BAB IV KESIMPULAN DAN SARAN 4.1 Kesimpulan

advertisement
BAB IV
KESIMPULAN DAN SARAN
4.1 Kesimpulan
Berdasarkan analisis dan pembahasan tentang common size dan
rasio keuangan di PT XL Axiata Tbk yang telah dikemukakan di bab
sebelumnya maka dapat diambil kesimpulan sebagai berikut :
1. Pada analisis common size bagian neraca menggambarkan bahwa
struktur modal PT. XL Axiata Tbk berasal dari modal asing (utang). Hal
ini terlihat dari proporsi total liabilitas yang lebih besar dari total ekuitas,
masing-masing 76,05% dan 23,96%. Total aset dan liabilitas XL
mengalami penurunan ditahun 2015 diikuti kenaikkan total ekuitas tahun
2015. Penurunan total aset disebabkan oleh turunnya aset lancar dan
penurunan liabilitas disebabkan oleh turunnya liabilitas lancar.
2. Berdasarkan analisis common size bagian laporan laba/rugi PT. XL
Axiata Tbk, terjadi kenaikkan proporsi laba usaha ditahun 2015 sebesar
6,96%. Hal tersebut diikuti oleh penurunan beban dan pendapatan yang
diperoleh pada tahun 2015.
3. Analisis rasio likuiditas, seperti : Current ratio, Quick ratio, dan Cash
ratio PT. XL Axiata Tbk mengalami penurunan dari tahun 2014. Ketiga
rasio menghasilkan angka dibawah standar rasio menurut Kasmir (2013)
yang menunjukkan likuiditas perusahaan tidak baik. Dari ketiga rasio,
salah satu yang menghasilkan rasio terendah adalah Cash ratio sebesar
25
0,21. Sedangkan, untuk current ratio dan quick ratio masing-masing
memperoleh rasio yang sama yaitu 0,64.
4.2 Saran
Berdasarkan pembahasan analisis common size dan rasio likuiditas PT. XL
Axiata Tbk maka saran yang diberikan adalah:
1.
Dilihat dari analisis common sizebagian neraca, pada tahun 2015
terjadi penurunan aset. Penyebabnya adalah turunnya kas dan setara
kas dan bertambahnya aset tidak lancar. Perusahaan harus menambah
jumlah proporsi dari kas dan setara kas atau pos-pos lain di dalam aset
lancar. Kas dan setara kas dapat ditingkatkan dengan mengurangi
proporsi aset tidak lancar karena jumlahnya yang ada sangat besar.
2.
Dilihat dari analisis common size bagian laporan laba/rugi terjadi
kenaikkan laba pada PT. XL Axiata Tbk pada tahun 2015. Proporsi
beban yang mengalami penurunan terhadap total aset membuat laba
usaha menjadi bertambah besar. Perusahaan harus bisa menekan lagi
beban atau meningkatkan penjualan agar laba usaha dapat lebih
meningkat.
3.
Rasio likuiditas PT. XL Axiata Tbk secara umum mengalami
penurunan di tahun 2015. Penyebabnya adalah penurunan total aset
lancar pada tahun 2015. Perusahaan harus meningkatkan total aser
lancar yang tersedia. Penurunan yang signifikan terjadi pada cash
ratio yakni 0,44 pada tahun 2014 menjadi 0,21 pada tahun 2015.
26
Perusahaan dapat meningkatkan rasio tersebut dengan cara menambah
kas dan setara kas. Kas dan setara kas dapat ditambah dengan menjual
aset tetap yang sudah hampir habis umur ekonomisnya.
27
Download