PROSEDUR STERILISASI ALAT No. Dokumen No. Revisi Halaman 1 0 1 dari 2 KLINIK SM MEDIKA Ditetapkan : Penangung jawab Klinik STANDAR PROSEDUR OPERASIONAL ( SPO ) PENGERTIAN TUJUAN KEBIJAKAN PROSEDUR 10 maret 2021 dr. Indra G. Syamsduddin. SpOG. DMAS. FMAS. FIRCS. FART Sterilisasi alat adalah tindakan untuk menghancurkan semua mikro organisme termasuk virus dan bakteri beserta sporanya Sebagai pedoman dalam mempersiapkan alat medis untuk melayani klinik umum rawat jalan guna : - Menghindarkan infeksi silang antar pasien atau dengan petugas. - Menghindarkan infeksi lokal dan sistemis pasca perawatan. - Kebersihan optimal. Memastikan bahwa setiap alat/instrumen yang terbuat dari logam digunakan untuk melakukan tindakan medis terjamin kesterilannya dengan menggunakan sterilisator kering. 1. Petugas memakai sarung tangan panjang khusus untuk sterilisasi alat, dan memakai APD lainnya ( sepatu but, masker dll) 2. Petugas menyiapkan 3 ember atau baskom untuk melakukan dekontaminasi alat-alat habis pakai yaitu; - Ember 1; berisi larutan dekontaminasi Klorin 0,5% dengan perbandingan 1 gelas bayclin dengan 9 gelas air bersih - Ember 2; berisi air bersih yang campur dengan sabun atau deterjen - Ember 3; Berisi air bersih untuk membilas alat. 3. Petugas mengumpulkan semua alat logam yang akan disteril 4. Petugas merendam semua alat ke dalam larutan dekontaminasi 0,5% dengan seluruh alat terendam dalam ember dekontaminasi, rendam selama 15 menit tepat. 5. Setelah 15 menit petugas memindahkan alat yang telah didekontaminasi ke dalam larutan ember yang berisi sabun / deterjen dan menyikat seluruh sisi alat dalam ember 6. Setelah seluruh sisi alat disikat di dalam ember yang berisi sabun lalu dipindahkan ke ember yang ke 3 untuk dilakukan pembilasan , lalu. 7. Petugas melakukan tindakan sterilisasi alat menggunakan sterilisasi kering ,petugas memasukkan alat yang sudah di dekontaminasi dan dikeringkan kedalam alat sterilisasi kering 8. Petugas menutup sterilisator PROSEDUR STERILISASI ALAT KLINIK SM MEDIKA No. Dokumen 1 No. Revisi 0 Halaman 2 dari 2 9. Petugas menghidupkan sterilisator dengan menekan tombol on sampai lampu merah menyala tunggu suhu menunjukkan 121 derajat celcius di tunggu hingga 15 menit. 10. Petugas membuka strilisator 11. Petugas mengambil Alat/ instrumen dengan kurentang dan memindahkannya ke tempat steril. DIAGRAM ALUR Siapkan peralatan yang akan di sterilkan Rendam dalam larutan klorin 0,5% selama 15 menit. Cuci dengan menggunakan detergen dan sikat,kemudian bilas dengan ember ke-3 dan keringkan Masukkan alat/kassa yang sudah siap ke dalam sterilisator Hidupkan sterilisator dengan menekan tombol STER Dalam beberapa waktu yang di tentukan sterilisator tersebut mati secara otomatis,tunggu sampai menit,pintu sterilisator baru di buka. Peralatan yang sudah di sterilkan,di angkat/di pindahkan dengan menggunakan korentang UNIT TERKAIT KLINIK SM MEDIKA KANDUNGAN DAN UMUM