Yang terhormat para pimpinan Pemasok atau Kontraktor Chevron yang kami muliakan, Kesuksesan bisnis Chevron bergantung pada kinerja pemasok dan kontraktor kami, bukan hanya karena peran penting Anda dalam operasi kami, melainkan juga karena peran Anda – langsung dan tidak langsung – dalam mewakili perusahaan kami ke masyarakat di seluruh dunia. Untuk itu, kami berharap mitra bisnis kami dapat beroperasi dengan cara yang sesuai dengan Kebijakan Hak Asasi Manusia perusahaan kami serta nilai-nilai perusahaan yang terkandung dalam The Chevron Way. Secara khusus, kami berharap pemasok dan kontraktor kami dapat mematuhi Deklarasi Organisasi Buruh Internasional tentang Prinsip dan Hak Mendasar di Tempat Kerja. Itu berarti memiliki kebijakan dan praktik yang memungkinkan karyawan untuk memiliki kebebasan berserikat, dan perlindungan terhadap kerja paksa, pekerja anak, dan diskriminasi dalam pekerjaan dan jabatan. Kami juga mengharapkan mitra bisnis kami untuk memperlakukan karyawan mereka dan berinteraksi dengan masyarakat dengan cara yang sesuai dengan Prinsip-Prinsip Panduan PBB mengenai Bisnis dan Hak Asasi Manusia, serta Prinsip Sukarela tentang Keamanan dan Hak Asasi Manusia. Untuk membantu Chevron dan pemasok kami menjaga komitmen untuk menghormati hak asasi manusia, perusahaan kami menyambut kesempatan untuk berkolaborasi dengan mitra bisnis kami guna membangun dan mempertahankan proses dan sistem yang kuat untuk menghormati hak asasi manusia. Contoh yang baik dari peluang kolaboratif ini adalah mekanisme keluhan masyarakat Chevron – suatu penting komunikasi dua arah yang penting karena membantu kami untuk menerima pertanyaan atau keprihatinan dari masyarakat dan mengatasi permasalahan tersebut dengan cara yang cepat dan konsisten. Selama ada kesempatan, kami berharap untuk bekerja sama untuk memperkuat ini dan cara lain untuk menghormati hak asasi manusia di masyarakat tempat kita bekerja. Untuk membantu kita mengomunikasikan harapan kita secara lebih luas, kami meminta Anda untuk berbagi surat ini di dalam organisasi Anda dan kepada semua anak perusahaan guna menekankan pentingnya komitmen terhadap hak asasi manusia di semua lapisan. Terima kasih atas komitmen Anda untuk menghormati hak asasi manusia dan atas peran penting perusahaan Anda dalam operasi bisnis kami yang aman dan sukses. Jika ingin menghubungi kami mengenai hak asasi manusia, Anda dapat melakukannya dengan mengirimkan email ke [email protected]. Hormat kami, Joseph Naylor Wakil Presiden Kebijakan, Pemerintah, dan Hubungan Masyarakat Maria Lindenberg Pejabat Pengadaan Tertinggi Pengadaan/Manajemen Rantai Pasokan chevron.com © 2016 Chevron Corporation. Semua Hak Dilindungi UU. 1