Poster, Slogan, dan Iklan

advertisement
1
POSTER
lembaran pengumuman atau iklan
yang dipasang di tempat umum yang
biasanya disertai gambar.
Menurut Kamus Besar Bahasa
Indonesia : Poster plakat yang
dipasang di tempat umum (berupa
pengumuman atau iklan) dengan dan
tulisan gambar yang mencolok.
2
Pemasangan poster :
Biasanya di tempat umum, seperti :
terminal, stasiun, pasar, rumah sakit,
dan sebagainya. ditempelkan di dinding
atau tembok. Dipasang di pinggir-pinggir
jalan.
3
Tujuan :
agar sesuatu yang ada dalam poster itu
dapat diketahui umum. Menjadikan
masyarakat umum tertarik untuk
membeli, memakai, atau mengikuti isi
poster tersebut.
4
Bahasa poster :
1. Singkat
2. Jelas
3. Efektif
4. Mudah dimengerti
5. Menarik perhatian pembaca.
5
Prinsip penyusunan poster :
1. Kalimat dan gambar yang dipilih sesuai
dengan tujuan penulisan poster.
2. Kalimat dalam poster bersifat
mempengaruhi sehingga harus
menggunakan kata yang menarik.
3. Kata-kata yang digunakan singkat dan
padat agar orang lebih mudah mengingat
dan mudah memahaminya dalam waktu
yang singkat.
6
4. Dilengkapi dengan gambar agar
dapat diketahui khalayak dengan
cepat dan menarik. Gambar akan
mendukung kalimat poster sehingga
tidak perlu kalimat yang banyak
gambar sudah mewakili poster.
7
Berdasarkan isinya, poster dibagi
menjadi :
1. Poster niaga
2. Poster kegiatan
3. Poster penerangan atau pendidikan
4. Poster hiburan
8
1. Poster niaga
bersifat menarik pembaca untuk
membeli atau menggunakan suatu
barang atau jasa.
Contoh :
CINTAILAH
PRODUKSI
INDONESIA
9
2. Poster kegiatan
Bertujuan memberitahukan
adanya suatu kegiatan dan
mengajak pembaca mengikuti
atau berpartisipasi dalam megaton
tersebut.
HADIRILAH
Contoh :
PENGAJIAN AKBAR
BERSAMA AA GYM
MINGGU, 2 APRIL 2006
PUKUL 07.00 S.D. 11.00
DI MASJID AT-TARBIYAH
DEPOK
10
3.
Poster penerangan atau
pendidikan bersifat mempengaruhi
pembaca untuk melakukan atau
tidak melakukan suatu perilaku
tertentu.
Contoh :
BUANGLAH SAMPAH
PADA TEMPATNYA!
11
4. Poster hiburan
Berisi pemberitahuan adanya
sesuatu hal yang bersifat hiburan.
Contoh :
IKUTILAH
PENTAS SENI
SMP N 11 DEPOK
SENIN,1 MEI 2006
12
SLOGAN
Perkataan atau kalimat yang menarik
atau mencolok dan mudah diingat
untuk menjelaskan tujuan suatu
ideologi, golongan, organisasi, partai
politik, dan sebagainya.
Bersifat untuk membangkitkan
semangat suatu prinsip hidup.
13
Kalimat slogan :
singkat
penuh makna
Contoh :
1. Pemuda sehat, negara kuat.
2. Sekali merdeka, tetap merdeka.
3. Jagalah sehatmu sebelum sakitmu.
4. Bersatu kita teguh bercerai kita
runtuh.
5. Kelas bersih, hati jernih.
14
IKLAN
bentuk komunikasi yang digunakan
untuk menyampaikan informasi secara
menarik.
Tujuannya untuk mempengaruhi khalayak.
Sasarannya masyarakat luas yang jumlahnya
tak dapat ditentukan dan tinggalnya
berpencar-pencar. Digunakan untuk
menyampaikan gagasan, produk, atau jasa.
15
Ditinjau dari isinya, suatu iklan harus :
1. Objektif dan jujur
2. Menarik
3. Singkat dan jelas
4. Tidak bertentangan dengan SARA.
Dari segi bahasa, iklan harus :
1. Mudah dipahami
2. Mudah diingat
3. Persuasif
4. Menimbulkan kepenasaran masyarakat
luas.
16
Ciri-ciri iklan :
1. Informatif
2. Komunikatif
3. Bahasa singkat dan padat
4. Menarik
Macam-macam iklan :
1. penawaran
2. pengumuman
3. reklame
17
1. Iklan penawaran
disusun dengan menggunakan katakata pilihan yang berkonotasi baik,
memikat, dan sugestif.
Contoh : 1)
ANANDYAS SERVIS
Melayani :
Perbaikan kompor gas,
Mesin cuci, kipas angin, dll.
Jl. Angin Mamiri no. 5 Depok
18
2)
DIJUAL
RUMAH MEWAH
LOKASI STRATEGIS
JL. IR. JUANDA 20 DEPOK
19
3)
DICARI
MOBIL ANTIK
DIBELI DENGAN
HARGA TINGGI
MERK APA SAJA
HUB. AMAR 08131980011
20
2. IKLAN PENGUMUMAN
Disusun untuk memberitahukan
atau mengumumkan sesuatu
kepada khayalak ramai.
Contoh :
PAMERAN BUKU
BERANEKA MACAM BUKU
MINGGU, 2 APRIL 2006
PUKUL 09.00 S.D. 21.00 WIB
DI GEDUNG ILOMATA
JL.SUKATANI CIMANGGIS
DEPOK
21
3. Iklan reklame
Disusun dengan menggunakan media di
tempat terbuka sehingga mudah dilihat
khalayak ramai.
Kalimat reklame biasanya memuji produk
dengan semboyan dan bersifat sugestif.
Contoh :
BUTIK “RATU”
HARGA BERSAING
PAKAIAN, PERHIASAN
SEPATU,DLL.
JL. ANTAPANI 56 BANDUNG
22
TOKO MEBEL “KAYLA”
MENJUAL DENGAN
“HARGA MURAH”
LEMARI, KURSI, MEJA,
SOFA, TEMPAT TIDUR,
MEJA RIAS, DLL.
JL. RADEN SALEH 12 DEPOK
23
LATIHAN SOAL-SOAL !
1. Pada hari Minggu mendatang, Persib
akan bertanding dengan Persebaya.
Penulisan poster yang tepat sesuai
dengan pernyataan tersebut adalah….
Jawab :
Saksikanlah ! Pertandingan
akbar Persib melawan
Persebaya
24
2. Poster ini termasuk jenis poster….
TERTIB BERLALU LINTAS,
TERTIB HUKUM.
Jawaban :
Poster penerangan
25
3. Pada masa sekarang banyak terjadi
perseteruan antaretnik, antargolongan,
antarkepentingan, terutama
kepentingan politik yang mengarah
pada perpecahan bangsa.
26
Namun, pada hakikatnya setiap warga
negara Indonesia tidak menghendaki
perpecahan.Oleh karena itu, berbagai
perkumpulan banyak yang mengajak
bersatu kembali dengan kokoh,
terutama pada waktu memperingati
Hari Ulang Tahun Kemerdekaan yang
ke-60.
27
Untuk memperkuat kembali persatuan,
kalimat poster yang tepat adalah….
a. Kita jalin persatuan dan kesatuan.
b. Persatuan itu penting bagi kita.
c. Marilah kita berseru…Indonesia
bersatu.
d. Bangsa Indonesia, ayo bersatulah.
28
4. Daerah-daerah kritis sangat
memerlukan hutan lindung. Lahan
kritis yang memerlukan hutan
lindung di Indonesia banyak sekali.
29
Untuk sekedar contoh, berikut ini
ditunjukkan beberapa di antaranya,
Waduk Jatiluhur memerlukan hutan
lindung di bagian hulu sungai Citarum
sebagai penahan banjir, pencegah erosi,
dan sumber mata air. Daerah Jakarta dan
sekitarnya memerlukan hutan lindung di
Puncak.
30
Danau Toba memerlukan hutan lindung di
sekitarnya sebagai sumber air, pencegah
erosi, dan banjir. Bandung Selatan sering
kebanjiran karena hutan-hutan daerah
aliran sungai (DAS) Citarum gundul.
31
Kalimat yang tepat sebagai iklan
sebagaimana maksud wacana tersebut
adalah….
a. Mari kita lestarikan hutan lindung.
b. Selamatkan lingkungan dengan
hutan lindung.
c. Hijaukan hutan dan lingkungan.
d. Hutan lindung lestari lingkungan
berseri.
32
5. Kalimat yang sesuai untuk iklan
adalah….
a. LP3 Ganesha, buktikan
lulusannya, cepat bekerja.
b. Maaf perjalanan Anda terganggu,
ada perbaikan jalan.
c. Produksi terbaru termahal di dunia.
d. Harganya mungkin bisa berdamai.
33
6. Pada masa sekarang beredar berbagai
minuman yang berasal dari air
pegunungan dan menjadi minuman
dalam berbagai kegiatan. Produsen tak
henti-hentinya mempropagandakan air
tersebut melalui berbagai media
massa.
Iklan yang tepat untuk minuman
tersebut adalah….
34
a. Jika haus, ingat air pegunungan.
b. Ingin sehat? Aqua, air pegunungan
alami.
c. Di mana saja minum Aqua.
d. Aqua diminum oleh setiap orang
kota.
35
7. Baru Lembut suaranya, tajam
sinarnya. Dirancang untuk
kebutuhan kantor,seirama dengan
gerak kemajuan teknologi.
Iklan tersebut berjenis….
a. penawaran
b. pemberitahuan
c. pengumuman
d. permintaan
36
8. Di antara kalimat berikut yang
sesuai untuk iklan adalah….
a. Hormatilah sesama pemakai
jalan.
b. Hati-hatilah ada perbaikan jalan.
c. Republika pembuka cakrawala
dunia.
d. TVE santun dan mencerdaskan.
37
9. Pak Lukas akan menjual sebidang
tanah berukuran 200 x 150 m yang
berada di pinggir jalan raya Desa
Sukamakmur, Bogor. Ia membuat
layanan melalui telepon dengan
nomor (0251) 2211552.
Kalimat iklan yang tepat sesuai
dengan ilustrasi tersebut adalah….
38
Dijual tanah berukuran 200 x 150 m
di pinggir jalan raya Desa
Sukamakmur, Bogor. Hubungi (0251)
2211552.
39
10. Pak Handoyo akan menjual sebuah
mobil Taruna Gold Tahun 2000. Ia
membuat layanan lewat telepon (021)
87742185.
Buatlah iklan berdasarkan ilustrasi
tersebut !
Jawaban :
Dijual mobil Taruna Gold Tahun 2000.
Hubungi (021) 87742185.
40
11. Seorang guru matematika yang
berpengalaman 25 tahun beralamat di
Jalan Pasar Timur 34, Jatinegara
menerima les privat dengan datang
sendiri kepada peserta les antara pukul
14.00-21.00. Biaya berdasarkan
persetujuan kedua pihak. Layanan
melalui telepon nomor 7273771.
Buatlah iklan berdasarkan ilustrasi
tersebut !
41
Les Privat matematika cepat
Guru berpengalaman 25 tahun
datang mengajar antar pukul
14.00-21.00
Biaya berdamai
Telepon 7273771, Jalan Pasar Timur
34 Jatinegara.
42
12. Contoh iklan yang baik adalah….
a. Dicari seorang operator komputer.
umur : 20-30 th. Berpengalaman
2 tahun. Surat lamaran dibawa
sendiri ke alamat langsung.
b. Dibutuhkan seorang wanita
berpengalaman ± 1 tahun.
Lamaran dialamatkan ke
PO BOX 1143
43
c. Dijual sebidang tanah.
Ukuran : 30 x 40 m
Letak : Jalan Raya Ciputat No. 23
Jakarta Selatan
harga : berdamai
Peminat langsung berhubungan
dengan Dewi.
Jalan Raya Ciputat No. 50 Jakarta
Selatan.
44
d. Dijual sebidang tanah, ukuran
20 x 50 m, harga boleh damai.
Peminat langsung berhubungan
dengan Pratiwi.
45
c. Dijual sebidang tanah.
Ukuran : 30 x 40 m
Letak : Jalan Raya Ciputat No.
23
Jakarta Selatan
harga : berdamai
Peminat langsung berhubungan
dengan Dewi.
Jalan Raya Ciputat No. 50 Jakarta
Selatan.
46
13. Untuk menarik simpati para tamunya,
rumah makan Saung Talaga
memasang poster di pinggir jalan
sebelum memasuki kawasannya.
Poster yang tepat untuk ilustrasi
tersebut adalah….
47
a.
Ikan bakar penggemar semua tamu
rumah makan Saung Talaga.
b. Singgahlah di rumah makan Saung Talaga
yang selalu menyediakan ikan bakar.
c. Jadilah tamu kami ! Ikan bakar di Saung
Talaga.
d. Ikan bakar tersedia di Saung Talaga dan
selalu menunngu Anda.
48
Kalimat poster yang paling tepat adalah….
a. Dengan memperingati Hardiknas,
kita sukseskan Program Wajar 9
Tahun.
b. Sebagai warga negara, kita harus
menyukseskan Program Wajar 9 Tahun.
c. Sudah sewajarnya pendidikan di
negara kita minimal 9 Tahun.
d. Program Wajar 9 Tahun termasuk
program kita semua
14.
49
Download