MODUL 4 (Pengenalan Formula dan Rumus

advertisement
MODUL IV
FORMULA DAN RUMUS DALAM EXCEL
A. Operator
Operator pengolahan data di excel menggunakan simbol-simbol berikut :
Operator
Keterangan
Contoh
Hasil
*
Perkalian
=4*2
8
/
Pembagian
=4/2
2
+
Penambahan
=4+2
6
-
Pengurangan
=4-2
2
Persen
=5%*150
%
7,5
^
Pangkat
=4^2
16
Penggabungan
Taslim
&
=A10&B10
Teks
Perdana
Taslim
Perdana
Catatan : untuk operator & contoh diatas disimulasikan bahwa tulisan TASLIM berada pada cell A10
dan PERDANA berada pada cell B10
B. Mencari Rumus untuk Discon (kasus Latihan 3)
Gambar 1 : tabel Latihan 3
Untuk mencari Discon 5% pada contoh soal diatas gunakan rumus sebagai berikut :
1. Letakkan kursor pada cell F5
2. Ketik =5%*
3. Kemudian klik cell D5 (cell yang berisi harga beras pandan Rp 3.000)
4. Kemudian tekan tombol enter
Mencari nilai untuk data-data selanjutnya ikuti langkah-langkah berikut :
1. Klik cell F5 kembali (cell F5 adalah cel yang berisi discon untuk beras pandan yang kita
cari pada langkah sebelumnya)
2. Arahkan mouse ke sudut kanan bawah cell, sehingga kursor atau panah mouse berubah
bentu menjadi tanda tambah hitam seperti gambar berikut :
+
Gambar 2 : Drag and Drop rumus pertama untuk mencari nilai berikutnya.
3. Klik tahan (drag) dan tarik (drop) sampai baris terakhir yang akan di olah datanya.
Untuk mencari kolom Pendapatan (pendapatan didapat dari harga dikurangi discount
kemudian hasilnya dikali dengan berat atau (Harga – Discont)*Berat), langkah-langkahnya
sebagai berikut :
1.
2.
3.
4.
5.
6.
7.
8.
Klik cell G5 (cell pendapatan beras pandan)
Ketik =(
Klik cell D5
Ketik Klik cell F5
Ketik )*
Klik cell E5
Tekan enter, lihat contoh pada gambar
Gambar 3 : Mencari Pendapatan
9. Ulangi langkah mencari nilai untuk data-data selanjutnya di atas.
C. Formula Statistik
Gambar 4 : Formula statistik
Formula Statistik secara defauld ditempatkan pada tab Home.
 Sum
: digunakan untuk menjumlahkan nilai-nilai di atas/di samping sel yang sedang
aktif atau sel-sel yang diblok.
 Average : mencari rata-rata dari nilai-nilai yang ada di atas/di samping sel yang sedang
aktif atau sel-sel yang diblok.
 Count Number : digunakan untuk mencari banyaknya data yang ada di atas / di samping
sel yang sedang aktif atau sel-sel yang diblok.
 Max
: digunakan untuk mencari nilai tertinggi dari nilai-nilai di atas/di samping sel
yang sedang aktif atau sel-sel yang diblok.
 Max
: digunakan untuk mencari nilai terendah dari nilai-nilai di atas/di samping sel
yang sedang aktif atau sel-sel yang diblok.
Menjumlahkan beberapa item nilai (SUM)
1. Buka file data yang akan di olah (mis : Latihan 3)
2. Untuk mencari Total Penjualan, ikuti langkah-langkah berikut:
Gambar 5 : Total penjualan sebelum dicari

Klik sel G14 (posisi letak nilai ditempatkan)

Klik formula seperti gambar 4 dan pilih Sum
Gambar 6 : Total penjualan dengan rumus SUM

Blok nilai-nilai yang akan dijumlahkan (blok dari sel G5 sampai G13)

Tekan enter
Jadi rumus akhir untuk mencari Total Penjualan tersebut adalah =SUM(G5:G13)
Kalau rumus diatas dibaca secara bahasa sehari-harinya adalah: “Jumlahkan nilai yang
ada pada sel G5 sampai G13”.
Harga Tertinggi
1. Buka file data yang akan di olah (mis : Latihan 3)
2. Untuk mencari Harga Tertinggi, ikuti langkah-langkah berikut:
Gambar 7 : Harga Tertinggi sebelum dicari

Klik sel G15 (posisi letak nilai ditempatkan)

Klik formula seperti gambar 4 dan pilih Max
Gambar 8 : Harga Tertinggi dengan rumus MAX

Blok nilai-nilai yang akan akan dicari nilai tertinggi (blok dari sel G5 sampai G13)

Tekan enter
Jadi rumus akhir untuk mencari Harga Tertinggi tersebut adalah =MAX(G5:G13)
Kalau rumus diatas dibaca secara bahasa sehari-harinya adalah: “Cari nilai tertinggi
yang ada pada sel G5 sampai G13”.
Harga Terendah
1. Buka file data yang akan di olah (mis : Latihan 3)
2. Untuk mencari Harga Terendah, ikuti langkah-langkah berikut:
Gambar 9 : Harga Terendah sebelum dicari

Klik sel G16 (posisi letak nilai ditempatkan)

Klik formula seperti gambar 4 dan pilih MIN
Gambar 10 : Harga Terendah dengan rumus MIN

Blok nilai-nilai yang akan akan dicari nilai terendah (blok dari sel G5 sampai G13)

Tekan enter
Jadi rumus akhir untuk mencari Harga Terendah tersebut adalah =MIN(G5:G13)
Kalau rumus diatas dibaca secara bahasa sehari-harinya adalah: “Cari nilai terendah
yang ada pada sel G5 sampai G13”.
Merata-Ratakan Nilai
1. Buka file data yang akan di olah (mis : Latihan 3)
2. Untuk mencari Total Penjualan, ikuti langkah-langkah berikut:
Gambar 11 : Rata-rata sebelum dicari

Klik sel G17 (posisi letak nilai ditempatkan)

Klik formula seperti gambar 4 dan pilih Average
Gambar 12 : Rata-rata dengan rumus Average

Blok nilai-nilai yang akan dirata-ratakan (blok dari sel G5 sampai G13)

Tekan enter
Jadi rumus akhir untuk mencari Rata-rata tersebut adalah =AVERAGE(G5:G13
Kalau rumus diatas dibaca secara bahasa sehari-harinya adalah: “Rata-ratakan nilai
yang ada pada sel G5 sampai G13”.
Jumlah Data
1. Buka file data yang akan di olah (mis : Latihan 3)
2. Untuk mencari Jumlah Data, ikuti langkah-langkah berikut:
Gambar 13 : Jumlah data sebelum dicari

Klik sel G18 (posisi letak nilai ditempatkan)

Klik formula seperti gambar 4 dan pilih Count Number
Gambar 12 : Jumlah data dengan rumus COUNT

Blok nilai-nilai yang akan dicari jumlah datanya (blok dari sel G5 sampai G13)

Tekan enter
Jadi rumus akhir untuk mencari Rata-rata tersebut adalah =COUNT(G5:G13)
Kalau rumus diatas dibaca secara bahasa sehari-harinya adalah: “Cari Jumlah data yang
ada pada sel G5 sampai G13”.
Download