PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PEGAWAI BERBASIS WEB MENGGUNAKAN MODEL WATERFALL PADA SMK YKS SAWANGAN DEPOK Rivaldi Universitas Pamulang ABSTRAK Diperlukan sebuah data digital yang dapat memiliki keuntungan jangka panjang pada Sekolah SMK YKS Sawangan Depok. Keuntungan tersebut diantaranya adalah waktu penyajian data yang diperlukan relatif singkat, kemungkinan data yang hilang atau rusak relatif kecil, dan penyimpanan data yang mudah dengan jumlah yang relatif banyak. Utamanya untuk penyimpanan data pegawai. Oleh karena itu data-data yang menyangkut tentang kepegawaian perlu dijaga dan disimpan dengan baik. Media penyimpanan digital dalam bentuk aplikasi kepegawaian sangat cocok untuk mengatasi masalah penyimpanan data-data penting kepegawaian. Aplikasi kepegawaian ini menyimpan dan menampilkan informasi yang terkait dengan pegawai meliputi data diri, riwayat jabatan, dan kehadiran. Perancangan sistem aplikasi mengacu pada proses bisnis kepegawaian yang dimulai dengan kegiatan analisis permasalahan, perancangan sistem menggunakan UML untuk dokumentasi, spesifikasi, dan model sistem, perancangan antar muka hingga kegiatan uji coba. Pembuatan aplikasi ini difokuskan pada penyimpanan, pencarian, dan penyajian kembali data kepegawaian. Aplikasi dibuat dengan menggunakan bahasa pemrograman web mengunakan metode waterfall dan database MySQL. Dengan penerapan aplikasi kepegawaian pada Sekolah YKS Sawangan Depok, maka data kepegawaian dapat disimpan, dikelola, ditampilkan kembali secara cepat dan tepat. Tidak lagi memerlukan perangkat tambahan untuk menyimpan dokumen yang banyak. Kata kunci: Kepegawaian, PHP, MySQL, Sistem Informasi 1. Pendahuluan Pegawai adalah orang yang bekerja pada suatu instansi dan mendapatkan haji setiap bulan. Pegawai adalah orang yang menjual jasa (pikiran dan tenaga) dan mendapat kompensasi (balas jasa) yang besarnya telah di tetapkan terlebih dahulu, dimana mereka wajib dan terikat untuk mengerjakan pekerjaan yang dibeerikan dan berhak memperoleh gaji sesuai dengan perjanjian (Melapyu S.P, 2010). Sekolah adalah sebuah lembaga yang di rancang untuk pengajaran siswa atau murid di bawah pengawasan pendidik atau guru. Sebagian besar negara memiliki sistem pendidikan yang umumnya wajib dalam upaya menciptakan anak didik yang mengalami kemajuan setelah mengalami proses melalui pembelajaran. Menurut negara nama-nama untuk sekolah itu bervariasi, akan tetapi umumnya termasuk sekolah dasar atau anak-anak muda dan sekolah menengah untuk remaja yang telah di menyelesaikan pendidikan dasar. Sekolah adalah bangunan atau lembaga untuk belajar dan mengajar serta tempat menerima dan memberi pelajaran/menuntut tingkatannya, ada sekolah dasar, sekolah lanjutan, dan sekolah tinggi (Poerwadarminta, 2013). Berbagai permasalahan yang dihadapi dalam pengarsipan data kepegawaian yang msaih bersifat manual dan belum terkomputerisasi pada sekolah SMK YKS Sawangan Depok. Permasalahan tersebut dapat di tinjau pada tahapan penyimpanan data, pencarian kembali dan penyajian informasi data pegawai. Penyimpanan data secara fisik sangan rentan dalam segi keamanan dan keutuhan dokumen. Kerusakan dokumen sangat mungkin terjadi karena faktor fisik berupa pelapukan. Penyimpanan dokumen dalam bentuk fisik juga akan menambah biaya berupa pengadaan map dan lemari penyimpanan. Pendistribusian dokumen dari satu tempat ke tempat lainnya akan membutuhkan waktu dan akan sulit mencari kembali data pegawai yang dibutuhkan. Jika dalam pengolahan data pegawai masih menggunakan sistem manual tentu penyimpanan, pencarian, dan penyajian informasi mengenai data pegawai tidak dapat diperoleh secara cepat dan akurat. Seiring dengan kemajuan teknologi, penyajian informasi yang cepat dan akurat sangat dibutuhkan guna menunjang proses bisnis sebuah lembaga atau perusahaan ( Irfan Wahidin, 2013). Model Waterfall adalah suatu proses pengembangan perangkat lunak berurutan, di mana kemajuan dipandang sebagai terus mengalir ke bawah (seperti air terjun) melewati fase-fase perencanaan, pemodelan, implementasi (konstruksi), dan pengujian (Pressman, Roger S. 2001). Dengan adanya sistem informasi berbasis web menggunakan model waterfall, diharapkan pengolahan data pegawai berupa data diri, riwayat jabatan, dan kehadiran dapat ditampilkan secara cepat dan akurat. Karena aplikasi ini hanya digunakan oleh kalangan sekolah SMK YKS Sawangan Depok, maka aplikasi berbasis web telah memenuhi kebutuhan Sekolah . Web adalah salah satu aplikasi yang berisikan dokumen-dokumen multimedia (teks, gambar, animasi, video) didalamnya yang menggunakan protokol HTTP (Hypertext Transfer Protocol) dan untuk mengaksesnya menggunakan perangkat lunak yang disebut browser”. Website adalah keseluruhan halaman-halaman web yang terdapat dalam sebuah domain yang mengandung informasi. Sebuah website biasanya dibangun atas banyak halaman web yang saling berhubungan. Jadi dapat dikatakan bahwa, pengertian website adalah kumpulan halaman-halaman yang digunakan untuk menampilkan informasi teks, gambar diam atau gerak, animasi, suara, atau gabungan dari semuanya, baik yang bersifat statis maupun dinamis yang membentuk satu rangkaian bangunan yang saling terkait, yang masingmasing dihubungkan dengan jaringanjaringan halaman. Hubungan antara satu halaman website dengan halaman website lainnya disebut dengan hyperlink, sedangkan teks yang dijadikan media penghubung disebut hypertext (Hidayat 2010). Dari penjelasan diatas maka penulisan membuat suatu aplikasi berjudul “PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PEGAWAI BERBASIS WEB MENGGUNAKAN MODEL WATERFALL PADA SMK YKS SAWANGAN DEPOK” yang dapat memberikan kemudahan bagi pegawai, Dikarenakan kurangnya informasi yang dapat menunjang kebutuhan pegawai tersebut. Dan memberikan informasi kepada siswa atau siswi disekolah . A. Tujuan Penelitian Tujuan dari penelitian ini adalah untuk merancang dan membuat sistem informasi berbasis web yang dapat diakses dimana saja dan sesauai dengan harapan. Adapun tujuan membuat program ini adalah : 1. Menghasilkan informasi serta profil guru pada SMK YKS Sawangan Depok khalayak umum, program-program yang diberikan disekolah tersebut. 2. Aplikasi yang bisa diakses secara online dalam pengarsipan data serta informasi yang dibutuhkan. 3. Informasi data siswa yang mampu memudahkan pegawai dalam mengelola data tersebut. B. Batasan Masalah Sesuai dengan latar belakang dan permasalahan diatas, maka penulis membatasi masalah yang dibahas pada aspek : 1. Pada penelitian ini hanya membahas sistem informasi pegawai sehingga variabel input yang sesuai dengan kebutuhan pegawai. 2. 3. Dalam perancangan sistem tersebut digunakan bahasa pemograman berbasis web, HTML dan basis datanya menggunakan MySQL. Penelitian ini dibatasi pada perancangan sistem informasi pegawai pada sekolah SMK YKS Sawangan Depok. artinya bagi suatu organisasi. Informasi merupakan satu sumber daya yang sangat diperlukan dalam suatu organisasi (Ais Zakiudin, 2012:10). Informasi adalah data yang telah diperoleh menjadi sebuah bentuk yang berarti bagi penerimaannya dan bermanfaat dalam mengambil keputusan saat ini atau di mas mendatang (Davis, 2012:22). 2. Teori 2.1. Perancangan Menurut (Al-Bahra Bin Ladjamudin, 2006:39) dalam bukunya yang berjudul Analisis & Desain Sistem Informasi menyebutkan bahwa : ”Perancangan adalah suatu kegiatan yang memiliki tujuan untuk mendesign sistem baru yang dapat menyelesaikan masalah-masalah yang dihadapi perusahaan yang diperoleh dari pemilihan alternatif sistem yang terbaik”. Desain adalah proses menterjemahkan kebutuhan pemakai informasi kedalam alternatif rancangan sistem informasi yang diajukan kepada pemakai infoemasi untuk dipertimbangkan, (Mulyadi, 2001). 2.2. Sistem Sistem adalah kumpulan dari elemen-elemen yang berinteraksi untuk mencapai suatu tujuan tertentu (Jogiyanto, 2005:2). Sistem adalah sebagai kumpulan interaksi dari komponenkomponen yang beroperasi didalam suatu batas sistem. Batas sistem akan menyaring tipe dan tingkat arus dari input serta output diantara sistem dengan lingkungannya. Sistem adalah sekumpulan objek yang mencakup hubungan fungsional antara tiap-tiap objek dan hubungan antara ciri tiap objek, dan yang secara keseluruhan merupakan suatu kesatuan secara fungsional. Sehingga dapat disimpulkan bahwa definisi sistem adalah sejumlah komponen yang berinteraksi yang beroperasi didalam suatu batas sistem yang berusaha untuk mencapai tujuan (Goal) yang sama. “Sistem dapat didefinisikan dengan pendekatan prosedur dan pendekatan komponen, sistem dapat didefinisikan sebagai kumpulan dari prosedurprosedur yang mempunyai tujuan tertentu”(Mustakini, 2009). 2.3. Informasi Informasi merupakan salah satu unsur yang sangat penting di dalam organisasi. Suatu sistem yang kurang mendapatkan informasi akan menjadi luruh, sehingga informasi tersebut sangat penting 2.4. Pegawai Pegawai adalah orang yang berkerja pada suatu instansi dan mendapatkan gaji setiap bulan. (Melapyu S.P Hasibuan, 2011). Menyatakan bahwa pegawai adalah orang menjual jasa (pikiran dan tenaga) dan mendapat konpensasi (balas jasa) yang besarnya telah ditetapkan terlebih dahulu, dimana mereka wajib dan terikat untuk mengerjakan pekerjaan yang diberikan dan berhak memperoleh gaji sesuai dengan perjanjian. Berdasarkan definisi tersebut dapat diasumsikan bahwa pegawai adalah semua penduduk yang mampu melakukan pekerjaan dan mendapaatkan gaji setiap bulan, kecuali golongan yang terdiri dari : a. Anak-anak berumur 14 tahun kebawah. b. Mereka yang masih berumur 14 tahun keatas tetapi masih mengunjungi sekolah untuk waktu penuh. Mereka karena usia tinggi, cacat baik jasmani maupun rohani, tidak mampu melakukan pekerjaan dengan hubungan kerja untuk diri sendiri (swakarya) maupun dalam hubungan kerja yang mampu berkerja tetapi karena sesuatu tidak mendapatkan pekerjaan yaitu para penganggur. 2.5. Metode Waterfall Model Waterfall adalah suatu metodologi pengembangan perangkat lunak yang mengusulkan pendekatan kepada perangkat lunak sistematik dan sekuensial yang mulai pada tingkat kemajuan sistem pada seluruh analisis, design, kode, pengujian dan pemeliharaan. Model pengembangan sistem yang digunakan adalah Waterfall Strategy. Strategi ini mengisyaratkan ’penyelesaian’ tiap proses satu per satu (Whitten et al, 2004), Model ini melakukan pendekatan secara sistematis dan urut mulai dari level kebutuhan sistem lalu menuju ke tahap analisis, desain, coding, testing / verification, dan maintenance. Model ini melakukan pendekatan secara sistematis dan urut mulai dari level kebutuhan sistem lalu menuju ke tahap analisis, desain, coding, testing / verification, dan maintenance. Sebagai contoh tahap desain harus menunggu selesainya tahap sebelumnya yaitu tahap requirement. Berikut gambar model waterfall. 3. Metodelogi Penelitian 3.1. Metodelogi Dalam metode penelitian untuk mendapatkan data dan informasi maka metode yang digunakan dalam proses pengumpulan data yang dilakukan adalah sebagai berikut : a. Wawancara Wawancara ini dilakukan dalam rangka mendapatkan data dan informasi dalam bentuk tanya jawab pada bagian yang terkait dalam sistem informasi akademik . b. Pengamatan (Observasi) Dengan mengadakan pengamatan secara langsung ke bagian-bagian yang ada dan mengetahui secara langsung proses yang sedang berjalan, agar data yang diperoleh lebih lengkap. c. Studi pustaka Data-data perpustakaan juga merupakan salah satu sumber yang dipergunakan guna memperoleh data-data teoritis yang melandasi penulisan ini dengan menggunakan buku cetak ataupun dokumen-dokumen yang ada hubungannya dengan masalah yang akan diteliti. Deskripsi Use Case : 1) Admin melakukan login pada sistem informasi pegawai. 2) Admin mengelola data pegawai sebagai alternatif. b. Use Case diagram user Gambar 3.2 Use case diagram user (kepala Sekolah) Deskripsi Use Case : 1) Kepala Sekolah melakukan login pada sistem informasi pegawai. 2) Kepala Sekolah mengelola data pegawai sebagai alternatif. c. ERD 3.2. Analisis Perangkat Lunak Use case diagram merupakan interaksi antara pengguna sistem dengan sistem. Maka di bawah ini merupakan use case user sistem usulan yang digambarkan sebagai berikut: a. Use Case Diagram Admin Gambar 3.1 Use Case Diagram Admin Gambar 3.4 Entity Relationship diagram (ERD) d. Class Diagram Gambar 4.1 Tampilan Menu Utama Gambar 3.5 Class Diagram Sistem informasi pegawai. Gambar 4.2 Halaman Login 4. Hasil dan Pembahasan a. Implementasi Perangkat Lunak dan Perangkat Keras Perangkat lunak system pendukung keputusan pemilihan karyawan terbaik ini dikembangkan pada lingkungan perangkat kerasa komputer memiliki spesifikasi sebagai berikut : 1. Processor AMD C-70 1.00 GHz (Atau Setara) 2. Ram 2GB 3. Monitor 11.3”Radeon™ HD GRAPHICS 4. Web Browser Mozilla Firefox 52.0.1 (32bit) 5. XAMPP for windows 5.66.14 6. PHP version 5.6.14 7. Database MariaDB (MySQLi Extentions) b. Implementasi Layar Perangkat Lunak Gambar 4.3 Halaman Admin Antarmuka Implementasi Antarmuka (Interface) ini menjelaskan tentang aplikasi website pegawai pada sekolah SMK YKS Sawangan Depok yang berisi halaman-halaman yang ada pada aplikasi website tersebut. Gambar 4 Halaman Utama Gambar 4.4 Halaman Data Pengguna 4.5 Halaman Data Pengguna Gambar 4.9 Halaman utama data pegawai Gambar 4.6 Hamalan Menu SMK YKS Gambar 4.10 Halaman Utama Sekolah Kami 5. Kesimpulan Gambar 4.7 Halaman Profil Sekolah Gambar 4.8 Halaman Visi dan Misi Setelah penulis menyelesaikan tugas akhir ini, penulis berharap laporan tugas akhir ini dapat berguna bagi pembaca, khususnya SMK YKS Sawangan Depok dalam meningkatkan kualitas pekerjaan yang lebih efisien dan dengan adanya sistem informasi bagi pegawai disekolah maka akan dapat mempermudah dalam dengan selsainya tugas akhir ini maka dapat disimpulkan : 1. Penulis mengembangkan sarana sistem informasi berbasis web agar khalayak umum dapat mencari informasi tentang sekolah SMK YKS Sawangan Depok dengan mudah. 2. Dengan adanya website ini diharapkan dapat membantu guru-guru dalam menunjang kebutuhan informasi disekolah. 3. Selain guru-guru atau pegawai SMK YKS Sawangan Depok diharapkan para siswa/i dapat dengan mudah mendapatkan informasi tentang sekolah. 4. Diharapkan website ini dapat menarik minat para siswa/i baru, Serta menjadikan informasi pendaftaran yang lebih efisien. Hasil dan pengujian dari Black Box adalah sesuai dengan yang diharapkan. Oleh karena itu sistem informasi pegawai ini mendapatkan kelayakaan untuk dipergunakan di SMK YKS Sawangan Depok. 9. Muhammad Rafli selaku adik penulis yang telah memberika dukungan agar menyelesaikan penulisan skripsi ini. 6. Kata Pengantar Dengan memanjatkan puji dan syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas rahmat dan hidayah serta bimbingannya, saya dapat menyelesaikan penulisan skripsi ini yang berjudul “PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PEGAWAI BERBASIS WEB MENGGUNAKAN MODEL WATERFALL PADA SMK YKS SAWANGAN DEPOK”. Pembuatan skripsi ini dimaksudkan untuk memenuhi salah satu syarat menyelesaikan Program Studi Teknik Informatika Jenjang Strata 1 di Universitas Pamulang, Tangerang Selatan. Dalam penyusunan ini penulis tidak lepas dari pihak-pihak tertentu yang telah banyak memberikan bantuan bimbingan serta pengarahan, sehingga pada kesempatan ini dengan sebesar – besarnya penulis menyampaikan banyak terima kasih kepada : 1. Bapak Dr. H Dayat Hidayat, M.M, sebagai Rektor Universitas Pamulang. 2. Bapak Ir. Dadang Kurnia, M.M, selaku Dekan Fakultas Teknik Universitas Pamulang. 3. Bapak Ahmad Fikri Zulfikar, S.Kom, M.Kom sebagai Ketua Program Studi Teknik Informatika Universitas Pamulang. 4. Bapak Hadi Zakaria, S.Kom., M.Kom., M.M, selaku pembimbing skripsi pada Program Studi Teknik Informatika di Universitas Pamulang. 5. Keluarga besar Bapak Hadi Zakaria, S.Kom., M.Kom., M.M, yang telah memberikan dukungan kepada penulis untuk menyelesaikan skripsi. 6. Segenap Dosen yang telah memberikan ilmu pada perkuliahan di Universitas Pamulang. 7. Bapak Mijhar.HM dan Ibu Ropikoh selaku orangtua tercinta yang telah memberikan dukungan moril maupun materil dan kasih sayangnya kepada penulis dalam pembuatan skripsi ini. 8. Bapak Firdaus.HM, S.Pd.I selaku Kepala Sekolah di SMK YKS Sawangan Depok yang telah mengizinkan penulis untuk penyusunan skripsi. 10. Para sahabat Maulana Aristandi, Fany Firmansyah, Jefri, Akmal Fathi, Eggi Mulyawan, Eko Puji , Wisnu Danu W, Septyan Eko Cahyo yang telah memberikan dukungan dan membantu dalam proses penyusunan skripsi ini. 11. Saudari Karsinta Karim yang telah memberikan dukungan dan kasih sayangnya untuk penulis. 12. Saudara Yudistira yang telah memberikan semangat dan dukungan untuk penulis dalam menyelesaikan skripsi ini. 13. Teman-teman seperjuangan kelas TPLPH dan 08TPLP007 yang telah memberikan semangat dan dukungannya dalam pembuatan skripsi ini. 14. Serta semua pihak yang telah membantu baik secara langsung maupun tidak langsung dalam penyusunan skripsi ini. Kritik dan Saran sangat penulis harapkan guna terciptanya sebuah karya ilmiah yang berkualitas yang dapat berguna kelak baik bagi penulis sendiri maupun bagi pembaca. Akhir kata, penulis berharap skripsi ini dapat bermanfaat bagi semua pihak terutama penulis baik sebagai bahan karya tulis berupa informasi, perbandingan maupun dasar untuk penelitian materi lebih lanjut. Daftar Pustaka Al-Bahra Bin Ladjamudin (2006). Analisis dan Desain Sistem Informasi. Graha Ilmu. Yogyakarta. Fathansyah, (2012). Basis Data. Bandung: Informatika. Firmansyah, (2005). Memanfaatkan aplikasi pengolaan: Pengertian Pendukung . Jakarta. Hasibuan, Malayu S.P. 2011. MANAJEMEN: Dasar, Pengertian, dan Masalah. Jakarta: PT Aksara. Hedi Sasrawan, ( 2014). Sistem (Online). Yogyakarta. Hidayat, Rahmat. (2010). Cara Praktis Membangun Website Gratis : Pengertian Website. Jakarta : PT Elex Media Komputindo Kompas, Granedia. Jogiyanto, (2005:2) Dalam Buku Analisa dan Desain Sistem Informasi . Raharjo, (2011). Membuat Database Menggunakan MySql. Bandung : Informatika. Rosa dan Shalahuddin, M. (2013). Rekayasa Perangkat Lunak Terstruktur Dan Berorientasi Objek. Informatika. Bandung. Whitten, Jeffrey L, et al, (2004). Metode Desain & Analisis Sistem, Edisi 6, Edisi International, Mc GrawHill, ANDI, Yogyakarta. Wildan Agissa Rusadi, (2013), “White Box Testing & Black Box Testing” [online].