Efek Suplementasi Asam Folat dan Vitamin B12 terhadap Level

advertisement
Nutrition, DNA
Dipublikasikan di :
International Conference on Advance Molecular Bioscience and Biomedical Engineering,
Malang 2014 (Oral Presentation)
ARTIKEL PENELITIAN
Efek Suplementasi Asam Folat dan Vitamin B12 terhadap Level
Homosistein pada Wanita Dewasa Overweight dengan
Polimorfisme MTHFR C677T
Fidelia1, Wika Silo2, Felicia Kartawidjajaputra2*, Susana2, Antonius Suwanto1
Abstrak. Penyakit kardiovaskular merupakan penyebab utama kematian di dunia, termasuk di Indonesia.
Penelitian menunjukkan bahwa level homosistein (Hcy) –marka potensial kardiovaskular- yang tinggi dapat
dipengaruhi oleh variasi genetik, salah satunya gen methylenetetrahydrofolate reductase (MTHFR) C677T
(rs1801133). Suplementasi vitamin B12 dan asam folat melalui berbagai uji terbukti mampu menurunkan
level Hcy. Penelitian ini melibatkan total 110 wanita dewasa dengan indeks massa tubuh (IMT) lebih dari
22.9. Identifikasi polimorfisme nukleotida tunggal MTHFR C677T dilakukan dengan ekstraksi DNA dari air
liur dan PCR-RFLP. Sebanyak 15 dari 110 subjek dipilih untuk mewakili seluruh kemungkinan genotipe
MTHFR (5 CC, 6 CT, dan 4 TT) dan diberikan 2 perlakuan berbeda: kontrol (plasebo), dan perlakuan (500 μg
asam folat and 1 mg vitamin B12) selama 4 minggu, diikuti dengan pengukuran Hcy untuk mengevaluasi
efek suplementasi. Hasil penelitian terhadap seluruh populasi (n=110) menunjukkan bahwa frekuensi
genotipe 677CC menempati peringkat tertinggi (67%), diikuti oleh 677CT (29%) dan 677TT (4%). Meskipun
tidak signifikan, level Hcy sebelum perlakuan sedikit lebih tinggi pada subjek dengan alel T. Suplementasi
asam folat serta vitamin B12 dapat menurunkan level Hcy pada grup yang diberikan perlakuan, tetapi tidak
pada grup kontrol. Subjek dengan genotipe TT terbukti mengalami penurunan Hcy paling responsif terhadap
perlakuan suplementasi, diikuti dengan subjek dengan genotipe CT dan CC.
Kata kunci: penyakit kardiovaskular, methylenetetrahydrofolate reductase C677T, asam folat, vitamin B12,
homosistein
________________________________________________
Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya, Jakarta , Indonesia
2
Nutrifood Research Center, Jakarta, Indonesia
*
Corresponding author. Tel.: +62-21- 4605780 ; fax: +62-21-46829506 |E-mail : [email protected]
1
Download