The Genain Quadruplets: Kembar Empat yang Mengalami Gangguan Jiwa Oleh Dosen Fakultas Psikologi Selasa, 08 Desember 2009 14:18 The Genain Quadruplets: Kembar Empat yang Mengalami Gangguan Jiwa Kembar empat dan semuanya mengalami gangguan jiwa?? Memangnya ada?? Benar, ini adalah peristiwa langka. Menurut Rosenthal -seorang peneliti-- kejadian ini hanya terjadi satu kali dari 1,5 juta kelahiran. The Genain Quadruplets merupakan fenomena unik dan langka di dunia kesehatan. Tidak hanya kembar identik, keempat bersaudara tersebut juga sama-sama mengidap Skizofrenia. Skizofrenia adalah gangguan mental yang ditandai adanya perpecahan antara pikiran, emosi, dan perilaku pada penderita. Gangguan ini di-ciri khas-i dengan hadirnya delusi dan halusinasi. Delusi merupakan keyakinan keliru yang dihayati & tetap dipertahankan meskipun dihadapkan pada cukup bukti tentang kekeliruannya. Jenis delusi beranekaragam. Salah satu contohnya adalah penderita bisa saja merasa ada alien yang datang dan menanamkan elektroda di kepalanya. Halusinasi merupakan persepsi keliru yang dialami panca indra meski sebenarnya tidak terdapat stimulus yang nyata. Halusinasi yang biasa terjadi adalah penderita merasa mendengar suara yang menyuruhnya untuk melakukan bunuh diri. Selain delusi dan halusinasi, penderita memiliki kontak yang amat buruk dengan realita. Mereka tidak sadar dan tidak memiliki kontrol atas apa yang dilakukannya. Simpelnya, salah satu contoh konkrit Skizofrenia adalah orang kurang waras yang sering keluy uran di jalan dan dikerjai anak-anak nakal sebelum akhirnya diangku t dinas sosial. Mereka mengenakan pakaian yang nggak banget 1/5 The Genain Quadruplets: Kembar Empat yang Mengalami Gangguan Jiwa Oleh Dosen Fakultas Psikologi Selasa, 08 Desember 2009 14:18 (biasanya lusuh atau nggak matching ), suka ngomong sendiri dengan bahasa yang tidak dimengerti atau cengengesan bodoh tanpa sebab yang jelas. Umumnya mereka mengalami Skizofrenia tipe Differentiated atau yang dahulu lebih dikenal dengan nama Skizofrenia tipe Hebrefenik. Keberadaan keempat gadis Genain tersebut amat krusial karena menunjukan betapa besarnya pengaruh genetik terhadap timbulnya Skizofrenia. Sejak tahun 1950an, mereka menjalani perawatan di US National Institute of Mental Health dan menjadi fokus penelitian intensif yang dilakukan oleh para ahli. *** THE GENAIN SISTERS Kembar empat Genain lahir secara bersamaan pada 14 April 1930. Genain sendiri adalah sebuah nama fiktif. Kata ini diambil dari bahasa Yunani yang berarti "kelahiran yang mengerikan". Nora, Iris, Myra, dan Hester. Sesuai urutan kelahiran, demikian nama samaran yang diberikan para peneliti kepada keempatnya. Huruf depan mereka mewakili akronim NIMH -The US National Institute of Mental Health - tempat mereka menjalani perawatan. Hester, si bungsu, merupakan The Genain Sisters yang paling parah. Ketika lahir, berat badannya paling rendah bila dibandingkan saudaranya yang lain. Ia juga yang paling lambat berkembang. Ketika duduk di kelas 2 SMA, ia dikeluarkan dari sekolah. Ia juga tak pernah bekerja di luar rumah sebab sejak usia 18 tahun ia mengalami gejala Skizofrenia kronis tanpa remisi. Berdasarkan tes neurokognisi yang dilakukan NIMH, Hester (dan Nora) diketahui 2/5 The Genain Quadruplets: Kembar Empat yang Mengalami Gangguan Jiwa Oleh Dosen Fakultas Psikologi Selasa, 08 Desember 2009 14:18 mengalami gangguan pada otak. Nora, si sulung, merupakan yang terbaik diantara keempatnya. Ia memiliki IQ tertinggi dan yang pertama memperoleh pekerjaan. Pada usia 22 tahun ia menjalani perawatan psikiatri karena mengalami halusinasi dan delusi. Sejak saat itu ia tak pernah lagi dapat hidup secara mandiri atau menekuni suatu pekerjaaan. Mira, anak ketiga, merupakan satu-satunya gadis Genain yang menikah dan memiliki anak. Meski sempat "bermasalah" di pertengahan usia 20an, Mira tak mengalami halusinasi dan delusi hingga pertengahan usia 40an. Di kemudian hari, Mira mendapatkan remisi (berkurangnya gejala Skizofrenia). Iris, anak kedua, menjalani perawatan psikiatri di usia 22 tahun. Ia mengalami halusinasi, delusi, dan abnormalitas motorik. *** PENGARUH GENETIK? Keluarga Genain memiliki riwayat gangguan jiwa yang cukup panjang. Mr. Genain, ayah si kembar, selain pengangguran juga mudah menarik diri dan sensitif. Sedangkan sang ibu, Mrs. Genain, memang menunjukan perilaku Skizofrenia yang lebih ringan namun ia mengasuh keempat putrinya dengan ketat. Ibu Mr. Genain -nenek si kembar-pernah ‘korslet' selama tiga tahun di akhir masa remajanya sebelum di akhir hidupnya berulang kali mengancam bunuh diri dan membunuh suaminya. Saudara-saudara Mr. Genain -paman dan bibi si kembar-juga menunjukan perilaku gangguan mental ; seorang saudara laki-lakinya meniduri anak gadisnya sendiri yang berusia 13 tahun, seorang lagi menjadi alkoholik, dan seorang lagi mengalami halusinasi pendengaran. Mr. Genain sendiri amat ketat menjaga si kembar, termasuk mengantar jemput dan makan siang bersama pada waktu yang sama setiap hari hingga keempatnya memasuki usia 20 tahun. Si kembar juga tak diizinkan mengunjungi atau menerima kunjungan teman. 3/5 The Genain Quadruplets: Kembar Empat yang Mengalami Gangguan Jiwa Oleh Dosen Fakultas Psikologi Selasa, 08 Desember 2009 14:18 Jelas sudah terlihat bahwa lingkungan keluarga Genain amat jauh dari sehat dan ideal. Kondisi yang demikian menjadi stressor tersendiri bagi Si Kembar sehingga mengaktifkan predisposisi (kecenderungan) genetik menjadi fase aktif Skizofrenia. Hingga saat ini belum diketahui dengan pasti apa penyebab Skizofrenia. Para ahli berpendapat terjadinya Skizofrenia tidak dapat dijelaskan hanya dari faktor tunggal -entah itu faktor biologis atau faktor psikososial saja. Sejauh ini model yang dipandang cukup komprehensif untuk menjelaskan Skizofrenia adalah diatesis-stres. Model ini mengintegrasikan faktor biologi dan psikososial. Seseorang mungkin memiliki kerentanan spesifik (diatesis) yang apabila diaktifkan oleh pengaruh stres memungkinkan berkembangnya Skizofrenia. Pada model diatesis stres, stresor atau diatesis mungkin saja bersifat biologis (seperti infeksi), psikososial (misalnya kematian orang terdekat), atau keduanya. Semakin besar kerentanan seseorang maka stresor kecilpun dapat menyebabkan Skizofrenia. Semakin kecil kerentanan maka butuh stre ssor yang besar untuk membuatnya menjadi penderita Skizofrenia (Melok R. Kinanthi, M.Psi) Referensi : 1. Butcher, Mineka, Hooley, 2009 2. Kapplan & Saddock, 2008 3. Jeng Wiki (maksudnya Wikipedia hehe ...) 4/5 The Genain Quadruplets: Kembar Empat yang Mengalami Gangguan Jiwa Oleh Dosen Fakultas Psikologi Selasa, 08 Desember 2009 14:18 5/5