Jawaban Tujuannya agar penerbit juga dapat memerintahkan pihak

advertisement
87
DAFTAR WAWANCARA
1. Apa tujuan perjanjian lisensi?
Jawaban
Tujuannya agar penerbit juga dapat memerintahkan pihak lain dalam hubungan
dinas atau hubungan kerja atau berdasarkan pesanan untuk melaksanakan
penerjemahan buku tersebut Pasal 8 Undang-Undang Hak Cipta
2. Apa alasan maraknya pembajakan buku?
Jawaban
Terletak pada masalah harga dan terbatasnya buku dipasaran. Buku-buku yang
dibajak, buku yang banyak dicari, seperti buku-buku yang digunakan oleh para
perguruan tinggi.
3. Bagaimana bentuk perjanjian penggandaan buku yang digunakan oleh pedagang
buku di Titi Gantung Medan?
Jawaban
Perjanjian lisensi yang dilaksanakan secara tertulis. Lisensi adalah izin tertulis
yang diberikan oleh pemegang hak cipta atau pemilik hak terkait kepada pihak
lain untuk melaksanakan hak ekonomi atas ciptaannya atau produk hak terkait
dengan syarat tertentu. Bentuk perjanjian untuk melakukan pekerjaan yang
kemudian digolongkan ke dalam golongan perjanjian untuk melakukan
pekerjaan (jasa) tertentu seorang pencipta dapat memberikan lisensi atas karya
kepada pihak lain. Dengan memberikan lisensi atas karya kepada pihak lain,
pencipta mendapatkan royalti.
4. Apa alasan penggandaan buku terutama melalui fotokopi yang dilakukan oleh
masyarakat yang dilakukan baik disengaja maupun disengaja terjadi karena :
Jawaban
8. Ekonomi
9. Kemudahan fasilitas
10. Ketersediaan buku di pasaran
11. Minimnya kesadaran masyarakat
12. Kurangnya kerjasama dari pihak percetakan/penerbit
13. Kurangnya penghargaan terhadap hak cipta orang lain
Universitas Sumatera Utara
88
14. Kurangnya penegakan hukum terutama aparat kepolisian
5. Apa alasan penggandaan buku bajakan masih terjadi?
Jawaban
Selain disebabkan keuntungan yang menggiurkan, ternyata minat masyarakat
atas buku bajakan masih besar, mengaku pernah membeli buku bajakan di Titi
Gantung Medan. Masyarakat tidak peduli mengenai kualitas buku bajakan,
yang penting isi dari buku.
6. Apa sebabnya lemahnya penerapan sistem di bidang Hak Kekayaan
Intelektual?
Jawaban
Diakibatkan tidak tegasnya aparat penegak hukum menuntaskan setiap praktik
pelanggaran Hak Kekayaan Intelektual. Jika hal itu dibiarkan, Hak Kekayaan
Intelektual Indonesia akan hancur dan para pemegang Hak Kekayaan
Intelektual merasa pesimis dengan perlindungan dan kinerja aparat penegak
hukum khususnya kepolisian
7. Tujuan pemberian perlindungan hukum preventif, perlindungan hukum
preventif ini, subjek hukum diberikan kesempatan untuk mengajukan
keberatan atau pendapatnya suatu keputusan pemerintah mendapat bentuk
yang definitif.
Jawaban
Tujuannya adalah mencegah terjadinya sengketa, perlindungan hukum
preventif sangat besar artinya bagi tindak pemerintahan yang didasarkan pada
kebebasan bertindak karena dengan adanya perlindungan hukum preventif
pemerintah terdorong untuk bersifat hati-hati dalam mengambil keputusan
yang didasarkan pada diskresi di Indonesia belum maksimal dalam pengaturan
khusus mengenai perlindungan hukum preventif.
8. Perlindungan hak cipta adalah salah satu tujuan dari diterbitkannya seluruh
peraturan hukum tentang hak cipta,
Jawaban
Termasuk konvensi internasional.Oleh karenanya adalah wajar perlindungan
yang diberikan terhadap pengolahan dari ciptaan asli kepada sipengelola,
dengan memperhatikan hak si pencipta asli.Oleh karenanya sipengelola
Universitas Sumatera Utara
89
diharuskan pula memprioritaskan kepentingan hukum pemegang hak cipta asli
atau sipenerima haknya. Demikian halnya dengan menerjemahkan karya lain
si penerjemah harus terlebih dahulu meminta persetujuan dari si pemegang
hak aslinya.
9. Apa kendala dalam pemberian perlindungan hak ekonomi pencipta dan atau
pemegang hak cipta
Jawaban
Faktor penegak hukumnya itu sendiri. Bahkan bisa dikatakan faktor dari
peraturan yang ada. Di mana ketika pembajakan adalah hanya sebagai delik
aduan, maka ketika tidak ada aduan dari pihak-pihak terkait, namun jelas
tindakan itu melawan hukum, tidak ada tindakan yang tegas dan sanksi yang
mengikat.
10. Apa upaya perlindungan terhadap hak ekonomi pencipta
Jawaban
Yaitu berupa tuntutan akan keadaan dan kebutuhan ekonomi yang semakin
tinggi, mengharuskan mereka untuk membajak karya cipta milik oaring lain
dan menikmati hasil bajakan karya cipta orang lain dalm bentuk buku bajakan.
Universitas Sumatera Utara
Download