Petunjuk SPSE 3.5 untuk AUDITOR

advertisement
Petunjuk Pengoperasian SPSE 3.5– Auditor
i
Daftar Isi
1
Pendahuluan.................................................................................................................... 1
1.1
2
Memulai Aplikasi .............................................................................................................. 2
2.1
3
Auditor................................................................................................................... 2
Hak Akses Auditor ................................................................................................. 2
Penjelasan Fitur dan Fungsi ............................................................................................. 4
3.1
3.2
3.3
Menu Home ........................................................................................................... 4
3.1.1 Mencetak Summary Report Lelang dalam Bentuk PDF ................................... 5
3.1.2 Melihat Hasil Evaluasi Lelang ....................................................................... 10
3.1.3 Melihat Data Pejelasan Lelang (Aanwijzing) .................................................. 10
3.1.4 Unduh Berita Acara Hasil Pelelangan............................................................ 11
3.1.5 Melihat Data Sanggahan Lelang .................................................................... 12
3.1.6 Melihat Jadwal Lelang .................................................................................. 13
3.1.7 Melihat Data Evaluasi Lelang ........................................................................ 14
3.1.8 Unduh Dokumen Lelang ............................................................................... 14
3.1.9 Melihat Data Kualifikasi Peserta.................................................................... 15
3.1.10 Unduh Dokumen Penawaran Peserta ............................................................ 16
3.1.11 Dekripsi Dokumen Penawaran Peserta.......................................................... 17
Menu Catatan/Log Akses .................................................................................... 25
Menu Ganti Password.......................................................................................... 25
4
Mengakhiri Aplikasi........................................................................................................ 26
5
Lupa Password .............................................................................................................. 26
6
Penutup ......................................................................................................................... 26
Petunjuk Pengoperasian SPSE 3.5– Auditor
ii
1
Pendahuluan
Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah yang efisien dan efektif merupakan salah satu
bagian yang penting dalam perbaikan pengelolaan keuangan negara. Salah satu
perwujudannya
adalah
dengan
pelaksanaan
proses
Pengadaan
Barang/Jasa
Pemerintah secara elektronik, yaitu Pengadaan Barang/Jasa yang dilaksanakan
dengan menggunakan teknologi informasi dan transaksi elektronik sesuai dengan
ketentuan peraturan perundang-undangan.
Penyelenggaraan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah secara elektronik diatur dalam
Peraturan Presiden nomor 54 Tahun 2010 tentang Pengadaan Barang/Jasa
Pemerintah, dan sebagaimana ketentuan dalam pasal 131 ayat (1) bahwa pada tahun
2012 K/L/D/I wajib melaksanakan Pengadaan Barang/Jasa secara elektronik untuk
sebagian/seluruh paket-paket pekerjaan. Selain itu dalam Perpres 54 Tahun 2010 juga
mengatur mengenai Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) sebagai unit kerja
K/L/D/I untuk menyelenggarakan sistem pelayanan Pengadaan Barang/Jasa secara
elektronik yang ketentuan teknis operasionalnya diatur oleh Peraturan Kepala LKPP
No. 2 Tahun 2010 tentang Layanan Pengadaan Secara Elektronik. LPSE dalam dalam
menyelenggarakan sistem pelayanan Pengadaan Barang/Jasa secara elektronik wajib
memenuhi ketentuan sebagaimana yang ditentukan dalam Undang-undang Nomor 11
Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik.
Proses Pengadaan Barang/Jasa pemerintah secara elektronik ini akan lebih
meningkatkan dan menjamin terjadinya efisiensi, efektifitas, transparansi, dan
akuntabilitas dalam pembelanjaan uang negara. Selain itu, proses Pengadaan
Barang/Jasa Pemerintah secara elektronik ini juga dapat lebih menjamin tersedianya
informasi, kesempatan usaha, serta mendorong terjadinya persaingan yang sehat dan
terwujudnya keadilan (non discriminative) bagi seluruh pelaku usaha yang bergerak di
bidang Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah.
Sistem Pengadaan Secara Elektronik (SPSE) dibuat untuk mewujudkan harapan
pelaksanaan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah secara elektronik. Layanan yang
tersedia dalam SPSE saat ini adalah E-Tendering yaitu tata cara pemilihan Penyedia
Barang/Jasa yang dilakukan secara terbuka dan dapat diikuti oleh semua Penyedia
Barang/Jasa yang terdaftar pada Sistem Pengadaan Secara Elektronik dengan
menyampaikan 1 (satu) penawaran dalam waktu yang telah ditentukan. Tata cara ETendering, syarat dan ketentuan serta panduan pengguna (user guide) diatur dalam
Petunjuk Pengoperasian SPSE 3.5– Auditor
1
Peraturan Kepala LKPP Nomor 1 Tahun 2011 tentang Tata Cara E-Tendering. Selain
itu di dalam SPSE juga telah disiapkan fasilitas untuk proses audit secara online (EAudit), Katalog Elektronik (E-Catalogue) yang merupakan sistem informasi elektronik
yang memuat daftar, jenis, spesifikasi teknis dan harga barang tertentu dari berbagai
penyedia barang/jasa pemerintah dan tata cara pembelian barang/jasa melalui sistem
katalog elektronik (E-Purchasing).
Sebagai pedoman bagi ULP (pokja/panitia pengadaan) atau pejabat pengadaan dalam
menyusun dokumen Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah secara elektronik LKPP
akan segera merilis Standar Dokumen Pengadaan (SDP E-Procurement) dengan
tujuan agar Pengadaan Barang/Jasa di lingkungan K/L/D/I yang dilakukan secara
elektronik berjalan sesuai dengan prinsip-prinsip dan etika pengadaan.
1.1
Auditor
Aktivitas yang dapat dilakukan oleh Auditor dalam SPSE, yaitu mengaudit paket-paket
lelang sesuai dengan surat tugas yang diberikan dari Lembaga Audit.
2
Memulai Aplikasi
2.1
Hak Akses Auditor
Auditor mendapat kode akses (User ID dan Password) untuk masuk ke dalam SPSE
dari LPSE dengan cara menunjukkan surat tugas untuk mengaudit.
Pada halaman utama SPSE klik link
Petunjuk Pengoperasian SPSE 3.5– Auditor
.
2
Gambar Halaman Utama LPSE
Kemudian akan tampil halaman ”Login”. Ketikkan User Id dan Password pada
halaman tersebut, lalu klik tombol
Petunjuk Pengoperasian SPSE 3.5– Auditor
.
3
Gambar Halaman Login
Setelah berhasil login maka akan tampil halaman yang berisi menu-menu khusus
sesuai dengan hak akses Pengguna.
3
Penjelasan Fitur dan Fungsi
Setelah berhasil login maka akan tampil halaman yang berisi menu-menu khusus untuk
Auditor. Klik tab menu tersebut untuk masuk ke dalam menu tertentu.
3.1
Menu Home
Menu ini berisi daftar paket yang dapat diaudit sesuai dengan surat tugas yang telah
ditentukan. Pilih nomor surat tugas.
Gambar Halaman Home Auditor
Lalu akan tampil daftar paket yang dapat diaudit oleh Auditor. Pilih kode lelang yang
akan diaudit.
Gambar Halaman Home Auditor
Petunjuk Pengoperasian SPSE 3.5– Auditor
4
Kemudian akan tampil halaman “View Lelang”.
Gambar Halaman View Lelang
3.1.1 Mencetak Summary Report Lelang dalam Bentuk PDF
Klik
pada halaman “View Lelang”.
Petunjuk Pengoperasian SPSE 3.5– Auditor
5
Gambar Halaman View Lelang
Petunjuk Pengoperasian SPSE 3.5– Auditor
6
Gambar Halaman Summary Report Lelang
Petunjuk Pengoperasian SPSE 3.5– Auditor
7
Gambar Halaman Summary Report Lelang
Gambar Halaman Summary Report Lelang
Petunjuk Pengoperasian SPSE 3.5– Auditor
8
Petunjuk Pengoperasian SPSE 3.5– Auditor
9
3.1.2 Melihat Hasil Evaluasi Lelang
Klik link [Klik Disini] pada halaman “View Lelang”.
Gambar Halaman View Lelang
Lalu akan tampil window baru berisi informasi kelulusan peserta lelang.
Gambar Informasi Kelulusan Peserta Lelang
3.1.3 Melihat Data Pejelasan Lelang (Aanwijzing)
Klik link [History Aanwijzing] pada halaman “View Lelang”.
Petunjuk Pengoperasian SPSE 3.5– Auditor
10
Gambar Halaman View Lelang
Lalu akan tampil halaman “Penjelasan Lelang”.
Gambar Halaman Penjelasan Lelang
3.1.4 Unduh Berita Acara Hasil Pelelangan
Pada halaman “View Lelang” bagian Informasi Lelang klik dokumen berita acara
yang akan di download.
Petunjuk Pengoperasian SPSE 3.5– Auditor
11
Gambar Halaman View Lelang
3.1.5 Melihat Data Sanggahan Lelang
Klik link [History Sanggahan] pada halaman “View Lelang”.
Gambar Halaman View Lelang
Lalu akan tampil halaman “Sanggahan Lelang”.
Petunjuk Pengoperasian SPSE 3.5– Auditor
12
Gambar Halaman Sanggahan Lelang
3.1.6 Melihat Jadwal Lelang
Klik link yang terdapat pada kolom ‘Tahap Lelang Saat ini’ pada halaman “View
Lelang”.
Gambar Halaman View Lelang
Lalu akan tampil window baru yang berisi informasi jadwal lelang.
Gambar Informasi Jadwal Lelang
Petunjuk Pengoperasian SPSE 3.5– Auditor
13
3.1.7 Melihat Data Evaluasi Lelang
Klik link [Evaluasi Lelang] pada halaman “View Lelang”.
Gambar Halaman View Lelang
Lalu akan tampil halaman “Evaluasi Lelang”.
Gambar Informasi Evaluasi Lelang
3.1.8 Unduh Dokumen Lelang
Klik link yang terdapat pada kolom ‘Dokumen Lelang’ pada halaman “View Lelang”
bagian tengah (Informasi Lelang).
Petunjuk Pengoperasian SPSE 3.5– Auditor
14
Gambar Halaman View Lelang
3.1.9 Melihat Data Kualifikasi Peserta
Klik link [Lihat] pada masing-masing peserta pada halaman “View Lelang” bagian
bawah (Peserta Lelang).
Gambar Halaman View Lelang
Lalu akan tampil window baru yang berisi informasi data kualifikasi yang dikirim
peserta.
Petunjuk Pengoperasian SPSE 3.5– Auditor
15
Gambar Informasi Data Kualifikasi Peserta
3.1.10 Unduh Dokumen Penawaran Peserta
Klik link nama file pada masing-masing peserta pada halaman “View Lelang” bagian
bawah (Peserta Lelang).
Petunjuk Pengoperasian SPSE 3.5– Auditor
16
Gambar Halaman View Lelang
3.1.11 Dekripsi Dokumen Penawaran Peserta
Dokumen penawaran yang dikirim peserta merupakan dokumen yang terenkripsi.
Untuk dapat membaca dokumen tersebut harus dilakukan proses dekripsi terlebih
dahulu menggunakan Aplikasi Pengaman Dokumen (APENDO).
 Download Apendo Panitia
Klik link Aplikasi Pengaman Dokumen (APENDO) pada halaman “View Lelang”
bagian bawah (Peserta Lelang).
Gambar Halaman View Lelang (Bagian Bawah-Peserta Lelang)
 Akses ke Dalam Apendo Panitia
Masukkan user id dan password pada form login. Apabila Apendo Panitia baru
pertama kali dijalankan, gunakan user id dan password default, yaitu user id adalah
lpselkpp dan password adalah panitialpse.
Petunjuk Pengoperasian SPSE 3.5– Auditor
17
Gambar Form Login Apendo Panitia
 Mengganti User Id dan Password Apendo Panitia
Klik tombol
untuk mengganti useri id dan password.
Gambar Apendo Panitia
Pilih tab menu “Password dan Kunci” pada jendela “Setting” seperti berikut.
Petunjuk Pengoperasian SPSE 3.5– Auditor
18
Gambar Setting Password dan Kunci Apendo Panitia
 User Id, adalah user id baru yang dikehendaki;
 Password Lama, adalah password lama dari akses login Apendo Peserta;
 Password Baru, adalah password baru yang dikehendaki (minimal 8 karakter);
 Konfirmasi, adalah kongirmasi password baru.
 Memilih File yang Akan Didekripsi
Klik tombol
untuk memilih file.
Petunjuk Pengoperasian SPSE 3.5– Auditor
19
Gambar Apendo Panitia
Lalu akan tampil kotak dialog untuk memilih file yang akan didekripsi.
Gambar Pilih File
Pilih file yang akan didekripsi kemudian klik tombol
.
File yang dipilih akan masuk ke dalam kolom “Daftar File yang akan dibuka” pada
Apendo Panitia.
Petunjuk Pengoperasian SPSE 3.5– Auditor
20
Gambar Apendo Panitia Setelah Memilih File
 Menghapus File yang Telah Terpilih
Untuk menghapus file, pilih file yang akan dihapus lalu klik tombol
.
Gambar Apendo Panitia – Hapus File
Lalu akan tampil konfirmasi untuk menghapus file.
Petunjuk Pengoperasian SPSE 3.5– Auditor
21
Gambar Konfirmasi Hapus File
 Dekripsi File
Untuk melakukan dekripsi file yang telah dipilih klik tombol
.
Gambar Apendo Panitia - Dekripsi File
Lalu Apendo Panitia akan meminta kunci public Privat.
Gambar Kolom Masukkan Kunci Privat
Petunjuk Pengoperasian SPSE 3.5– Auditor
22
Copy kunci publik dari SPSE pada halaman ”View Lelang”.
Gambar Halaman View Lelang (Bagian Bawah)
Paste kunci privat tersebut pada Apendo Panitia lalu klik tombol
dan proses
dekripsi akan berjalan.
Gambar Kolom Masukkan Kunci Privat
Lalu akan tampil konfirmasi tentang informasi Kunci Private yang dimasukkan.
Petunjuk Pengoperasian SPSE 3.5– Auditor
23
Gambar Konfirmasi Informasi Kunci Private
Dan apendo akan meminta menentukan lokasi penyimpanan berkas hasil dekripsi.
Setelah proses dekripsi selesai akan tampil informasi file hasil dekripsi dan lokasi
penyimpanannya.
Gambar Informasi Peserta Pengirim Dokumen Penawaran pada Apendo Panitia
Petunjuk Pengoperasian SPSE 3.5– Auditor
24
Hasil dekripsi dokumen penawaran akan tersimpan dalam folder yang telah di tentukan
dalam proses dekripsi.
Lokasi File Hasil Dekripsi
3.2
Menu Catatan/Log Akses
Menu ini berisi informasi catatan akses ke dalam aplikasi dari user Admin Agency.
Gambar Halaman Catatan/Log Akses
3.3
Menu Ganti Password
Menu ini digunakan untuk mengubah password sesuai yang diinginkan untuk
keperluan keamanan dan kemudahan mengingat.
Petunjuk Pengoperasian SPSE 3.5– Auditor
25
Gambar Halaman Mengganti Password
 Password Lama, adalah password lama dari akses login Auditor;
 Password Baru, adalah password baru yang diinginkan;
 Ulangi Password, adalah untuk memastikan password baru yang diinginkan.
Klik tombol
4
untuk proses mengganti password.
Mengakhiri Aplikasi
Klik tab menu Logout untuk mengakhiri aplikasi (keluar dari aplikasi).
Gambar Proses Mengakhiri Aplikasi
5
Lupa Password
Jika Auditor lupa terhadap password yang dimiliki, Auditor segera melapor ke LPSE
setempat yang akan membuatkan password baru.
6
Penutup
Petunjuk Pengoperasian SPSE 3.5– Auditor
26
Petunjuk pengoperasian ini dibuat sesuai dengan versi SPSE tertentu. Untuk
meningkatkan pelayanan, SPSE akan diperbarui pada waktu tertentu sehingga
petunjuk pengoperasian ini pada beberapa bagian, tidak lagi sesuai dengan versi
SPSE yang sedang digunakan. Untuk itu, silakan merujuk ke website LPSE untuk
mendapatkan petunjuk penggunaan versi terbaru. Jika Anda mendapat kesulitan dalam
pengoperasian SPSE, silakan menghubungi alamat dan nomor telepon yang terdapat
di website LPSE (halaman ”Kontak Kami”) yang menyelenggarakan lelang.
Petunjuk Pengoperasian SPSE 3.5– Auditor
27
Petunjuk Pengoperasian SPSE 3.5– Auditor
28
Download