BAB V

advertisement
BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN
5.1
Kesimpulan
Dari hasil penelitian dan analisa yang dilakukan terhadap data internal dan
responden terhadap Procal/Promise, dapat diambil beberapa kesimpulan sebagai berikut:
1. Industri susu merupakan suatu industri yang terus berkembang, dikarenakan
eratnya kaitan dengan perkembangan teknologi dan seiring pertambahan jumlah
manusia. Susu merupakan salah kebutuhan dasar manusia saat ini. Kemajuan
teknologi menawarkan berbagai penemuan-penemuan baru dalam nutrisi yang
berguna bagi kehidupan manusia. Oleh karena itu, bagian R&D Wyeth sangat
berperan penting dalam hal ini, untuk terus melakukan riset guna penemuan
produk baru yang jauh berkualitas. Sebanyak 75.44 % dari total responden yang
mengisi kuesioner, menjawab bahwa mereka menggunakan susu pertumbuhan
saat ini dikarenakan pertimbangan kandungan gizi.
2. Konsumen susu pertumbuhan merupakan konsumen yang cukup loyal dalam
menggunakan produk susu, hal ini dikarenakan susu pertumbuhan merupakan
asupan gizi yang sangat penting bagi pertumbuhan anak. Hal ini diperkuat dengan
alasan para konsumen menggunakan susu pertumbuhan yang ada dikarenakan
faktor kandungan gizi serta sebanyak 76 % dari respoden yang menjawab
kuesioner yang dibagikan, bahwa mereka tetap akan menggunakan produk susu
88
89
pertumbuhan yang sama untuk tingkat lanjutan berikutnya. Wyeth harus dapat
menjaga loyalitas konsumen yang ada tersebut.
3. 56.14 % respoden yang dibagikan kuesioner menjawab bahwa mereka
mengetahui produk susu pertumbuhan yang mereka gunakan saat ini dari iklan.
Wyeth yang saat ini kurang bermain pada above-the-line strategy, lebih banyak ke
below-the-line dan kegiatan public relation. Dalam melebarkan pangsa pasar,
Wyeth dapat masuk melalui kegiatan periklanan guna membangun brand
awareness bagi konsumen baru maupun lama, didukung dengan kualitas produk
yang dihasilkan, loyalitas konsumen dapat diraih dan dipertahankan.
4. Pemain baru dalam industri susu pertumbuhan terus bermunculan seiring dengan
kebutuhan susu yang meningkat, kemajuan teknologi. Wyeth harus berhati-hati
dengan hal ini, walaupun pada saat ini Wyeth dengan Procal/Promise merupakan
market leader dari segi volume penjualan bagi susu pertumbuhan kelas premium.
5.2
Saran
Dari kesimpulan di atas, maka kami mengajukan beberapa saran yang dapat
dipertimbangkan oleh pihak Wyeth, sebagai berikut:
1. Wyeth perlu mengadakan kembali kegiatan periklanan (above-the-line) seperti di
televisi, radio, majalah guna membangun brand awareness bagi konsumen baru
serta meningkatkan brand awareness dan membangun brand loyalty bagi para
konsumen lama. Kegiatan periklanan yang dilakukan sebaiknya lebih banyak
mengandung muatan edukasi kepada masyarakat akan pentingnya kebutuhan
nutrisi bagi pertumbuhan anak.
90
a. Televisi
Iklan
dapat
berupa
informasi
tentang
kandungan
gizi
dari
Procal/Promise dan dampak positifnya. Karena lebih ditujukan kepada
para orang tua, maka iklan dapat disisipkan pada program acara anakanak, acara keluarga, atau mungkin acara seperti talkshow.
b. Radio
Program sharing dari para ibu yang memiliki anak yang “smart”
akibat mengkonsumsi susu pertumbuhan Procal/Promise serta aktivitas
yang dilakukan oleh anak tersebut.
c. Majalah
Berisikan advetorial dari Procal/Promise.
2. Mengadakan kegiatan Public Relation seperti mengadakan kegiatan seminar di
tempat umum. Pada spanduk, poster, brosur/undangan, marketing kit, harus ada
pencantuman logo Procal/Promise atau keterangan bahwa kegiatan tersebut
disponsori oleh Procal/Promise. Kegiatan ini dapat juga diadakan melalui arisan
para ibu-ibu.
3. Memberikan insertion pada setiap kemasan Procal/Promise yang berisikan
leaflet/brosur tentang kesehatan anak, nutrisi, dan lain-lain. Tujuan utama dari
strategi ini adalah untuk meyakinkan konsumen yang telah membeli produk
Procal/Promise bahwa pilihan mereka tepat, dan diharapkan brand loyalty dari
konsumen akan semakin tinggi.
4. Melakukan kerjasama dengan media massa dalam bentuk sponsorship program.
Misalnya, talkshow kepada para ibu-ibu hamil tentang bagaimana merawat balita,
91
seminar bagi para ibu-ibu yang memiliki anak usia di bawah 7 tahun tentang
pentingnya nutrisi bagi anak di usia pertumbuhan. Apabila talkshow dilakukan di
radio, pada saat commercial break ada adlibs bahwa “program ini
dipersembahkan oleh Procal/Promise”.
5. Dikarenakan konsumen Procal/Promise berasal dari kalangan atas, maka
disarankan untuk mengadakan “Membership Program”, di mana dalam
keanggotaan diberikan potongan harga khusus, adanya pertemuan para anggota
yang diisi dengan seminar, sharing, adanya buletin untuk para anggota setiap
bulannya yang berisi seputar pertumbuhan anak, gizi dan kesehatan.
6. Pengembangan produk dari segi kandungan nutrisi, kemasan, dan rasa.
Diharapkan dengan adanya pengembangan produk dari segi kemasan dan rasa
memberikan lebih banyak pilihan bagi konsumen.
7. Disarankan untuk membuka pabrik di Indonesia, di mana selama ini kegiatan
produksi dilakukan di Singapura. Hal ini dapat mengantisipasi regulasi dari
pemerintah yang dapat merugikan pihak importir serta dapat membuka lapangan
pekerjaan bagi masyarakat di sekitarnya.
92
Ketujuh strategi di atas, apabila dipetakan dalam kategori jangka waktu, maka
dapat dilihat sebagai berikut:
Tabel 5.1
Tabel Rekomendasi Strategis
Long Term Program:
Short Term Program:
•
Above-the-line Activities (1)
•
Sponsorship Program (4)
•
Public Relation Program (2)
•
Membership Program (5)
•
Brand Loyalty Program (3)
•
Product Development (6)
•
Membuka pabrik di Indonesia
(7)
Download