BAB V KESIMPULAN DAN SARAN 5.1 Kesimpulan Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, dapat ditarik beberapa kesimpulan adalah sebagai berikut : 1. Tingkat kepuasan pegawai PT. Pupuk Kujang Cikampek pada Biro Ketenaga kerjaan atas pekerjaannya cukup tinggi dan hal ini dapat dilihat pada tabel 4.1., 4.2., 4.3., sampai dengan tabel 4.34. dimana terdata dengan jelas mayoritas dari pegawai memberi tanggapan positif atas pekerjaannya. Karakteristik pekerjaan yang paling besar dalam memberikan kepuasan pegawai pada perusahaan PT. Pupuk Kujang Cikampek pada biro tenaga kerja adalah : a. Pekerjaan yang mengandung aktivitas banyak didalamnya b. Pekerjaan dengan tingkat keterlibatan yang besar c. Pekerjaan yang bersifat non rutin d. Pekerjaan dengan out put yang dapat menjadi input bagi pegawai lainnya e. Pekerjaan yang mempunyai peranan penting dalam proses produksi keseluruhan f. Pekerjaan yang hasilnya dapat mempengaruhi pekerjaan orang lain g. Pekerjaan yang jika dihilangkan akan berdampak pada penurunan kualitas perusahaan h. Pekerjaan yang memungkinkan pegawai berperan dalam menentukan kapan dan bagaimana melakukannya i. Pekerjaan yang memungkinkan pegawai untuk berinisiatif, misalnya dalam menentukan metode-metode yang akan digunakan dalam proses pekerjaan j. Pekerjaan yang memberi pegawai kebebasan dan tanggung jawab dalam melakukan pekerjaan, sehingga tidak butuh banyak pengarahan dari atasan k. Pekerjaan yang memungkinkan pegawai dapat merasakan dan menilai diri sendiri apa mereka telah bekerja afektif atau tidak l. Pekerjaan yang menyediakan job standard sebagai pembanding sehingga pegawai dapat mengetahui kualitas hasil pekerjaan mereka m. Pekerjaan yang memungkinkan pegawai mendapat umpan balik dari atasan dan sesama rekan n. Pekerjaan yang Memungkinkan pegawai dapat mengetahui seberapa efektif mereka bekerja dengan adanya penilaian yang dilakukan oleh perusahaan 2. Kepuasan pegawai atas pekerjaanya ternyata mempunyai hubungan yang cukup kuat dengan motivasi kerja mereka dan hal ini ditunjukan dengan derajat korelasi berdasarkan perhitungan Rank Spearman yang telah dilakukan berdasarkan teori-teori motivasi yang telah diuraikan pada bab 2 yaitu teori yang dikemukakan oleh Abraham Maslow yaitu manusia memiliki kebutuhan yang mendasar, dan karakteristik pekerjaan yang positif dalam memberikan kepuasan bagi pegawai adalah yang memenuhi kebutuhan-kebutuhan mendasar tersebut, diantaranya adalah kebutuhan manusia akan berkembang, pengakuan diri, stabilitas hidup, dan kebutuhan sosial. Jika pekerjaan yang dilakukan mampu memenuhi kebutuhan tersebut maka pegawai pun akan lebih mungkin dapat bersemangat dalam bekerja dengan kata lain pegawai akan termotivasi dalam bekerja. Kepuasan pegawai terhadap pekerjaanya mempengaruhi motivasi pegawai sebesar 25,25 % dan sisanya 74,75 % dipengaruhi oleh faktor-faktor lain yang tidak diteliti oleh penulis. 5.2 Saran Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan maka saran-saran yang dapat diberikan oleh penulis untuk membantu pihak perusahaan PT. Pupuk Kujang Cikampek pada biro tenaga kerja serta untuk mengembangkan penelitian ini adalah sebagai berikut : 1. Terbukti bahwa pegawai puas akan karakteristik pekerjaan yang mereka lakukan, untuk mengantisipasi terjadinya kelalaian atau adanya pegawai yang malas dikemudian hari sebaiknya pihak perusahaan lebih memperhatikan kepuasan pegawai tidak hanya dalam faktor karakteristik pekerjaannya saja, melainkan faktor yang lainnya misalnya upah, gaji, bonus, kesempatan promosi dan yang lainnya atau juga perusahaan dapat mengadakan rekreasi sesering misalnya tiap 3 (tiga) bulan sekali mungkin agar para karyawan tidak merasa jenuh bila berada ditempat kerja dikarenakan pada biro tenaga kerja karyawan menghabiskan waktu bekerjanya didalam kantor yang jarang berada diluar kantor (melakukan pekerjaan lapangan) yang dapat membuat karyawan merasa bosan dan jenuh. 2. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan terbukti bahwa kepuasan pegawai terhadap karakteristik pekerjaanya berhubungan sangat kuat dengan motivasi kerja mereka. Oleh karena itu untuk dapat terus meningkatkan motivasi kerja pegawai dapat dilakukan berbagai upaya, salah satu diantaranya yaitu dengan mengingatkan pegawai bahwa pekerjaan yang mereka lakukan bersifat sangat penting bagi keseluruhan proses produksi dan dapat berdampak pada peningkatan atau penurunan kualitas produksi keseluruhan.