Contoh Teks Wawancara dengan Guru

advertisement
Contoh Teks Wawancara dengan Guru
Pewawancara: Sejak kapan Ibu mengajar BK di MA Ma’arif 9 Kotagajah?
Guru: Saya mengajar BK sejak tahun 1986.
Pewawancara: Menurut Ibu, bagaimana cara belajar yang efektif?
Guru: Cara belajar jika usaha yang telah dilakukan dan hasil yang diperoleh
seimbang.
Pewawancara: Bagaimana cara mengatur waktu yang baik antara belajar
dan aktivitas lainnya?
Guru: Dengan membuat jadwal belajar yang baik.
Pewawancara: Menurut Ibu, apakah siswa – siswi MA Ma’arif 9 Kotagajah
sudah mencapai hasil yang maksimal dalam belajar?
Guru: Sebagian besar maksimal, tetapi ada juga yang belum maksimal. Rata
– rata belum maksimal, masih perlu waktu untuk pengembangan diri.
Pewawancara : Apa upaya Ibu untuk memotivasi siswa – siswi di MA
Ma’arif 9 Kotagajah?
Guru: Upaya saya lebih mangarah pada saat pembagian jurusan. Agar dapat
memasuki program jurusan sesuai potensi dan keinginan.
Pewawancara: Sejauh mana upaya Ibu itu berhasil diterapkan?
Guru: Memberi penyadaran dan pembelajaran. Belajar bukan untuk
kepentingan orang lain tetapi untuk diri sendiri.
Pewawancara : Apakah ada perubahan dan kemajuan yang signifikan
selama Ibu mengajar di SMA MA Ma’arif 9 Kotagajah?
Guru: Anak – anak lebih kreatif dan mempunyai motivasi tinggi serta lebih
berkembang dari segi pengembangan diri.
Pewawancara: Apakah ada hal – hal yang berkesan selama Ibu berada di
SMA Ma’arif 9 Kotagajah?
Guru: Ada, anak yang kalau sekolah bukan untuk kepentingan diri sendiri
melainkan untuk kepentingan orang lain.
Pewawancara: Hambatan – hambatan apa yang pernah Ibu alami selama
mengajar di MA Ma’arif 9 Kotagajah?
Guru: Tidak ada hambatan yang berarti. Masih terjangkau dan bisa diatasi.
Pewawancara: Apa pesan Ibu untuk siswa – siswi SMA MA Ma’arif 9
Kotagajah?
Guru: Tetap mengembangkan prestasi akademik dan pribadi yang tanguh.
Download