ABSTRAK Mekanisme penerbitan izin usaha

advertisement
ABSTRAK
Mekanisme penerbitan izin usaha perdagangan dapat dilakukan dengan
sistem manual maupun online. Cara manual dengan datang langsung ke Kantor
Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu membawa dokumen
persyaratan sesuai kriteria perusahaan yang mendaftarkan izin sedangkan cara
online dengan membuka website perizinan, mendaftar dan mengupload dokumen
persyaratan secara online. Penelitian ini membahas mengenai penerbitan izin
usaha perdagangan di Toko Anugerah Ilmu Kota Semarang. Metode pendekatan
yang digunakan adalah yuridis sosiologis, spesifikasi penelitian deskriptif analitis,
teknik pengambilan sampel secara non-probabilitas atau non random. Data yang
digunakan data primer dan data sekunder yang diperoleh dengan cara wawancara,
survey lapangan, studi pustaka, dan studi dokumen kemudian dianalisis secara
kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian, penerbitan izin usaha perdagangan di
Toko Anugerah Ilmu Kota Semarang belum sepenuhnya efektif. Adanya kendala
dalam pemenuhan permohonan dan waktu penerbitan Surat Izin Usaha
Perdagangan. Upaya dalam mengatasi kendala tersebut selain dilakukannya
sosialisasi oleh Pemerintah juga diperlukan keaktifan pemohon untuk memperoleh
informasi yang terkini mengenai penerbitan Surat Izin Usaha Perdagangan.
Kata kunci : izin usaha, perdagangan, penerbitan.
ABSTRACT
The mechanism of the issuance of trade license can be done manually or
online system. The manual way by coming directly to the Office of Investment
and Integrated Services One Stop carrying the required documents according to
the criteria of companies that apply for permits while an online way to open
licensing website, register and upload the required documents online. This study
discusses the issuance of trade license in Science Award Shop Semarang. The
method used is the juridical sociological, descriptive analytical research
specifications, sampling technique of non-probability or non-random. The data
used primary data and secondary data obtained through interviews, field surveys,
literature, and study the document and then analyzed qualitatively. Based on this
research, publishing trade license in Toko Anugerah Semarang Science is not yet
fully effective. Given the difficulties in the fulfillment of the request and the time
of issuance of the business license of Commerce. Efforts to overcome these
obstacles besides doing socialization by the Government also needed liveliness
applicants to obtain updated information regarding the issuance of Trade Permit.
Keywords: business licenses, trading, publishing.
Download