Kekuatan Komunikasi Yang Pas.. Sebelum saya membahas serta menguraikan kekuatan komunikasi yang pas itu apa , tentunya yang harus dipahami terlebih dulu adalah apa sich yang dimaksud dengan komunikasi yang pas ??... Menurut saya yang dimaksud dengan komunikasi yg pas itu adalah suatu jalinan interaksi dalam menyampaikan suatu hal ataupun informasi dengan bisa dipahami secara menyenangkan oleh penerima informasi tersebut. Nah...tentunya untuk bisa mewujudkan hal tersebut, kita harus tahu caranya atau kiat-kiatnya atau rumusnya bagaimana yaa atau hal-hal apa saja yang bisa membuat atau mendukungnya..( kebanyakan atau nih...hehehe). Tanpa tahu cara-caranya, bagaimana mungkin komunikasi yang pas bisa diwujudkan...Gaak mungkiin laah. Ibaratnya, bagaimana mungkin kita bisa memasak sayur lodeh tanpa tahu caranya..,yang ada bisa-bisa sayur lodeh rasa sop... Jadiii...setelah tahu apa yang dimaksud dengan komunikasi yang pas, barulah sebelum melangkah ke gimana caranya atau kiat-kiatnya, tentunya kita perlu tahu terlebih dulu apa sih kekuatan ataupun kelebihan ataupun keuntungan yang bisa didapatkan bila bisa mewujudkan komunikasi yang pas tersebut. Barulah setelah itu kita tertarik untuk bisa mewujudkannya. Hal yang sangat penting bila kita mau melakukan sesuatu, tentunya kita paham dulu apa kegunaannya bila kita melakukan ataupun berhasil mewujudkannya, sebagai semangat kita dalam mencapainya. Tanpa dilandasi ketidak tahuan kita apa manfaatnya bila kita melakukan sesuatu hal, maka tentunya dalam melakukan sesuatu kita jadi setengah-setengah alias tidak total, karena bingung sendiri kenapa kok saya harus melakukan ini atau itu yaa... Naah...sekarang saya langsung saja menyebutkan manfaat apa saja yg bisa diperoleh bila bisa mewujudkan komunikasi yang pas atau kekuatan komunikasi yang pas itu apa sih. Membuat hal yang kita sampaikan menjadi gampang dipahami oleh yang sedang kita ajak komunikasi. Setelah apa yang kita sampaikan bisa dipahami oleh yang sedang berkomunikasi dengan kita, maka akan diperoleh suatu titik temu dari jalinan komunikasi tersebut..dan... Setelah didapat titik temu dari jalinan komunikasi, maka dalam penerapan apa yang kita sampaikan bisa berjalan dengan tepat sesuai yang kita maksud atau inginkan. Jadii....intinya kekuatan komunikasi yang pas bisa mewujudkan apa yang kita inginkan dalam penyampaiannya, dengan disertai kesadaran penerimaan dari yg sedang kita ajak komunikasi. So...dengan segala keterbatasan, saya ingin berbagi tips dalam mewujudkan komunikasi yang pas.., disertai harapan semoga bermanfaat bagi para pembaca dimanapun. 1. Cari tahu dan harus tahu siapa saja yang sedang atau akan kita ajak komunikasi. Hal ini sangat diperlukan sebagai dasar ataupun pijakan kita dalam menempatkan diri serta cara penyampaian yang pas . 2. Kuasai materi yang akan kita sampaikan, terutama manfaat apa yg bisa didapatkan bagi yg sedang berkomunikasi dengan kita, dari hal yang kita sedang atau akan sampaikan. 3. Lakukan dengan peka dan tahu kapan diam mendengarkan dan kapan berbicara menyampaikan. 4. Terakhir...ramah,tegas tapi tetap santun dalam penyampaiannya. Nah itulah sedikit uraian saya tentang betapa pentingnya berkomunikasi dengan pas...dan dengan kekuatan komunikasi yang pas bisa membuat suatu jalinan komunikasi berjalan dengan menyenangkan bagi semua pihak dalam komunikasi tersebut...