Soal Uraian Isilah titik-titik dibawah ini dengan jawaban yang benar

advertisement
UJIAN TENGAH SEMESTER
Akuntansi Perbankan Syariah
Kelas XII 2017
Nama
: .............................................................................................
Hari / Tanggal
: .............................................................................................
Soal Uraian
Isilah titik-titik dibawah ini dengan jawaban yang benar !
1. Dalam Islam telah ada perintah untuk melakukan sistem pencatatan yang tekanan
utamanya adalah untuk tujuan .................., ................., ......................., dan .................
antara kedua pihak yang memiliki hubungan muamalah. Dalam bahasa akuntansi lebih
dikenal dengan accountability.
Jawaban: kebenaran, kepastian, keterbukaan, dan keadilan
2. Menurut surat Al-Baqarah ayat 282, Allah memerintahkan untuk melakukan
......................... atas segala transaksi yang pernah terjadi selama melakukan muamalah.
Jawaban: penulisan secara benar
3. Akuntansi dikenal sebagai sistem pembukuan ................... Menurut sejarah yang
diketahui awam dan terdapat dalam berbagai buku “Teori Akuntansi”, disebutkan
muncul di Italia pada abad ke-13 yang lahir dari tangan seorang Pendeta Italia bernama
....................
Jawaban: double entry - Luca Pacioli
4. Dalam Q.S. al-Baqarah:282 dijelaskan “Hai orang-orang yang beriman, ......................
untuk waktu yang ditentukan, hendaklah kamu menuliskannya.
Jawaban: apabila kamu bermuamalah tidak secara tunai
5. Dalam Islam, fungsi Auditing disebut juga ..........................
Jawaban: tabayyun
6. Perjanjian atas suatu jenis kerjasama usaha di mana pihak pertama menyediakan dana
dan pihak kedua bertanggung jawab atas pengelolaan jasa, adalah pengertian dari
....................
Jawaban: Mudharabah
7. Transaksi syariah dapat berupa aktivitas bisnis yang besifat ................ maupun aktivitas
sosial yang bersifat ................
Jawaban: komersial - non-komersial
8. Laporan laba rugi merupakan ukuran kinerja entitas syariah yang juga merupakan dasar
bagi ukuran yang lain seperti ....................... atau penghasilan per saham.
Jawaban: imbalan investasi
9. Berdasarkan PAPSI 2013 (h.17.1) Laporan Rekosiliasi Pendapatan dan Bagi Hasil adalah
laporan yang menyajikan rekonsiliasi antara pendapatan Bank yang menggunakan dasar
akrual dengan pendapatan .......................................... yang menggunakan dasar kas.
Jawaban: dibagihasilkan kepada pemilik dana
10. Beberapa transaksi terkait tabungan mudharabah dapat mengakibatkan bertambahnya
saldo tabungan mudharabah. Transaksi tersebut antara lain adalah setoran tunai
nasabah, transfer dari kantor cabang lain ke rekening nasabah, transfer dari bank lain ke
rekening nasabah, ................................... ke rekening nasabah.
Jawaban: dan penerimaan bagi hasil mudharabah
ESSAY
Jawablah pertanyaan dibawah ini dengan tepat dan benar !
1. Dalam prinsip wadiah terdapat teknik bagi hasil, sebutkan apa saja ! yaitu Giro Wadiah
dan Tabungan Wadiah
2. Apa yang dimaksud dengan akad murabahah ? Murabahah adalah Akad jual beli antara
Pihak ke-1 dan Pihak ke-2. Pihak ke-1 membeli barang yang diperlukan pihak ke-2 dan
menjual kepada pihak ke-2 sebesar harga pokok ditambah dengan keuntungan yang
disepakati.
3. Sebutkan rukun dan syarat pembiayaan mudharabah !Rukun dan Syarat dalam
pembiayaan mudharabah yang dimuat dalam fatwa DSN no.7 tentang mudharabah :
a. Penyediaan dana (shahibul maal) dan pengelola (mudharib) harus cakap hukum
b. Penyertaan ijab dan qabul harus dinyatakan oleh para pihak untuk menunjukkan
kehendak merewka dalam mengadakan kontrak (akad)
c. Modal adalah sejumlah uang dan/atau aset yang diberikan oleh penyedia dana
kepada mudharib untuk tujuan usaha
d. Keuntungan mudharabah adalah jumlah yang didapat sebagai kelebihan dari modal
e. Kegiatan usaha oleh pengelola (mudharib), sebagai perimbangan (muqabil)
4. Berikut adalah ilustrasi transaksi yang mengakibatkan bertambahnya rekening tabungan
mudharabah nasabah.
Buatlah jurnal laporan keuangan Transaksi Penambahan saldo Rekening Tabungan
Mudharabah !
5. Berikut adalah ilustrasi transaksi yang mengakibatkan berkurangnya rekening tabungan
mudharabah nasabah.
Buatlah jurnal laporan keuangan Transaksi Pengurangan Saldo Rekening Tabungan
Mudharabah !
Download