Molekuler kanker Skema tumor gen-gen yang berperan dalam proliferasi (pembelahan sel) serta apoptosis (kematian sel secara terprogram) Keterangan: Sel mengalami proliferasi (pembelahan sel) dan apoptosis. Proliferasi melalui siklus sel: G1-S-G2-M Fase G = gap, persiapan fase berikutnya. Fase S = sintesis Fase M = Mitosis (meliputi Profase, Metafase, Anafase, dan Telofase). Siklus sel tersebut dipengaruhi oleh gen-gen yang berperan. Gen yang bertanggung jawab pada sel, terkait dengan pembelahan sel dan kematian sel terbagi atas dua golongan, khususnya pada keterjadian sel kanker: 1. Gen yang memacu proliferasi memacu siklus sel 2. Gen yang memacu apopsosis. Pada Gambar di atas yang harus dicermati adalah ujung tanda panah, apakah: 1. Berupa tanda panah atau tanda pemacuan () 2. Berupa tanda penghambatan ( --I ) Sebagai contoh: Jika gen p53 dipacu, maka akan memacu p21. Gen p21 menghambat kinase, dimana kinase tersebut memacu siklus sel. Sehingga jika p53 dipacu, maka p21 terpacu, gen kinase dihambat, sehingga siklus sel terhambat. Berdasarkan hal tersebut maka gen p53 merupakan golongan tumor suppressor gen atau gen yang menekan pembelahan sel. PERTANYAAN: 1. Jelaskan kerja gen BAX (dimulai dari p53), sampai pada hasil akhir kerja BAX. 2. Jika p16 dipacu, maka akan terjadi proliferasi atau apoptosis? Jelaskan! 3. Jika p57 dipacu, maka akan terjadi proliferasi atau apoptosis? Jelaskan! 4. Jelaskan secara menyeluruh dari p53, p21, p16, Rb, serta p27. Jika gen-gen tersebut dipacu, hasil kerjanya ke apoptosis atau proliferasi?