Perintah LIKE dalam SQL

advertisement
Perintah LIKE dalam SQL
Perintah LIKE dalam SQL
Perintah ini sering digunakan bersama-sama dengan perintah SELECT, dan biasanya
dimanfaatkan untuk pencarian data. Sesuai dengan artinya LIKE berarti mirip. Jadi yang dicari
adalah suatu data yang mirip dengan apa yang kita inginkan.
Ada beberapa kombinasi untuk perintah ini,
Simbol “%”
Simbol ini biasanya digunakan untuk mengabaikan semua string atau zero.
Misalnya kita punya data tabel berikut :
Tabel A
Kode
Nama
1001
Budi Handoko
1002
Budi Salam
2003
Slamet Budiono
2005
Abdul Budiyanto
3006
Guntur Slamet
4007
Budi Guntur
5001
Slamet Raharjo
6003
Guntur Saputra
6004
Dwi Raharjo
Misalkan kita perintahkan begini :
Mencari nama depan :
SELECT* FROM tabel_A
WHERE nama LIKE ‘Budi%’
Maka data yang ditampilkan atau dihasilkan adalah semua nama yang mempunyai nama awal
“Budi”, seperti tabel yang dihasilkan dibawah ini,
Kode
Nama
1001
Budi Handoko
1002
Budi Salam
4007
Budi Guntur
Mencari nama belakang :
SELECT* FROM tabel_A
WHERE nama LIKE
‘%Raharjo’
Perintah diatas ini artinya kita akan menampilkan seluruh nama yang mempunyai nama akhir
Raharjo, tidak peduli dengan nama depan.
Maka tabel yang dihasilkan :
Kode
Nama
5001
Slamet Raharjo
6004
Dwi Raharjo
Mencari nama yang mengandung suatu nama yang kita cari :
SELECT* FROM tabel_A
WHERE nama LIKE ‘%Budi%’
Perintah diatas merupakan pencarian dengan suatu nama yang mengandung nama “budi” dan
data yang dihasilkan :
Kode
Nama
1001
Budi Handoko
1002
Budi Salam
2003
Slamet
Budiono
2005
Abdul
Budiyanto
4007
Budi Guntur
Download