b. Risiko Likuiditas Risiko likuiditas tetap menjadi tantangan

advertisement
Profil Singkat BCA
Laporan kepada Pemegang Saham
b. Risiko Likuiditas
Risiko likuiditas tetap menjadi tantangan
utama bagi industri perbankan. Dan dalam
kaitan itu, diperlukan protokol manajemen
krisis yang baik agar tugas dan tanggung
jawab semua pihak dalam setiap tahapan/
tingkat contingency menjadi jelas.
c.
Risiko Operasional
Proses-proses operasional yang memiliki
potensi risiko tinggi akibat human error
agar dievaluasi dan dimitigasi dengan
memanfaatkan sarana sistem.
d. Risiko Reputasi
• Dengan semakin meningkatnya risiko
cyber crime, faktor keamanan internet
& mobile banking menjadi sangat
penting dan karenanya edukasi dan
sosialisasi risiko kepada nasabah
pengguna layanan perlu ditingkatkan.
• Dengan semakin berkembangnya
bisnis wealth management, dampak
risiko reputasi yang mungkin terjadi
perlu mendapat perhatian.
e.
Risiko Stratejik
Dalam kondisi yang penuh ketidakpastian,
BCA perlu mengidentifikasi dan memitigasi
risiko secara lebih dinamis.
3. Berkaitan dengan Audit dan Kepatuhan:
•Agar regulatory compliance menjadi
tanggung jawab semua unit kerja dan
dilaksanakan mulai dari front liner sampai
back office.
284
PT Bank Central Asia Tbk
Laporan Tahunan 2015
Analisa dan Pembahasan Manajemen
• Meningkatkan
kualitas
pengendalian
internal dengan menambahkan aspek IT
general control review dalam cakupan audit
operasional rutin ke cabang-cabang.
14. Penilaian Kinerja Dewan Komisaris
Penilaian kinerja Dewan Komisaris dilaksanakan
sekali setiap tahun, dengan menggunakan indikator
(performance appraisal indicator) yang secara garis
besar adalah sebagai berikut:
1. Kontribusi dan dukungan Dewan Komisaris
dalam mengimplementasikan visi dan misi BCA
dalam program kerja di tahun berjalan, dengan
tetap berpegang kepada nilai-nilai BCA.
2. Memonitoring untuk terciptanya Good Corporate
Governance.
Penilaian kinerja tahunan anggota Dewan Komisaris
dilaksanakan oleh Pemegang Saham Pengendali.
15. Prosedur Penetapan Remunerasi bagi Dewan
Komisaris
Berdasarkan keputusan RUPS Tahunan 2015,
RUPS Tahunan 2015 telah memberikan kuasa dan
wewenang kepada pemegang saham mayoritas
BCA untuk:
(i) menetapkan besarnya honorarium dan tunjangan
lainnya kepada anggota Dewan Komisaris;
(ii)menetapkan pembagian tantiem di antara
anggota Dewan Komisaris dan Direksi BCA.
Dalam melaksanakan kuasa dan wewenang tersebut,
pemegang saham mayoritas akan memperhatikan
rekomendasi dari Dewan Komisaris, yang mana
Dewan Komisaris akan memperhatikan rekomendasi
dari Komite Remunerasi dan Nominasi.
Tata Kelola Perusahaan
Laporan Keuangan Konsolidasian
Data Perusahaan
Skema/Bagan Prosedur Penetapan Remunerasi Dewan Komisaris
RAPAT UMUM PEMEGANG SAHAM
Rapat Umum Pemegang Saham memberikan
kuasa dan wewenang kepada pemegang
saham mayoritas BCA untuk menetapkan
remunerasi kepada anggota Dewan Komisaris.
PEMEGANG SAHAM MAYORITAS
Pemegang saham mayoritas mempelajari
rekomendasi dari Dewan Komisaris.
KOMITE REMUNERASI &
NOMINASI
Komite Remunerasi dan
Nominasi membuat
rekomendasi kepada Dewan
Komisaris
DEWAN KOMISARIS
Dewan Komisaris
membuat rekomendasi
kepada pemegang saham
mayoritas
REMUNERASI ANGGOTA
DEWAN KOMISARIS
Penetapan remunerasi bagi anggota
Dewan Komisaris.
16. Struktur Remunerasi Dewan Komisaris
Struktur Remunerasi yang menunjukkan komponen remunerasi dan jumlah nominal per komponen untuk seluruh
anggota Dewan Komisaris selama tahun 2015 adalah sebagai berikut:
Jumlah Diterima dalam 1 tahun
Jenis Remunerasi dan Fasilitas lain
DEWAN KOMISARIS
Orang
1. Remunerasi (gaji, bonus, tunjangan rutin, tantiem, dan fasilitas lainnya
dalam bentuk non-natura)
dalam Jutaan Rupiah
5
82.722
a. Tunjangan Perjalanan Dinas
3
73
b. Tunjangan Kesehatan
5
2.067
c. Keanggotaan klub kesehatan dan golf
1
34
d. Opsi beli kendaraan dinas pada masa akhir leasing
5
707
-
-
2. Fasilitas lain dalam bentuk natura:
3. Benefit retirement (dimiliki saat akhir masa tugas)
Total
85.603
Jumlah remunerasi untuk setiap anggota Dewan Komisaris dalam 1 (satu) tahun adalah di atas Rp 2 miliar yang
diterima secara tunai selama tahun 2015.
285
PT Bank Central Asia Tbk
Laporan Tahunan 2015
Download