FISIKA OPTIK FISIS 1. Dua celah dengan jarak 0,2 mm disinari

advertisement
OPTIKA
1. Dua celah dengan jarak 0,2 mm disinari tegak lurus. Garis terang ketiga terletak 7,5 mm
dari garis terang ke - nol pada layar yang jaraknya 1 m dari celah. Panjang gelombang sinar
yang dipakai adalah
(A) 5,0 x 10-3 mm
(C) 1,5 x l0-3 mm
(E) 2,5 x l0-4mm
(B) 2,5 x 10-3 mm
(D) 5,0 x 10-4 mm
2. Pada percobaan Young (celah ganda), jika jarak antara dua celahnya dijadikan dua kali
semula, maka jarak antara dua garis gelap yang berurutan menjadi ....
(A) 4 kali semula
(B) 2 kali semula
(C) ¼ kali semula
(E) ½ kali semula
(E) tetap
3. Cahaya dengan panjang gelombang 5000 A datang pada celah kembar Young yang
jaraknya 0,2 mm. Pola yang terjadi ditangkap pada layar yang jaraknya 1 m dari celah
kembar. Jarak dari terang pusat ke terang yang paling pinggir pada layar == 2,5 cm.
Banyaknya garis terang pada layar adalah . . . garis.
(A) 5
(B) 10
(C) 11
(D) 20
(E) 21
4. Cahaya suatu sumber melalui dua celah sempit yang terpisah 0,1 mm. Jika jarak antara
dua celah sempit terhadap layar 100 cm dan jarak antara garis gelap pertama dengan garis
terang pertama 2,95 mm, panjang gelombang cahaya yang digunakan adalah (dalam nm)
....
(A) 2100
(B) 1080
(C) 590
(D) 480
(E) 440
5. Pada cincin Newton, jari-jari cincin terang pertama 1 mm. Jari-jari lensa plan-konveks 4 m.
Jika medium adalah udara (n = 1), panjang gelombang cahaya yang digunakan adalah ....
(A) 500 A
(B) 4500 A
(C) 5000 A
(D) 5500 A
(E) 6000 A
6. Suatu berkas sinar sejajar mengenai tegak lurus suatu celah yang lebarnya 0,4 mm. Di
belakang celah diberi lensa positif dengan jarak titik api 40 cm. Garis terang pusat (ordenol) dengan garis gelap pertama pada layar di bidang titik api lensa berjarak 0,56 mm.
Panjang gelombangsinar adalah
(A) 0,4 x l0-7m
(B) 1,6 x l0-7m
(C) 4,0 x l0-7m
(D) 5,6 x l0-7m
(E) 6,4 x l0-7m
7. Sebuah celah yang lebarnya d disinari dengan cahaya putih. Kemudian celah ini
menghasilkan difraksi pada sebuah layar yang berupa spektrum cahaya. Berapakah d
minimum untuk cahaya merah yang mempunyai panjang gelombang 650 nm dan sudut
jatuhnya 30°?
(A) 325 nm
(B) 650 nm
(C) 975 nm
(D) 1300 nm
(E) 1500 nm
8. Warna merah (panjang gelombang 6900 A) orde ke-2 berimpit dengan warna ungu orde ke3 dari suatu peristiwa difraksi yang menggunakan kisi. Panjang gelombang sinar ungu
adalah ....
(A) 10350 A
(B) 4600 A
(C) 15525 A
(D) 1725 A
(E) 3066,8 A
9. Untuk mengukur panjang gelombang sinar merah dilakukan percobaan sebagai berikut:
sinar kuning( = 5800 A) dijatuhkan tegak lurus pada suatu kisi. Pola difraksi diterima di
layar yang jaraknya ,4m dari kisi. Garis terang orde pertama berjarak 58 cm dari garis
terang pusat. Sesudah itu sinar merah dijatuhkan tegak lurus pada kisi. Ternyata garis
terang orde pertama berjarak 65 cm dari garis terang pusat, Panjang gelombang sinar
merah tersebut adalah ....
(A) 6200 A
(B) 6300 A
(C) 6400 A
(D) 6500 A
(E) 6600 A
FISIKA OPTIK FISIS
Download