1 BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Manusia disebut sebagai makhluk sosial yang hidup memerlukan orang lain. Tapi tak jarang manusia akan menolak manusia yang tampak berbeda dengan manusia normal pada umumnya. Seperti misalnya orang yang tidak lengkap bagian organ tubuhnya, orang yang berpenyakitan aneh, dan masih banyak lagi. Mereka beranggapan bahwa individu yang berbeda dari mereka akan merusak harmoni keserasian dalam populasi mereka, sehingga tak jarang terjadi tindakan dan sikap pengucilan pada individu yang berbeda tersebut. Suka atau tidak suka individu yang dikucilkan dan terpinggirkan dari masyarakat tersebut harus bisa berjuang dalam hidupnya sendiri, tanpa bisa mengandalkan serta bergantung pada orang lain. Persahabatan adalah istilah yang menggambarkan perilaku kerja sama dan saling mendukung antara dua atau lebih pribadi. Sahabat akan menyambut kehadiran sahabatnya dan menunjukkan kesetiaan satu sama lain. Persahabatan tidak hanya bisa terjalin antara manusia dengan manusia saja, binatang dengan binatang, tapi bisa terjalin antara manusia dan binatang. Dalam kesempatan ini, penulis akan mencoba membuat sebuah short animation yang menyinggung hal di atas tadi, berjuang hidup sebagai seorang manusia yang berteman dengan bunglon. Penulis akan mengangkat sebuah dongeng anak-anak dengan judul asli Putri Warna Warni, namun penulis memberi judul pada short animation ini “Touched by Rainbow”. Dimana di dalam cerita tersebut, terdapat pesan moral yang mengajarkan bahwa tak ada namanya mengorbankan sahabat sejati demi kepentingan individualis semata. Dengan penyampaian cerita ini dalam bentuk animasi, penulis berharap audiens dapat menerima pesan moral tersebut. 1 2 1.2 Lingkup Proyek Tugas Akhir Untuk lingkup proyek tugas akhir ini, penulis menggunakan pendekatan disiplin ilmu Desain Komunikasi Visual, dengan pendekatan animasi tiga dimensi yang menggunakan pengerjaan secara digital dan penjelasan cerita menggunakan dialog. Penulis akan memodifikasi sedikit ceritanya, agar dapat masuk ke kalangan masyarakat luas. Penulis mengambil cerita tentang persahabatan seorang anak gadis yang memiliki kelainan pada kulitnya dengan seekor bunglon. Penulis ingin menyampaikan pesan moral dalam dongeng tersebut, dengan mengangkat cerita "Touched by Rainbow".