bab i pendahuluan

advertisement
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Saat ini game mempunyai banyak peminat bahkan game sudah menjadi
gaya hidup masyarakat di berbagai belahan dunia termasuk Indonesia. Game tidak
lagi dimainkan oleh anak – anak saja tetapi remaja bahkan orang tua juga ikut
bermain game. Menurut survei yang dilakukan oleh Nielsen Indonesia, rata – rata
masyarakat Indonesia menghabiskan 17 menit per hari untuk bermain game di
smartphone (Tempo, 2014).
Game dapat diklasifikasikan menjadi dua jenis yaitu game 2D dan game 3D.
Meskipun game 3D mempunyai grafis yang lebih baik, game 2D masih
mempunyai banyak peminat sebagai contoh flappy bird, game ini sudah diunduh
sebanyak 50 juta kali hingga menghasilkan pendapatan 50.000 per hari (Kompas,
2014). Selain flappy bird game 2d yang cukup diminati lainnya adalah candy
crush saga dengan 51.000 kali penginstalan setiap harinya (Republika, 2013). Hal
ini membuktikan bahwa game 2D masih mempunyai banyak peminat.
Berbanding lurus dengan game, di Indonesia peminat ilmu astronomi pun
semakin meningkat hal ini dibuktikan dengan banyaknya minat anak – anak
sekolah yang ingin mempelajari lebih lanjut mengenai astronomi dan alam
semesta, serta meningkatnya peminat festival sains dan antariksa yang di
selenggarakan oleh LAPAN setiap tahunnya, namun (Republika, 2013).
Melihat game sudah menjadi gaya hidup, serta meningkatnya peminat akan
ilmu astronomi, penulis ingin mengembangkan game bertema luar angkasa,
sehingga dapat memberikan informasi atau pengetahuan tentang antariksa dan
nama – nama planet yang dekat dengan bumi. Game ini bertipe 2D, karena
melihat peminat game 2D masih banyak serta lebih ringan untuk smartphone.
1.2 Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang yang telah dikemukakan, maka dapat diambil
perumusan masalah yaitu bagaimana membuat game yang dapat diterima oleh
user dengan kriteria endless running serta pemilihan game bertema luar angkasa
dipilih karena banyaknya minat akan ilmu astronomi sehingga dapat menampilkan
informasi planet – planet terdekat dengan bumi.
1.3 Batasan Masalah
Batasan maasalah pada perancangan aplikasi game Fartronauts adalah
sebagai berikut ini.
1. Game dirancang hanya untuk OS Android 4.0 (Ice Cream Sandwich)
keatas.
2. Tidak menggunakan database dalam pembuatan game ini.
3. Game dibuat dengan metode single player.
1.4 Tujuan Penelitian
Merancang dan mengimplementasikan game yang dapat memberikan
informasi planet yang terdekat dengan bumi.
1.5 Manfaat Penelitian
Dengan game ini diharapkan dapat memberikan manfaat antara lain.
1. Dapat menjadi sarana informasi mengenai planet yang terdekat dengan bumi
yang menghibur.
2. Menjadikan penggunaan perangkat bergerak sebagai media pembelajaran.
1.6 Tahapan Penelitian
Berikut merupakan beberapa tahap yang digunakan dalam penyusunan
penelitian ini adalah sebagai berikut.
1. Metode Pengumpulan Data:
a. Metode Studi Literatur
Metode studi literatur mempelajari dan mengkaji bahan penelitian lain
berupa literatur tentang game – game untuk dijadikan bahan acuan untuk
kegiatan penelitian.
b. Metode Observasi
Suatu metode pengumpulan data dengan mengamati kelebihan dan
kekurangan game sejenis yang sudah ada sebelumnya sebagai referensi
pengembangan game.
2. Tahap Membangun game
a. Storyboard
Membuat urutan gambar yang menunjukkan tingkat permainan atau adegan
yang berbeda.
b. Desain
Merancang aplikasi dengan menggambarkan bagaimana aplikasi game akan
dibangun dan mempersiapkan desai untuk aplikasi tersebut. Desain yang
dibutuhkan yaitu karakter, musuh, button, item, use case dan activity
diagram.
b. Implementas
Implementasi merupakan tahap merubah rancangan aplikasi game menjadi
kode program pada komputer. Aplikasi game yang akan dibangun dengan
unity dan bahasa pemrograman C#.
c. Pengujian
Pengujian merupakan metode tahap akhir yaitu dengan menguji aplikasi
game yang sudah jadi apakah berjalan baik atau perlu diperbaiki lagi.
1.7 Sistematika Penulisan
Untuk mempermudah penulisan tugas akhir, penulis menjabarkan
sistematika penulisan tugas akhir dalam tujuh bab yaitu sebagai berikut.
BAB I PENDAHULUAN
Bab ini memuat secara singkat latar belakang masalah, batasan masalah,
manfaat dan tujuan, metodologi penelitian, serta sistematika penulisan.
BAB II TINJAUAN PUSTAKA
Bab ini memuat informasi beberapa penelitian/pembuatan game yang
sudah dilakukan sebelumnya dan membandingkan dengan penelitian yang
akan dibuat.
BAB III DASAR TEORI
Bab ini menjelaskan tentang dasar teori yang beruhubungan dengan
dengan aplikasi dan rancangan game yang akan dibuat. Teori yang
dijelaskan seperti multimedia, game, animasi, dan perangkat lunak
pendukung dalam pembuatan game ini.
BAB IV ANALISIS DAN PERANCANGAN
Bab ini menjelaskan tentang analisis, desain model, desain antar muka
aplikasi game, dan berbagai rancangan yang diperlukan dalam pembuatan
aplikasi game.
BAB V IMPLEMENTASI
Bab ini menjelaskan tentang implementasi aplikasi mengunakan perangkat
lunak pendukung dan pembahasan mengenai aplikasi yang dibuat.
BAB VI HASIL DAN PENGUJIAN
Bab ini berisi tentang uraian pembahasan terhadap pengujian game yang
telah dibuat.
BAB VII PENUTUP
Bab ini berisikan tentang kesimpulan dan saran.
DAFTAR PUSTAKA
Download