Metodologi Penulisan Proposal TesisFakultas Ekonomi Prodi Magister Ekonomi Manajemen Universitas IGM Palembang Hand Out Ke-lima Metodologi Penulisan Proposal Tesis Fakultas Ekonomi Prodi Magister Ekonomi Manajemen Universitas IGM PalembangTahun Akademik 2015-2016 SISTEMATIKA BAB III PROPOSAL TESIS Bab III Proposal tesis mengenai pendekatan, metode dan teknik penelitian, argumen memilih metode, teknik pengumpulan data dan jenis informasi berikut ini; BAB III RANCANGAN PENELITIAN 3.1 Metode Penelitian 3.2 Populasi, Sampel dan Teknik Sampling 3.3 Jenis, Sumber dan Teknik Pengumpulan Data 3.4 Variabel Penelitian 3.5 Definisi Operasional 3.6 Rancangan Analisis Data 3.7 Rancangan Uji Hipotesis Halaman bab III direkomendasikan antara 15 sampai dengan 30 halaman. A.DESAIN PENELITIAN Desain penelitian merupakan jawaban pertanyaan penelitian untuk menguji kesahihan hipotesis. Menjelaskan pendekatan atau metode penelitian yang diusulkan. Misalnya: penelitian menggunakan metode survei, dengan pendekatan ” Cross Sectional” di mana data yang menyangkut variabel resiko dan variabel bebas, akan dikumpulkan dalam waktu yang bersamaan. Pada bagian ini menjelaskan jenis penelitian, penelitian kuantitatif berupa penelitian deskriptif dan analitik observasional, eksperimental maupun penelitian kualitatif. Bagian ini juga menjelaskan tentang penggunaan rancangan penelitian yang disesuaikan dengan tujuan penelitian serta membuktikan kebenaran hipotesis yang telah dirumuskan. B.LOKASI PENELITIAN Page 1 of 5 By.h.f.zamzam-2015 Metodologi Penulisan Proposal TesisFakultas Ekonomi Prodi Magister Ekonomi Manajemen Universitas IGM Palembang Disebutkan rencana tempat dan waktu dilaksanakannya penelitian, lokasi penelitian dapat menyebutkan wilayah administratif seperti Desa, Kecamatan, dan Kabupaten atau dalam suatu wilayah regional.disertai dengan alasan pemilihan lokasi tersebut. Sedangkan waktu penelitian adalah perkiraan waktu yang dibutuhkan untuk proses penelitian mulai dari persiapan, pelaksanaan sampai penyusunan laporan. C. POPULASI, SAMPLE DAN TEKNIK SAMPLING 1. Populasi Penelitian Populasi penelitian adalah sekelompok subjek atau data dengan karakteristik tertentu. Dalam populasi dijelaskan secara spesifik tentang siapa atau golongan mana yang menjadi sasaran penelitian tersebut. Populasi dapat dibagi menjadi dua, yaitu : a) Populasi target (target population) yang ditentukan oleh karakteristik klinis dari demografis, misalnya pasien morbili berumur di bawah dua tahun. b) Populasi terjangkau (accessible popultion, source population) adalah bagian populasi target yang dibatasi oleh tempat dan waktu. 2.Sample Dan Cara Pemilihan Sampel Sampel adalah bagian populasi yang diteliti. Cara pemilihan sampel bermacammacam, misalnya cara pemilihan secara acak, sistematik, berurutan, dll. Dalam proposal penelitian, cara pemilihan subjek penelitian harus ditegaskan secara eksplisit. Usulan penelitian yang baik harus mencantumkan perkiraan besar sampel (=bukan jumlah sampel) minimal sampel yang diperlukan. Secara umum tujuan perkiraan besar sampel minimal adalah : (1) Agar kesimpulan penelitian mempunyai tingkat kepercayaan yang dikehendaki. (2) Apabila menggunakan uji hipotesis, agar kemaknaan statistik juga berarti kemaknaan secara klinis. (3) Untuk menggambarkan refresentasi objek penelitian dan (4) Memudahkan untuk membuat generalisasi hasil penelitian. D. VARIABEL PENELITIAN Page 2 of 5 By.h.f.zamzam-2015 Metodologi Penulisan Proposal TesisFakultas Ekonomi Prodi Magister Ekonomi Manajemen Universitas IGM Palembang Variabel penelitian dapat dikelompokkan kepada : (1) Variabel Bebas (Independent Variable) dan (2) Variabel Terikat (Dependent Variable). Variabel penelitian dapat juga dibedakan kepada : (1) variable observed dan (2) variable unobserved. Semua variabel diidentifikasi, mana yang termasuk variabel bebas, variabel dependen, dan variabel perancu (confoiding). Dalam penelitian berbasis SEM, variabel disebut dengan “construct” yaitu variabel eksogen untuk variabel bebas dan variabel endogen untuk variabel terikat. Disamping itu juga dikenal variabel moderating, variabel intervening dan variabel antara. E. DEFINISI OPERASIONAL Operasional variabel menggambarkan struktur penelitian tesis yang menjabarkan variabel atau sub variabel penelitian ke dalam konsep, dimensi, indikator yang digunakan untuk memperoleh nilai suatu variabel. Semua konsep yang ada dalam penelitian, agar memudahkan pengukuran harus dibuat batasan dan indicator, ini yang dinamakan operasional variabel. Definisi operasional dimaksudkan untuk menghindari makna ganda dari semua variabel yang digunakan dalam penelitian tersebut. Definisi operasional bukanlah definisi teoritik. Definisi operasional variabel merupakan penjelasan tentang variabel yang dibuat dan digunakan peneliti, yang menjelaskan bagaimana variabel itu diukur dan alat ukur apa yang digunakan. Oleh karena itu definisi operasional ini harus memberikan implikasi praktis dalam proses pengumpulan data. Tidak semua variabel perlu didefinisikan secara operasional, tetapi hanya variabel-variabel yang mempunyai lebih dari satu cara pengukuran, variabel yang mempunyai cara pengukuran tersendiri yang lebih spesifik, atau variabel yang alat ukurnya perlu dibuat dan dikembangkan sendiri oleh peneliti. Variabel unobserved yang umumnya digunakan pada penelitian sumber daya manusia. Untuk mengukur variabel unobserved perlu dibuatkan dimensi dan indikatornya terlebih dahulu. Contoh opersional variabel dalam penelitian manajemen SDM seperti dalam tabel berikut ini ; Dimensi Indikator Page 3 of 5 By.h.f.zamzam-2015 Metodologi Penulisan Proposal TesisFakultas Ekonomi Prodi Magister Ekonomi Manajemen Universitas IGM Palembang Variabel Lingkungan fisik Iklim Organisasi Lingkungan sosial Sistem manajemen Sedangkan pada penelitian 1.Lingkungan kerja 2.Sarana dan prasarana 1.Suasana kerja 2.Hubungan kerja 1.Kepemimpinan 2.Pengambilan keputusan manajemen keuangan, pada umumnya menggunakan observed variable sehingga tidak perlu dibuat indikator. karena ukurannya sudah jelas seperti data laporan keuangan yang disusun dalam time series. F. PENGUMPULAN DATA DAN TEKNIK ANALISA DATA 1. Prosedur Pengumpulan Data Bagian ini menguraikan tentang langkah-langkah yang ditempuh dan teknik yang digunakan untuk mengumpulkan data, serta jadwal waktu pelaksanaan pengumpulan data. 2. Analisis Data Pada bagian ini dapat diperoleh gambaran tentang bagaimana seorang peneliti mengubah data hasil penelitian menjadi suatu informasi yang dapat digunakan untuk menarik kesimpulan. Bagian ini memberikan penjelasan tentang jenis analisis statistik yang digunakan (Univariat, Bivariat, Multivariat, Analisis Spasial, dsb). Pemilihan jenis analisa data sangat ditentukan oleh jenis data yang dikumpulkan dan tetap berorientasi pada tujuan yang hendak dicapai atau hipotesis yang hendak diuji G. KETERBATASAN PENELITIAN Dalam batasan penelitian agar menyebutkan mengenai kendala yang dihadapi dalam penulisan tesis sehingga dilakukan pembatasan, seperti berikut ini ; 1. Batasan waktu yang digunakan dalam penelitian; 2. Batasan pendekatan yang digunakan dalam penelitian; 3. Batasan tempat dan lokasi penelitian 4. Batasan tentang populasi dan jumlah sampel yang digunakan Page 4 of 5 By.h.f.zamzam-2015 Metodologi Penulisan Proposal TesisFakultas Ekonomi Prodi Magister Ekonomi Manajemen Universitas IGM Palembang 5. Keterbetasan data dan sumber data yang digunakan 6. Keterbatasan pembiayaan penelitian 7. Batasan pendekatan keilmuan yang digunakan 8. Keterbatasan kapasitas peneliti sendiri. 9. Keterbasan sumber data yang akan diperoleh. H. RANCANGAN ANALISIS DAN UJI HIPOTESIS Memuat langkah-langkah yang akan digunakan dalam menganalisis data penelitian dengan pengujian hipotesis. Pada penelitian yang menggunakan metode kualitatif analisis data menggunakan pendapat-pendapat teori yang sudah ada. Sedangkan penelitian yang menggunakan metode kuantitatif menggunakan analisis statistik dalam pengujian data penelitian. Pada penelitian kuantitatif analisis data dapat menggunakan analisis statistik deskriptif dan analisis statistik inferensial. Dalam menganalisis data statistik sudah banyak tersedia software sebagai alat bantu analisis data seperti SPSS, Analisis Parh, SEM-Amos dan listeral. Kebun bunga, 24 Oktober 2015 Page 5 of 5 By.h.f.zamzam-2015