konsumsi buah dan sayur. Hal ini sesuai dengan
penelitian Farisa (2012) pada siswa-siswi di SMPN 8 Depok tidak ditemukan
hubungan antara ketersediaan buah dan sayur di sekolah. Hasil penelitian ini juga
sejalan dengan penelitian pada anak sekolah usia 11 tahun di Islandia
(Kristjansdottir et al., 2006).
Media massa merupakan salah satu bentuk promosi kesehatan yang bertujuan
untuk menggugah kesadaran, meningkatakan pengetahuan masyarakat tentang
pemeliharaaan dan peningkatan kesehatan (Notoatmodjo, 2007).
Terdapat 95,2% responden memiliki keterpaparan media massa yang baik dan
4,8% responden memiliki keterpaparan media massa yang kurang baik.
Hasil analisis hubungan antara keterpaparan media massa dengan konsumsi
buah dan sayur diperoleh bahwa terdapat 4 (50%) responden yang memiliki
keterpaparan media massa kurang baik dengan konsumsi buah dan sayur baik.
Sedangkan terdapat 67 (41,9%) responden yang memiliki keterpaparan media
massa baik dengan konsumsi buah dan sayur baik.
Hasil uji statistik diperoleh nilai p-value sebesar 0,723 maka dapat disimpulkan
tidak ada hubungan yang bermakna antara keterpaparan media massa dengan
konsumsi buah dan sayur. Hal ini sejalan dengan penelitian Bahria (2009) pada
siswa dan siswi di 4 SMA di Jakarta Barat bahwa tidak ada hubungan antara
keeterpaparan media massa dengan konsumsi buah dan sayur.
Responden memeroleh informasi mengenai buah dan kesehatan dari
beberapa jenis media massa, diantaranya yaitu 125 responden memilih internet, 124
responden memilih acara televisi dan 82 responden memilih majalah. Sedangkan
Konsumsi buah..., Febby Mandira, FKM UI, 2013.
responden memeroleh informasi sayur dan kesehatan dari beberapa jenis media
massa, diantaranya yaitu 127 responden memilih acara televisi, 122 responden
memilih internet dan 81 responden memilih majalah.
Kesimpulan
Konsumsi buah dan sayur baik terdapat sebanyak 42,3% siswa, yaitu konsumsi
2-3 porsi buah dan 3-5 porsi sayur dalam sehari. Perempuan dalam konsumsi buah
dan sayur yang baik sebesar 67,9% daripada laki-laki sebesar 32,1%. Siswa yang
memiliki preferensi baik, sikap baik, serta pengetahuan baik terhadap buah dan
sayur, masing-masing berturut-turut sebesar 88,1% siswa, 82,1% siswa,
55,4%
siswa.
Pengaruh teman sebaya yang baik sebesar 42,9% siswa. Ketersediaan buah dan
sayur di rumah baik sebesar 89,3% siswa. Ketersediaan di sekolah baik 8,3% siswa.
Keterpaparan media massa baik sebesar 95,2% siswa. Sikap (p=0,012; OR=3,562)
berhubungan secara bermakna dengan konsumsi buah dan sayur dengan konsumsi
buah dan sayur, tetapi tidak ada hubungan yang bermakna antara jenis kelamin,
preferensi terhadap buah dan sayur, pengetahuan gizi, pengaruh teman sebaya,
ketersediaan di rumah, ketersediaan di sekolah, keterpaparan media massa dengan
konsumsi buah dan sayur.
Saran
Pihak sekolah diharapkan meningkatkan dan mempertahankan penyediaan
buah dan sayur di kantin sekolah, memberikan informasi mengenai penelitian ini
kepada para siswa dan sisiwi untuk menambah pengetahuan siswa dan siswi
tentang pentingnya konsumsi buah dan sayur, dan melakukan penyebaran informasi
melalui media massa yang menarik mengenai pentingnya konsumsi buah dan sayur.
Instansi kesehatan, terutama Puskesmas diharapkan melakukan edukasi ke
sekolah menggunakan media massa yang menarik terkait pentingnya manfaat
konsumsi buah dan sayur..
Orangtua diharapkan dapat memperkenalkan berbagai jenis buah dan sayur
sejak dini, meningkatkan serta mempertahankan ketersediaan buah dan sayur di
rumah sehingga jumlah konsumsi buah dan sayur pada remaja meningkat.
Konsumsi buah..., Febby Mandira, FKM UI, 2013.
Peneliti lain diharapkan dapat mengembangkan media yang menarik untuk
intervensi terkait manfaat konsumsi buah dan sayur pada remaja, dapat melakukan
penelitian di sekolah swasta, penelitian lain dapat melakukan penelitian di
pedesaan/kabupaten.
Kepustakaan
Aksi Agraris Kanisius. (1995). Petunjuk Praktis Bertanam Sayuran. Yogyakarta: Penerbit
Kanisius.
Ariawan, Iwan. (1998). Besar dan Metode Sampel pada Penelitian Kesehatan. Depok:
Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Indonesia.
Arisman. (2007). Gizi dalam Daur Kehidupan : Buku Ajar Ilmu Gizi. Jakarta: Penerbit Buku
Kedokteran EGC.
Bahria. (2009). Hubungan Antara Pengetahuan Gizi, Kesukaan, dan Faktor lain dengan
Konsumsi Buah dan Syaur pada Remaja di 4 SMA di Jakarta Barat Tahun 2009.
Skripsi. Depok: Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Indonesia.
Block, G., Gillespie, C., Rosenbaum, E.H., & Jenson, C. (2000). A Rapid Food Screener to
Assess Fat and Fruit and Vegetable Intake.
Departemen Kesehatan Republik Indonesia. (2007). Riset Kesehatan Dasar Indonesia Tahun
2007. Jakarta: Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan Departemen Kesehatan
RI.
Farida, Ida. (2010). Faktor-Faktor yang Berhubungan dengan Perilaku Konsumsi Buah dan
Sayur pada Remaja di Indonesia Tahun 2007. Skripsi. Jakarta: Fakultas Kedokteran
dan Ilmu Kesehatan, Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah.
Farisa, Soraya. (2012). Hubungan Sikap, Pengetahuan, Ketersediaan dan Keterpaparan
Media Massa dengan Konsumsi Buah dan Sayur pada Siswa SMPN 8 Depok Tahun
2012. Skripsi Program Sarjana Kesehatan Masyarakat FKM UI. Depok: Fakultas
Kesehatan Masyarakat, Universitas Indonesia
Konsumsi buah..., Febby Mandira, FKM UI, 2013.
Fibrihirzani, Hafsah. (2012). Hubungan antara Karakteristik Individu, Orang Tua dan
Lingkungan dengan Konsumsi Buah dan Sayur pada Siswa SDN BEJI 5 dan Depok
Tahun 2012. Skripsi. Depok: Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Indonesia
Hastono, Sutanto Priyo. (2006). Analisis Data. Depok: Fakultas Kesehatan Masyarakat
Universitas Indonesia.
Kristjansdottir, A.G., Thorsdottir, I., Bourdeaudhuij, I.D., Due, Pernille., Wind, M., Klepp, K.
(2006). Determinants of fruit and vegetable intake among 11-year-old schoolchildren in
a country of traditionally low fruit and vegetable consumption. International Journal of
Behavioral Nutrition and Physical Activity. 3: 41.
Krummel, D.A., & Kris-Etherton, P.M. (1996). Nutrition in Women’s Health. USA: Aspen
Publication.
Murti, Bhisma. 1997. Prinsip dan Metode Riset Epidemiologi. Yogyakarta: Gadjah Mada
University Press.
Notoatmodjo, Soekidjo. 2007. Promosi Kesehatan dan Ilmu Perilaku. Jakarta: Rineka Cipta.
Rojas, M.R. (2001). Fruits and Vegetables Consumption Among Costa Rican adolescents.
Costa Rican Institute for Research and Education on Nutrition and Health, Inciensa,
Costa Rica.
Soesono, Slamet. (1985). Buah-Buahan untuk Karang Gizi. Jakarta: Penebar Swadaya.
Suhardjo. (2003). Berbagai Cara Pendidikan Gizi. Jakarta: Bumi Aksara.
World Health Organization. (2002). World Health Report: Reducing Risks, Promoting,
Healthy Life. Jenewa, Swiss.
Worthington-Roberts, B.S., & Williams, R.S. (Eds.). (2000). Nutrition Throughout The Life
Cycle (4th ed.). USA: Mc Graw Hill.
Konsumsi buah..., Febby Mandira, FKM UI, 2013.
Download