BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Dalam jurnal karangan

advertisement
BAB 1
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Dalam jurnal karangan Husni, Purwoko, dan Antonius berjudul
Evaluasi Sistem Informasi Penggajian menyimpulkan, cara meningkatkan
produktivitas tenaga kerja adalah memberikan gaji yang sesuai dan adil
kepada setiap karyawan. Pemberian gaji karyawan seringkali mengalami
keterlambatan atau jumlah gaji yang diterima karyawan tidak sesuai dengan
kompetensi karyawan tersebut. Hal ini biasanya disebabkan informasi
mengenai data pendukung perhitungan gaji tidak diketahui secara lengkap
dan akurat.
Salah satu cara untuk mengatasi masalah sehubungan dengan
penggajian yaitu dengan sistem informasi yang dapat mendukung kegiatan
perusahaan. Dalam jurnal karangan Harjono dan Darmadi berjudul Integrasi
Sistem Informasi Puskesmas menyimpulkan bahwa mendapatkan data dan
informasi yang lengkap sangat dibutuhkan oleh tiap pengguna informasi.
Tepat tidaknya pembuatan keputusan oleh para pengambil keputusan sangat
bergantung dari informasi yang didapat. Bila informasi yang dihasilkan tidak
lengkap dan salah, maka pengambilan keputusan akan menjadi tidak tepat
dan salah sasaran. Jika sistem informasi diterapkan pada penggajian, maka
kegiatan penggajian dapat terintegrasi secara cepat dan tepat.
2
Untuk mengantisipasi praktek manipulasi dalam kegiatan penggajian,
perlu ada pengendalian internal yang baik. Dalam jurnal karangan Hendarti,
Leonard, Thamrin, dan Yohanes berjudul Evaluasi Sistem Informasi
Penjualan dan Piutang Dagang Pada PT. LMY menyimpulkan bahwa untuk
mendapatkan data dan informasi secara akurat, diperlukan suatu sistem
pengendalian internal yang baik dan dijalankan dengan benar. Dengan adanya
pengendalian internal yang baik, diharapkan setiap bentuk tindakan
penyelewengan yang akan atau sedang terjadi di perusahaan dapat dikurangi
atau dapat dicegah sedini mungkin.
PT. Multikarya Sinardinamika adalah sebuah perusahaan yang
bergerak dalam bidang manufaktur pembuatan accessories automotive spare
parts. Perusahaan ini menerima pesanan dari perusahaan otomotif dan
perusahaan pompa air. Produk yang dihasilkan meliputi front grill, cover
blower air conditioner, roof rail, dan penyangga footstep. Selain
menghasilkan produk accessories automotive spare parts, perusahaan ini juga
melayani pengecatan non automotive spare parts. Pengecatan yang dilakukan
seperti cover pompa air, mesin pompa air, dan penyangga mesin pompa air.
Saat ini, perusahaan didukung oleh 295 karyawan yang terdiri dari 93
karyawan dan 202 buruh pabrik. Buruh pabrik ditempatkan di divisi plant
yang terdiri dari Engineering Department, Production Control Department,
dan Production Department. Karyawan ditempatkan di level staf dan
manajerial.
Kegiatan lembur yang selama ini terjadi di perusahaan, dicatat dalam
Surat Perintah Lembur. Setiap bulan, Laporan Lembur dibuat berdasarkan
3
Surat Perintah Lembur yang telah diarsip. Resiko yang dapat terjadi adalah
Surat Perintah Lembur hilang, sehingga beberapa kegiatan lembur bisa
terlewatkan dan tidak dihitung. Hal ini dapat merugikan karyawan dan buruh,
karena tidak mendapatkan hak uang lembur sesuai jumlah kegiatan lembur
yang telah terjadi.
Proses perhitungan gaji dan upah yang berjalan saat ini, dirasa sudah
tidak dapat dilakukan dengan baik karena saat ini karyawan memiliki jumlah
karyawan sebanyak 295 orang, terdiri dari 93 karyawan
dan 202 buruh
pabrik. Resiko yang timbul dari proses perhitungan gaji dan upah berjalan
yaitu informasi pada daftar gaji dan daftar upah tidak akurat. Jumlah
komponen gaji
dan upah yang kompleks dapat menimbulkan kesalahan
seperti terjadinya lebih atau kurang bayar atas gaji dan upah. Selain itu,
jumlah pajak yang dibayarkan kepada pemerintah dapat tidak sesuai dengan
jumlah seharusnya dibayarkan.
Secara keseluruhan, sistem penggajian yang digunakan belum
terintegrasi sehingga terkadang mengakibatkan kesalahan dalam pencatatan
dan pembuatan laporan.
Berdasarkan uraian di atas, penulis tertarik untuk merancang sebuah
sistem yang dapat digunakan dimulai dari pencatatan waktu hadir hingga
penyusunan laporan secara akurat. Sebagai topik tugas akhir, maka sistem
yang akan dirancang berjudul “ ANALISIS DAN PERANCANGAN
SISTEM
INFORMASI
AKUNTANSI
PENGGAJIAN
PENGUPAHAN PADA PT. MULTIKARYA SINARDINAMIKA.”
DAN
4
1.2 Ruang Lingkup
Agar penulisan penelitian lebih terarah pada pokok pembahasan,
maka penulis fokus pada permasalahan yang terjadi. Ruang lingkup yang
akan dibahas yaitu:
1. Pencatatan waktu hadir karyawan, lembur, tunjangan, THR, dan
jamsostek;
2. Pembayaran gaji dan upah serta pemotongan PPh Pasal 21 yang
dibebankan kepada karyawan dan buruh;
3. Pelaksanaan
pengendalian
internal
saat
proses
penggajian
dan
pengupahan, pencatatan data, melakukan otorisasi, hingga pembuatan
laporan.
4. Dokumen, formulir, dan laporan yang digunakan berkaitan dengan sistem
penggajian dan pengupahan.
1.3 Tujuan dan Manfaat
Tujuan penelitian ini adalah:
1. Menganalisis dan mengevaluasi sistem untuk kegiatan penggajian dan
pengupahan.
2. Perusahaan dapat menerapkan sistem baru yang terkomputerisasi dimana
user dapat melakukan kegiatan terkait penggajian dan pengupahan.
3. Merancang sistem untuk kegiatan penggajian dan pengupahan yang dapat
menyediakan laporan bagi manajemen secara tepat waktu, relevan, akurat,
dan up to date.
Manfaat yang hendak diperoleh dari penelitian ini adalah:
5
1. Membantu Personal & General Affair Department melakukan aktivitas
pencatatan waktu hadir, lembur, dan perhitungan komponen gaji dan upah
secara terkomputerisasi.
2. Membantu manajemen memperoleh informasi dan laporan yang
dibutuhkan terkait kegiatan penggajian dan pengupahan secara tepat
waktu, relevan, akurat, dan up to date sehingga pengambilan keputusan
menjadi mudah.
1.4 Metodologi Penelitian
Metodologi yang digunakan dalam penelitian ini adalah:
1. Penelitian Studi Pustaka
Melakukan pengumpulan data dari berbagai sumber seperti buku dan
jurnal sehingga pembahasan topik penelitian sesuai dengan teori yang
mendukung.
2. Penelitian Lapangan
Melakukan pengumpulan data dengan melakukan analisis prosedur
berjalan, pengamatan, wawancara, dan dokumentasi.
3. Analisis
Analisis model bisnis dengan memberikan gambaran bisnis menggunakan
Activity Diagram. Penggunaan diagram ini dapat menemukan aktivitas
bisnis mana yang dibutuhkan dalam perancangan sistem dan yang tidak
dibutuhkan lagi untuk perancangan sistem.
4. Perancangan
Perancangan yang akan dibuat dalam sistem ini menggunakan metode
Object Oriented Analysis and Design oleh Satzinger, yang terdiri dari:
a. Activity Diagram usulan
6
b. Use Case Diagram
c. Event Table
d. Class Diagram
e. Statechart Diagram
f. Sequence Diagram
g. User Interface
h. Package Diagram
5. Pengembangan sistem
Pengembangan sistem harus berdasarkan diagram yang telah dibuat
dalam tahap perancangan. Tahap ini menggunakan Microsoft Visual
Studio 2010 dan sebagai database engine menggunakan My SQL.
6. Implementasi
Rencana pengaturan implementasi dan rencana implementasi ke
pengguna sistem.
1.5 Sistematika Penulisan
Penulisan penelitian ini disusun dalam lima bab dan terdapat subbab dalam
setiap masing-masing bab. Maksud pembagian tersebut adalah untuk
memudahkan dalam penulisan penelitian ini agar lebih sistematis. Secara
garis besar, sistematikanya sebagai berikut:
BAB 1 PENDAHULUAN
Bab ini akan membahas latar belakang masalah, ruang lingkup, tujuan dan
manfaat,
metodologi
keseluruhan.
penelitian,
serta
sistematika
penulisan
secara
7
BAB 2 LANDASAN TEORI
Bab ini akan membahas landasan teori yang menjadi landasan dalam
membahas permasalahan penelitian, mencakup teori mengenai analisis dan
perancangan sistem informasi akuntansi penggajian dan pengupahan.
BAB 3 ANALISIS SISTEM YANG BERJALAN
Bab ini berisi sejarah perusahaan, struktur organisasi, pembagian tugas dan
tanggung jawab, kebijakan umum yang berlaku di perusahaan, kebijakan
perusahaan terkait dengan penggajian dan pengupahan, dan identifikasi
masalah yang dihadapi perusahaan.
BAB 4 PERANCANGAN SISTEM
Bab ini akan membahas perancangan untuk kegiatan penggajian dan
pengupahan yang diusulkan guna memperbaiki kelemahan saat ini dan
disajikan dengan pendekatan Object Oriented Analysis and Design (OOAD).
BAB 5 SIMPULAN DAN SARAN
Bab ini berisi simpulan mengenai hasil penelitian dan perancangan sistem
serta saran yang mungkin dapat berguna bagi perkembangan dan kemajuan
perusahaan di masa datang.
Download