Tugas Pendahuluan dan Laporan Praktikum - ltrgm itb

advertisement
PETUNJUK PELAKSANAAN PRAKTIKUM
PRAKTIKUM TEKNIK TELEKOMUNIKASI 4
ET 3200
PROGRAM STUDI TEKNIK TELEKOMUNIKASI
SEKOLAH TEKNIK ELEKTRO DAN INFORMATIKA
INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
2016
DAFTAR ISI
Aturan Umum Laboratorium Telekomunikasi Radio dan Gelombang Mikro ............................... 3
Kelengkapan ....................................................................................................................................................... 3
Selama Praktikum ............................................................................................................................................ 3
Setelah Praktikum ............................................................................................................................................ 4
Pergantian Jadwal............................................................................................................................................. 4
Sanksi .................................................................................................................................................................... 4
Panduan Umum Keselamatan dan Penggunaan Peralatan Laboratorium ..................................... 5
Keselamatan ....................................................................................................................................................... 5
Bahaya Listrik .................................................................................................................................................... 5
Bahaya Api ........................................................................................................................................................... 5
Lain-lain................................................................................................................................................................ 5
Penggunaan Alat Praktikum ......................................................................................................................... 6
Sanksi .................................................................................................................................................................... 6
Tugas Pendahuluan dan Laporan Praktikum............................................................................................. 7
Tugas Pendahuluan.......................................................................................................................................... 7
Laporan Praktikum .......................................................................................................................................... 7
Sanksi .................................................................................................................................................................... 8
MODUL 1 .................................................................................................................................................................. 9
PENYESUAIAN IMPEDANSI DENGAN SMITH CHART ............................................................................ 9
1.1
Tujuan Percobaan................................................................................................................................ 9
1.2
Alat yang Diperlukan .......................................................................................................................... 9
1.3
Percobaan ............................................................................................................................................... 9
1.3.1 Komponen Rangkaian Seri............................................................................................................. 9
A. Tujuan Percobaan ................................................................................................................................... 9
B. Bentuk Rangkaian ................................................................................................................................... 9
C. Prosedur Percobaan ............................................................................................................................... 9
D. Tugas ......................................................................................................................................................... 10
1.3.2 Komponen Rangkaian Paralel ................................................................................................... 10
A. Tujuan Percobaan ................................................................................................................................ 10
B. Bentuk Rangkaian ................................................................................................................................ 10
1
C. Prosedur Percobaan ............................................................................................................................ 10
D. Tugas ......................................................................................................................................................... 11
1.3.3 Komponen Kapasitor dan Induktor ........................................................................................ 11
A. Tujuan Percobaan ................................................................................................................................ 11
B. Bentuk Rangkaian ................................................................................................................................ 11
C. Prosedur Percobaan ............................................................................................................................ 11
D. Tugas ......................................................................................................................................................... 11
MODUL 2 ............................................................................................................................................................... 12
PENGUKURAN KARAKTERISTIK PENGUAT FREKUENSI RADIO SINYAL KECIL ...................... 12
2.1
Tujuan Percobaan............................................................................................................................. 12
2.2
Pengukuran yang dilakukan ......................................................................................................... 12
2.3
Alat yang Diperlukan ....................................................................................................................... 12
2.4
Percobaan ............................................................................................................................................ 12
2.4.1
Percobaan Pengukuran Karakteristik Frekuensi Penguat Frekuensi Radio .... 12
A.
Pendahuluan ....................................................................................................................................... 12
B.
Diagram Blok Pengukuran ............................................................................................................ 13
C.
Prosedur Pengukuran ..................................................................................................................... 13
D. Tugas ..................................................................................................................................................... 13
2.4.2 Percobaan Pengukuran Karakteristik Pindah Penguat Frekuensi Radio ..................... 14
A.
Pendahuluan ....................................................................................................................................... 14
B.
Diagram Blok Pengukuran ............................................................................................................ 14
C.
Prosedur Pengukuran ..................................................................................................................... 14
D. Tugas ..................................................................................................................................................... 15
2
Aturan Umum Laboratorium Telekomunikasi Radio dan Gelombang
Mikro
Kelengkapan
Setiap praktikan wajib berpakaian sopan dan formal, menggunakan celana panjang/ rok,
kemeja, dan menggunakan sepatu. Untuk memasuki laboratorium praktikan diwajibkan
membawa kelengkapan berikut:
1.
2.
3.
4.
Modul Praktikum
Log book
Alat tulis dan alat hitung (kalkulator)
Tugas Pendahuluan
Pada saat praktikum pertama praktikan diwajibkan membawa pas foto 3x4 sebanyak satu
buah.
Persiapan Praktikum
Sebelum praktikum dimulai praktikan harus mempersiapkan diri dengan melakukan halhal berikut:
1.
2.
3.
4.
5.
Membaca dan memahami isi modul praktikum
Mengerjakan tugas pendahuluan
Mengisi kartu praktikum
Memastikan seluruh anggota kelompok datang tepat waktu
Meletakkan tas pada loker yang telah disediakan.
Selama Praktikum
Setelah memasuki laboratorium dan menempati meja praktikum, praktikan diwajibkan :
1.
2.
3.
4.
5.
Mengumpulkan tugas pendahuluan pada asisten
Mengumpulkan kartu praktikum pada asisten
Mempersiapkan peralatan praktikum
Melakukan setiap percobaan dengan baik sesuai prosedur pada modul praktikum
Mendokumentasikan hasil percobaan pada logbook yang telah disediakan (jika
diperlukan harap membawa kamera)
6. Menggunakan alat dengan baik.
3
Setelah Praktikum
Setelah percobaan selesai praktikan diwajibkan:
1.
2.
3.
4.
Mematikan dan merapikan alat praktikum
Memastikan log book ditandatangani asisten
Mencatat dan memahami instruksi pengerjaan laporan dari asisten
Merapikan meja dan kursi praktikum.
Pergantian Jadwal
Kasus umum
Pertukaran jadwal hanya dapat dilakukan per orang dengan modul yang sama. Prosedur
penukaran jadwal adalah sebagai berikut:
1. Menghubungi kordas praktikum mata kuliah terkait
2. Mencari praktikan lain yang bersedia bertukar jadwal
3. Mengisi form yang diberikan kordas praktikum mata kuliah terkait
4. Mengumpulkan form paling lambat tiga hari sebelum praktikum.
Kasus sakit atau urusan mendesak
Pertukaran jadwal dapat dilakukan oleh praktikan yang sakit atau memiliki kepentingan
mendesak tanpa harus mengumpulkan form pertukaran jadwal sesuai peraturan yang
berlaku. Prosedur penukaran dapat dilakukan dengan cara berikut:
1. Menghubungi kordas praktikum terkait mata kuliah terkait maksimal tiga jam
sebelum praktikum dimulai
2. Mencari praktikan lain yang bersedia bertukar jadwal
3. Apabila tidak ada yang bisa bertukar jadwal, praktikan diharapkan menghubungi
kordas terkait jadwal pengganti
4. Surat izin dikumpulkan kepada kordas secepatnya dengan ditandatangani pihak
ketiga.
Sanksi
Bagi praktikan yang terbukti melakukan penjiplakan laporan dan atau tugas pendahuluan
dikenakan sanksi berupa nilai E pada mata kuliah terkait. Pengabaian peraturan di atas
dapat dikenakan sanksi pengurangan nilai praktikum.
4
Panduan Umum Keselamatan dan Penggunaan Peralatan Laboratorium
Keselamatan
Selama praktikum, praktikan dan asisten diharapkan menjaga keselamatan dan keamanan.
Dengan demikian, praktikan diharapkan mematuhi panduan keselamatan dan penggunaan
alat di laboratorium.
Bahaya Listrik
Perhatikan dan pelajari tempat-tempat sumber listrik pada laboratorium. Jika ada potensi
bahaya segera laporkan pada asisten.
1. Menghindari daerah atau benda yang berpotensi menimbulkan bahaya listrik
seperti kabel yang sudah terkelupas
2. Tidak melakukan sesuatu yang menimbulkan bahaya listrik pada diri sendiri atau
orang lain
3. Memastikan bagian tubuh kering pada saat menggunakan alat praktikum
4. Selalu waspada dan tidak main-main saat praktikum berlangsung.
Bahaya Api
Praktikan dan asisten diharapkan tidak membawa benda-benda yang mudah terbakar
(korek api, gas, dan lain-lain) ke dalam laboratorium.
1. Tidak melakukan sesuatu yang menimbulkan bahaya api pada diri sendiri atau
orang lain
2. Selalu waspada terhadap bahaya api atau panas berlebih pada setiap aktivitas
praktikum.
Lain-lain
Praktikan dan asisten dilarang membawa makanan dan minuman ke meja praktikum.
5
Penggunaan Alat Praktikum
Sebelum menggunakan alat praktikum, praktikan dan asisten diharapkan sudah
memahami penggunaan alat praktikum yang ada di laboratorium.
1. Perhatikan dan patuhi peringatan yang terdapat pada badan alat praktikum
2. Memahami fungsi alat praktikum dan menggunakannya untuk aktivitas yang sesuai
dengan fungsinya. Menggunakan alat praktikum diluar fungsinya dapat
menimbulkan kerusakan alat dan bahaya keselamatan praktikan
3. Memahami jangkauan kerja alat praktikum dan menggunakannya sesuai dengan
jangkauan kerja. Menggunakan alat praktikum diluar jangkauan kerjanya dapat
menimbulkan kerusakan alat dan bahaya keselamatan praktikan
4. Memastikan seluruh peralatan praktikum aman dari benda tajam, api atau panas
berlebih, maupun benda lain yang dapat mengakibatkan kerusakan alat
5. Tidak melakukan aktivitas yang dapat mengotori atau merusak alat praktikum
6. Kerusakan alat praktikum menjadi tanggung jawab bersama rombongan praktikum
tersebut. Alat yang rusak harus diganti oleh rombongan tersebut.
Sanksi
Pengabaian panduan di atas dapat dikenakan sanksi tidak lulus mata kuliah yang
bersangkutan.
6
Tugas Pendahuluan dan Laporan Praktikum
Tugas Pendahuluan
1. Tugas pendahuluan wajib dibuat dan dikumpulkan oleh praktikan sebelum
praktikum dimulai
2. Praktikan tidak diperkenankan mengerjakan tugas pendahuluan saat praktikum
akan dimulai
3. Tugas pendahuluan harus dikerjakan secara individu agar praktikan memahami
materi modul yang akan diuji dalam praktikum
4. Seluruh soal tugas pendahuluan harus disertakan jawabannya. Jika soal tugas
pendahuluan ada yang tidak dikerjakan, nilai tugas pendahuluan untuk modul
tersebut adalah nol.
5. Praktikan wajib menuliskan nama lengkap, NIM, shift praktikum (hari dan jam),
nama lengkap asisten, dan judul modul yang akan diuji dalam praktikum di pojok
kanan atas tugas pendahuluan.
Laporan Praktikum
1. Laporan praktikum dibuat oleh praktikan dengan menggunakan format IEEE yang
terdiri atas :
a. Abstrak dan kata kunci
b. Pendahuluan
c. Dasar teori
d. Metodologi
e. Data dan analisis
f. Kesimpulan
g. Daftar pustaka
h. Biografi penulis
2. Praktikan yang terbukti melakukan plagiarisme atas laporan praktikum akan
mendapat nilai E untuk mata kuliah PTT
3. Praktikan wajib mengumpulkan softcopy laporan praktikum ke email asisten dan
email koordinator asisten sesuai waktu yang akan ditetapkan
4. Praktikan wajib menyerahkan hardcopy laporan praktikum ke LTRGM sesuai waktu
yang akan ditetapkan dengan melakukan hal berikut :
a. Mengumpulkan laporan di tempat yang telah disediakan sesuai dengan
modulnya
b. Mengisi formulir pengumpulan laporan praktikum dengan mencantumkan
jam dan tanggal pengumpulan secara benar
c. Praktikan diharapkan memperhatikan dengan seksama tempat dan formulir
yang sesuai dengan laporan praktikum yang akan dikumpulkan
7
Sanksi
Pengabaian peraturan di atas dapat dikenakan sanksi berupa pengurangan nilai tugas
pendahuluan atau laporan praktikum.
8
MODUL 1
PENYESUAIAN IMPEDANSI DENGAN SMITH CHART
1.1 Tujuan Percobaan
Peserta memahami dan mampu menggunakan Smith Chart untuk keperluan
penyesuaian impedansi
1.2 Alat yang Diperlukan
 Aplikasi Smith Chart (Smith V1.03)
 Semua smith chart menggunakan Smith Chart bagian IMPENDANCE CHART
 Kalkulator
1.3 Percobaan
1.3.1 Komponen Rangkaian Seri
A. Tujuan Percobaan
Mahasiswa dapat memahami pengaruh penambahan komponen seri baik berupa
induktor, kapasitor, atau saluran transmisi pada rangkaian serta dapat menentukan nilai
rangkaian ekivalen dan nilai komponen.
B. Bentuk Rangkaian
Diketahui bentuk rangkaian sebagai berikut.
𝑍𝐿 = (100 + 𝑗100)Ω dengan normalisasi 𝑍𝑜 = 50 Ω, frekuensi 500 𝑀𝐻𝑧
C. Prosedur Percobaan
a.
Reaktansi beban 𝑗50 Ω. Tentukan jenis dan nilai komponen serta nilai akhir 𝑍𝑖𝑛
setelah ditambahkan beban 𝑋.
9
b.
c.
d.
Reaktansi beban 𝑋 − 𝑗75 Ω. Tentukan jenis dan nilai komponen serta nilai akhir
𝑍𝑖𝑛 setelah ditambahkan beban 𝑋.
Saluran Transmisi 0.375𝜆. Tentukan nilai akhir 𝑍𝑖𝑛 setelah ditambahkan saluran
transmisi?
Saluran Transmisi 0.375𝜆 dan meredam sebesar 5 𝑑𝐵/𝑚. Tentukan nilai akhir 𝑍𝑖𝑛
setelah ditambahkan saluran transmisi?
D. Tugas
a. Gambarkan pada Smith Chart proses penambahan masing-masing elemen pada
rangkaian dan bandingkan hasilnya dengan rumus yang sudah ada!
b. Apa yang dapat anda simpulkan dari percobaan pada bagian (c.) dan (d.)?
1.3.2 Komponen Rangkaian Paralel
A. Tujuan Percobaan
Mahasiswa dapat memahami pengaruh penambahan komponen parallel baik berupa
induktor, kapasitor, atau saluran transmisi pada rangkaian serta dapat menentukan nilai
rangkaian ekivalen dan nilai komponen.
B. Bentuk Rangkaian
Diketahui bentuk rangkaian sebagai berikut.
𝑍𝐿 = (50 + 𝑗50) Ω dengan normalisasi 𝑍𝑜 = 50 Ω, frekuensi 500 𝑀𝐻𝑧
C. Prosedur Percobaan
a.
b.
Suseptansi beban 𝑗0.01 𝑆. Tentukan jenis dan nilai komponen serta nilai akhir
𝑍𝑖𝑛 setelah ditambahkan beban 𝑌.
Suseptansi beban −𝑗5𝑥10−3 𝑆. Tentukan jenis dan nilai komponen serta nilai
akhir 𝑍𝑖𝑛 setelah ditambahkan beban 𝑌.
10
D. Tugas
a.
Gambarkan pada Smith Chart proses penambahan masing-masing elemen pada
rangkaian dan bandingkan hasilnya dengan rumus yang sudah ada!
1.3.3 Komponen Kapasitor dan Induktor
A. Tujuan Percobaan
Peserta dapat memahami pengaruh penambahan komponen kapasitor dan inductor
untuk kebutuhan penyesuaian impendansi dan dapat menentukan nilai komponene
kapasitor dan induktor yang dibutuhkan serta jenisnya agar tercapai transfer daya
maksimum.
B. Bentuk Rangkaian
Diketahui contoh rangkaian seperti pada gambar di bawah ini.
C. Prosedur Percobaan
Tentukan nilai komponen induktor dan kapasitor yang digunakan beserta
jenisnya jika rangkaian memiliki 𝑍𝐿 dan 𝑍𝑠 sebagai berikut.
𝒁𝒔 (𝛀)
𝒁𝑳 (𝛀)
50
100
100
50
50 + 𝑗50
100 + 𝑗50
150 + 𝑗100
25 + 𝑗25
D. Tugas
a. Bandingkan hasil yang didapat pada praktikum dengan secara teoritis untuk
masing-masing percobaan!
11
MODUL 2
PENGUKURAN KARAKTERISTIK PENGUAT FREKUENSI RADIO SINYAL
KECIL
2.1
Tujuan Percobaan
Mahasiswa mengerti dan mampu melakukan pengukuran beberapa karakteristik
penguat frekuensi radio sinyal kecil.
2.2
Pengukuran yang dilakukan



2.3
Mengukur karakteristik frekuensi (respon frekuensi) dari sebuah penguat RF
Mengukur karakteristik pindah sebuah penguat
Mengukur karakteristik intermodulasi sebuah penguat
Alat yang Diperlukan
Alat ukur yang dibutuhkan dan tersedia di Lab Telekomunikasi Radio dan
Gelombang Mikro untuk melakukan percobaan pengukuran diatas adalah:
 Generator sinyal : diperlukan sebagai sumber sinyal frekuensi radio untuk
sinyal masukan penguat frekuensi radio yang akan diukur.
 Catu Tegangan : diperlukan untuk mencatu tegangan / arus untuk penguat
frekuensi radio yang diukur. Catu tegangan ini dilengkapi dengan meter
tegangan dan arus, sehingga tegangan dan arus kerja dapat dipantau.
2.4
Percobaan
2.4.1
Percobaan Pengukuran Karakteristik Frekuensi Penguat
Frekuensi Radio
A.
Pendahuluan
Percobaan ini dimaksudkan untuk mengetahui karakteristik penguat-penguat yang
diukur sebagai fungsi dari frekuensi. Dari karakteristik tersebut dapat diketahui lebar
pita frekuensi (bandwidth) penguat itu. Level masukan harus diatur sedemikian rupa
sehingga penguat bekerja pada daerah liniernya.
12
B.
Diagram Blok Pengukuran
GENERATOR SINYAL
PENGUAT YANG DIUKUR
CATU DAYA
C.
Prosedur Pengukuran
a.
b.



c.
d.
e.
f.
g.
D.
1.
2.
3.
4.
Lakukan hubungan antar perangkat seperti pada gambar diagram blok diatas.
Kondisi semua perangkat dalam keadaan mati
Atur tombol pada generator sinyal sesuai dengan petunjuk dibawah ini:
Modulasi tidak diaktifkan
Frekuensi sinyak keluaran 1MHz
Level sinyal keluaran paling kecil.
Hidupkan semua catu perangkat
Catat besar tegangan catu dan arus yang ditarik oleh penguat
Catat level masukan dan level keluaran penguat. Atur semua tombol, baik pada
generator sinyal sehingga diperoleh pembacaan yang akurat dan jelas.
Catat level masukan dan keluaran penguat pada frekuensi 2N MHz, untuk N=1,
2, 3, …, 50.
Pengukuran selesai dan matikan catu perangkat.
Tugas
Gambar kurva hasil pengukuran diatas!
Bagaimana pendapat anda mengenai kurva hasil pengukuran anda?
Berapa lebar pita frekuensi penguat itu?
Berapa besar tegangan catu dan arus yang ditarik oleh penguat?
13
2.4.2 Percobaan Pengukuran Karakteristik Pindah Penguat Frekuensi
Radio
A.
Pendahuluan
Percobaan ini dimaksudkan untuk mengetahui hubungan antara daya keluaran
dan daya masukan pada penguat yang diukur. Dari hasil pengukuran ini dapat diketahui
level daya maksimum (titik jenuh) penguat, yaitu titik dimana menambah lebih besar
daya masukan tidak akan menambah besar daya keluaran.
B.
Diagram Blok Pengukuran
GENERATOR SINYAL
PENGUAT YANG DIUKUR
CATU DAYA
C.
a.
b.


c.
d.
e.
f.
g.
h.
Prosedur Pengukuran
Lakukan hubungan antar perangkat seperti pada gambar diagram blok diatas.
Semua perangkat belum dihidupkan
Atur tombol pada generator sinyal sesuai dengan petunjuk dibawah ini
Frekuensi sinyal keluaran 10MHz
Level sinyal keluaran paling minimum
Hidupkan kembali semua catu perangkat
Catat besar tegangan catu dan arus yang ditarik oleh penguat
Catat level masukan dan level keluaran penguat, atur semua tombol baik pada
generator sinyal sedemikian rupa sehingga diperoleh pembacaan yang jelas dan
teliti
Naikan level masukkan sebesar 1dB dan catat level keluaran penguat
Ulangi prosedur f hingga keluaran penguat tidak dapat bertambah lagi
Pengukuran selesai, matikan semua catu perangkat
14
D.
Tugas
1.
2.
3.
4.
Gambar kurva hasil pengukuran anda!
Bagaimana bentuk kurva hasil pengukuran anda, apakah linier?
Berapa level titik jenuh yang terjadi?
Berapa besar tegangan catu dan arus yang ditarik oleh penguat?
15
Download