Tahukah Kamu Apakah Hujan Es Itu?

advertisement
Tahukah Kamu Apakah Hujan Es Itu?
Wednesday, 16 September 2015 09:06 -
Hujan es adalah gumpalan atau bola es yang jatuh dari langit. Es terbentuk saat tetesan air
hujan melalui wilayah udara dingin ketika jatuh ke Bumi.
Ukuran bola es berbeda-beda, umumnya seukuran gumpalan permen karet hingga sebesar
bola golf. Bola es terbesar yang tercatat seukuran jeruk bali, dengan diameter lebih dari lima
belas sentimeter dan berat sekitar satu kilogram!
Karena jatuh dengan kecepatan sekitar 80 hingga 120 kilometer per jam, hujan es bisa
menyebabkan kerusakan pada rumah, mobil, dan pepohonan. Selain itu, hujan es juga bisa
melukai manusia dan hewan!
Sumber: Ensiklopedia Tematik (Erlangga for Kids)
1/1
Download