perbandingan penempatan dana pada manajer investasi dan

advertisement
PERBANDINGAN PENEMPATAN DANA PADA MANAJER
INVESTASI DAN LEMBAGA KEUANGAN BANK
Danies Arta Waluyo,, Bambang Darmadi, SE, MM
Penulisan Ilmiah, Fakultas Ekonomi, 2009
Universitas Gunadarma
http://www.gunadarma.ac.id
kata kunci : reksa dana, manajer investasi, lembaga keu
Abstraksi :
Reksa dana merupakan salah satu instrument investasi yang ada dan dapat
dijadikan pilihan investasi .Pilihan investasi lainnya mulai dari tabungan,
deposito, obligasi, saham, properti, wiraswasta. Masing masing memiliki
tingkat pengembalian investasi, proyeksi keamanan, dan tingkat likuiditas yang
berbeda. Semakin tinggi hasil investasi yang diambil, semakin besar probabilitas
resiko yang diterima investor.Diversifikasi dilakukan manajer investasi dalam
sekuritas Reksa Dana untuk mengurangi resiko. Tujuan penelitian ini
mengetahui seberapa besar kinerja Reksa dana Pendapatan Tetap pada PT.Panin
Sekuritas dan PT.Bhakti Asset Manajemen dengan proyeksi laba/ruginya serta
pembandingan tingkat pengembalian Reksa Dana tersebut dengan pengembalian
deposito syariah maupun konvensional. Metode penelitian untuk mengukur
kinerja Reksa Dana berdasarkan Nilai Aktiva Bersih/Unitnya serta
pengembalian akumulasi investasi Reksa Dana tersebut. Hasil penelitian dapat
terlihat kedua Reksa Dana memiliki kinerja yang positif dengan nilai yang
berbeda dan dilain pihak mengalami pergerakan peningkatan maupun penurunan
tetapi masih dalam batas normal serta pengembalian jauh diatas deposito.
Download