INTISARI Kesehatan gigi dan mulut merupakan bagian fundamental dari kesehatan secara umum serta berpengaruh terhadap kesejahteraan. Tindakan menjaga kesehatan gigi dan mulut yang paling banyak dianjurkan adalah menyikat gigi. Dengan menyikat gigi secara teratur, penyakit akibat plak seperti karies dan periodontitis dapat dikontrol. Remaja sangat rentan terhadap penyakit yang disebabkan oleh plak, hal ini karena ketidakpahaman mereka mengenai prosedur kebersihan gigi dan mulut yang benar. Poster cara menyikat gigi berisi prosedur cara menyikat gigi yang benar. Remaja usia 13-15 tahun memiliki kemampuan besar untuk menyerap dan memanfaatkan pengetahuan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh poster menyikat gigi terhadap skor plak remaja SMP usia 13-15 tahun. Penelitian ini menggunakan metode quasi experimental. Subjek penelitian adalah 30 siswa Pondok Pesantren Ibnul Qoyyim Yogyakarta berusia 13-15 tahun yang dipilih secara acak. Poster cara menyikat gigi ditempel di setiap kamar mandi. Selama 21 hari subjek melihat poster cara menyikat gigi setiap melakukan kegiatan menyikat gigi. Data diperoleh dari skor plak hari ke-0, hari ke-7, hari ke14 dan hari ke-21 setelah perlakuan. Data dianalisis menggunakan uji Friedman. Hasil penelitian menunjukkan rerata skor plak pada hari ke-21 (80,03%) lebih kecil dibandingkan rerata skor plak pada hari ke-0 (90,05%). Berdasarkan analisis uji Friedman bahwa terdapat perbedaan yang bermakna penurunan skor plak antara hari ke-0 dengan skor plak hari ke-21 pada remaja SMP usia 13-15 tahun (p<0,05). Kesimpulan dari penelitian ini adalah poster cara menyikat gigi berpengaruh menurunkan skor plak remaja SMP usia 13-15 tahun. Kata kunci: poster, menyikat gigi, skor plak, remaja usia 13-15 tahun xv ABSTRACT Oral health is a fundamental part of general health as well as the effect on well-being. The most commonly recommended way of oral hygiene care was tooth brushing. With regular tooth brushing, plaque-related diseases such as caries and periodontitis can be controlled. Adolescents were known to be very susceptible toward plaque-related disease due to the incomprehension of the right procedure of oral hygiene. How to brush teeth poster contain about the right way of brushing teeth. Adolescents aged 13-15 years had a great ability to absorb and utilize knowledge. This study aimed to determine the effect of how to brush teeth poster in decreasing plaque score in Adolescents aged 13-15 years. This study used a quasi - experimental method. Subjects were 30 students of Pondok Pesantren Ibnul Qoyyim Yogyakarta aged 13-15 years that were randomly selected. How to brush teeth poster were posted in each bathroom. In period of 21 days, the subjects were looking at the poster while brushing teeth. Data obtained from plaque score day 0, day 7, day 14 and day 21 after treatment. Data were analyzed using Friedman test . The result showed mean plaque score at day 21 was lower (80,03%) compared to the mean plaque score on day 0 (90,05%). Based on the analysis of the Friedman test that there was a significant difference of plaque score decline between day 0 with plaque score day 21 in Adolescents aged 13-15 years (p<0.05). The conclusion of this study was that how to brush teeth poster had an effect in decreasing plaque score in Adolescents aged 13-15 years. Key words : poster, tooth brushing, plaque score, Adolescents aged 13-15 years. xvi