efektivitas penggunaan media audio

advertisement
EFEKTIVITAS PENGGUNAAN MEDIA AUDIO “SOLUSI
PINTAR JELAS DAN MUDAH” (SPLASH) TERHADAP
HASIL BELAJAR IPA PADA SISWA KELAS VII
DI MTsLB YAKETUNIS YOGYAKARTA
SKRIPSI
Diajukan kepada Fakultas Ilmu Pendidikan
Universitas Negeri Yogyakarta untuk
Memenuhi Sebagian Persyaratan
guna Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan
Oleh
Ruth Delani
NIM 11105241024
PROGRAM STUDI TEKNOLOGI PENDIDIKAN
JURUSAN KURIKULUM DAN TEKNOLOGI PENDIDIKAN
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA
NOVEMBER 2016
MOTTO
Cinta bukan berawal dari tatapan mata, namun cinta hadir
karena hati yang tulus.
(Ruth Delani)
Takut akan TUHAN adalah permulaan pengetahuan, tetapi orang bodoh menghina
hikmat dan didikan.
( Amsal 1:7 )
v
PERSEMBAHAN
1.
Kedua orangtua yang selalu memberi semangat, doa, dan kasih sayang.
2.
Almamaterku Universitas Negeri Yogyakarta.
3.
Nusa dan bangsaku Indonesia.
vi
EFEKTIVITAS PENGGUNAAN MEDIA AUDIO SPLASH
TERHADAP HASIL BELAJAR IPA PADA SISWA
TUNANETRA KELAS VII DI MTsLB YAKETUNIS
YOGYAKARTA
Oleh
Ruth Delani
NIM 11105241024
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk menguji efektivitas penggunaan media
audio SPLASH terhadap hasil belajar IPA pada siswa tunanetra kelas VII di
MTsLB Yaketunis Yogyakarta.
Jenis penelitian ini adalah penelitian kuasi eksperimen dengan
menggunakan one group pre-test post-test design. Subjek penelitian ini
yaitu siswa kelas VII C di MTsLB Yaketunis Yogyakarta yang berjumlah 4
orang. Pengumpulan data dilaksanakan dengan teknik tes hasil belajar,
wawancara dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan yaitu statistik
parametrik dengan uji rerata.
Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa media audio
SPLASH efektif terhadap hasil belajar IPA pada siswa tunanetra kelas VII
di MTsLB Yaketunis. Hal ini ditunjukkan dengan rata-rata skor pre-test
adalah 65 dan rata-rata skor post-test adalah 82,5 sehingga dapat dilihat
terjadi peningkatan setelah menggunakan media audio SPLASH sebesar
17,5.
Kata Kunci : media audio, hasil belajar, IPA, siswa tunanetra
vii
KATA PENGANTAR
Puji syukur kehadirat Tuhan YME yang telah melimpahkan kasih dan
berkatNya, sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi ini. Skripsi yang
berjudul Efektivitas Penggunaan Media Audio (SPLASH) “ Solusi Pintar Jelas
dan Mudah) Terhadap Hasil Belajar IPA Pada Siswa Tunanetra Kelas VII Di
MTsLB Yaketunis Yogyakarta.
Keberhasilan yang penulis capai dalam menyusun skripsi ini tidak terlepas
dari bantuan dan bimbingan dari berbagai pihak. Oleh karena itu, dalam
kesempatan ini penulis ingin menyampaikan ucapa terimakasih kepada yang
terhormat :
1.
Rektor Universitas Negeri Yogyakarta yang telah memberikan kesempatan
penulis untuk menimba ilmu dari awal studi sampei terselesaikannya skripsi
ini.
2.
Dekan Fakultas Ilmu Pendidikan yang
telah
memberikan
izin
dalam
penelitian ini serta arahannya.
3.
Ketua Jurusan Kurikulum dan Teknologi Pendidikan yang telah memberikan
izin penelitian, bimbingan serta arahan demi terselesaikannya skripsi ini.
4.
Bapak Sungkono, M.Pd sebagai pembimbing I yang telah berkenan
memberikan masukan, saran serta bimbingannya selama proses penyelesaian
skripsi ini.
5.
Bapak Deni Hardianto, M.Pd sebagai dosen pembimbing II yang telah
berkenan memberikan masukan, saran, serta bimbingannya selama proses
penyelesaian skripsi ini.
viii
6.
Penguji Utama dalam skripsi yang telah memberikan saran dan masukan demi
kesempurnaan skripsi ini.
7.
Bapak dan Ibu dosen TP dosen pembina yang telah memberikan ilmu dan
pengalaman selama perkualiahan sebagai bekal penulis dimasa mendatang.
8.
Bapak Aristo Rahadi, M.Pd sebagai kepala BPMRP yang telah berkenan
memberikan izin penulis menggunakan media produksi BPMRP untuk diteliti.
9.
Ibu Windah Nur Hidayati, S.IP., M.A dan Bapak Sunarto, S.Pd selaku tim
pengkaji dan perancang media audio di BPMRP yang telah mengusulkan
penulis untuk menggunakan media audio produksi BPMRP sebagai media
penelitian serta bimbingan dan saran demi kelancaran proses penyusunan
skripsi ini.
10. Ibu Ikha selaku guru mata pelajaran IPA di MTsLB Yaketunis Yogyakarta
yang telah bersedia menjadi ahli materi yang telah memberikan arahan dan
bimbingan dalam proses penelitian.
11. Bapak Agus Suryanto, S.Ag., M.Pd.I selaku kepala MTsLB Yaketunis
Yogyakarta yang telah memberikan izin dalam melakukan penelitian ini.
12. Siswa kelas VII C MTsLB Yaketunis Yogyakarta yang telah membantu
peneliti dalam proses pengambilan data.
13. Anita dan Anisa yang selalu mendukung doa dan memberikan semangat untuk
menyelesaikan skripsi ini.
14. Mas Hagai Andreas yang selalu memberikan semangat, bantuan, dan doa
dalam menyelesaikan skripsi ini.
ix
DAFTAR ISI
hal
HALAMAN JUDUL ..............................................................................
i
HALAMAN PERSETUJUAN ................................................................
ii
HALAMAN PERNYATAAN .................................................................
iii
HALAMAN PENGESAHAN ...................................................................
iv
MOTTO .....................................................................................................
v
PERSEMBAHAN .....................................................................................
vi
ABSTRAK ................................................................................................
vii
KATA PENGANTAR...............................................................................
viii
DAFTAR ISI .............................................................................................
xi
DAFTAR TABEL .....................................................................................
xiv
DAFTAR GAMBAR ................................................................................
xv
DAFTAR LAMPIRAN .............................................................................
xvi
BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang ..................................................................................
1
B. Identifikasi Masalah ..........................................................................
5
C. Pembatasan Masalah .........................................................................
5
D. Rumusan Masalah .............................................................................
5
E. Tujuan Penelitian ..............................................................................
5
F. Manfaat Penelitian ............................................................................
5
G. Definisi Operasional...........................................................................
7
BAB II KAJIAN TEORI
A. Media Audio Pembelajaran ................................................................
xi
10
1. Pengertian Media Audio Pembelajaran .......................................
10
2. Jenis Media Audio Pembelajaran ................................................
11
3. Kelebihan dan Kelemahan ...........................................................
13
B. Kajian Tunanetra ................................................................................
17
1. Pengertian Tunanetra .....................................................................
19
2. Karakteristik Tunanetra .................................................................
15
3. Pembelajaran Bagi Siswa Tunanetra .............................................
23
C. Hasil Belajar .......................................................................................
30
1. Pengertian Hasil Belajar ................................................................
30
2. Faktor yang Mempengaruhi Hasil Belajar ....................................
32
D. Pelajaran IPA
1. Pengertian IPA...............................................................................
33
2. Tujuan Pembelajaran IPA di SMP ................................................
34
E. Kerangka Pikir ...................................................................................
43
F. Hipotesis .............................................................................................
44
BAB III METODE PENELITIAN
A. Pendekatan Penelitian .......................................................................
45
B. Variabel Penelitian ............................................................................
46
C. Tempat dan Waktu Penelitian ...........................................................
46
D. Desain Penelitian ...............................................................................
47
E. Subjek Penelitian ...............................................................................
51
F. Metode Pengumpulan Data ................................................................
52
G. Instrumen penelitian ...........................................................................
53
H. Teknik Analisa Data ...........................................................................
53
xii
I.
Uji Validitas ......................................................................................
56
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN
A. Deskripsi Lokasi Penelitian................................................................
57
B. Deskripsi Subjek Penelitian ...............................................................
58
C. Deskripsi Data Penelitian ...................................................................
59
D. Uji Hipotesis Penelitian......................................................................
63
E. Pembahasan .......................................................................................
64
F. Keterbatasan Penelitian ......................................................................
67
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN
A. Kesimpulan ........................................................................................
68
B. Saran ...................................................................................................
69
DAFTAR PUSTAKA ...............................................................................
70
LAMPIRAN …………………………………………………………….
74
xiii
DAFTAR TABEL
hal
Tabel 1. Rincian Waktu Kegiatan………………...………………………….…..37
Tabel 2. Kisi-kisi Tes Hasil Belajar IPA...…………………………………….…43
Tabel 3. Kategori Nilai……………………………………………………….…..45
Tabel 4. Skor Pre-test…………………………………………………………….…..50
Tabel 5. Skor Post-test………………………………………….………………..51
Tabel 6. Perbandingan Skor Pre-test dengan Post-test………….………….……51
xiv
DAFTAR LAMPIRAN
Lampiran 1. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Wujud Zat ..............................70
Lampiran 2. Rencana Pelaksanaan Pembelajarn Ciri-ciri Makhluk Hidup..........79
Lampiran 3. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Energi Alternatif ....................86
Lampiran 4. Soal Pre-test Wujud Zat ...................................................................94
Lampiran 5. Soal Pre-test Ciri-ciri makhluk Hidup .............................................95
Lampiran 6. Soal Pre-test Energi Alternatif .........................................................98
Lampiran 7. Kunci Jawaban Pre-test ..................................................................100
Lampiran 8. Jawaban Pre-test Subjek .................................................................101
Lampiran 9. Jawaban Post-test Subjek ...............................................................102
Lampiran 10 Dokumentasi Proses Pembelajaran ..............................................104
Lampiran 11. Surat Izin Penelitian dari Fakultas ...............................................106
Lampiran 12. Surat Izin Penelitian dari Balai Kota Yogyakarta .......................107
Lampiran 13. Surat Keterangan Penelitian dari Yaketunis ................................108
xv
DAFTAR GAMBAR
hal
Gambar 1. Desain Penelitian ……………………………………………………38
Gambar 2. Grafik Skor Pre-test dan Post-test……………………...……............52
xvi
BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Menurut Persatuan Tunanetra Indonesia atau Pertuni, 2014 (dalam Modul
Guru Pembelajar SLB Tunanetra, 2016:4), orang tunanetra adalah mereka yang
tidak memiliki penglihatan sama sekali (buta total) hingga mereka yang masih
memiliki sisa penglihatan tetapi tidak mampu menggunakan penglihatannya untuk
membaca tulisan biasa berukuran 12 point dalam keadaan cahaya normal
meskipun dibantu dengan kacamata (kurang awas). Menurut pendapat teresbut
dapat diartikan bahwa tunanetra yaitu orang yang kehilangan penglihatan,
sehingga seseoroang itu sulit atau tidak mungkin dapat mengikuti pendidikan
dengan metode yang umum dipergunakan disekolah biasa. Definisi tersebut
diperkuat dengan pengertian tunanetra menurut Barraga, 1983 (dalam Wardani
dkk, 2007:4-5) bahwa:
Anak yang mengalami ketidakmampuan melihat adalah anak yang
mempunyai gangguan atau kerusakan dalam penglihatannya sehingga
menghambat prestasi belajar secara optimal, kecuali jika dilakukan
penyesuaian dalam pendekatan-pendekatan penyajian pengalaman belajar,
sifat-sifat bahan yang digunakan, dan/atau lingkungan belajar.
Dari pendapat tersebut dapat kita pahami bahwa perlu adanya penyesuaian
terhadap sesorang yang mengalami keterbatasan melihat, anak tunanetra
memiliki kekhasan dan cara tersendiri untuk mencapai tahapan yang sama dalam
perkembangannya. Jadi dari beberapa pendapat tersebut dapat ditegaskan bahwa
anak tunanetra merupakan anak yang mengalami keterbatsan penglihatan secara
keseluruhan (blind) atau secara sebagian (low vision) yang menghambat dalam
1
memperoleh informasi secara visual sehingga dapat memperngaruhi proses
pembelajaran dan prestasi belajarnya.
Meskipun memiliki keterbatasan penglihatan, namun siswa tunanetra memiliki
kebutuhan yang sama dalam belajar. Berkaitan dengan pembelajaran bagi siswa
tunanetra, ada tiga karakteristik menurut Tillman & Obsorg (1969) yaitu: 1)
siswa tunanetra menyimpan pengalaman-pengalaman khusus seperti halnya anak
normal, namun pengalaman-pengalaman tersebut kurang terintegrasikan; 2)
siswa tunanetra mendapatkan angka yang hampir sama dengan anak normal,
dalam hal berhitung, informasi dan kosakata, tetapi kurang baik dalam hal
pemahaman (comprehention) dan persamaan; 3) kosakata siswa tunanetra
cenderung menggunakan kata-kata yang definitif, sedangkan anak awas
menggunakan kata-kata yang lebih luas.
Studi yang dilakukan oleh Kephart & Schwartz (1974, dalam Rancangan MA
SPLASH 2014) menunjukkan bahwa siswa yang mengalami gangguan
penglihatan yang berat cenderung memperoleh kemampuan berkomunikasi
secara lisan, dan mampu berprestasi, seperti siswa awas (ada beberapa tes
standar). Di lain pihak kemampuan mereka untuk memproses informasi sering
berakhir dengan pengertian yang terpecah-pecah atau kurang terintegrasi,
sekalipun dalam konsep yang sederhana. Dari pendapat tersebut menunjukkan
bahwa ketunanetraan dapat mempengaruhi prestasi akademik penyandangnya.
Pendengaran merupakan salah satu indra mereka yang dapat digunakan untuk
mencapai kesuksesan.
2
Di samping itu peningkatan dalam penggunaan media pembelajaran yang
bersifat auditory dan taktil dapat membantu dalam kegiatan akademik siswa.
Media pembelajaran audio merupakan pesan pembelajaran yang disajikan dengan
berbasis suara bertujuan untuk merangsang pikiran, perasaan, perhatian, dan
kemampuan siswa. Untuk mencapai tujuan tersebut, maka penyajian pesan dibuat
dengan mempertimbangkan materi yang tepat dan sajian yang menarik agar
siswa tidak merasa bosan.
MTsLB Yaketunis Yogyakarta yang terletak di Jl.Parangtritis No. 43
Yogyakarta, yang siswanya terdiri dari siswa berkebutuhan khusus tunanetra dan
low vision.
Dari observasi dapat diketahui selama ini proses pembelajaran guru hanya
menggunakan metode ceramah dan menggunakan media braille dalam mengajar
siswa sehingga pembelajaran kurang bervasiasi. Tidak tersedianya media yang
sesuai dengan karakteristik siswa tunanetra megakibatkan guru tidak terbiasa
menggunakan media lain saat proses pembelajaran selain buku pelajaran cetak
Braille. Berdasarkan hasil belajar siswa kelas VII meninjukkan bahwa nilai siswa
ada pada mata pelajaran IPA lebih rendah dibanding dengan pelajaran yang lain
yaitu dengan rata-rata 65 Hasil wawancara dengan siswa bahwa siswa mengalami
kesulitan memahami materi wujud, ciri-ciri mahkluk hidup, dan energi alternatif.
Materi yang dipahami belum sesuai dan belum maksimal dimengerti oleh siswa.
Hal ini dikemukakan pula oleh guru mata pelajaran IPA yang mengatakan bahwa
selama ini penjelasan mengenai materi hanya dari buku paket saja. Belum ada
media yang sesuai karakteristik siswa tunanetra yang tersedia di sekolah,
3
sehingga materi yang siswa dapatkan masih terbatas karena tidak memungkinkan
memberikan pengalaman melalui indera perabaan pada beberapa materi.
Dalam meningkatkan hasil belajar siswa tunanetra salah satunya dapat
memanfaatkan media audio. Media audio dapat meningkatkan aspek kognitif
pada siswa. Salah satu media audio yang dapat digunakan adalah media audio
SPLASH. Media audio dapat memberikan pengalaman belajar secara non visual
atau secara verbal sehingga dapat menambah pengetahuan dan pemahaman siswa
terhadap materi.
Media Audio SPLASH (Solusi Pintar Jelas dan Mudah) yang selanjutnya
disebut MA SPLASH adalah media audio untuk siswa tunanetra yang
dikembangkan oleh Balai Pengembangan Media Radio Pendidikan Kementerian
Pendidikan dan Kebudayaan (BPMRP Kemendikbud). MA SPLASH memiliki
beberapa keunggulan, yaitu media ini memuat materi pembelajaran yang
membahas konsep-konsep dalam pembelajaran terkait dengan materi tertentu
yang memberikan solusi kebutuhan bahan ajar yang dikemas secara singkat,
padat, jelas dan mudah dipahami sehingga menarik bagi siswa, MA SPLASH
disajikan dalam track-track dalam format MP3 untuk mempermudah siswa
tunanetra memanfaatkan dalam belajar, MA SPLASH dapat diputar dengan alat
pemutar handphone, MP3 Player, dan komputer sehingga MA SPLASH menjadi
fleksibel karena dapat digunakan siswa dimanapun dan kapanpun siswa ingin
belajar serta penggunaan bahasa yang komunikatif dan bahasa yang umum
dipakai oleh siswa tunanetra sangat membantu siswa dalam memahami materi
dan membuat siswa tidak mudah bosan saat mendengarkan MA SPLASH.
4
Namun,
pada kenyataannya di
MTsLB
Yaketunis
Yogyakarta
belum
menggunakan MA SPLASH dalam proses pembelajaran siswa tunanetra. Jadi
berdasarkan latar belakang tersebut, perlu segera dilakukan penelitian ini.
B. Identifikasi Masalah
Berdasarkan latar belakang masalah di atas, maka dapat diidentifikasi
beberapa permasalahan sebagai berikut:
1. Proses pembelajaran siswa tunanetra kurang bervariasi.
2. Hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPA rendah.
3. Konsep-konsep mata pelajaran IPA pada materi wujud zat, ciri-ciri
mahkluk hidup, dan energi alternatif yang bersifat abstrak belum mampu
dipahamai siswa secara optimal.
4. Alat peraga dan media pembelajaran yang digunakan guru untuk
memahami materi IPA belum sesuai dengan kebutuhan siswa tunanetra.
5. Media audio belum tersedia di sekolah.
C. Pembatasan Masalah
Melihat begitu luasnya identifkikasi masalah tersebut di atas, maka peneliti
membatasi masalah dalam penelitian ini adalah konsep-konsep mata pelajaran
IPA pada materi wujud zat, ciri-ciri mahkluk hidup, dan energi akternatif
yang bersifat abstrak belum mampu dipahami sswa secara optimal dan media
pembelajaran yang digunkan guru untuk memahami materi IPA belum sesuai
dengan kebutuan siswa tunanetra, sehingga perlu media yang mampu
menjelaskan secara verbal sehingga siswa mendapatkan pemahaman terhadap
5
materi. Penjelasan secara verbal dapat menggunakan media audio, MA
SPLASH merupakan media audio yang sesuai untuk meningkatkan
pemahaman siswa terhadap materi IPA, sehingga mampu mneingkatkan hasil
belajar siswa tunanetra.
D. Rumusan Masalah
Dari latar belakang dan pembatasan masalah yang telah dikemukakan
sebelumnya, maka rumusan masalah penelitian ini adalah “bagaimana
efektivitas penggunaan MA SPLASH terhadap hasil belajar IPA pada siswa
tunanetra kelas VII di MTsLB Yaketunis Yogyakarta?”.
E. Tujuan Penelitian
Dari rumusan masalah di atas, tujuan penelitian ini adalah “untuk menguji
efektivitas penggunaan MA SPLASH terhadap hasil belajar IPA pada siswa
tunanetra kelas VII di MTsLB Yaketunis Yogyakarta”.
F. Manfaat Penelitian
1.
Secara Teoritis
a. Hasil penelitian ini diharapkan dapat menambah khazanah keilmuan
pendidikan di Bidang Teknologi Pendidikan utamanya penggunaan
media audio SPLASH serta menjadi referensi ilmu pendidikan
sehingga dapat memperkaya wawasan.
6
2. Secara Praktis
a. Bagi Siswa
Membantu siswa tunanetra dalam memahami materi wujud zat, ciriciri mahkluk hidup, dan energi alternatif, sehingga dapat meningkatkan
hasil belajar IPA.
b. Bagi Guru
Membantu penyampaian materi wujud zat, ciri-ciri mahluk hidup, dan
energi alternatif, sehingga guru dapat memberikan materi yang sesuai
dengan karakteristik siswa.
c. Bagi Kepala Sekolah
Penelitian ini diharapkan dapat digunakan sebagai bahan masukan
dalam menggunakan media pembelajaran yang sesuai dengan
karakteristik siswa tunanetra.
G. Definisi Operasional
1. Media Audio SPLASH
Media Audio SPLASH merupakan media audio yang dirancang
oleh Tim BPMRP Yogyakarta. Dalam Rancangan Media Audio SPLASH
(2014:23-24), Media Audio SPLASH (Solusi Pintar Jelas dan Mudah) atau
disingkat MA-SPLASH merupakan media audio pembelajaran yang
diperuntukkan
bagi
siswa
tunanetra.
Media
ini
memuat
materi
pembelajaran yang membahas konsep-konsep dalam pembelajaran terkait
dengan materi tertentu yang memberikan solusi kebutuhan bahan ajar yang
7
dikemas secara singkat, padat, jelas dan mudah dipahami. MA SPLASH
disajikan track-track dalam format MP3 untuk mempermudah peserta didik
memanfaatkan dalam belajar. MA SPLASH dapat diputar dengan alat
pemutar handphone, MP3 Player, dan komputer.
2. Hasil belajar
Hasil belajar adalah capaian kemampuan-kemampuan yang dimiliki
siswa setelah menerima pengalaman belajarnya. Kemampuan-kemampuan
tersebut meliputi aspek kognitif, afektif, dan psikomotorik. Hasil belajar
dapat dilihat melalui kegiatan evaluasi yang bertujuan untuk mendapatkan
data pembuktian yang akan menunjukkan tingkat kemampuan siswa dalam
mencapai tujuan pembelajaran. Hasil belajar yang diteliti dalam penelitian
ini adalah hasil belajar kognitif IPA (materi wujud zat, ciri-ciri makhluk
hidup dan energi alternatif) yang mencakup pada tingkatan pemahaman
(C2). Instrumen yang digunakan untuk mengukur hasil belajar siswa pada
aspek kognitif adalah tes objektif.
3. Siswa tunanetra
Secara etimologis, kata tuna berarti luka, rusak, kurang atau tiada
memiliki, sedangkan netra berarti mata atau penglihatan. Jadi tunanetra
berarti kondisi luka atau rusaknya mata, sehingga mengakibatkan kurang
atau tidak memiliki kemampuan persepsi penglihatan. Dari pengertian
tersebut dapat dimaknai bahwa istilah tunanetra mengandung arti rusaknya
penglihatan. Dalam Wikipedia Bahasa Indonesia tentang tunanetra
menyatakan bahwa tunanetra adalah istilah umum yang digunakan untuk
8
kondisi seseorang yang mengalami gangguan atau hambatan dalam indra
penglihatannya. Jadi siwa tunanetra adalah seseorang yang mengalami
kondisi rusaknya indera penglihatan atau mengalami hambatan dalam
indera penglihatan.
Dalam Wikipedia Bahasa Indonesia, tunanetra dibagi menjadi dua
berdasarkan tingkat gangguannya, buta total (total blind) dan yang masih
mempunyai sisa penglihatan (Low Visioan). Buta total adalah kondisi
seseorang tunanetra yang sama sekali tidak bisa melihat, sedangkan low
vision masih mampu menggunakan sebagian daya penglihatannya.
Dalam penelitian ini, siswa tunanetra yang menjadi subjek adalah siswa
tunanetra yang mengalami buta total sehingga sama sekali tidak dapat
membaca tulisan dengan penglihatannya.
9
BAB II
KAJIAN TEORI
A. Media Audio Pembelajaran
1. Pengertian Media Audio Pembelajaran
Media audio diartikan dalam beberapa pengertian, menurut Cepi
Riyana (2012:39) media audio adalah “media yang penyampaian
pesannya hanya dapat diterima oleh indera pendengaran.” Pesan atau
informasi yang disampaikan dituangkan ke dalam lambang-lambang
auditif yang berupa kata-kata, musik, dan soundeffect”. Jadi menurut
pendapat Cepi Riyana, media audio merupakan media yang hanya dapat
digunakan melalui pendengaran karena berupa audio atau suara melalui
kata-kata. Pesan yang disampaikan melalui media audio menurut Arif S.
Sadiman, dkk. (2002:49) berupa lambang-lambang auditif baik verbal
maupun non verbal. Menurut Wina Sanjaya (2012:210) tentang
pengertian media audio, adalah media atau bahan yang mengandung
pesan dalam bentuk auditif (pita suara atau piringan suara) yang dapat
merangsang pikiran dan perasaan pendengar sehingga terjadi proses
belajar.
Dari beberapa pendapat tersebut maka dapat ditegaskan bahwa
media audio merupakan media yang berisi pesan yang diterima oleh
pendengaran dan disampaikan melalui lambang auditif berupa kata, musik,
10
dan sound effect. Dalam konteks belajar media ini dapat merangsang
pikiran dan perasaan pendengar dalam proses pembelajaran.
Lebih lanjut tentang media audio dalam konteks pembelajaran
menurut
Daryanto
(2010:37)
media
audio
merupakan
media
pembelajaran yang berbasis suara atau bunyi. Sedangkan menurut Cepi
Riyana (2012:133) media audio dapat diartikan sebagai bahan
pembelajaran yang dapat disajikan dalam bentuk auditif yang dapat
merangsang pikiran, perasaan, perhatian, dan kemampuan siswa sehingga
terjadi proses belajar mengajar.
Dari pendapat tersebut dapat diartikan pesan pembelajaran yang
disajikan dengan berbasis suara bertujuan untuk merangsang pikiran,
perasaan, perhatian, dan kemampuan siswa atau siswa. Untuk mencapai
tujuan tersebut, maka penyajian pesan dibuat dengan mempertimbangkan
materi yang tepat dan sajian yang menarik agar siswa tidak merasa bosan.
2. Jenis Media Audio Pembelajaran
Jenis-jenis media audio yang ada dan pernah dipergunakan oleh
manusia dapat dibedakan menjadi dua yaitu analog dan digital (BPMRP
2014:6-7)
a. Media Audio Analog
1) Radio
Radio merupakan media audio yang penyampaian pesannya dilakukan
melalui pancaran gelombang elektromagnetik dari suatu pemancar
(Cepi Riyana, 2012:39). Suara yang mengandung pesan
11
dikomunikasikan atau diinformasikan melalui alat atau mikrofon yang
kemudian akan dipancarkan melalui gelombang elektromagnetik dan
penerima pesan (pendengar) menangkap informasi tersebut melalui
pesawat radio.
2) Alat Perekam Pita Magnetik
Alat perekam pita magnetik sering kita sebut kaset tape recorder
merupakan salah satu media yang melakukan perekaman
menggunakan kaset audio. Kaset pita ini digunakan sebagai tempat
menyimpan berkas audio analog yang jumlah waktu rekamannya
terbagi ke dalam masing-masing sisi kaset.
b. Media Audio Digital
Berbeda dengan media audio analog, media audio yang bersifat
digital memiliki banyak fitur yang berbeda-beda. Media audio digital
juga lebih praktis dan memberi kemudahan dengan berbagai alat
penyimpanan dan akses yang lebih canggih.
1) Cakram Padat (Compact Disc)
CD (Compact Disc) merupakan sebuah media penyimpanan file
audio yang menyimpan musik atau suara dalam bentuk bit-bit
informasi digital (Heinich, dkk. 2002:368). Alat yang diperlukan
untuk memutar CD adalah CD player. Kelebihan media ini yaitu
tahan terhadap kerusakan, noda bisa dibersihkan dan goresan yang
biasa tidak akan memefektivitasi pemutaran ulang. Selain itu, jika
12
komputer yang dimiliki guru dilengkapi dengan CD drive maka
dapat mempermudah pembuatan rekaman.
2) MP3 (MPEG Audio Layer 3)
MP3 merupakan salah satu bentuk (format) penyimpanan file audio
digital yang ukuran filenya lebih kecil. MP3 juga memberikan
kualitas suara yang lebih bagus jika dibandingkan dengan CD
audio (Heinich, dkk. 2002:369). Alat untuk memutar MP3 adalah
MP3player, selain itu juga dapat diputar dengan iPod. Kelebihan
media ini yaitu tersedia bagi siapa saja yang mengakses internet
dan dapat diunduh dengan biaya yang murah bahkan gratis.
Kelemahannya yaitu rendahnya tanggung jawab pengguna terhadap
hak cipta terkait dengan audio tersebut.
3) WAV (Waveform Audio Format)
WAV merupakan “salah satu format penyimpanan file audio yang
dirancang
dan
dikembangkan
oleh
Microsoft
dan
IBM”
(http://saefulloh1.blogspot.com). WAV merupakan “versi digital
dari audio analog yang dibuat dengan menggunakan kartu suara
komputer dan piranti lunak untuk mengubah dan menyimpan
berkas format digital (Heinich, dkk. 2002:370). Perangkat yang
diperlukan untuk memutar WAV salah satunya adalah iPod.
Keuntungan menggunakan WAV adalah berkas audio yang
13
berkualitas tinggi dan penggunaan saluran berganda untuk suara.
Keterbatasannya yaitu berkapasitas besar, sehingga sebagian besar
klip audio WAV harus pendek durasinya.
3. Kelebihan dan Kelemahan Media Audio Pembelajaran
Media audio secara umum juga memiliki kelebihan dan kelemahan.
Menurut Heinich, dkk (2002:376-377) yang dikutip oleh Tim BPMRP
dalam Rancangan Media Audio SPLASH (2014:7-9), ada beberapa
kelebihan media audio yaitu; 1) mudah dijangkau, 2) tidak mahal; 3) bisa
diproduksi; 4) menyediakan pesan lisan; 5) menyediakan informasi
terbaru; 6) menyediakan akses gratis; 7) ideal untuk mengajar bahasa
asing; 8) merangsang imajinasi; 9) bisa diulang-ulang; 10) portable; 11)
memudahkan persiapan mata pelajaran; 12) pilihan mudah ditempatkan;
13) tahan kerusakan, sedangkan pada kelemahan media audio ada
beberapa yaitu ; hak cipta belum diperhatikan; 2) tidak memantau
perhatian; 3) kesulitan menentukan kecepatan, 4) membutuhkan alat putar;
5) urutan yang kaku; 6) sulit menempatkan segmen; 7) berpotensi terjadi
penghapusan. Dari kelebihan dan kekurangan tersebut dapat dimaknai
lebih lanjut sebagai berikut:
a. Kelebihan
1)
Mudah dijangkau
Tersedia dimana-mana dan mudah digunakan karena sebagian
besar orang sudah memakai.
2)
Tidak mahal
14
Jika perangkat sudah dibeli maka tidak memerlukan biaya
tambahan lagi karena perangkat yang disimpan bisa dihapus dan
dipergunakan kembali. Untuk fasilitas audio dengan bantuan
internet juga tersedia internet secara gratis atau berbiaya murah.
3)
Bisa diproduksi
Materi audio dapat dengan mudah diduplikat dengan bantuan
perangkat yang sesuai.
4)
Menyediakan pesan lisan untuk meningkatkan pembelajaran,
siswa yang kurang menguasai pembelajaran dengan cara visual
bisa belajar dengan mendengarkan.
5)
Menyediakan informasi terbaru, siaran audio biasanya berbasis
berita, pidato, presentasi, atau penampilan langsung.
6)
Menyediakan akses gratis bagi berkas-berkas audio, semua itu
dapat kita dapatkan dengan bantuan web yang tersedia di dunia
maya.
7)
Ideal untuk mengajar bahasa asing, memungkinkan para
pembelajar untuk mendengar dan merekam pelafalan kata-kata
dalam bahasa asing.
8)
Merangsang imajinasi, karena pesan lisan disampaikan dengan
lebih dramatis sehingga akan merangsang daya imajinasi siswa.
9)
Bisa diputar ulang sesering mungkin sesuai kebutuhan untuk lebih
memahami materi.
15
10) Portable, praktis mudah dibawa dan digunakan di mana pun dan
kapan pun.
11) Memudahkan penyiapan mata pelajaran, artinya pengajar bisa
merekam mata pelajaran terlebih dahulu dengan baik, untuk
kemudian diperdengarkan kepada siswa di kelas.
12) Pilihan mudah ditempatkan, artinya berkas audio dapat dengan
mudah di tempatkan ke dalam media penyimpanan yang sesuai
dengan kebutuhan.
13) Tahan kerusakan, berkas audio yang disimpan baik di dalam CD
maupun MP3 tahan terhadap kerusakan, goresan biasa pada CD
tidak akan mempengaruhi kualitas suara.
b. Kelemahan
1) Perhatian terhadap hak cipta masih kurang sehingga berkas audio
dengan mudah dapat diperbanyak tanpa izin resmi (illegal). Hal
tersebut menimbulkan pelanggaran hak cipta atau pembajakan
produk.
2) Tidak memantau perhatian, artinya ketika rekaman
audio
diperdengarkan siswa mungkin saja mendengarkan tetapi tidak
menyimak dan memahaminya dengan baik, dan guru tidak dapat
mengetahui kondisi tersebut.
3) Kesulitan dalam penentuan kecepatan, artinya dengan beragamnya
kemampuan belajar siswa guru akan sulit menentukan durasi
pemutaran.
16
4) Membutuhan perlengkapan digital dan piranti lunak untuk
menggunakan media audio..
5) Urutan yang kaku, artinya berkas audio yang sudah terekam tidak
dapat dengan mudah dimajukan atau diundur seperti pada media
cetak.
6) Kesulitan dalam menempatkan segmen.
7) Berpotensi terjadi penghapusan yang tidak disengaja.
B. Kajian Tunanetra
1. Pengertian Anak Tunanetra
Definisi tunanetra menurut Kamus Bahasa Indonesia yang diterbitkan
Balai Pustaka, (1990:971) dalam Rancangan Media Audio SPLASH
(2014:11) terdiri dari, kata “tuna” diartikan sebagai luka, rusak, kurang atau
tiada memiliki, sedangkan “netra” berarti mata atau dria penglihatan. Jadi
tunanetra berarti kondisi luka atau rusaknya mata atau dria penglihatan,
sehingga mengakibatkan kurang atau tiada memiliki kemampuan persepsi
penglihatan. Kondisi dimaksud disebabkan oleh adanya gangguan pada organ
mata dan atau syarafnya. Istilah lain untuk tunanetra adalah “gangguan
penglihatan” atau“visual impairment” dalam literatur lain. Dari kedua istilah
tersebut, tunanetra diartikan “anak yang mengalami gangguan penglihatan”.
Menurut White Conference dalam Rancangan Media Audio SPLASH
(2014:11-13), pengertian tunanetra adalah seseorang yang dikatakan buta baik
17
total maupun sebagian (low vision) dari ke dua matanya, sehingga low vision
yaitu yang dapat membaca dibantu dengan kacamata atau alat bantu baca
lainnya.
Berdasarkan acuan tersebut, siswa tunanetra dapat diklasifikasikan
menjadi 2, yaitu: 1) buta, dan 2) low Vision. Dari klasifikasi tersebut dapat
dimaknai lebih lanjut sebagai berikut :
a. Buta
Dikatakan buta, jika anak sama sekali tidak mampu menerima rangsang
cahaya dari luar. .
b. Low Vision
Penyandang low vision adalah anak yang masih mampu menerima
rangsangan cahaya dari luar, tetapi ketajamannya lebih dari 6/21, yang
artinya berdasarkan tes hanya mampu membaca huruf pada jarak 21
messter, atau jika hanya mampu mebaca headline pada surat kabar
Dari definisi tersebut, dapat dijelaskan bahwa tunanetra atau gangguan
penglihatan diklasifikasikan berdasarkan dua aspek, yaitu aspek klinis yang
didasarkan pada pengukuran dan aspek fungsional, yaitu didasarkan pada
bagaimana anak memanfaatkan penglihatannya untuk menguasai lingkungan.
Ketunaan dalam penglihatan siswa dapat menghambat penerimaaan informasi
dan ilmu pengetahuan, sehingga siswa tunanetra memerlukan media
pembelajaran yang dapat membantu mereka dalam menerima informasi dan
pengetahuan. Namun sebelum membahas media pembelajaran yang sesuai
18
untuk karakteristik siswa tunanetra, berikut disajikan beberapa karakteristik
siswa tunanetra.
2. Karakteristik Tunanetra
Dalam pembelajaran untuk siswa tunanetra ada beberapa karakteristik
yang harus diperhatikan. Menurut Sari Rudiyati (2002:34-38) karakteristik
pada anak tunanetra yaitu : 1) rasa curiga terhadap orang lain; 2) perasaan
mudah tersinggung; 3) verbalisme; 4) perasaan rendah diri; 5) adatan; 6) suka
berfantasi; 7) kritis; dan 8) pemberani. Karakteristik anak tunanetra tersebut
dapat dimaknai lebih lanjut sebagai berikut:
a.
Rasa curiga terhadap orang lain.
Keterbatasan rangsang penglihatan menyebabkan tunanetra kurang
mampu berorientasi dengan lingkungannya, sehingga mobilitas menjadi
terganggu dan timbul perasaan curiga terhadap sekitarnya.
b.
Perasaan mudah tersinggung.
Kekurangan penglihatan menimbulkan perasaan curiga dan mudah
kecewa karena perlakuan sehari-hari yang didapatkan dari sekitarnya.
c.
Verbalisme
Anak tunanetra yang mengalami keterbatasan dalam pengalaman dan
pengetahuan konsep abstrak akan memiliki verbalisme, sehingga
pemahaman anak tunanetra hanya berdasarkan kata-kata saja pada
konsep abstrak yang sulit dibuat media konkret yang dapat menyerupai.
d.
Rasa rendah diri.
19
Perasaan rendah diri ini desabkan karena tunanetra merasa diabaikan dan
kurang dihargai oleh orang disekitarnya sehingga menganggap dirinya
lebih rendah dari orang lain
e.
Adatan
Adatan merupakan upaya rangsang bagi anak tunanetra melalui indera
non visual. Adatan dilakukan oleh anak tunanetra sebagai pengganti bila
dalam suatu kondisi anak yang tidak memiliki rangsangan baginya,
sedangkan bagi anak awas dapat dilakukan melaui indera penglihatan
dalam menncari informasi di lingkungan sekitar.
f.
Suka berfantasi
Kegiatan memandang, melihat-lihat dan mencari infromasi saat-saat
terntentu tidak dapat dilakukan oleh anak tunanetra sehingga anak
tunanetra hanya dapat berfantasi saja. Daya imajinasi tunanetra
bermanfaat untuk mempermudah memahami sesuatu yang abstrak.
g.
Kritis.
Keterbatasan dalam penglihatan dan kekuatan berfantasi mengakibatkan
tunanetra sering bertanya pada hal-hal yang belum dimengerti sampai ia
dapat memecahkan permasalaahan secara fokus dan kritis berdasarkan
informasi yang ia peroleh sebelumnya serta terhindar dari pengaruh
visual yang dapat dialami oleh anak awas.
h.
Pemberani.
Tunanetra akan melakukan sesuatu dengan sungguh-sungguh tanpa raguragu. Sikap ini terjadi bila mereka mempunyai konsep dasar yang benar
20
tentang
gerak
dan
lingkungannya,
sehingga
kadang-kadang
menimbulkan kekawatiran bagi orang lain yang melihat (Widdjajantin,
1996:11).
Berdasarkan
pendapat
tersebut,
memberikan
pemahaman
bahwa
karakteristik khas yang dimiliki anak tunanetra merupakan dampak dari
kehilangan infromasi secara visual. Karakeristik tersebut menunjukkan
adanya potensi dan kekurangan yang dimiliki anak tunanetra. Potensi yang
dimiliki anak tunanetra dapat dikembangkan sebagai kemampuan awal dalam
meminimalisir kekurangannya. Potensi dan kekurangan tersebut memerlukan
pemahaman bagi orang disekitarnya untuk mencari nilai positif dari
karakteristik anak tunanatra.
Karakteristik anak tunanetra yang berupa potensi yaitu sikap pemberani,
berpikir kritis, dan suka berfantasi. Karakeristik tersebut dapat dimanfaatkan
dalam proses pembelajaran yang diharapkan dapat meningkatkan pemahaman
terhadap materi. Hal tersebut dapat dilihat bahwa anak tunanetra dapat aktif
dalam proses pembelajaran dengan sikap berani, kritis, dan berfantasi pada
materi IPA.
Dengan memperhatikan karakteristik tunanetra tersebut, diperlukan
pengembangan media pendidikan yang sesuai bagi pembelajaran tunanetra.
Pengembangan media audio pembelajaran merupakan salah satu upaya yang
cukup efektif untuk memecahkan permasalahan pendidikan bagi siswa
tunanetra. Media ini akan mampu mengatasi karakteristik negatif dan mampu
mendorong karakteristik positif siswa tunanetra. Misalnya pada karakteristik
fantasi yang kuat untuk mengingat sesuatu objek dan karakteristik kritis,
21
media pembelajaran yang berisi tentang konsep-konsep penting akan
membantu siswa mengurangi kekurangannya.
3. Keterbatasan Anak Tunanetra
Kehilangan kemampuan penglihatan mengakibatkan anak tunanetra
memiliki beberapa keterbatasan, menurut Lowenfels (dalam Juang Sunanto,
2005:47) ada tiga keterbatasan yang sesrius yang dialami anak tunanetra yaitu:
1) variasi dan jenis pengalaman (kognisi); 2) kemampuan untuk bergerak; dan
3) inetraksi dengan lingkungan (sosial dan emosi).
Keterbatasan tersebut dapat dimaknai lebih lanjut sebagai berikut ini:
a. Variasi dan jenis pengalaman (kognisi)
Anak tunanetra hanya dapat memperoleh pengalaman melalui ndera
perabaan dan indera pendengaran, sehingga berpengaruh pada variasi dan
jenis pengalaman anak tunanetra yang membutuhkan strategi dan
kemapuan anak dalam memahami materi atau informasi.
b. Kemampuan untuk bergerak (mobilitas)
Keterbatasan penglihatan sangat memperngaruhi kemampuan untuk
brgerak (mobilitas) dalam kehidupan sehari-hari, sehingga membutuhkan
pembelajaran yang mngakomodasi indera non visual dalam bergerak secara
mandiri.
c. Interaksi dengan lingkungan(sosial dan emosi)
Anak tunanetra yang mengalami permasalahn dalam interaksi dengan
lingkungan sekitar dipengaruhi oleh sikap orang tua, keluarga, dan
masyarakat yang kurang adanya penerimaan dan komunikasi yang baik.
22
Keterbatsan tersebut dipengaruhi oleh faktor kurangnya rangsangan
penginderaan dan kurangnya sosialisasi dengan sekitarnya.
Berdasakan keterbatasan anak tunanetra tersebut dapat dipahami bahwa
keterbatasan penglihatan memperngaruhi aspek mental (kognisi), psikis
(sosial dan emosi), dan fisik (mobilitas) anak tunanetra. Kognisi anak
tunanetra yang mengalami hambatan, misalnya kemampuan pemahaman
terhadap informasi atau materi IPA. Anak tunanetra mengalami hambatan
untuk memahami materi IPA yang abstrak, membutuhkan variasi pengalaman
yang memudahkan memahami konsep materi IPA.
Aspek mental, fisik, dan psikis anak tunanetra memberlukan
penyesuaian kondisi dan potensi anak tunanetra. Penyesuaian tersbut dapat
dilakukan memalui pendekatan pembelajaran yang sesuai dengan konteks dan
menggunakan media yang memberikan pengalaman non visual yaitu secara
verbal. Terutama pada pemahaman materi IPA yang pada beberapa materi
tidak memungkin adanya pengalaman melalui indera perabaan.
3. Pembelajaran Bagi Siswa Tunanetra
a. Strategi Pembelajaran Bagi Siswa Tunanetra
Strategi pembelajaran dalam pendidikan siswa tunanetra
didasarkan pada upaya memodifikasi lingkungan agar sesuai dengan
kondisi anak dan upaya pemanfaatan secara optimal indera-indera
yang masih berfungsi, untuk mengimbangi kelemahan yang
disebabkan hilangnya fungsi penglihatan.
23
Pembelajaran untuk anak berkebutuhan khusus membutuhkan
suatu strategi tersendiri sesuai dengan kebutuhan masing-masing.
Demikian juga dalam pembelajaran untuk siswa tunanetra, terdapat
prinsip-prinsip dasar layanan pendidikan yang harus diperhatikan
(Sari Rudiyati; 2002), yaitu: 1) prinsip totalitas; 2) prinsip individual,
3)
prinsip
kekonkritan;
4)
aktivitas
mandiri;
5)
prinsip
berkesinanmbungan. Prinsip-prinsip tersebut dapat dimaknai sebagai
berikut:
1)
Prinsip Totalitas
Prinsip totalitas adalah dasar keutuhan dalam memberikan
layanan pendidikan bagi siswa tunanetra berupa pengetahuan
atau keterampilan yang utuh atau lengkap, sehingga akan
memberikan pembelajaran untuk hidup normal di dalam
masyarakat dan mendapatkan kehidupan yang layak.
2)
Prinsip Individual
Prinsip individual adalah prinsip umum dalam pembelajaran
di manapun (di sekolah umum maupun sekolah luar biasa).
Adanya perbedaan antar individu mengharuskan guru merancang
pembelajaran yang sesuai dengan kondisi siswa.
3)
Prinsip Kekonkritan atau Pengalaman Penginderaan
Strategi pembelajaran yang digunakan oleh guru harus
memungkinkan siswa tunanetra mendapatkan pengalaman
24
secara nyata dari apa yang dipelajarinya. Untuk mendapatkan
pengalaman yang nyata, diperlukan alat dan media pembelajaran
yang mendukung dan sesuai dengan materi.
4)
Prinsip Aktifitas Mandiri (Self Activity)
Strategi pembelajaran yang digunakan oleh guru harus
memungkinkan atau mendorong siswa tunanetra belajar secara
aktif dan mandiri tidak hanya sekedar mendengar dan mencatat
materi. Namun anak belajar mencari dan menemukan, sementara
guru sebagai fasilitator yang membantu memudahkan siswa
untuk belajar dan motivator yang membangkitkan keinginannya
untuk belajar.
5)
Prinsip Berkesinambungan
Prinsip berkesinambungan adalah asas berkelanjutan dalam
layanan pendidikan siswa tunanetra. Program-program layanan
pendidikan bagi siswa tunanetra harus berkelanjutan atau
berkesinambungan,
artinya
program
layanan
pendidikan
merupakan satu paket program utuh yang terdapat bagian-bagian
atau kelanjutan dari program yang saling berhubungan dengan
yang lainnya. Jika diputus ditengah tidak akan kurang bermakna
bagi siswa, sehingga program tersebut harus diselesaikan.
Berdasarkan prinsip-prinsip tersebut dapat ditegaskan
bahwa proses pembelajaran memperhatikan kesatuan materi dan
karakteristik siswa tunanetra. Keterbatasan utama akibat gangguan
25
penglihatan yang dialami anak dengan kelaian penglihatan yang
meliputi keterbatasan dalam hal variasi dan luasnya pengalaman,
keterbatasan mobilitas dan keteerbatasan interaksi, maka diperlukan
prinsip
pembelajaran
yang
disesuaikan
dengan
kondisi
dan
karakteristik siswa tunanetra.
b. Media Pembelajaran Bagi Siswa Tunanetra
1) Definisi Media Pembelajaran untuk Siswa Tunanetra
Menurut
Arif
S.
Sadiman
(2008:7)
tantang media
pembelajaran adalah segala sesuatu yang dapat digunakan untuk
menyalurkan pesan dari pengirim ke penerima pesan. Jadi, media
pembelajaran untuk siswa tunanetra merupakan alat bantu kegiatan
belajar mengajar yang digunakan sesuai dengan tujuan dan isi
materi pelajaran yang bisa dipakai dan sesuai dengan karakteristik
anak tunanetra Tujuan penggunaan media pembelajaran untuk
mempermudah penyampaian informasi dari sumber belajar kepada
siswa, sehingga diharapkan memperoleh hasil belajar yang lebih
baik. Pemilihan media pembelajaran harus memperhatikan kondisi
siswa karena siswa tunanetra berbeda kondisinya, sehingga
memrlukan kekhususan dalam pembelajaran.
2) Media Pembelajaran untuk Siswa Tunanetra.
MnurutSadiman, dkk (1990), fungsi media (media
pendidikan) secara umum, adalah sebagai berikut; 1) memperjelas
penyajian pesan agar tidak terlalu bersifat visual; 2) mengatasi
26
keterbatasan ruang, waktu, dan daya indera; 3) meningkatkan
kegairahan
belajar,
memungkinkan
siswa
belajar
sendiri
berdasarkan minat dan kemampuannya, dan mengatasi sikap pasif
siswa; dan 4) memberikan rangsangan yang sama, dapat
menyamakan pengalaman dan persepsi siswa terhadap isi pelajaran.
Jadi ada beberapa fungsi media pembelajaran, antara lain adalah
untuk memperlancar proses pembelajaran, memperjelas sebuah
konsep serta membangkitkan minat dan perhatian terhadap
pembelajaran. Media pembelajaran yang digunakan oleh tunanetra
harus dirancang sedemikian rupa, sehingga sesuai dengan
kebutuhan dan karakteristik siswa tunanetra. Karena katerbatasan
siswa tunanetra maka media pembelajaran untuk siswa tunanetra
haruslah sesuatu yang dapat ditangkap oleh indera perabaan,
pendengaran, penciuman, pencecap atau sisa penglihatan. Berikut
adalah macam-macam media pembelajaran yang dapat digunakan
untuk siswa tunanetra :
a) Braille
Menurut Wikipedia Bahasa Indonesia (dalam Rancangan MA
SPLASH, 2014: 8), braille adalah sebuah sistem penulisan khusus
bagi tunanetra yang diciptakan oleh Louis Braille dari Perancis.
Braille merupakan sejenis sistem tulisan sentuh yang digunakan oleh
tunanetra.
27
Huruf-huruf Braille menggunakan kerangka penulisan seperti kartu
domino, karena disusun terdiri dari enam titik dengan posisi vertikal
dan dua titik horisontal. Keenam titik tersebut dapat disusun
sedemikian rupa hingga menciptakan 64 macam kombinasi. Huruf
Braille dibaca dari kiri ke kanan, dan dapat melambangkan abjad,
tanda baca, angka, tanda musik, simbol matematika dan lainnya.
Media Braille merupakan media pembelajaran utama yang
digunakan dalam proses belajar siswa tunanetra. Siswa tunanetra
membaca dengan meraba titik-titik timbul yang tercetak pada kertas.
Ada beberapa kendala dalam menggunakan media Braille dalam
pembelajaran, 1) mahal dalam pengadaannya; 2) memerlukan waktu
yang lama untuk mengidentifikasi huruf kemudian dirangkai
menjadi satu kata dan kalimat; 3) memerlukan perlakuan khusus
dalam penyimpanan (buku harus didirikan agar huruf timbul tidak
menjadi rata sehingga sulit dikenali).
b) Media Audio
Media audio telah banyak dimanfaatkan dalam pembelajaran
untuk siswa tunanetra. Menurut Daryanto, ada beberapa manfaat
yang akan diperoleh jika guru memanfaatkan media audio atau radio
sebagai media pembelajaran. Tugas guru akan jauh menjadi lebih
ringan jika dibandingkan dengan jika tanpa dibantu oleh media ini
(Daryanto, 2010:38). Selama ini guru waktu lebih banyak digunakan
untuk membacakan materi pembelajaran. Media audio merupakan
28
salah satu pemecahan pembelajaran karena dapat dimanfaatkan
secara individual atau mandiri oleh siswa.
Seiring dengan perkembangan teknologi informasi dan
komunikasi pada saat ini media audio tidak hanya disimpan dan
disajikan dalam bentuk analog tetapi sudah disimpan dan disajikan
dalam bentuk digital. Penyimpanan dan tranportasi data dalam
bentuk digital lebih memudahkan pengguna dalam menggunakan
media audio sebagai media pembelajaran. Media audio digital dapat
dimanfaatkan
untuk
menyampaikan
materi
dalam
bentuk
audiobook, e-book, ataupun digital talking book.
Pada audiobook, pemutar atau player yang digunakan dapat
berupa pemutar CD atau CD Player, USB, pemutar MP3 maupun
MP4. Audio book terdiri dari dua kata gabungan bahasa Inggris yaitu
kata audio yang berarti “suara”, dan kata book yang artinya “buku”.
Dari dua kata yang digabungkan tersebut, audiobook diterjemahkan
secara bebas “buku dalam bentuk suara” atau “buku audio.”
Pada prinsipnya, audiobook hadir sebagai bentuk lain dari
sebuah buku. Selama ini, buku konvensional yang dikenal luas di
masyarakat adalah buku cetak. Buku cetak sendiri sifatnya visual,
sehingga hanya dapat dibaca oleh orang berpenglihatan normal.
Sedangkan audiobook adalah buku yang dibaca dengan cara
mendengar. Audiobook nyaman dimanfaatkan oleh orang yang
29
bergaya belajar auditori dan orang yang mengalami gangguan
penglihatan termasuk penyandang tunanetra.
Dengan adanya audiobook, siswa tunanetra yang selama ini
hanya bergantung pada pembacaan buku oleh orang lain (guru/orang
tua), dan buku Braille, kini mereka dapat secara lebih mandiri
“membaca buku dengan cara mendengarkan audiobook.”
Audiobook biasanya berisi isi dari buku yang dibaca dan
direkam. Isi buku yang di-audiobook-kan dapat dibacakan dan
direkam secara sama dan persis dengan buku sumbernya, atau
pembacaan dan rekamannya dilengkapi dengan sajian yang mampu
menarik minat pengguna.
Sajian dalam audiobook dapat juga diolah sehingga tidak akan
membosankan bagi para pendengar. Pengolahan kata menjadi bahasa
verbal dapat menjadikannya lebih menarik jika dilakukan secara
kreatif. Bagi mereka yang tidak memiliki kekurangan dalam hal
penglihatan, audiobook dapat menjadi alternative dalam menikmati
isi sebuah buku. Kebanyakan audiobook yang
didengarkan oleh orang normal berupa novel, buku cerita maupun
buku-buku best seller.
c) Media Audio SPLASH
MA SPLASH adalah media audio Solusi Pintar Jelas dan
Mudah. Media ini media audio pembelajaran yang diperuntukkan
bagi siswa tunanetra.
30
Ada beberapa keunggulan dari MA SPLASH yaitu menarik
karena materi yang disampaikan dikemas secara singkat, padat, jelas,
mudah dipahami karena menggunakan bahasa yang komunikatif dan
kosakata yang sesuai dengan kemampuan siswa tunanetra.
Selain itu, penggunaan MA SPLASH juga bersifat fleksibel karena
berbentuk track-track dengan format MP3 yang dapat diputar
dengan handphone, MP3 Player, dan komputer atau laptop sehingga
mudah digunakan siswa tunanetra.
c. Aksesbilitas Belajar Bagi Tunanetra
Aksesibilitas belajar yang dimaksud
adalah keseluruhan
komponen yang terkait dalam proses pembelajaran yang dirancang
sedemikian rupa sesuai dengan hambatan yang ditimbulkan oleh
ketunanetraan, sehingga memudahkan siswa tunanetra untuk
mengikuti kegiatan belajar di sekolah. Kegiatan belajar yang diikuti
oleh siswa tunanetra di sekolah reguler (inklusi) yang sebagian besar
siswanya berpenglihatan awas dan cara belajarnya berbeda dengan
siswa tunanetra, tidak mengharuskan pemisahan dari lingkungan
belajar sekolah reguler.
Belajar bagi siswa tunanetra di sekolah inklusi, menuntut guru
untuk melakukan berbagai upaya penyesuaian berbagai komponen
belajar dan pendukungnya dengan kondisi yang dialami siswa
tunanetra, agar kegiatan belajar dapat diikutinya dengan mudah, dan
pada gilirannya dapat mengembangkan kemampuan dirinya sesuai
31
dengan
potensi
yang
dimilikinya.
Komponen
belajar
dan
pendukungnya yang mungkin perlu penyesuaian dapat digolongkan ke
dalam bidang-bidang sebagai berikut:
1) Kegiatan belajar mengajar yang meliputi pengelolaan kelas,
pengembangan kurikulum, pemilihan dan penggunaan materi,
metode, media, dan evaluasi.
2) Lingkungan fisik sekolah yang meliputi sarana dan prasarana.
3) Lingkungan sosial yang berhubungan dengan pihak-pihak yang
terlibat dan mendukung kegiatan belajar siswa tunanetra, seperti
teman, orang tua, guru, dan masyarakat serta stakeholders lainnya.
Di samping aspek tersebut, ada hal penting yang harus
diperhatikan dan dilakukan oleh guru dalam menciptakan aksesibilitas
belajar sebelum kegiatan belajar itu berlangsung, yaitu adaptasi ruang
kelas. Kegiatan guru yang dapat dilakukan untuk mengadaptasi ruang
kelas, terutama bagi siswa yang masih memiliki sisa penglihatan (low
vision), adalah:
1) Menentukan tempat terbaik dan tepat bagi siswa low vision agar
dapat melihat papan tulis, contoh kapan dia duduk di depan kelas.
2) Mengupayakan agar cahaya tidak memantul ke mata siswa low
vision sehingga menyilaukan, dan meyakinkan bahwa tulisan di
papan tulis jelas terlihat olehnya.
32
3) Jika mata siswa sensitif terhadap cahaya, guru perlu memindahkan
dia dari dekat jendela. Bisa juga dengan menggunakan ujung peci
untuk menaungi matanya.
4) Meyakinkan siswa low vision mengetahui jalan di sekitar sekolah
dan ruang kelas. Guru dan siswa awas yang melihat sebaiknya
menuntunnya dengan berjalan di depan siswa tunanetra sedikit di
belakang dan menyamping; dengan berpegangan erat pada siku
pembimbing (Unesco, 2001:50).
Dengan demikian, bahwa aksesibilitas belajar bagi siswa
tunanetra meliputi aksesibilitas belajar fisik dan nonfisik. Aksesibilitas
belajar fisik berkenaan dengan sarana-prasarana belajar yang
dipergunakan untuk membantu siswa tunanetra bisa belajar dengan
baik, seperti lapangan olah raga, ruang kelas, perpustakaan, alat bantu
belajar, atau media khusus lainnya. Sedangkan aksesibilitas belajar
nonfisik menyangkut sikap positif semua anggota sekolah terhadap
keberadaan siswa tunanetra yang dapat membantu mendorong
motivasi belajarnya dengan baik, seperti sikap menerima secara
terbuka, menghargai, toleransi, tolong-menolong, ramah, dan hangat.
Dalam penyampaian pengembangan konsep dasar hendaknya
jangan melupakan kemampuan-kemampuan yang perlu diberikan dan
dievaluasikan terhadap siswa tunanetra. Menurut Irham Hosni dalam
Buku Ajar Orientasi dan Mobilitas, jenis-jenis kemampuan yang perlu
diberikan adalah sebagai berikut; 1) identifikasi; 2) deskripsi; 3)
33
labelling; 4) grouping; 5) sorting; 6) ordering; 7) copying; 8)
paterning; dan 9) contrasting. Dari kemampuan-kemapuan tersebut,
dapat dikaji sebagai berikut ini:
1) Identifikasi
Mengenal (identiffying) yaitu kemampuan untuk mengetahui dan
mengenal suatu objek.
2) Deskripsi
Menjelaskan (describing) yaitu kemampuan untuk menjelaskan
susunan atau ciri-ciri suatu objek.
3) Labelling
Melabel (labeling) yaitu kemampuan memberi tanda (label) pada
suatu benda baik mengenai isi (volume), keadaan ataupun bentuk
benda tersebut, dan sebagainya.
4) Grouping
Mengelompokkan (grouping) yaitu kemampuan mengelompokkan
benda yang mempunyai ciri-ciri khas. Sesuai dengan klasifikasinya.
5) Sorting
Memilih (sorting) yaitu kemampuan memilah dan melektakkan
orang atau benda-benda sesuai dengan kebutuhannya.
6) Ordering
Menyusun (ordering) yaitu kemampuan menyusun sesuai urutan
sehingga menjadi sistematis.
7) Copying
34
Menyalin (copying) yaitu kemampuan menirukan sesuatu sesuai
dengan aslinya.
8) Paterning
Membuat pola (paterning) yaitu kemampuan memberi contoh,
pola, model atau petunjuk untuk ditiru.
9) Contrasting
Membedakan (contrasting) yaitu kemampuan membedakan dua
atau lebih suatu benda.
C. Hasil Belajar
1. Pengertian
Hasil belajar merupakan bagian terpenting dalam pembelajaran.
Nana Sudjana (2009:3) mendefinisikan hasil belajar siswa pada hakikatnya
adalah perubahan tingkah laku sebagai hasil belajar dalam pengertian yang
lebih luas mencakup bidang kognitif, afektif, dan psikomotorik. Dimyati
dan Mudjiono (2006: 3-4) juga menyebutkan hasil belajar merupakan hasil
dari suatu interaksi tindak belajar dan tindak mengajar. Dari sisi guru,
tindak mengajar diakhiri dengan proses evaluasi hasil belajar. Dari sisi
siswa, hasil belajar merupakan berakhirnya pengajaran dari puncak proses
belajar. Benjamin S. Bloom (Dimyati dan Mudjiono, 2006: 26-27)
menyebutkan enam jenis perilaku ranah kognitif, sebagai berikut; 1)
pengetahuan; 2) pemahaman; 3) penerapan; 4) analisis; 5) sintesis; 6)
35
evaluasi. Jenis-jenis perilaku terebut dapat dimaknai lebih lanjut sebagai
berikut:
a. Pengetahuan
Mengingat hal yang telah dipelajari berupa fakta, peristiwa, pengertian
kaidah teori, prinsip, atau metode.
b. Pemahaman
Mampu mendapatkan arti dan memaknai hal yang telah dipelajari.
c. Penerapan
Mampu menerapkan metode dan kaidah untuk menghadapi masalah
yang nyata dan baru. Misalnya, menggunakan prinsip.
d. Analisis
Mampu mehamami secara rinci suatu kesatuan ke dalam bagian-bagian
sehingga struktur keseluruhan dapat dipahami dengan baik. Misalnya
mengurangi masalah menjadi bagian yang telah kecil.
e. Sintesis
Mencakup kemampuan membentuk suatu pola baru. Misalnya
kemampuan menyusun suatu program.
f . Evaluasi
Mampu berpendapat tantang beberapa hal berdasarkan kriteria tertentu.
misalnya, kemampuan menilai hasil tes.
Berdasarkan pengertian hasil belajar di atas, ditegaskan bahwa hasil
belajar adalah kemampuan-kemampuan yang dimiliki siswa setelah
menerima pengalaman belajarnya. Kemampuan-kemampuan tersebut
36
mencakup aspek kognitif, afektif, dan psikomotorik. Hasil belajar dapat
dilihat melalui kegiatan evaluasi yang bertujuan untuk mendapatkan data
pembuktian yang akan menunjukkan tingkat kemampuan siswa dalam
mencapai tujuan pembelajaran. Hasil belajar yang diteliti dalam penelitian
ini adalah hasil belajar kognitif IPA yang mencakup pada tingkatan
pemahaman (C2). Instrumen yang digunakan untuk mengukur hasil belajar
siswa pada aspek kognitif adalah tes
2. Faktor yang Mempengaruhi Efektivitas Hasil Belajar
Hasil belajar sebagai salah satu indikator pencapaian tujuan
pembelajaran di kelas tidak terlepas dari faktor-faktor yang mempengaruhi
hasil belajar itu sendiri. Sugihartono, dkk. (2007: 76-77), menyebutkan
faktor-faktor yang mempengaruhi efektifitas hasil belajar yaitu; 1) internal;
2) eksternal. Faktor-fakteor terbut dapat dimaknai sebagai berikut:
a. Faktor internal
Faktor internal adalah faktor yang ada dalam diri individu yang sedang
belajar. Faktor internal meliputi:
1) Faktor jasmaniah
Faktor jasmaniah ini adalah kondisi fisik siswa, meliputi kesehatan,
keadaan capai, edaan cacat jasmani, akan sangat membantu dalam
proses dan hasil belajar. dari kondisi tersebut, yang juga penting
dalam mempengaruhi proses dan hasil belajar siswa adalah kondisi
pancaindera, terutama indera penglihatan dan pendengaran.
2) Faktor psikologis
37
Ada beberapa faktor psikologis yang mempengaruhi hasil belajar :
a) Minat
Minat sangat mempengaruhi dalam proses dan hasil belajar. jjka
seseorang mempelajari sesuatu dengan mint, maka hasil yang
diharapkan akan lebih baik.
b) Kecerdasan
Seseorang yang lebih cerdas akan lebih mampu belajar daripada
yang kurang cerdas, biasanya kecerdasan diukur dengan sebutan
Intelligence Quetient (IQ).
c) Bakat
Secara definitif, siswa yang berbakat adalah siswa yang mampu
mencapai prestasi yang tinggi karena mempunya kemampuan
yang tinggi.
d) Motivasi
Motivasi merupaka dorongan yang ada didalam sesorang, bisa
kuat atau lemah, bisa munculnya dari dalam diri atau dari luar.
e) Kemampuan Kognitif
Kemampuan kognitif yang paling utama adalah kemapuan
seseorang dalam melakukan persepsi, mengingat, dan berpikir.
Dari berbagai faktor internal yang mempengaruhi proses dan
hasil belajar, maka guru harus berperan dalam menoptimalkan
faktor tersebut.
b. Faktor eksternal adalah faktor yang ada di luar individu. Faktor
eksternal meliputi: faktor keluarga, faktor sekolah, dan faktor
38
masyarakat. Disamping itu, guru berperan sebagai faktor penentu
keberhasilan siswa dalam belajar karena guru secara langsung
membimbing siswa. Penggunaan strategi dan media pembelajaran
yang sesuai dengan karakteristik siswa menjadi hal yang harus
dilakukan oleh guru agar mencapai hasil belajar yang paripurna.
Berdasarkan faktor-faktor yang mempengaruhi hasil belajar tersebut,
peneliti menggunakan faktor eksternal berupa penggunaan media yaitu MA
SPLASH untuk meningkatkan hasil belajar siswa. Penggunaan media audio
ini sesuai dengan karakteristik siswa tunanetra karena menuntut
keterlibatan siswa secara aktif dalam pembelajaran IPA melalui indera
pendengaran.
D. IPA
1. Pengertian IPA
Ilmu Pengetahuan
Alam merupakan ilmu pengetahuan yang
berhubungan dengan alam atau berkaitan dengan alam. Jadi ilmu
pengetahuan alam (IPA) dapat disebut sebagai ilmu tentang alam, ilmu
yang memperlajari peristiwa-peristiwa yang terjadi di alam ini. Menurut
Powler (Usman Samatowa, 2006:2), IPA merupakan ilmu yang
berhubungan dengan gejala-gejala alam dan kebendaan yang sistematis
yang tersusun secara teratur, berlaku umum yang berupa kumpulan dari
hasil obervasi dan eksperimen.
Jadi, seperti halnya setiap ilmu pengetahuan, IPA mempunyai objek
dan permasalahan yang jelas yaitu berobjek benda-benda alam dan
39
mengungkapkan mistri (gejala-gejala) alam yang disusun secara sistematis
yang didasarkan pada hasil percobaan dan pengamatan yang dilakukan oleh
manusia.
2. Tujuan Pembelajaran IPA di SMP
Menurut Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia No
22 Tahun 2006 tentang Standar Isi untuk Satuan Pendidikan Dasar dan
Menengah untuk Mata Pelajaran IPA di SMPLB bertujuan agar peserta
didik memiliki kemampuan sebagai berikut :
a. Memperoleh keyakinan terhadap kebesaran Tuhan Yang Maha Esa
berdasarkan keberadaan, keindahan dan keteraturan alam ciptaan-Nya.
Diharapkan siswa mampu memahami alam disekitarnya sehingga lebih
mudah dalam beradaptasi dengan lingkungan sekitar.
b. Mengembangkan pengetahuan dan pemahaman konsep-konsep IPA
yang bermanfaat dan dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Saat
siswa mampu menerapkan pengetahuan IPA maka siswa akan dapat
lebih mandiri menjalani kehidupan sehari-hari.
c. Mengembangkan rasa ingin tahu, sikap positif dan kesadaran tentang
adanya hubungan yang saling mempengaruhi antara IPA, lingkungan,
teknologi dan masyarakat.
d. Mengembangkan keterampilan proses untuk menyelidiki alam sekitar,
sehingga siswa dapat merinci pengetahuan alam sekitar.
e. Memecahkan masalah dan membuat keputusan. Hal itu sangat
membantu siswa dalam menjalani kehidupannya.
40
f. Meningkatkan kesadaran untuk berperan serta dalam memelihara,
menjaga dan melestarikan lingkungan.
g. Meningkatkan
segala
kesadaran
untuk menghargai
alam
dan
keteraturannya sebagai salah satu ciptaan Tuhan.
h. Memperoleh bekal pengetahuan, konsep dan keterampilan IPA sebagai
dasar untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang berikutnya.
E. Penelitian yang Relevan
Penelitian yang relevan yang sesuai dengan penelitian ini adalah penelitian
yang dilakukan oleh Wiwiet Sukmawati (2015) yang berjudul “Pengaruh
Penggunaan Media Audio CERDIKTERA Terhadap Pemahaman Karakter
Toleransi dan Peduli Sosial Pada Mata Pelajaran PKN Bagi Siswa Tunanetra
Kelas VIII di MTsLb Yaketunis Yogakarta”, memberikan hasil yaitu media
audio CERDIKTERA memberi pengaruh pada pemahaman karakter toleransi
dan peduli sosial. Persamaan penelitian ini dengan penelitan yang peneiti
lakukan adalah mengkaji pengaruh penggunaan media audio pada anak
tunanetra. Metode yanng digunakan dalam penelitian ini sama-sama
menggunakan deskriptif kuantitatif. Persamaan lain juga terdapat pada teknik
pengambilan sampel yaitu purposive sampling, serta lokasi penelitian yang
dilakukan di MTsLB Yaketunis Yogyakarta.
Perbedaan dalam penelitian ini dengan penelitan yang peneliti lakukan terletak
pada media audio yang digunakan dan variabelnya. Pada penelitian tersebut
menggunakan media audio CERDIKTERA, sedangkan pada penelitian ini
41
menggunakan media audio SPLASH. Kontribusi peneltian tersebut bagi
peneliti yaitu memeberikan inspirasi dan ide-ide dalam melakukan penelitian
ini.
F. Kerangka Pikir
Anak tunanetra memiliki kondisi indera penglihatan yang tidak
berfungsi secara keseluruhan. Kondisi tersebut diharapkan berdampak pada
aspek mental. Fisik, dan psiskis pada anak tunanetra. Tiga aspek tersebut
perlu diatasi melaui media yang disesuaikan dengan kondisi dan karakteristik
anak tunanetra. Kondisi dan karakteristik pada anak tunanetra juga perlu
disesuaikan dengan prinsip-prinsip pembelajaran anak tunanetra, hal tersebut
sangat penting dalam proses pembelajaran bagi anak tunanetra yang
diharapkan dapat meningkatkan pemahaman materi IPA khusunya pada
materi wujud zat, ciri-ciri makhluk hidup, dan energi alternatif yang
materinya abstrak dan memerlukan pengalaman belajar secara verbal karena
tidak memungkinkan adanya pengalaman melaui indera perabaan. Dari
keterbatasan tersebut makan diperlukan media yang sesuai dengan
karakteristik siswa tunanetra melalui media audio. Hal tersebut diasumsikan
karakteritik anak tunanetra yang dapat menerima pengetahuan dan
pengalaman indera non visual atau secara verbal. Indera pendengaran (verbal)
digunakan secara maksimal dapat meminimalisir keterbatatasan anak
tunanetra serta dapat meningkatkan pemahaman anak terhadap materi
sehingga dapat berpengaruh positif pada hasil belajar siswa.
42
Pembelajaran dengan menggunakan media audio sesuai dengan
karakteristik siswa tunanetra. Media audio yang sesuai adalah MA SPLASH
karena memilki beberapa keunggulan yaitu berisi konsep-konsep materi yang
singkat, jelas dan mudah dipahami oleh siswa tunanetra, bahasa yang dipakai
sesuai dengan kemampuan siswa tunanetra sehingga mudah dimengerti,
dikemas dalam bentuk MP# sehingga fleksibel dalam penggunaannya. Hal
tersebut membuat MA SPLASH sangat cocok untuk membantu siswa
tunanetra dalam pemahaman materi IPA sehingga dapat meningkatkan hasil
belajarnya.
Kerangka pikir penelitian tentang efektiifitas penggunaan media audio
“solusi pintar jelas dan mudah” (SPLASH) terhadap hasil belajar pada siswa
tunanetra kelas VII di MTsLB Yaketunis Yogyakarta dapa divisualisasikan
dalam bagan berikut ini:
Anak Tunanetra
Keterbatasan
Anak
Kemampuan
Pemahaman Materi
IPA masih rendah
Materi IPA wujud zat, ciriciri makhluk hidup dan
energi alternatif kelas VII
Hasil belajar IPA
masih rendah
Keunggulan MA SPLASH
Penggunaan MA SPLASH
Penggunaan MA SPLASH efektif
terhadap hasil belajar IPA pada siswa
tunanetra kelas VII di MTsLB
Peningkatan Hasil belajar IPA
kelas VII di MTsLB Yaketunis
43
Gambar 1. Kerangka Pikir
G. Hipotesis
Berdasarkan kajian teori dan kerangka berfikir tersebut, maka
hipotesis dari penelitian eksperimen ini yaitu : Penggunaan Media Audio
SPLASH efektif terhadap hasil belajar IPA pada siswa tunanetra kelas VII di
MTsLB Yaketunis Yogyakarta.
44
BAB III
METODE PENELITIAN
A. Pendekatan Penelitian
Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan
kuantitatif dengan jenis penelitian kuasi eksperimen. Menurut Zainal Arifin
(2012:79), kuasi eksperimen untuk memprediksi keadaan yang akan
dicapai melalui eksperimen sebenarnya. Penelitian ini tidak ada
pengontrolan seperti yang ada pada penelitian eksperimen murni. Di dalam
penelitian kuasi tidak memungkinkan adanya manipulasi terhadap variabel
yang relevan. Subjek dalam penelitian ini berjumlah 4 siswa tunanetra.
Peneliti menggunakan pendekatan kuasi eksperimen karena peneliti ingin
menguji efektivitas penggunaan MA SPLASH terhadap hasil belajar IPA
kelas VII di MTsLB Yaketunis.
B. Variabel Penelitian
Variabel adalah objek penelitian, atau apa yang menjadi titik
perhatian suatu penelitian. Sesuatu disebut variabel karena secara
kuantitatif atau secara kualitatif dapat bervariasi. Dalam setiap penelitian,
peneliti dapat memilih salah satu atau beberapa Siantar banyak variabel
bebas yang mempengaruhi variabel tergantung (terikat), yang menjadi
fokus penelitiannya. Variabel-variabel yang digunakan dalam penelitian ini
adalah sebagai berikut :
1.
Variabel Tergantung (terikat) atau dependent variabel (Y)
Variabel tergantung (terikat) adalah variabel penelitian yang diukur
untuk mengetahui besarnya efek atau pengaruh variabel lain. Besarnya
45
efek
tersebut
diamati
dari
ada-tidaknya,
timbul-hilangnya,
membesarmengecilnya, atau berubahnya variasi yang tampak sebagai
akibat perubahan pada variabel lain.
Dalam penelitian ini terdapat satu variabel terikat, yaitu hasil
belajar IPA yang dimiliki siswa tunanetra kelas VII di MTsLB
Yaketunis dari hasil penggunaan MA SPLASH sebagai media
penunjang pembelajaran hasil belajar.
2.
Variabel bebas adalah suatu variabel yang variasinya mempengaruhi
variabel lain. Dapat juga dikatakan bahwa variabel bebas adalah
variabel yang pengaruhnya terhadap variabel lain ingin diketahui.
Variabel ini dipilih dan sengaja dimanipulasi oleh peneliti agar
efeknya terhadap variabel lain tersebut dapat diamati dan dikukur.
Dalam penelitian ini terdapat satu variabel bebas, yaitu penggunaan
MA SPLASH sebagai media pembelajaran untuk memberikan hasil
belajar IPA pada siswa tunanetra kelas VII di MTsLB Yaketunis.
C. Tempat dan Waktu Penelitian
1.
Tempat
Di kelas VII,Di MTsLB Yaketunis, Jl. Parangtritis No.43 Yogyakarta
2.
Waktu
Waktu penelitian tentang dilaksanakan selama 4 minggu. Berikut
rincian waktu dan kegiatannya :
46
Tabel 3. Rincian waktu penelitian
WAKTU
KEGIATAN
Minggu I
Pelaksanaan Pre-Test I
Minguu II
Pelaksanaan Pre-Test II
Minggu III
Pelaksanaan Pre-Test III
Minggu IV
Pelaksanaan perlakuan dan Post-Test I
Minggu V
Pelaksanaan Perlakuan dan Post-Test II
Minggu VI
Pelaksanaan Perlakuan dan Post-Test III
Minggu VII
Proes analisa data peelitian
Minggu VIII
Penyusunan laporan penelitian
Minggu IX
Penyusunan artikel hasil penelitian
Minggu X
Publikasi hasil penelitian
D. Desain Penelitian
Desain penelitiaan yang digunakan adalah one group pre-testposttest design. Dalam penelitian ini terdapat satu kelompok subjek
penelitian yang mendapatkan perlakuan atau treatment. Dari data penelitian
yang diperoleh, maka hasil tes sebelum dan sesudah diberikan perlakuan
akan dibandingkan untuk melihat apakah ada pengaruh antara hasil belajar
siswa pada mata pelajaran IPA setelah dan sebelum menggunakan MA
SPLASH. Adapun desainnya sebagai berikut ini :
O1 x O2
Gambar 2. Desain Penelitian (Sugiyono, 2010:111)
Keterangan :
O1
: Pre-test 1
X
: Treatment (perlakuan)
47
O2
: Pre-test 2
Prosedur :
Ketiga tahap tersebut terdiri dari pre-test, perlakuan dan post-test
pada penelitian ini dapat dijelaskan sebagai berikut :
1. Pre-test (sebelum perlakuan)
Pre-test dilakukan untuk mengetahui kondisi awal sebelum perlakuan.
Tes dilakukan sebnayak satu kali seminggu sebelum perlakuan. Siswa
diminta mengerjakan 30 soal pilihan ganda. Soal yang diberikan
adalah 10 soal untuk materi wujud zat dan 10 soal untuk materi ciriciri
makhluk hidup, serta 10 soal untuk materi energi alternatif. Cara
mengerjakannya , guru memutarkan soal yang terdapat pada MA
SPLASH , lalu siswa diminta untuk menjawab soal dalam lembar
jawaban. Jawaban ditulis siswa menggunakan braille dibantu untuk
diterjemahkan kedalam tulisan oleh guru IPA kemudian hasilnya akan
diolah peneliti.
2. Perlakuan
Penggunaan MA SPLASH dalam pembelajaran wujud zat ciri-ciri,
makhluk hidup, dan energi alternatif dilaksanakan masing-masing 1
kali tiap materi. MA SPLASH berperan sebagai media untuk
memperjelas materi pembelajaran yang disampaikan oleh guru.
Langkah-langkah penggunaan MA SPLASH :
a. Langkah Persiapan
1) Merumuskan tujuan pembelajaran
48
Guru merumuskan tujuan pembelajaran yang akan dicapai dan
tercantum pada Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), yaitu
siswa tunanetra mampu memahami materi wujud zat, ciri-ciri
makhluk hidup, dan energi alternatif menggunakan MA SPLASH.
2) Persiapan Guru
Ada beberapa hal yang harus dipersiapkan oleh guru, yaitu :
a) Guru mempersiapkan materi pembelajaran sesuai dengan
RPPdengan menggunakan buku IPA sebagai salah satu
sumber
belajar.
b) Guru menyiapkan soal latihan lisan untuk kegiatan evaluasi.
c) Guru menyiapkan dan mencoba MA SPLASH ke dalammedia
pemutar audio sebelum pembelajaran sesungguhnya dimulai
supaya saat pembelajaran media tersebut tidak mengalami
kerusakan dan gangguan.
3) Persiapan Kelas
Guru mempersiapkan ruang kelas supaya nyaman digunakan saat
belajar mengajar dengan cara mengajak siswa mengatur posisi
kursi dan meja sehingga siswa lebih jelas mendengarkan
penjelasan guru dan MA SPLASH yang diputar.
b.
Langkah Inti
Penyajian pelajaran dengan menggunakan media dan kegiatan
belajar siswa sebagai berikut :
1) Penyajian pelajaran.
49
a) Guru menjelaskan tentang pengertian dan tujuan materi.
b) Guru memutar MA SPLASH
c) Siswa diminta mendengarkan MA SPLASH yang diputarkan
oleh guru.
d) Guru memberikan tantangan pada siswa untuk menceritakan
kembali apa yang siswa dapatkan dari materi MA SPLASH
yang diputarkan.
e) Siswa berdiskusi dengan guru tentang materi yang diputar
dalam MA SPLASH.
f) Siswa melakukan tanya jawab kepada guru tentang materi.
Siswa juga diminta untuk mengemukakan beberapa hal yang
belum dipahami tentang materi yang disampaikan.
g) Siswa diminta menjelaskan secara singkat materi yang sudah
disampaikan oleh guru secara bergantian.
3. Langkah Penutup
Evaluasi hasil belajar, siswa diminta guru untuk mengerjakan
soal latihan yang diberikan tentang materi pelajaran IPA yang
disampaikan dalam MA SPLASH tiap pertemuan.
3. Post-test
Tes setelah perlakukan (post test) bertujuan untuk
mengetahui efektivitas penggunaan MA SPLASH terhadap
hasil belajar wujud zat, ciri-ciri makhluk hidup, dan energi
alternatif. Tes dilaksanakan setiap kali selesai pemberian
50
perlakuan sesuai dengan materi yang diberikan supaya hasilnya
tidak bias. Tes yang diberikan pada post test sama dengan tes
sebelum perlakuan (pre-test). Siswa diminta mengerjakan 10
soal tiap pertemuan. Jawaban yang ditulis siswa menggunakan
braille dibantu untuk diterjemahkan kedalam tulisan oleh guru
IPA kemudian hasilnya diolah oleh peneliti. Hasil dari pre test
dan post test kemudian dibandingkan untuk mengetahui hasil
perlakuan.
E. Subjek Penelitian
Pemilihan subjek dalam penelitian ini menggunakan teknik
purposive sampling. Pemilihan subjek penelitian mempertimbangkan
tujuan dari penelitian ini yaitu tentang efektivitas penggunaan MA
SPLASH untuk siswa tunanetra. Maka peneliti menentukan subjek pada
penelitian ini adalah siswa tunanetra kelas VII di MTsLB Yaketunis.
F. Metode Pengumpulan Data
Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah
metode tes, dan dokumentasi. Tes yang digunakan pada penelitian ini
adalah tes hasil belajar yaitu berupa tes objektif pilihan ganda berjumlah 30
soal. Tes hasil belajar digunakan untuk mengukur hasil-hasil belajar yang
dicapai oleh siswa tunanetra sebelum dan sesudah perlakuan. Pengumpulan
data dengan metode dokumentasi dilakukan untuk mengetahui informasi
mengenai keadaan siswa seperti nilai siswa dan keadaan sekolah speperti
fasilitas yang dimiliki sekolah.
51
G. Instrumen Penelitian
Instrumen penelitian diperlukan untuk mendapatkan data kemudian
akan diolah sehingga hasilnya dapat digunakan untuk mengukur efektivitas
penggunaan MA SPLASH terhadap hasil belajar IPA. Instrumen yang
digunakan dalam penelitian ini adalah instrumen tes dan panduan
wawancara. Tes yang digunakan dalam penelitian ini berupa pretest dan
post-test materi wujud zat,ciri-ciri makhluk hidup, dan energi alternatif.
Pre-test akan diberikan pada subjek sebelum pembelajaran IPA yang
menggunakan MA SPLASH, lalu proses pembelajaran diakhiri dengan
post-test.
Hasil tes ini nantinya akan memaparkan skor yang menyatakan bahwa
siswa tersebut mengalami perubahan hasil belajar. Soal-soal tes hasil
belajar ini berupa pilihan ganda yang berjumlah 30 soal. Berikut kisi-kisi
soal tes hasil belajar :
Tabel 4. Kisi-kisi tes hasil belajar IPA
KOMPONEN
INDIKATOR
MATERI
WUJUD ZAT
CIRI-CIRI
MAKHLUK
HIDUP
NOMOR
ITEM
JUMLAH
ITEM
Pengertian Zat
Macam-macam zat
Pengertian partikel
Macam-macam
partikel
1. Ciri-ciri
Makhluk
hidup
1
2, 3, 4, 5,6
7
8 , 9, 10
1
5
1
3
10
1, 3, 4, 5,
6, 7, 8, 10
8
10
2. Macam-macam
makhluk hidup
2, 9
2
1.
2.
3.
4.
52
ENERGI
ALTERNATIF
1.Pengertian energi
2.Macam-macam
energi alternatif
3.Sifat energi alternatif
4.Keuntungan dan
kerugian
3
4, 5, 6, 7,
8, 9, 10
1
2
1
7
10
1
1
I. Teknik Analisis Data
Dalam analisis data, peneliti mengambil langkah-langkah sebagai
berikut:
1. Menentukan skor tes awal (pre-test) dan skor akhir (post-test) dengan
menggunakan rumus :
 SkorTercapai

x100 

 SkorIdeal

Dalam penelitian ini ada 30 soal pilihan ganda yang diberikan sebagai
pre-test dan post-test. Dimana setiap jawaban yang benar akan
mendapat skor 1, jawaban yang salah akan mendapat skor, dan
jawaban yang benar semua akan mendapat skor 100.
2. Mencari mean atau rata-rata dari skor pre-test dan post-test
Keterangan :
x i : jumlah skor (pre-test atau post-test)
n : jumlah nilai siswa
3. Menghitung selisih pre-test dan post-test :
53
x post-test - x pre-test
Keterangan :
x post-test: rata-rata skor post-test
x pre-test : rata-rata skor pre-test
4. Membandingkan hasil skor pre-test dan post-test
5. Jumlah Kategori = 5 (amat baik, baik, cukup, dan kurang)
30 - 0
Interval Skor :
=5
6
Tabel 5. Kategori Nilai
SKOR
KATEGORI
81-100
SANGAT BAIK
61-80
BAIK
41-60
CUKUP
21-40
KURANG
0-20
SANGAT KURANG
H. Prosedur Penelitian
Prosedur penelitian merupakan suatu hal yang penting dalam melakukan
proses penelitian agar penelitian berjalan lancar, karena prosedur penelitian
merupakan pedoman untuk melakukan penelitian.ada tiga tahap yang
dilakukan dalam penelitian ini, yaitu tahap awal, tahap pelaksanaan, dan
tahap akhir.
1.
Tahap Awal
a. Membuat prosposal penelitian
b. Menentukan lokasi penelitian
c. Melakukan observasi
54
d. Mengurus perizinan
e. Mempersiapkan instrumen penelitain
f. Membuat RPP penelitian
g. Expert judgement
h. Menentukan waktu dan tempatpenelitian
i. Menentukan subjek penelitian
2.
Tahap Pelaksanaan
a. Pre-test
b. Treatment (perlakuan)
c. Post-test
3.
Tahap Akhir
a. Melakukan pengolahan data
b. Menganalisa data
c. Menarik kesimpulan dari hasil data penelitian
I. Uji Validitas
Sebuah instrumen dinyatakan valid jika mampu mengukur apa yang
diinginkan dan dapat diungkap data dari variabel yang diteliti secara tepat
(Suharsimi Arikunto, 2010:211). Validasi instrumen dalam penelitian ini
terdapat dua instrumen yang divalidasi untuk mendapatkan data dari
variabel yang diteliti secara tepat, yaitu :
1.
Validitas Tes Hasil Belajar
Validitas yang digunakan pada penelitian ini yaitu validitas isi dan
validitas konstruk melalui profesional judgement oleh guru mata
pelajaran IPA di MTsLb Yaketunis.
55
2.
Validitas Media
Media yang digunakan untuk memberikan perlakuan kelas eksperimen
adalah MA SPLASH produksi BPMRP (Balai Pengembangan Media
Audio Pendidikan). Media ini dikembangkan khusus untuk
pengetahuan secara ringkas. Media ini sudah melalui tahap validasi isi
yang digunakan mengukur MA SPLASH untuk pembelajaran materi
bagi siswa tunanetra. Berdasakan uji validasi yang dilakukan oleh
BPMR melalui pertimbangan beberapa guru, maka hasil validasi
tersebut menunjukkan bahwa MA SPLASH layak untuk digunakan.
56
BAB IV
HASIL DAN PEMBAHASAN
Hasil penelitian dan pembahasan dalam bab IV ini merupakan hasil studi
lapangan yang dilaksanakan di MTsLB Yaketunis Yogyakarta pada 6-11 Juni
2016. Hasil penelitian terhadap pengaruh penggunaan media audio SPLASH
terhadap hasil belajar IPA pada siswa kelas VII sebagai berikut.
A. Deskripsi Lokasi Penelitian
MTsLB Yaketunis Yogyakarta merupakan lembaga pendidikan khusus
bagi tunanetra yang berstatus swasta dibawah naungan Yayasan Kesejahteraan
Tunanetra Islam (Yaketunis). Lokasi
MTsLB Yaketunis berada di jalan
Parangtritis No. 46, Danunegaran, Kelurahan Mantrijeron, Kecamatan
Mantrijeron, Kota Yogyakarta.
MTsLB Yaketunis Yogyakarta secara keseluruhan mempuyai siswa
berjumlah 30 pada tahun ajaran 2015/2016 dan guru sebanyak 11 orang.
Pembagian kelas disesuaikan dengan kemampuan belajar siswa supaya lebih
mudah untuk memahami kecepatan belajar dan karakteristik siswa.
MTsLB Yaketunis
Yogyakarta memiliki
berbagai
fasilitas
untuk
mendukung proses pembelajaran. Fasilitas tersebut yaitu enam ruang kelas,
satu ruang guru, satu runag kepala sekolah dan ruang tamu, satu dapur, satu
ruang massage, satu gedung, satu aula pertemuan, tiga kamar mandi, tiga
asrama (putra dan putri), mushola, perpustakaan, ruang makan, studio musik,
ruang UKS, laboratorium komputer, ruang TU, kanting sekolah dan tempat
parkir.
57
MTsLB Yaketunis mempunyai beberapa kegiatan ekstrakulikuler seperti
pramuka, baca tulis braille, seni musik, seni baca Al-Quran, pijet dan life skill.
Pelaksanaan kegiatan ekstrakulikuler dilaksanakan diluar jam belajar siswa.
Visi MTsLB Yaketunis Yoagyakarta adalah terwujudnya MTs Yaketunis
sebagai Rahmatan Lil Alamin yang memiliki keistimewaan, kesempurnaan,
dan kesejahteraan salam pendidikan dan dakwah. Lalu misi MTsLb Yaketunis
adalah melaksanakan pendidikan islmai berdasarkan Al-Quran dan sunnah
nabi Muhammad SAW dan memeberikan pelatihan-pelatihan serta bimbingan
untuk menghasilkan kelulusan yang bertaqwa, terampil, mandiri dan berguna
bagi masyarakat.
B. Deskripsi Subjek Penelitian
Subjek dalam penelitian ini adalah siswa tunanetra kelas VII C di mTsLB
Yaketunis Yogyakarta yang berjumlah 4 orang. Deskripsi masing-masing
subjek sebagai berikut:
1. Subjek 1
Subjek 1 yaitu NA berusia 15 tahun. NA mengalami buta total sejak
lahir. NA mempunyai rasa percaya diri yang cukup tinggi dan aktif terhadap
hal-hal baru yang diajarkan. Hal itu dapat dilihat dari responnya saat
pembelajaran, rasa ingin tahunya tinggi sehingga sering memberikan
feedback yang positif saat proses belajar di kelas.
2. Subjek 2
Subjek 2 yaitu TY berusia 15 tahun. TY mengalami buta total bawaan.
TY seorang siswa yang pandai namun terkadang dia bosan pada pembelajran
58
di kelas. TY lebih pendiam daripada teman-temannya yang lain. Namun TY
cukup bisa menangkap materi pembelajaran dengan baik.
3. Subjek 3
Subjek 3 yaitu AN berusia 14 tahun. AN mengalami buta total. AN
seorang siswa yang paling pendiam diantara teman-temannya yang lain. AN
mudah bosan dan mengantuk. Hal itu terlihat saat proses pembelajaran
berlangsung. AN tidak aktif meresponi umpan dari guru, sebaliknya AN
justru lebih pasif.
4. Subjek 4
Subjek 4 yaitu AI berusia 15 tahun mengalami buta total. AI seorang
siswa yang cukup aktif. namun terkadang kurang fokus dan mudah bosan. Hal
itu terlihat saat proses pembelajaran AI terkadang menyenderkan kepalanya
dimeja. Diantara teman yang lain, AI lebih lamban dalam berpikir.
C. Deskripsi Data Penelitian
1. Deskripsi Data Hasil Pre-Test
Pre-test hasil belajar materi wujud zat, ciri-ciri makhluk hidup ,dan energi
alternatif dilakukan pada tanggal 6, 7. 8 Juni 2016. Data hasil belajar
tersebut diperoleh melalui soal yang sudah disiapkan oleh peneliti yang
dilakukan sebelum perlakuan (treatment). Soal terdiri dari 30 soal yaitu 10
soal wujud zat, 10 soal ciri-ciri mahkluk hidup, dan 10 soal energi
alternatif. Berikut ini adalah hasil pre-test :
Tebel 6. Skor Pre-test
59
No
Nama Subjek
Skor Pre-Test
Wujud Zat
Ciri-Ciri
Mahkluk Hidup
Energi
Alternatif
1
NA
60
80
70
2
TY
60
60
60
3
AN
50
60
70
4
AI
60
80
70
Dari tabel tersebut menunjukkan peningkatan skor pre-test setiap subjek
berbeda-beda. Subjek NA mendapatkan skor 60 pada materi wujud zat, 80
pada materi ciri-ciri makhluk hidup, dan 70 pada materi energi alternatif,
subjek TY mendapatkan skor 60 pada materi wujud zat, ciri-ciri makhluk
hidup dan energi altiernatif, subjek AN mendapatkan nilai 50 pada materi
wujud zat, 60 pada materi ciri-ciri makhluk hidup, dan 70 pada materi
energi alternatif, sedangkan subjek AI mendapatkan skor 60 pada materi
wujud zat, 80 pada materi ciri-ciri makhluk hidup, dan 70 pada materi
energi alternatif.
2. Deskripsi Data Hasil Post-Test
Post-test hasil belajar materi wujud zat, ciri-ciri makhluk hidup, dan
energi alternatif dilakaukan pada tanggal 9, 10, 11 Juni 2016. Data hasil
belajar tersebut diperoleh dari soal
post-test yang dilakukan setelah
perlakuan (treatment). Hasil belajar post-test diperoleh dengan memberikan
tes kepada siswa yang terdiri dari 30 soal pilihan ganda.
60
No
Tabel 7. Skor Post-test
Nama Subjek
Skor Post-Test
Wujud Zat
Ciri-Ciri
Mahkluk Hidup
Energi
Alternatif
1
NA
90
90
90
2
TY
90
70
80
3
AN
70
70
80
4
AI
90
90
80
Dari tabel tersebut menunjukkan hasil skor post-test subjek NA
mendapakan skor 90 pada materi wujud zat, ciri-ciri makhluk hidup, dan
energi alternatif, subjek TY mendapatkan skor 90 pada materi wujud zat,
70 ciri-ciri makhluk hidup, dan 80 pada materi energi alternatif, subjek AN
mendapatkan skor 70 pada materi wujud zat, 70 pada materi ciri-ciri
makhluk hidup, dan 80 pada materi energi alternatif, serta subjek AI
mendapatkan skor 90 pada materi wujud zat, 90 ciri-ciri makhluk hidup,
dan 80 energi alternatif.
3. Perbandingan Skor Pre-Test dan Post-Test
Perbandingan pencapaian hasil belajar materi wujud zat, ciri-ciri mahkluk
hidup, dan energi alternatif kelas VII MTsLB Yaketunis dapat dilihat dari
tabel berikut ini :
Tabel 8. Perbandingan skor pre-test dengan post-test
Peningkatan
No Nama
Subjek
Rata-rata
Skor Pre-test
Skor Post-test
1
NA
70
90
61
20
2
TY
60
80
20
3
AN
60
70
10
4
AI
70
90
20
65
82,5
17,5
Rata-rata
Berdasarkan tabel tersebut dapat dilihat bahwa hasil belajar materi
wujud zat, ciri-ciri mahkluk hidup, dan energi alternatif pada siswa kelas
VII hasil skor antara pre-test dan post-test mengalami peningkatan setelah
penggunaan MA SPLASH dalam proses pembelajaran. Rata-rata hasil
pencapaian pre-test sebesar 65% menjadi 82,5% pada post-test. Subjek NA
mengalami peningkatan sebesar 20, subjek TY mengalami peningkatan
sebesar 20, subjek AN mengalami peningkatan sebesar 10, dan subjek AI
mengalami peningkatan sebesar 20.
Nilai terendah yang diperoleh siswa pada pre-test adalah 60, sedangkan
nilai terendah yang diperoleh siswa pada post-test adalah 70. Rata-rata skor
pada pre-test adalah 65, sedangkan rata-rata skor pada post-test adalah 82,5.
Hasil belajar siswa mengalami peningkatan rata-rata pre-test dengan posttest sebesar 17,5%. Berikut ini merupakan diagram batang hasil skor pretest dan post-test :
62
100
90
80
70
60
50
40
30
20
10
0
Pre-test
Post-test
NA
TY
AN
AI
Grafik 1. Skor Pre-test dan Post-test
Grafik tersebut menunjukkan peningkatan nilai rata-rata pre-test dan
posttest tiap subjek. Subjek NA mengalami peningkatan sebesar 20 yaitu
dari nilai pre-test 70 menjadi 90 pada nilai post-test, subjek TY mengalami
peningkatan sebesar 20 yaitu dari nilai pre-test 60 menjadi 80 pada nilai
post-test , subjek AN mengalami peningkatan sebesar 10 yaitu dari nilai
pre-test 60 menjadi 70 pada nilai post-test, sedangkan subjek AI
mengalami peningkatan sebesar 20 yaitu dari nilai pre-test 70 menjadi 90
pada nilai post-test.
D. Uji Hipotesis Penelitian
Hipotesis merupakan jawaban dari pertanyaan atau permsalahan dalam
penelitian.hipotesis diuji setelah semua data penelitian terkumpul. Hipotesis
dalam penelitian ini diuji dengan menggunakan uji rerata dengan tujuan untuk
mengetahui efektifitas penggunaan MA SPLASH terhadap hasil belajar IPA
63
pada siswa tunanetra kelas VII di MTsLB Yaketunis Yogyakarta. Hipotesis
statistik yang diuji dalam penelitian ini adalah media audio SPLASH efektif
terhadap hasil belajar IPA bagi siswa tunanetra kelas VII di MTsLB Yaketunis
Yogyakarta.
Pengujian
hipotesis
menggunakan
uji
rerata
dengan
membandingan rata-rata skor pre-test dengan rata-rata skor post-test.
Kriteria yang digunakan adalah ditandai dengan hasil tes minimal 70%
sesuai indikator materi. Setelah dianalisis membandingan hasil rata-rata hasil
pre-test dengan rata-rata hasil post-test diperolah data yang sebagai berikut :
rata-rata skor pre-test adalah 65 dengan pencapaian 65%, sedangkan rata-rata
skor post-test adalah 82,5 dengan pencapaian 82,5%. Sehingga dapat dilihat
jumlah peningkatan rata-rata pre-test dengan post-test sebesar 17,5 dengan
peningkatan pencapaian sebesar 17,5%. Sehingga dapat disimpulkan bahwa
hipotesis diterima yang artinya “ penggunaan MA SPLASH efektif terhadap
hasil belajar siswa tunanetra kelas VII di MTsLb Sehingga dapat disimpulkan
bahwa hipotesis diterima yang artinya “ penggunaan MA SPLASH efektif
terhadap hasil belajar siswa tunanetra kelas VII di MTsLb Yaketunis
Yogyakarta.
E. Pembahasan
Penelitian ini diawali dengan pre-test lalu dilanjutkan dengan post-test
pada tiap akhir perlakuan. Pre-test bertujaun untuk mengetahui kemampuan
awal siswa sebelum diberikan perlakuan. Setelah dilakukan pre-test
selanjutnya perlakuan diberikan pada subjek. Subjek penelitian menggunakan
MA SPLASH. Setelah dilakukan perlakuan lalu subjek diberi soal post-test.
64
Perlakuan diberikan sebanyak 3 kali sehingga ada 3 skor post-test yang
kemudian dihitung reratanya. Rerata dari post-test tersebut yang kemudian
dijadikan skor akhir post-test yang akan dibandingkan dengn hasil rerata
pretest. Berdasarkan hasil perhitungan terlihat bahwa skor rerata pre-test
adalah 65, dan rata-rata skor post-test adalah 82,5. Dari data tersebut dapat
diketahui bahwa hasil belajar mengalami peningkatan sebesar 17,5.
Hasil
rerata skor
post-test dan pre-test
menunjukkan adanya
peningkatan. Hal tersebut karena subjek mendapat perlakuan setelah pre-test.
Peningkatan hasil belajar IPA tersebut merupakan salah satu akibat dari
penngunaan MA SPLASH. Hasil perhitungan tersebut menunjukkan bahwa
penggunaan MA SPLASH pada pembelajaran IPA khususnya pada materi
wujud zat, ciri-cri mahkluk hidup, dan energi alternatif memberikan
kontribusi terhadap hasil belajar.
Dari pemaparan hasil penelitian, dapat dinayatakan bahwa penggunaan
MA SPLASH efektif terhadap hasil belajar IPA pada siswa tunanetra kelas
VII di MTsLB Yaketunis Yogyakarta.
Siswa setelah mendapat perlakuan menggunakan media audio SPLASH
hasil belajarnya meningkat. Keberhasilan yang telah dicapai subjek penelitian
bukan suatu yang kebetulan, namun karena adanya usaha peneliti yang
menggunakan media audio SPLASH dalam pemeblajaran IPA. Semua subjek
membunyai keterbatasan yang sama yaitu buta total sehingga peneliti sangat
berhati-hati dan teliti dalam menggunakan media audio SPLASH. Keempat
subjek sangat antusias dan mempunyai rasa ingin tahu yang cukup tinggi.
65
Ketidakfungsian indera penglihatan pada siswa membuat guru harus
memiliki media pembelajran yang dapat digunakan untuk membantu siswa
dalam belajar. Media audio adalah salah satu media yang tepat digunakan
untuk siswa tunanetra belajar. Media audio adalah media yang berkaitan
dengan pendengaran, pesan yang disampiakan ke dalam lambang-lambang
auditif, baik secara verbal, maupun non verbal (Arief S, Sadiman, 2006:49).
Siswa dapat mengaktifkan indera pendengaran selama pembelajaran dan tidak
membosankan karena media audio yang digunakan siswa tunatera sudah
dilngkapi dengan musik latar dan musik efek yang dapat memberikan
pengalaman langsung bagi siswa tunanetra. Kelebihan media audio untuk
siswa tunanetra adalah 1) Suasana dan perilaku saat proses belajar siswa dapat
dipengaruhi melalui penggunaan musik latar belakang dan efek suara, 2)
media audio dapat mengembangkan daya imajinasi pada siswa dikarenakan
dalam media audio hanya menggunakan suara saja tanpa ada gambar sehingga
merangsang daya imajinasi siswa, 3) dapat merangsang partisipasi aktif
pendengar, 4) mudah digunakan dan fleksibel.
Hasil dari penelitian ini juga sejalan dengan prinsip-prinsip pembelajaran
untuk siswa tunanetra yaitu : 1) prinsip totalitas; 2) prinsip individual, 3)
prinsip kekonkritan; 4) aktivitas mandiri; 5) prinsip berkesinanmbungan (Sari
Rudiyati, 2002). Prinsip totalitas, individual, kekonkritan, aktivitas mandiri,
dan berkesinambunganada di dalam MA SPLASH sesuai dnegan
66
karakteristik siswa tunanetra sehingga siswa tunanetra memahami materi yang
diputarkan dalam MA SPLASH. Hal itu berdampak juga pada meningkatnya
hasil belajar siswa tunanetra setelah menggunakan MA
SPLASH.
F. Keterbatasan Penelitian
1) Terdapat gangguan suara pada saat pengambilan data dari lingkungan
sekitas.
2) Belum diuji tingkat reliabilitas instrumen pada penelitian ini.
67
BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN
A. Kesimpulan
Berdasarkan hasil penelitian eksperiman yang telah dilakukan, maka
diperoleh kesimpulan bahwa penggunaan MA SPLASH efektif terhadap hasil
belajar IPA ada siswa tunanetra kelas VII di MTsLB Yaketunis Yogyakarta. Hal
ini dibuktikan dengan hasil perhitungan uji rerata skor pre-test sebesar 65 dan
post-test sebesar 82,5 yang artinya hasil belajar mengalami peningkatan sebesar
17,5 dan mencapai nilai KKM yang ditentukan. Hipotesis dalam penelitian ini
diuji dengan menggunakan uji rerata dengan tujuan untuk mengetahui efektifitas
penggunaan MA SPLASH terhadap hasil belajar IPA pada siswa tunanetra kelas
VII di MTsLB Yaketunis Yogyakarta. Hipotesis statistik yang diuji dalam
penelitian ini adalah media audio SPLASH efektif terhadap hasil belajar IPA bagi
siswa tunanetra kelas VII di MTsLB Yaketunis Yogyakarta. Pengujian hipotesis
menggunakan uji rerata dengan membandingan rata-rata skor pre-test dengan
rata-rata skor post-test
Hasil peningkatan nilai post-test dapat dikatakan hipotesis diterima yang
artinya MA SPLASH efektif dalam meningkatakan hasil belajar IPA pada siswa
tunanetra di MTsLB Yaketunis Yogyakarta. Hasil tersebut juuga menunjukkan
bahwa MA SPLASH sesuai dengan prinsip-prinsip pembelajaran tunanetra yang
68
berkesinambungan, totalitas, mandiri, individual, dan konkrit sehingga siswa
mampu memahami materi dan dapat meningkatkan hasil belajarnya.
B. Saran
1. Bagi Guru
a.
Media pembelajaran audio SPLASH diharapkan menjadi alternatif
media pembelajaran untuk membantu pembelajaran agar berjalan
efektif.
b. Guru diharapkan bisa menggunakan media audio SPLASH untuk
membantu siswa dalam meningkatkan hasil belajar siswa.
2. Bagi Siswa
Siswa diharapkan tetap dan terbiasa menggunakan media audio SPLASH
secara mandiri maupun secara kelompok. Sehingga melalui media audio
SPLASH dapat membantu siswa dalam belajar sesuai dengan
kemampuan belajarnya dan lebih memahami konsep-konsep dasar materi
sehingga dapat meningkatkan hasil belajar siswa.
69
DAFTAR PUSTAKA
Anastasia Widjajantin dan Imanuel Hitipeuw. (1996). Ortopedagogik
Tunanetra. Jakarta. Departemen Pendidikan dan Kebudayaan Direktorat
Jenderal Pendidikan Tinggi Proyek Pendidikan Tenaga Guru.
Anderson, R.H. (1987). Pemilihan dan Pengembangan Media untuk
Pembelajaran. Jakarta: Rajawali Pers.
Arief S. Sadiman , dkk. (2002). Media Pendidikan. Jakarta: PT. Raja Grafindo
Persada.
Cepi Riyana.
(2012). Media Pembelajaran. Jakarta: Direktorat Jenderal
Pendidikan Islam Kementrian Agama Republik Indonesia.
Cholid, Narbuko dan Achmadi, Abu. (2007). Metodologi Penelitian. Jakarta :
Bumi Aksara.
Daryanto. (2010). Media Pembelajaran. Yogyakarta: Gava Media.
Dimyati dan Mudjiono. (2010). Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: PT. Rineka
Cipta.
Direktorat PLB. Pedoman Penyelenggaraan Pendidikan Inklusi, Alat
Identifikasi Anak Bekebutuhan Khusus, 6 –7 . Diakses dari
http://digilib.uinsby.ac.id/9255/5/bab%202.pdf. Pada tanggal 27 februari
2015.
Heinich, R., Molenda, M., Russell, J.D., dan Smaldino, S.E. (2002).
Instructional Media and Technologies for Learning. New Jersey: Merrill
Prentice Hall.
Ishartiwi. (2009). Konsep Pembelajaran Membaca dan Menulis Braille bagi
Tunanetra. Makalah Pembekalan Guru SLB. Yogyakarta : FIP UNY
Juang Sunanto. (2005). Mengembangkan
Penglihatan. Jakarta : Depdiknas.
Moh. Nazir, Ph.D. (2005).
Indonesia.
Metode
Penelitian.
Potensi Anak Bekelainan
Bogor:
Penerbit
Ghalia
Moleong, Lexy J. (2005). Metode Penelitian Kualitatif. Bandung: Remaja
Rosdakarya.
70
--------. (2009). Metode Penelitian Kualitatif. Bandung: Remaja Rosdakarya.
Nana Syaodih Sukmadinata. (2011). Metode Penelitian Pendidikan. Bandung:
PT Remaja Rosdakarya.
Nana Sudjana. (2005). Media Pengajaran. Bandung : Sinar Baru Algesindo.
--------. 2005. Penilaian Hasil Proses Belajar Mengajar. Bandung : PT.
Remaja Rosdakarya
Tim BPMRP. (2014). Rancangan Media audio SPLASH. Yogyakarta.
Sari Rudiyati. (2002). Pendidikan Anak Tunanetra (Buku Pegangan). Jurusan
Pendidikan Luar Biasa Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri
Yogyakarta.
Sarwono, Jonathan . (2006). Metode Penelitian Kuantitatif dan Kualitatif.
Yogyakarta: Graha Ilmu
Sudarwan Danim. (2002). Menjadi Peneliti Kualitatif. Bandung: CV. Pustaka
Setia.
Sugihartono, dkk. (2007). Psikologi Pendidikan. Yogyakarta: UNY Press.
Sugiyono. (2008). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Jakarta:
Alfabeta.
-------. (2009). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Jakarta:
Alfabeta.
-------. (2010). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung:
Alfabeta
-------. (2012). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung:
Alfabeta
Suharsimi Arikunto. (2004). Evaluasi Program Pendidikan. Jakarta: Bumi
Aksara.
Sukardi. (2003). Metodologi Penelitian Pendidikan. Jakarta. Bumi Aksara.
Usman Samatowa. (2006). Bagaimana Membelajarkan IPA di Sekolah Dasar.
Jakarta: Depdiknas.
71
Widi Riyanti. (2013). Karakteristik dan Pendidikan Anak. Diakses dari
http://widiriyanti.blogspot.com/2013/03/karakteristik-danpendidikananak.html. Pada tanggal 27 April 2016
Wina Sanjaya. (2012).Perencanaan dan Desain Sistem Pembelajaran. Jakarta.
Kencana Prenada Media Group.
72
Lampiran 1. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran
Rencana Pelaksanaan Pembelajaran
Ilmu Pengetahuan Alam Wujud Zat
Kelas VII MTsLB Yaketunis Yogyakarta
Disusun oleh :
RUTH DELANI
11105241024
PROGRAM STUDI KURIKULUM DAN TEKNOLOGI PENDIDIKAN
JURUSAN TEKNOLOGI PENDIDIKAN
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA
2016
73
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)
Satuan pendidikan : MTsLB Yaketunis Yogyakarta
Mata Pelajaran
: Ilmu Pengetahuan Alam
Topik
: Wujud Zat
Kelas
: VII
Semester
: 2 (Dua)
Alokasi waktu
: 1 x 35 menit
A. Standar Kompetensi
3. Memahami wujud zat dan perubahannya
B. Kompetensi Dasar
3.3 Memahami prosedur pengklasifikasian makhluk hidup dan benda tak
hidup sebagai bagian kerja ilmiah, serta mengklasifikasikan berbagai
makhluk hidup dan benda tak hidup.
C. Tujuan Pembelajaran
Peserta didik dapat:
1. Menyebutkan dengan tepat pengertian zat dan perubahan wujudnya.
2. Menyebutkan secara logis sifat-sifat zat berdasarkan wujudnya
D. Materi Pembelajaran Wujud zat
E. Metode Pembelajaran
Model
Media
: EEK (Eksplorasi, Elaborasi dan Konfirmasi)
: Media Audio SPLASH
F. Langkah –langkah Kegiatan Pembelajaran
PERTEMUAN PERTAMA
a. Kegiatan Pendahuluan
74
Motivasi dan apersepsi
•
Bagaimana air laut bisa berubah wujud menjadi kristal-kristal
garam?
•
Bagaimana es bisa mencair?
Prasyarat Pengetahuan
•
Apakah wujud suatu zat dapat berubah?
•
Faktor apakah yang mempengaruhi perubahan wujud?
b. Kegian Inti
•
Eksplorasi
Dalam kegiatan eksplorasi, guru :
 Guru menyiapkan media pembelajaran MA SPLASH dan
menjelaskan cara menggunakan media tersebut.
 Siswa dibimbing untuk mendengarkan MA SPLASH materi
wujud zat.
•
Elaborasi
Dalam kegiatan elaborasi, guru:
 Guru membimbing peserta didik dalam pembentukan
kelompok diskusi
 Perserta didik mendiskusikan bebrapa sifat wujud zat
dengan dibimbing guru.
 Peserta didik mempresentasikan hasil diskusi secara
klasikal
 Guru menanggapi hasil diskusi kelompok dan memberikan
informasi yang sebenarnya.
•
Konfirmasi
Dalam kegiatan konfirmasi, guru :
 Guru bertanyajawab tentang hal-hal yang belum diekatahui
peserta didik
75
 Guru bersama peserta didik bertanya jawab meluruskan
kesalahpahaman jika ada kesalahan, memberikan penguatan
dan kesimpulan.
c. Kegiatan Penutup
Dalam kegiatan penutup, guru :
•
Bersama-sama dengan peserta didik atau sendiri membuat
rangkuman atau simpulan materi pelajaran
•
Melakukan
penilaian
terhadap
kegiatan
yang
sudah
dilaksanakan, berupa tes objektif.
•
Memberikan
umpan balik
terhadap
proses dan
hasil pembelajaran
G. Sumber dan Media Pembelajaran :
1. Sumber Pembelajaran
Buku IPA SMP kelas VII
BPMRP. 2014. Rancangan Media Audio SPLASH. Yogyakarta
2. Media Pembelajaran Media
Audio SPLASH
H. Penilaian
1. Prosedur Penilaian
Jenis
: Tes
Bentuk
: Soal evaluasi individu
2. Instrumen Penilaian
Terlampir
I. LAMPIRAN
Soal Evaluasi
Kunci jawaban
Lembar Penilaian
76
Lampiran RPP
A. Soal
TES PEMAHAMAN MATERI MA SPLASH
INSTRUMEN HASIL BELAJAR MA SPLASH
Nama
: ………………………………………….
Kelas
: ………………………………………….
Sekolah
: ………………………………………….
Alamat Sekolah : ………………………………………….
Mata Pelajaran : ………………………………………….
Judul Program : ………………………………………….
A. Petunjuk:
Siapkan kertas dan alat tulis Anda untuk mengerjakan soal berikut!
B. Kerjakan soal berikut sesuai perintah!
1. Segala sesuatu yang mempunyai massa dan menempati ruangan atau
sesuatu yang mempunyai massa dan mempunyai volume disebut : a.
Partikel
b. Atom
c. Zat
d. Molekul
2. Zat gas adalah :
a. Zat yang mempunyai bentuk dan volume tetap
b. Zat yang menempati ruang
c. Zat yang mempunyai bentuk dan volume yang berubah
d. Zat yang mempunyai bentuk tetap dan volume yang berubah
3. Fase benda yang volumenya tetap dalam kondisi suhu dan tekanan
tetap; dan bentuknya ditentukan oleh wadah penampungnya disebut :
a. Zat padat
b. Molekul
c. Zat cair
d. Atom
4. Zat yang mempunyai bentuk dan volume tetap disebut :
a.
b.
c.
d.
Zat cair
Gas
Partikel
Zat padat
77
5. Yang termasuk ciri-ciri zat gas ,yaitu :
a. Bentuknya tetap
b. Volume berubah-ubah
c. Bentuknya sesuai dengan wadahnya
d. Tekanan tetap
6. Udara, oksigen ,dan karbondioksida merupakan contoh dari zat ?
a. Cair
b. Gas
c. Atom
d. Padat
7. Bagian terkecil dari suatu zat yang tidak dapat dibagi-bagi lagi adalah
a. Atom
b. Partikel
c. Molekul
d. Ion
8. Gabungan dari dua atom atau lebih adalah :
a. Unsur
b. Molekul
c. Partikel
d. Ion
9. Yang termasuk contoh dari Unsur adalah :
a. Tembaga dan emas
b. Karbohidrat dan protein
c. H2O dan CO2
d. Air dan sirup
10. Zat tunggal yang tidak dapat diubah lagi menjadi zat yang lebih
sederhama dengan cara kimia biasa disebut : a. Campuran
b. Molekul
c. Unsur
d. Senyawa
B. Kunci Jawaban
1. Soal Individu
1.
C
2.
C
3.
C
4.
D
78
5.
B
6.
B
7.
A
8.
B
9.
A
10. C
C. Penilaian
A. Pilihan Ganda (Evaluasi Individu)
Tiap soal memiliki skor 1
Jumlah skor total pilihan ganda = 10
Skor
Kriteria
Skor 10 jika, siswa dapat menjawab dengan benar 10
soal
10
9
Skor 9 jika, siswa dapat menjawab dengan benar 9 soal
8
Skor 8 jika, siswa dapat menjawab dengan benar 8 soal
7
Skor 7 jika, siswa dapat menjawab dengan benar 7 soal
6
Skor 6 jika, siswa dapat menjawab dengan benar 6 soal
5
Skor 5 jika, siswa dapat menjawab dengan benar 5 soal
4
Skor 4 jika, siswa dapat menjawab dengan benar 4 soal
3
Skor 3 jika, siswa dapat menjawab dengan benar 3 soal
2
Skor 2 jika, siswa dapat menjawab dengan benar 2 soal
1
Skor 1 jika, siswa dapat menjawab dengan benar 1 soal
0
Skor 0 jika, siswa tidak dapat menjawab satu soal pun
Jumlah skor total
= PG
= 10
Keterangan :
PG
= skor benar dari soal pilihan ganda
79
Lampiran 2. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran
Rencana Pelaksanaan Pembelajaran
Ilmu Pengetahuan Alam Ciri-ciri Makhluk Hidup
Kelas VII MTsLB Yaketunis Yogyakarta
Disusun oleh :
RUTH DELANI
11105241024
PROGRAM STUDI KURIKULUM DAN TEKNOLOGI PENDIDIKAN
JURUSAN TEKNOLOGI PENDIDIKAN
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA
2016
80
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)
Satuan pendidikan
: MTsLB Yaketunis Yogyakarta
Mata Pelajaran
: Ilmu Pengetahuan Alam
Topik
: Ciri-ciri Makhluk Hidup
Kelas
: VII
Semester
: 2 (Dua)
Alokasi waktu
: 1 x 35 menit
A. Standar Kompetensi
6. Memahami keanekaragaman makhluk hidup
B. Kompetensi Dasar
6.1 Mengidentifikasi ciri-ciri makhluk hidup
C. Tujuan Pembelajaran
Peserta didik dapat:
1. Menjelaskan pengertian makhluk hidup dan macamnya
2. Menyebutkan ciri-ciri makhluk hidup
D. Materi Pembelajaran
Ciri-ciri makhluk hidup
E. Metode Pembelajaran
Model
: EEK (Eksplorasi, Elaborasi dan Konfirmasi)
Media
: Media Audio SPLASH
F. Langkah –langkah Kegiatan Pembelajaran
PERTEMUAN PERTAMA
a. Kegiatan Pendahuluan
Motivasi dan apersepsi
81
•
Apakah perbedaan antara batu dengan ayam?
Prasyarat Pengetahuan
•
Apakah ciri-ciri makhluk hidup?
b. Kegian Inti
•
Eksplorasi
Dalam kegiatan eksplorasi, guru :
 Guru menyiapkan media pembelajaran MA SPLASH dan
menjelaskan cara menggunakan media tersebut.
 Siswa dibimbing untuk mendengarkan MA SPLASH materi
ciri-ciri makhluk hidup.
•
Elaborasi
Dalam kegiatan elaborasi, guru:
 Guru membimbing peserta didik dalam pembentukan
kelompok diskusi
 Perserta didik mendiskusikan bebrapa ciri-ciri makhluk
hidup dengan dibimbing guru.
 Peserta didik mempresentasikan hasil diskusi secara
klasikal
 Guru menanggapi hasil diskusi kelompok dan memberikan
informasi yang sebenarnya.
•
Konfirmasi
Dalam kegiatan konfirmasi, guru :
 Guru bertanyajawab tentang hal-hal yang belum diekatahui
peserta didik
 Guru bersama peserta didik bertanya jawab meluruskan
kesalahpahaman jika ada kesalahan, memberikan penguatan
dan kesimpulan.
c. Kegiatan Penutup
Dalam kegiatan penutup, guru :
82
•
Bersama-sama dengan peserta didik atau sendiri membuat
rangkuman atau simpulan materi pelajaran
•
Melakukan
penilaian
terhadap
kegiatan
yang
sudah
dilaksanakan, berupa tes objektif.
•
Memberikan
umpan balik
terhadap
proses dan
hasil pembelajaran
G. Sumber dan Media Pembelajaran :
1. Sumber Pembelajaran
Buku IPA SMP kelas VII
BPMRP. 2014. Rancangan Media Audio SPLASH. Yogyakarta
2. Media Pembelajaran Media Audio SPLASH
H. Penilaian
1. Prosedur Penilaian
Jenis
: Tes
Bentuk
: Soal evaluasi individu
2. Instrumen Penilaian
Terlampir
I. LAMPIRAN
Soal Evaluasi
Kunci jawaban
Lembar Penilaian
Yogyakarta, 12 Mei 2016
Peneliti
Ruth Delani NIM.
11105241024
83
Lampiran
A. Soal
TES PEMAHAMAN MATERI MA SPLASH
INSTRUMEN HASIL BELAJAR MA SPLASH
Nama
: ………………………………………….
Kelas
: ………………………………………….
Sekolah
: ………………………………………….
Alamat Sekolah : ………………………………………….
Mata Pelajaran : ………………………………………….
Judul Program : ………………………………………….
A. Petunjuk:
Siapkan kertas dan alat tulis Anda untuk mengerjakan soal berikut!
B. Kerjakan soal berikut sesuai perintah!
1. Suatu proses pada makhluk hidup untuk menghasilkan keturunan
disebut :
a. Reproduksi
b. Ekskresi
c. Adaptasi
d. Respirasi
2. Yang tidak termasuk organisme heterotrof yaitu :
a. Herbivora
b. Karnivora
c. Omnivora
d. Tumbuhan
3. Omnivora merupakan hewan pemakan :
a. Tumbuhan
b. Daging
c. Segalanya
d. Tumbuhan dan daging
4. Kemampuan makhluk hidup untuk menanggapi rangsangan disebut :
a. Iritabilitas
b. Ekskresi
c. Adaptasi
d. Transportasi
5. Yang tidak termasuk macam-macam adaptasi, yaitu
a. Morfologi
b. Fisiologi
c. Histologi
d. Tingkah laku
6. Proses pembentukan senyawa organik dari senyawa anorganik dengan
memerlukan bantuan energi cahaya matahari disebut : a. Iritabilitas
b. Fotosintesis
84
c. Reproduksi
d. Ekskresi
7. Pori-pori pada batang yang berfungsi untuk pertukaran gas seperti
fungsi stomata pada daun disebut : a. Epidermis
b. Endodermis
c. Lentisel
d. Stomata
8. Yang termasuk jenis gerakan dari makhluk hidup yaitu :
a. Aktif dan pasif
b. Panjang dan lebar
c. Tinggi dan rendah
d. Besar dan kecil
9. Konsumen dan dekomposer termasuk jenis organisme ?
a. Autotrof
b. Heterotrof
c. Pengurai
d. Saprofit
10. Yang termasuk reproduksi aseksual yaitu :
a. Pohon pisang membentuk tunas
b. Bambu membentuk tunas
c. Bakteri membelah diri
d. Semua jawaban benar
B. Kunci Jawaban
1. Soal Individu
1. A
2. D
3. C
4. A
5. C
6. B
7. C
8. A
9. B
10. D
C. Penilaian
A. Pilihan Ganda (Evaluasi Individu)
Tiap soal memiliki skor 1
Jumlah skor total pilihan ganda = 10
85
Skor
Kriteria
10
Skor 10 jika, siswa dapat menjawab dengan benar 10
soal
9
Skor 9 jika, siswa dapat menjawab dengan benar 9
soal
8
Skor 8 jika, siswa dapat menjawab dengan benar 8
soal
7
Skor 7 jika, siswa dapat menjawab dengan benar 7
soal
6
Skor 6 jika, siswa dapat menjawab dengan benar 6
soal
5
Skor 5 jika, siswa dapat menjawab dengan benar 5
soal
4
Skor 4 jika, siswa dapat menjawab dengan benar 4
soal
3
Skor 3 jika, siswa dapat menjawab dengan benar 3
soal
2
Skor 2 jika, siswa dapat menjawab dengan benar 2
soal
1
Skor 1 jika, siswa dapat menjawab dengan benar 1
soal
0
Skor 0 jika, siswa tidak dapat menjawab satu soal
pun
Jumlah skor total
= PG
= 10
Keterangan :
PG
= skor benar dari soal pilihan ganda
86
Lampiran 3. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran
Rencana Pelaksanaan Pembelajaran
Ilmu Pengetahuan Alam Energi Alternatif
Kelas VII MTsLB Yaketunis Yogyakarta
Disusun oleh :
RUTH DELANI
11105241024
PROGRAM STUDI KURIKULUM DAN TEKNOLOGI PENDIDIKAN
JURUSAN TEKNOLOGI PENDIDIKAN
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA
2016
87
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)
Satuan pendidikan
: MTsLB Yaketunis Yogyakarta
Mata Pelajaran
: Ilmu Pengetahuan Alam
Topik
: Energi Alternatif
Kelas
: VII
Semester
: 2 (Dua)
Alokasi waktu
: 1 x 35 menit
A. Standar Kompetensi
8. Memahami berbagai bentuk energi dan cara penggunaannya dalam
kehidupan sehari-hari
B. Kompetensi Dasar
8.2 Menjelaskan berbagai energi alternatif dan cara penggunaannya
C. Tujuan Pembelajaran
Peserta didik dapat:
1. Menyebutkan dengan tepat pengertian energi alternatif dan cara
penggunaannya.
2. Menyebutkan macam-macam bentuk energi alternatif.
D. Materi Pembelajaran
Energi Alternatif
E. Metode Pembelajaran
Model
Media
: EEK (Eksplorasi, Elaborasi dan Konfirmasi)
: Media Audio SPLASH
F. Langkah –langkah Kegiatan Pembelajaran
88
PERTEMUAN PERTAMA
a. Kegiatan Pendahuluan
Motivasi dan apersepsi
•
Bagaimana membangkitkan listrik dengan panas matahari?
Prasyarat Pengetahuan
•
Apakah yang disebut energi alternatif ?
b. Kegian Inti
•
Eksplorasi
Dalam kegiatan eksplorasi, guru :
 Guru menyiapkan media pembelajaran MA SPLASH dan
menjelaskan cara menggunakan media tersebut.
 Siswa dibimbing untuk mendengarkan MA SPLASH materi
wujud zat.
•
Elaborasi
Dalam kegiatan elaborasi, guru:
 Guru membimbing peserta didik dalam pembentukan
kelompok diskusi
 Perserta didik mendiskusikan bebrapa macam-macam
bentuk energi alternatif dengan dibimbing guru.
 Peserta didik mempresentasikan hasil diskusi secara
klasikal
 Guru menanggapi hasil diskusi kelompok dan memberikan
informasi yang sebenarnya.
•
Konfirmasi
Dalam kegiatan konfirmasi, guru :
 Guru bertanyajawab tentang hal-hal yang belum diekatahui
peserta didik
 Guru bersama peserta didik bertanya jawab meluruskan
kesalahpahaman jika ada kesalahan, memberikan penguatan
dan kesimpulan.
89
c. Kegiatan Penutup
Dalam kegiatan penutup, guru :
•
Bersama-sama dengan peserta didik atau sendiri membuat
rangkuman atau simpulan materi pelajaran
•
Melakukan
penilaian
terhadap
kegiatan
yang
sudah
dilaksanakan, berupa tes objektif.
•
Memberikan
umpan balik
terhadap proses dan hasil
pembelajaran
G. Sumber dan Media Pembelajaran :
1. Sumber Pembelajaran
Buku IPA SMP kelas VII
BPMRP. 2014. Rancangan Media Audio SPLASH. Yogyakarta
2. Media Pembelajaran Media Audio SPLASH
H. Penilaian
1. Prosedur Penilaian
Jenis
: Tes
Bentuk
: Soal evaluasi individu
2. Instrumen Penilaian
Terlampir
I. LAMPIRAN
Soal Evaluasi
Kunci jawaban
Lembar Penilaian
90
Lampiran RPP
A. Soal
TES PEMAHAMAN MATERI MA SPLASH
INSTRUMEN HASIL BELAJAR MA SPLASH
Nama
: ………………………………………….
Kelas
: ………………………………………….
Sekolah
: ………………………………………….
Alamat Sekolah : ………………………………………….
Mata Pelajaran : ………………………………………….
Judul Program : ………………………………………….
A. Petunjuk:
Siapkan kertas dan alat tulis Anda untuk mengerjakan soal berikut!
B. Kerjakan soal berikut sesuai perintah!
1. Sifat energi alternatif adalah . . . .
a cepat habis bila dipakai .
b. melimpah dan terbarukan
c. membahayakan manusia
d. tersedia dalam jumlah yang terbatas
2. Keuntungan dari energi alternatif
adalah....
a. suatu saat akan habis
b. sulit digunakan
c. harganya mahal
d. tidak mencemari lingkungan
3. Energi adalah..
a. Kemampuan untuk melakukan suatu kerja atau usaha atau
melakukan suatu perubahan.
b. Kemampuan untuk melakukan gerakan dalam ruang gerak
c. Kemampuan gaya untuk memindahkan suatu benda pada suatu
tempat
d. Kemampuan merubah arah cepat tanpa kehilangan keseimbangan
4. Yang termasuk Sumber Daya Alam Abiotik yaitu
a. Pohon
b. Gas alam
c. Hewan
d. Rumput
5. Yang bukan termasuk energi alternatif yaitu
a. Energi air
b. Energi angin
91
c. Energi matahari
d. Energi tanah
6. Istilah lain dari gas karbondioksida yaitu ...
a. Oksigen
b. Monoksida
c. Efek/ gas rumah kaca
d. Hidrogen
7. Bahan bakar yang berasal dari minyak tumbuh-tumbuhan atau minyak
hewan disebut....
a. biogas
b. biodisel
c. biofarmaka
d. biologi
8. Sumber energi alternatif yang dapat menghasilkan energi panas adalah
....
a. angin dan panas bumi
b. air dan angin
c. sinar matahari dan panas bumi
d. gelombang laut dan sinar matahari
9. Bahan bakar fosil adalah....
a. bahan bakar yang terbuat dari fosil
b. bahan bakar yang dibuat oleh fosil
c. bahan bakar yang digunakan fosil
d. bahan bakar yang mengutamakan fosil
10. Energi potensial adalah ;
a. Energi yang terdapat pada satu benda karena kedudukan atau posisi
benda tersebut
b. Energi yang dimiliki suatu benda yang bergerak atau berpindah
tempat
c. Energi yang terdapat pada suatu benda yang ada dipermukaan bumi
d. Energi yang dimiliki suatu benda yang tidak memilki berat
B. Kunci Jawaban
1. Soal Individu
1. B
2. D
3. A
4. B
5. D
6. C
7. B
8. C
9. A
92
10. A
C. Penilaian
A. Pilihan Ganda (Evaluasi Individu)
Tiap soal memiliki skor 1
Jumlah skor total pilihan ganda = 10
Skor
Kriteria
10
Skor 10 jika, siswa dapat menjawab dengan benar 10
soal
9
Skor 9 jika, siswa dapat menjawab dengan benar 9
soal
8
Skor 8 jika, siswa dapat menjawab dengan benar 8
soal
7
Skor 7 jika, siswa dapat menjawab dengan benar 7
soal
6
Skor 6 jika, siswa dapat menjawab dengan benar 6
soal
5
Skor 5 jika, siswa dapat menjawab dengan benar 5
soal
4
Skor 4 jika, siswa dapat menjawab dengan benar 4
soal
3
Skor 3 jika, siswa dapat menjawab dengan benar 3
soal
2
Skor 2 jika, siswa dapat menjawab dengan benar 2
soal
1
Skor 1 jika, siswa dapat menjawab dengan benar 1
soal
0
Skor 0 jika, siswa tidak dapat menjawab satu soal
pun
Jumlah skor total
= PG
= 10
Keterangan :
PG
= skor benar dari soal pilihan ganda
93
Lampiran 4. Soal Pre-test Wujud Zat
TES PEMAHAMAN MATERI MA SPLASH
INSTRUMEN HASIL BELAJAR MA SPLASH
Nama : ………………………………………….
Kelas
: ………………………………………….
Sekolah : ………………………………………….
Mata Pelajaran : ………………………………………….
Judul Program : ………………………………………….
A. Petunjuk:
Siapkan kertas dan alat tulis Anda untuk mengerjakan soal berikut!
B. Kerjakan soal berikut sesuai perintah!
1. Sifat energi alternatif adalah . . . .
a. melimpah dan terbarukan
b. cepat habis bila dipakai
c. membahayakan manusia
d. tersedia dalam jumlah yang terbatas
2. Keuntungan dari energi alternatif adalah....
a. tidak mencemari lingkungan
b. sulit digunakan
c. harganya mahal
d. suatu saat akan habis
3. Energi adalah..
a. Kemampuan untuk melakukan suatu kerja atau usaha atau
melakukan suatu perubahan.
b. Kemampuan untuk melakukan gerakan dalam ruang gerak
c. Kemampuan gaya untuk memindahkan suatu benda pada suatu
tempat
d. Kemampuan merubah arah cepat tanpa kehilangan keseimbangan
4. Yang termasuk Sumber Daya Alam biotik yaitu
a. Hewan
b. Minyak bumi
c. Gas alam
d. air
5. Yang bukan termasuk energi alternatif yaitu
a. Energi air
b. Energi angin
c. Energi matahari
d. Energi tanah
94
6. Efek rumah kaca adalah istilah lain dari ..
a.
Oksigen
b.
Monoksida
c.
Karbondioksida
d.
Hidrogen
7. Bahan bakar yang berasal dari minyak tumbuh-tumbuhan atau minyak
hewan disebut....
a.
biodisel
b.
biogas
c.
biofarmaka
d.
biologi
8. Sumber energi alternatif yang dapat menghasilkan energi panas adalah
....
a.
angin dan panas bumi
b.
air dan angin
c.
sinar matahari dan panas bumi
d.
gelombang laut dan sinar matahari
9. Bahan bakar fosil adalah....
a. bahan bakar yang terbuat dari fosil
b. bahan bakar yang dibuat oleh fosil
c. bahan bakar yang digunakan fosil
d. bahan bakar yang mengutamakan fosil
10. Energi potensial adalah ;
a. Energi yang terdapat pada satu benda karena kedudukan atau
posisi benda tersebut
b. Energi yang dimiliki suatu benda yang bergerak atau berpindah
tempat
c. Energi yang terdapat pada suatu benda yang ada dipermukaan
bumi
d. Energi yang dimiliki suatu benda yang tidak memilki berat
95
Lampiran 5. Soal Pre-test Ciri-ciri Makhluk Hidup
A. Soal
TES PEMAHAMAN MATERI MA SPLASH
Nama
INSTRUMEN HASIL BELAJAR MA SPLASH
: ………………………………………….
Kelas
: ………………………………………….
Sekolah
: ………………………………………….
Alamat Sekolah : ………………………………………….
Mata Pelajaran
: ………………………………………….
Judul Program
A. Petunjuk:
: ………………………………………….
Siapkan kertas dan alat tulis Anda untuk mengerjakan soal berikut!
B. Kerjakan soal berikut sesuai perintah!
1. Suatu proses pada makhluk hidup untuk menghasilkan keturunan
disebut :
a. Reproduksi
b. Ekskresi
c. Adaptasi
d. Respirasi
2. Yang tidak termasuk organisme heterotrof yaitu :
a. Herbivora
96
b. Karnivora
c. Omnivora
d. Tumbuhan
3. Karnivora merupakan hewan pemakan :
a. Tumbuhan
b. Daging
c. Segalanya
d. Tumbuhan dan daging
4. Kemampuan makhluk hidup untuk menanggapi rangsangan disebut :
a. Iritabilitas
b. Ekskresi
c. Adaptasi
d. Transportasi
5. Yang tidak termasuk macam-macam adaptasi, yaitu
a. Morfologi
b. Fisiologi
c. Histologi
d. Tingkah laku
6. Proses pembentukan senyawa organik dari senyawa anorganik dengan
memerlukan bantuan energi cahaya matahari disebut :
a. Iritabilitas
b. Fotosintesis
c. Reproduksi
d. Ekskresi
7. Pori-pori pada batang yang berfungsi untuk pertukaran gas seperti fungsi stomata
pada daun disebut :
97
a. Epidermis
b. Endodermis
c. Lentisel
d. Stomata
8. Yang termasuk jenis gerakan dari makhluk hidup yaitu :
a. Aktif dan pasif
b. Panjang dan lebar
c. Tinggi dan rendah
d. Besar dan kecil
9. Konsumen dan dekomposer termasuk jenis organisme ?
a. Autotrof
b. Heterotrof
c. Pengurai
d. Saprofit
10. Yang termasuk reproduksi aseksual yaitu :
a. Pohon pisang membentuk tunas
b. Bambu membentuk tunas
c. Bakteri membelah diri
d. Semua jawaban benar
98
1. Sifat energi alternatif adalah . . . .
a.
melimpah dan terbarukan
b.
cepat habis bila dipakai
c.
membahayakan manusia
d.
tersedia dalam jumlah yang terbatas
2. Keuntungan dari energi alternatif adalah....
a.
tidak mencemari lingkungan
b.
sulit digunakan
c.
harganya mahal
d.
suatu saat akan habis
3. Energi adalah..
a. Kemampuan untuk melakukan suatu kerja atau usaha atau melakukan suatu
perubahan.
b. Kemampuan untuk melakukan gerakan dalam ruang gerak
c. Kemampuan gaya untuk memindahkan suatu benda pada suatu tempat
d. Kemampuan merubah arah cepat tanpa kehilangan keseimbangan
4. Yang termasuk Sumber Daya Alam biotik yaitu
a.
Hewan
b.
Minyak bumi
c.
Gas alam
d.
air
5. Yang bukan termasuk energi alternatif yaitu
a.
Energi air
b.
Energi angin
c.
Energi matahari
d.
Energi tanah
6. Efek rumah kaca adalah istilah lain dari ..
a.
Oksigen
b.
Monoksida
c.
Karbondioksida
d.
Hidrogen
7. Bahan bakar yang berasal dari minyak tumbuh-tumbuhan atau minyak hewan
disebut....
a.
biodisel
b.
biogas
c.
biofarmaka
d.
biologi
8. Sumber energi alternatif yang dapat menghasilkan energi panas adalah . . . .
a.
angin dan panas bumi
b.
air dan angin
c.
sinar matahari dan panas bumi
d.
gelombang laut dan sinar matahari
9. Bahan bakar fosil adalah....
a.
bahan bakar yang terbuat dari fosil
b.
bahan bakar yang dibuat oleh fosil
c.
bahan bakar yang digunakan fosil
99
d.
bahan bakar yang mengutamakan fosil
10. Energi potensial adalah ...
a. Energi yang terdapat pada satu benda karena kedudukan atau posisi benda
tersebut
b. Energi yang dimiliki suatu benda yang bergerak atau berpindah tempat
c. Energi yang terdapat pada suatu benda yang ada dipermukaan bumi
d. Energi yang dimiliki suatu benda yang tidak memilki berat
100
Lampiran 7. Kunci Jawaban Post Test
KUNCI JAWABAN SOAL PRE-TEST
1.
C
2.
C
3.
C
4.
D
5.
B
6.
B
7.
A
8.
B
9.
A
10. C
11. A
12. D
13. C
14. A
15. C
16. B
17. C
18. A
19. B
20. D
21. B
22. D
23. A
24. B
25. D
26. C
27. B
28. C
29. A
30. A
101
Lampiran 8. Jawaban Pre-test Subjek
JAWABAN SOAL PRE-TEST SUBJEK
MATERI : CIRI-CIRI MAKHLUK HIDUP
TYAS
1. A
2. D
3. C
4. C
5. C
6. B
7. C
8. A
9. C
10.A
ANISA
1. A
2. D
3. C
4. A
5. D
6. B
7. A
8. A
9. D
10. D
NABIL
1. A
2. D
3. C
4. A
5. C
6. B
7. A
8. D
9. B
10. D
AISYAH
1. A
2. D
3. C
4. A
5. B
6. B
7. A
8. A
9. A
10. A
MATERI : ENERGI ALTERNATIF
TYAS
1. B
2. D
3. A
4. B
5. D
6. B
7. B
8. C
9. A
10.C
ANISA
1. A
2. A
3. A
4. A
5. D
6. C
7. D
8. B
9. A
10 C
NABIL
1. D
2. D
3. A
4. C
5. D
6. C
7. B
8. C
9. A
10. D
AISYAH
1. D
2. A
3. C
4. A
5. D
6. C
7. A
8. C
9. A
10. A
MATERI : WUJUD ZAT
TYAS
1.
C
2.
B
3.
C
4.
D
5.
B
6.
B
7.
B
8.
C
9.
A
10. A
ANISA
1. C
2. B
3. A
4. D
5. B
6. B
7. A
8. B
9. C
10. D
NABIL
1. D
2. B
3. A
4. D
5. B
6. B
7. A
8. A
9. B
10. D
102
AISYAH
1. C
2. B
3. A
4. D
5. B
6. B
7. A
8. A
9. A
10. C
Lampiran 9. Jawaban Post-test Subjek
JAWABAN SOAL POST-TEST SUBJEK
MATERI : CIRI-CIRI MAKHLUK HIDUP
TYAS
1. A
2. D
3. B
4. B
5. C
6. B
7. C
8. A
9. C
10. C
ANISA
1. A
2. D
3. B
4. C
5. B
6. B
7. C
8. A
9. C
10. B
NABIL
1. A
2. D
3. B
4. A
5. C
6. B
7. C
8. A
9. C
10. D
AISYAH
1. A
2. D
3. B
4. A
5. A
6. B
7. A
8. A
9. B
10. D
MATERI : ENERGI ALTERNATIF
TYAS
1. B
2. D
3. A
4. B
5. D
6. C
7. D
8. C
9. A
10. B
NABIL
1. A
2. A
3. A
4. A
5. D
6. C
7. D
8. C
9. B
10 C
ANISA
1. A 1. A
2. A 2. A
3. A 3. A
4. A 4. A
5. D 5. D
6. C 6. B
7. D 7. A
8. C 8. C
9. B 9. A
10. C 10. A
AISYAH
MATERI : WUJUD ZAT
TYAS
1. C
2. B
3. A
4. D
5. B
6. B
7. B
8. C
9. A
10. D
ANISA
1. C
2. B
3. A
4. D
5. B
6. B
7. A
8. B
9. C
10. D
NABIL
1. C
2. B
3. A
4. D
5. B
6. B
7. A
8. A
9. B
10. D
103
AISYAH
1. C
2. B
3. A
4. D
5. B
6. B
7. A
8. B
9. A
10. C
Lampiran 10. Dokumentasi
Siswa sedang membaca soal
Proses Mengerjakan Soal
Proses Pembelajaran
Siswa sedang membaca soal
Siswa sedang mendengarkan SPLASH
Siswa sedang menulis jawaban
104
Siswa sedang mengerjakan soal
Proses mendengarkan SPLASH
Siswa senang mendengarkan SPLASH
Siswa saat menulis jawaban soal
Alat yang digunakan untuk menulis
Suasana di Kelas
105
Lampiran 11. Surat Permohonan Izin dari Fakultas
106
Lampiran 12. Surat Izin Penelitian dari Balai Kota Yogyakarta
107
Lampiran 13. Surat Katerangan Penelitian dari Yaketunis
108
Download