memahami dampak perubahan sosial

advertisement
1.
1.
2.
STANDAR KOMPETENSI;
MEMAHAMI DAMPAK
PERUBAHAN SOSIAL
KOMPETENSI DASAR;
Menjelaskan proses perubahan sosial
dimasyarakat
Menganalisis dampak perubahan sosial terhadap
kehidupan masyarakat
INDIKATOR ;
 Menyebutkan pengertian
perubahan sosial
 Menerangkan teori dan
bentuk – bentuk perubahan
sosial
 Menerangkan teori siklus
dan teori perkembangan
sosial
 Mengidentifikasi bentuk –
bentuk perubahan sosial
budaya
 Mengidentifikasi faktor –
faktor pendorong dan
penghambat perubahan
sosial
MATERI 1
A.
PENGANTAR
Setiap masyarakat senantiasa berada dalam proses
perubahan sosial. Perubahan – perubahan yang terjadi
didalam masyarakat dapat diketahui dengan
membandingkan keadaan masyarakat yang pada masa
sekarang dengan keadaannya pada masa lampau,
Misalnya pada masa lalu dibeberapa masyarakat
Indonesia umumnya, suami merupakan posisi yang
sangat dominan dalam urusan kehidupan sebuah
keluarga, khususnya dalam hal ekonomi keluarga,
sehingga apabila suami tidak bekerja atau tidak
mempunyai penghasilan, maka suatu keluarga secara
ekonomi akan lumpuh. Pada masa modern sekarang ini
suami tidak selalu sama antara satu masyarakat dengan
masyarakat lain. Misalnya antara masyarakat desa
dengan masyarakat kota. Masyarakat desa mengalami
perubahan – perubahan yang lebih lambat daripada yang
dikota.
B. PENGERTIAN PERUBAHAN SOSIAL
Perubahan Sosial adalah perubahan yang terjadi akibat
ketidaksesuaian diantara unsur – unsur sosial yang saling
berbeda sehingga terjadi keadaan yang tidak serasi
fungsinya bagi kehidupan.
Perubahan sosial dapat berarti adanya ketidaksesuaian
diantara unsur – unsur yang berbeda dalam kehidupan sosial
sehingga menghasilkan suatu pola kehidupan baru.
Perubahan sosial mempengaruhi sistem sosial, nilai, sikap,
serta perilaku individu dan kelompoknya.
Pandangan para tokoh tentang perubahan sosial. Perubahan
sosial memiliki makna yang sangat luas dan mencakup
berbagai segi kehidupan manusia seperti ekonomi, sosial dan
politik, karena itu perubahan sosial budaya yang terjadi
dalam suatu masyarakat menyangkut perubahan nilai, pola
perilaku, organisasi sosial, pelapisan sosial, kekuasaan, serta
segi kemasyarakatan lainnya.
MATERI 2
 Pandangan Para Tokoh tentang Perubahan Sosial
 Menurut Selo Soemardjan, Perubahan sosial adalah perubahan
– perubahan yang terjadi pada lembaga – lembaga
kemasyarakatan yang mempengaruhi sistem sosialnya,
termasuk didalamnya nilai – nilai, sikap, dan pola – pola
perilakunya diantaranya kelompok – kelompok dalam
masyarakat.
 Berbeda pendapat lain tentang perubahan sosial dikemukakan
oleh beberapa ahli lainnya, antara lain sebagai berikut;
 Kingsley Davis – Perubahan merupakan perubahan – perubahan
yang terjadi dalam sruktur dan fungsi masyarakat.Misalnya
timbulnya pengornisasian buruh dalam masyarakat kapitalis
menyebabkan perubahan dalam hubungan antara buruh dan
majikan yang kemudian menyebabkan perubahan – perubahan
dalam organisasi ekonomi dan politik.
Definisi tentang perubahan sosial yang dikemukakan oleh para ahli
sosiologi
1. Men. John Lewis Gillin dan John Phillip Gillin
2. Men. Samuel Koenig
3. Men. Kingsley Davis
4. Men. Robert M.Z. Lawang
Perubahan sosial adalah proses ketika dalam suatu sistem
sosial terdapat perbedaan yang dapat diukur yang terjadi dalam
suatu kurun waktu tertentu.
Dari beberapa pengertian tersebut, dapat disimpulkan bahwa
perubahan sosial adalah perubahan yang berkenaan dengan
kehidupan masyarakat, termasuk didalamnya perubahan sistem
nilai dan norma sosial, sistem stratifikasi sosial, struktur sosial,
proses – proses sosial, pola sikap, dan tindakan sosial warga
masyarakat, serta lembaga – lembaga kemasyarakatannya dalam
suatu kurun waktu tertentu.
MATERI 3
Menurut Lauer, terdapat dua teori utama pola perubahan
sosial, yaitu teori siklus dan teori perkembangan.
1) Teori Siklus. Bahwa melihat perubahan sebagai sesuatu
yang berulang – ulang. Apa yang terjadi sekarang pada
dasarnya memiliki kesamaan atau kemiripan dengan apa
yang terjadi sebelumnya. Didalam pola perubahan ini tidak
tampak batas – batas antara pola primitive, tradisional dan
modern. Pola perubahan ini dapat digambarkan sebagai
berikut:
Modern
Tradisional
Primitive
Para penganut teori siklus juga melihat adanya sejumlah tahap yang harus
dilalui oleh masyarakat. Namun mereka berpandangan bahwa proses
peralihan masyarakat bukanlah berakhir pada tahap akhir yang sempurna,
melainkan berputar kembali ketahap awal untuk peralihan selanjutnya.
2. Teori Perkembangan ~ Penganut teori ini percaya bahwa perubahan
dapat diarahkan kesuatu titik tujuan tertentu, seperti perubahan dari
masyarakat tradisional kemasyarakat modern yang kompleks.
Masyarakat tradisional menggunakan peralatan yang terbuat dari bahan
seadanya melalui proses pembuatan secara manual.
Pola Perubahan Menurut Teori Perkembangan.
~ Teori ini dikenal dengan teori perkembangan linier. Yang dibagi dua yaitu
teori Evolusi dan teori Revolusi
Modern
Tradisional
Primitive
Teori – Teori Modern mengenai Perubahan Sosial
• Teori Modernisasi
• Teori Ketergantungan
• Teori Sistem Dunia
Materinya terdapat pada halaman; 9-10 buku
Sosiologi KTSP Karangan Kun Maryati & Juju
Suryawati.
Materi 4

Bentuk – Bentuk Perubahan Sosial
Perubahan sosial yang terjadi dalam masyarakat bisa mengambil beragam
bentuk, mulai dari yang kecil hingga besar, secara cepat ataupun
lambat, direncanakan maupun tidak.

Menurut Soerjono Soekanto ( 1990; 245-246 ) membedakan
perubahan sosial menjadi beberapa bentuk sebagai berikut;
a.
Perubahan sosial lambat. Ada beberapa teori yang mendasari
perubahan lambat, yaitu sebagai berikut:
1.
Teori Perubahan Unilinier
2.
Teori Perubahan Universal
3.
Teori Perubahan Multilinier
b.
Perubahan Sosial Cepat
c.
Perubahan Sosial kecil
d.
Perubahan Sosial besar
e.
Perubahan Sosial direncanakan
f.
Perubahan Sosial yang tidak direncanakan.
Materi dibahas terdapat pada halaman 6 s.d 10 buku sosiologi ,
Karangan Idianto Muin. Penerbit Erlangga.
Materi 5


a)
b)
Faktor – Faktor Pendorong dan Penghambat Perubahan
Sosial.
Faktor Pendorong Perubahan Sosial adalah sebagai
berikut;
Faktor dari dalam ( internal ), seperti bertambah dan
berkurangnya penduduk, penemuan-penemuan baru,
pertentangan masyarakat, dan pemberontakan atau
revolusi.
Faktor dari luar ( eksternal ), seperti lingkungan
fisik,peperangan, dan pengaruh kebudayaan masyarakat
lain.
Materi terdapat pada halaman 15 s.d18 buku sosiologi
karangan Kun Maryati & Juju Suryawati
Faktor – Faktor yang menghambat terjadinya perubahan sosial
adalah sebagai berikut
a)
b)
c)
d)
e)
f)
g)
h)
Kurangnya hubungan dengan masyarakat lain
Perkembangan ilmu pengetahuan yang terlambat
Sikap masyarakat yang mempertahankan nilai – nilai tradisi
Adanya kepentingan – kepentingan yang tertanam kuat
Adanya rasa takut terjadinya kegoyahan pada integhrasi
kebudayaan
Prasangka terhadap hal – hal yang baru
Hambatan yang bersifat ideologi
Adat dan kebiasaan
EVALUASI
Jawablah Pertanyaan berikut secara jelas dan rinci !
Materi 1 ,2 & 3
1. Jelaskan pengertian perubahan sosial dari sudut
pemahamanmu sendiri
2. Berikan lima ( 5 ) contoh perubahan sosial yang terjadi
dalam masyarakat berdasarkan hasil pengamatanmu
3. Tuliskan pengertian perubahan sosial menurut pendapat
dari Selo Soemardjan, Robert M.Z. Lawang
4. Jelaskan perbedaan teori Siklus dan teori
Perkembangan
5. Sebutkan tiga ( 3 ) teori Modern mengenai perubahan
sosial
Jawablah pertanyaan berikut secara jelas dan rinci !
Materi 4 & 5
1.
2.
3.
4.
5.
6.
Sebutkan enam (6) bentuk perubahan sosial yang kamu
ketahui
Jelaskan bentuk perubahan sosial Evolusi dan Revolusi
Sebutkan tiga ( 3 ) kategori teori tentang Evolusi
Jelaskan perubahan sosial yang direncanakan dan tidak
direncanakan
Jelaskan perbedaan perubahan struktural dan perubahan
proses
Sebutkan dua ( 2 ) faktor pendorong dan lima ( 5 )
faktor penghambat perubahan sosial
Download