Soal Pre-Test Waktu Pengerjaan : 60 menit Pilihan Ganda 1. Bintang sirkumpolar adalah… a. Bintang yang memiliki deklinasi 20° dilihat dari lintang 20° b. Bintang yang memiliki deklinasi positif dan tenggelam pada pukul 24.00 c. Bintang yang memiliki azimuth 0°, ketinggian 80°, dan deklinasi 30° d. Bintang yang memiliki deklinasi lebih dari 45° dilihat dari lintang 35° e. Bintang yang memiliki deklinasi -80° dilihat dari lintang -20° 2. Budi adalah seorang anak pesisir yang tinggal di lintang 0°. Hari senin, ia melihat bulan purnama tenggelam ufuk Barat pukul 17.58 WIB. Pada pukul berapakah bulan terbit pada hari sabtu? a. 13.29 d. 01.29 b. 13.54 e. 01.54 c. 09.34 3. Bintang A dan B masing-masing memiliki paralaks sebesar p dan 0,5 p, memiliki magnitudo m dan m+2. Perbandingan luminositas bintang A dan B adalah… a. 2,00 b. 1,58 c. 0,620 d. 0,500 e. tidak dapat dihitung tanpa informasi temperatur dan ukuran bintang 4. Dilihat dari kurva cahayanya, sebuah bintang ganda gerhana memiliki intensitas maksimum 3,24 dan intensitas minimum 3,75. Intensitas minimum bintang ganda dicapai ketika bintang yang berukuran lebih kecil tertutupi oleh bintang yang berukuran besar. Berapakah magnitudo bintang yang lebih kecil? a. 4,50 d. 3,50 b. 4,30 e. 3,30 c. 3,75 5. Spektrum galaksi spiral menunjukkan garis emisi hidrogen karena… a. galaksi spiral mengalami rotasi keplerian b. galaksi spiral terdiri atas bintang-bintang muda berwarna biru c. galaksi spiral memiliki piringan yang terususun atas gas hidrogen dan sebagainya d. galaksi spiral terdiri atas bintang-bintang OB yang diselubungi gas hidrogen e. galaksi spiral memiliki halo 6. Sebuah satelit geostasioner akan dibuang/dilontarkan keluar angkasa sehingga lepas dari gravitasi Bumi. Satelit itu perlu mengalami pertambahan kecepatan sebesar… a. 1269 m/s d. 3306 m/s b. 1692 m/s e. 4331 m/s c. 3063 m/s 7. Misalkan, tanggal 1 Januari 2100 jatuh pada hari Senin. Berapa jumlah hari Selasa pada tahun tersebut? a. 51 d. 54 b. 52 e. 55 c. 53 8. Pada diagram Hertzprung-Russell, bintang yang bermassa besar berada di… a. sebelah kanan bawah bintang yang bermassa lebih kecil b. sebelah kanan atas bintang yang bermassa lebih kecil c. d. e. 9. sebelah kiri atas bintang yang bermassa lebih kecil sebelah kiri bawah bintang yang bermassa lebih kecil atas atau bawah bintang yang bermassa lebih kecil Suatu ketika, Matahari, Bumi (𝑎 = 1𝑆𝐴), dan Jupiter (𝑎 = 5,2𝑆𝐴) berada pada posisi yang segaris. Matahari berada pada bujur ekliptika 90°. Dari Bumi, bintang X memiliki bujur ekliptika 0° 30’ 36” sedangkan dari Jupiter, bintang tersebut memiliki bujur ekliptika 0° 30’ 37”. Berapakah jarak bintang X ke Matahari? a. 1,1 parsek b. 2,3 parsek c. 3,6 parsek d. 4,2 parsek e. 5,4 parsek 10. Komet dapat dikelompokkan menjadi dua, komet periode panjang dan komet periode pendek. Komet periode panjang diperkirakan berasal dari… a. awan Oort b. sabuk kuiper c. sabuk asteroid d. pecahan komet besar e. asteroid triple-A Isian Singkat 1. Bagian matahari yang menjadi pintu keluar angin matahari adalah … 2. Sejak abad ke-5 sebelum masehi, bangsa Babilonia menemukan siklus … yang lamanya 18 tahun 10,3 hari. Siklus tersebut merupakan siklus kembalinya Matahari, Bulan, dan simpul orbit bulan kembali pada posisi yang sama. 3. Magnitudo mutlak matahari adalah 4,87. Bintang Vega dapat membangkitkan daya 50 kali lebih besar dari pada yang dapat dibangkitkan oleh matahari. Bintang ini merupakan bintang kelima yang paling terang di langit dengan magnitudo semu 0,03. Jarak bintang ke Bumi adalah … parsek. 4. Garis absorpsi Hα (𝜆 = 6563 Å) sebuah bintang diamati mengalami pergeseran merah sebesar 1,2 Å. Bintang tersebut menjauh dengan kecepatan … 5. Perhatikan diagram HR dari dua gugus berikut ini: Gambar 1 NGC 2548 Gambar 2 NGC 2682 Dari diagram tersebut, dapat disimpulkan bahwa usia gugus NGC 2682 lebih … dari gugus NGC 2548.