BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Program Teknik Sipil

advertisement
BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Program Teknik Sipil mempunyai program magang yang wajib
bagi mahasiswa semester 6 dengan syarat telah mencapai 99 SKS dan IPK
lebih dari 2,25. Karena melalui magang mahasiswa dapat menggali ilmu di
lapangan yang sangat berguna saat terjun ke dunia kerja nantinya.
Maka dari itu, penulis memilih tempat magang di Dinas Pekerjaan
Umum Provinsi Kalimantan Timur, yang merupakan pelaksana kegiatan
pembangunan di Provinsi Kalimantan Timur. Dinas Provinsi Kalimantan
Timur beralamat di Jalan Tengkawang No.1 Samarinda, Kalimantan
Timur.
Kegiatan Magang tersebut dilaksanakan 3,5 bulan yang dimulai
dari tanggal 2 Maret 2015 sampai 16 juni 2015 seperti tercantum pada
surat tugas Program Diploma Teknik Sipil, Sekolah Vokasi, Universitas
Gadjah Mada No: UGM /SV/PDTS/094/I/2015. Surat tersebut didasari
surat dari Sekretaris Dinas Pekerjaan Umum Provinsi Kalimantan Timur
No. UM.01.11/078/2015.
Proyek pembagunan jalan dilaksanakan oleh PT. REXFORD
PANDEGA
INDONESIA,
Sebagai
kontraktor
pelaksana
proyek
Pemeliharaan Jalan Harun Nafsi – H.M . dan PT. TEKNIKAL GLOBAL
KONSULTAN itu, sebagai Konsultan.
Samarinda merupakan kota terbesar di Kalimantan Timur, yang
mempunyai masalah pada akomodasi angkutan darat yakni kurangnya
prasarana jalan yang memadai, maka dari itu pelaksanaan pekerjaan Jalan
Harum Nafsi- H.M.Rifadin sangatlah penting demi menunjang sarana
trasnportasi darat yang memadai di kota Samarinda.
Selama ini mahasiswa telah banyak mempelajari mengenai
transportasi khususnya pada Diploma Teknik Sipil Universitas Gadjah
1
Mada, tetapi untuk mata kuliah Jalan Perkerasan Kaku ini belum ada.
Maka dari itu, setelah selesai pembangunan jalan ini diharapkan dapat
menambah pengetahuan mengenai pembangunan jalan ini. Serta data yang
ada pada laporan, keseluruhannya sesuai dengan data proyek yang sedang
berjalan.
B. Tujuan
1. Tujuan dari magang ini adalah :
a. Mendapatkan pengalaman kerja sebelum memasuki dunia kerja;
b. Mengembangkan sikap profesional dan mendisiplinkan diri sebagai
bekal untuk memasuki dunia kerja;
c. Menyerap pengalaman operasional pada suatu pekerjaan konstruksi
dalam menerapkan ilmu pengetahuan pada perusahaan atau
instansi pemerintah;
d. Menjalin kerja sama yang baik antara pihak Program Diploma III
Teknik Sipil Sekolah Vokasi Universitas Gadjah Mada dengan
pihak perusahaan atau instansi pemerintah sehingga membuka
peluang bagi mahasiswa lain yang ingin melakukan magang di
tempat yang sama;
e. Sebagai syarat untuk menyelesaikan studi di Program Diploma III
Teknik Sipil Sekolah Vokasi Universitas Gadjah Mada.
2. Tujuan pelaporan magang ini adalah :
a. Mengenalkan mahasiswa pada dunia kerja melalui magang;
b. Mengetahui
proses
pengerjaan
dari
pekerjaan
kontruksi
pelaksanaan pekerasan kaku rigid pavement Jalan;
c. Supaya
ilmu
yang
diperoleh
dikampus,
tahu
proses
pengaplikasiannya dilapangan serta menambah pengetahuan
tentang struktur organisasi, disiplin ilmu, sistem kerja dan
keselamatan kerja.
2
C. Ruang Lingkup
Seperti telah disebutkan diatas, bahwa setiap mahasiswa yang telah
menyelesaikan program magang wajib untuk membuat laporan magang
yang isinya mencakup kegiatan itu sendiri dan hasil-hasil yang didapat
dari program magang tersebut.
Selama pelaksanaan aktivitas magang berlangsung. Penulis
melakukan pengamatan dan pembelajaran terhadap proses pekerjaan
Kontruksi Jalan Harum Nafsi - R.M.Rifadin.
Dalam laporan magang ini disusun menurut apa yang dilakukan
oleh penulis di Dinas Pekerjaan Umum Provinsi Kalimantan Timur dalam
pekerjaan pembangunan jalan.
Metode penyusunan laporan ini dilakukan dalam beberapa cara,
yaitu :
1. Mencatat hal-hal yang ditemui untuk membantu pekerjaan di lapangan
selama proses magang di Dinas Pekerjaan Umum Provinsi Kalimantan
Timur.
2. Menanyakan kepada pembimbing magang, konsultan, pelaksana dan
pekerja yang mengerjakan proyek pembangunan jalan tersebut.
3. Studi pustaka, dengan membaca beberapa literatur atau dari leteratur
buku dan dari situs internet.
4. Dokumentasi yaitu metode yang berhubungan dengan hal atau
pekerjaan yang dilapangan
Adapun rung lingkup penulisan dalam laporan magang ini adalah
mengenai proses pelaksanaan Jalan Harum Nafsi- H.M.Rifadin. Penyedia
jasa yang menangani pekerjaan kontruksi ini adalah dan PT. TEKNIKAL
GLOBAL KONSULTAN sebagai konsultan dan kontraktornya adalah
PT. REXFORD PANDEGA INDONESIA.
3
D. Metodologi
Supaya penulis dapat memahami dengan apa yang akan
dilaksanakan di lapangan. Dalam menyusun laporan Ini, penulis
menggunakan beberapa metode dalam melaksanakan kegiatan magang ini,
penulis menggunakan metode dalam melaksanakan kegiatan magang di
Dinas Pekerjaan Umum ini, antara lain:
1. Metode Observasi
Penulis sudah terjun langsung ke lapangan untuk mengamati serta
melihat keadaan yang rill di lapangan dan yang terjadi sebenarnya
serta berpartisipasi dalam setiap kegiatan yang terjadi dilapangan.
2. Metode Wawancara
Dalam metode ini penulis melakukan dialog dan bertanya langsung
dengan pihak terkait yang ada di lapangan, seperti tukang, mandor,
pengawas (supervisor), Koordinator Pengawas, Pada Site manager
serta orang-orang yang terlibat langsung dalam pelaksanaan di
lapangan dan bertanggung jawab terhadap semua masalah teknis di
lapangan. Kegiatan ini dilakukan agar terjadi interaksi antara penulis
dengan pihak dari perusahaan dan mengakrabkan diri dengan semua
pihak yang terlibat di lapangan.
3. Studi Pustaka
Didalam metode ini, penulis menggunakan berbagai literatur atau
berbagai sumber di luar Pihak lapangan yang bisa memperkuat isi
tulisan seperti buku, jurnal dan berbagai literatur lain yang berkaitan
dengan proses akhir bangunan.
4. Dokumentasi
Selama melaksanaan kegiatan di lapangan penulis menggunakan foto
atau gambar untuk memperkuat isi laporan yang akan disusun. Proses
ini dilakukan agar dalam penyusunan tidak terjadi kegiatan yang
terlupakan atau terlewatkan untuk dilaporkan.
4
E. Sistemtika Penulisan
Sistematika penulisan laporan magang ini mempunyai alur penulisan
yang menyempit. Untuk menjamin adanya hubungan dalam penulisan,
dibuat berurutan dari hal-hal yang bertema umum kemudian bertema
menyempit atau yang bertema khusus yang merupakan yang merupakan
tema pokok dalam penulisan laporan ini. Garis besar pelaporan yang akan
dijadikan sebagai acuan pembutan laporan yang diuraikan dalam 5 bagian
(bab) yang sistematikanya sebagai berikut:
1. BAB I PENDAHULUAN
Membahas tentang latar belakang pelaksanaan program magang.
Selain itu, bab ini juga memberikan keterangan tentang ruang lingkup
program magang serta sistematika yang di gunakan dalam penulisan
laporan magang ini.
2. BAB II TINJAUAN PUSTAKA
Landasan teori yang digunakan dalam penunjang item pekerjaan
yang terjadi di lapangan. Acuan untuk landasan teori dapat diambil
dari buku, jurnal atau internet.
3. BAB III ORGANISASI INSTANSI DINAS PEKERJAAN UMUM
KALIMANTAN TIMUR
Akan memberikan informasi mengenai profil dan sejarah
singkat Dinas Pekerjaan Umum Kalimantan Timur , Lokasi Dinas
Pekerjaan Umum Kalimantan Timur, Struktur organisasi, visi , misi,
tujuan sasaran, strategi dan kebijakan, tugas dan fungsi dinas.
4. BAB IV PELAKSANAAN PEMELIHARAAN JALAN HARUM
NAFSI – R.M.RIFADIN
Menjelasakan tentang kegiatan penulis dalam melaksanakan
kegitan dan pengamatan di instansi tempat magang dan juga masalahmasalah yang terjadi di lapangan selama berlangsungnya kegiatan
finishing di pekerjaan kontruksi di jalan.
5
5. BAB V KESIMPULAN DAN SARAN
Berisi tentang kesimpulan yang diperoleh penulis dalam
menyelesaikan laporan tugas akhir ini dan juga saran-saran yang
diterima oleh penulis selama pembuatan laporan tugas akhir ini.
6
Download