Uploaded by faztheboy

Makalah Bola Basket - Dasar

advertisement
MAKALAH BOLA BASKET
DAFTAR ISI
Cover.............................................................................................................1
Daftar isi.......................................................................................................2
Kata pengantar............................................................................................3
Bab I PENDAHULUAN
1. Latar belakang..................................................................................4
2. Tujuan................................................................................................4
Bab II PEMBAHSAN ISI
1.
2.
3.
4.
Sejarah...............................................................................................5
Teknik dasar.....................................................................................6
Peraturan dalam bola basket.........................................................11
Lapangan bola basket.....................................................................13
Bab III Penutup
1. Kesimpulan......................................................................................17
2. Daftar pustaka.................................................................................18
1|B ola B aske t
BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Bola basket adalah olahraga bola berkelompok yang terdiri atas dua
tim beranggotakan masing-masing lima orang yang saling bertanding
mencetak poin dengan memasukkan bola ke dalam keranjang lawan. Bola
basket dapat di lapangan terbuka, walaupun pertandingan profesional pada
umumnya dilakukan di ruang tertutup. Lapangan pertandingan yang
diperlukan juga relatif tidak besar, misal dibandingkan dengan sepak bola.
Selain itu, permainan bola basket juga lebih kompetitif karena tempo
permainan cenderung lebih cepat jika dibandingkan dengan olahraga bola
yang lain, seperti voli dan sepak bola.
Bola basket adalah salah satu olahraga yang paling digemari oleh
penduduk Amerika Serikat dan penduduk di belahan bumi lainnya, antara
lain di Amerika Selatan, Eropa Selatan, Lithuania, dan juga di Indonesia.
Banyak kompetisi bola basket yang diselenggarakan setiap tahun, seperti
British Basketball League (BBL) di Inggris, National Basketball Association
(NBA) di Amerika, dan Indonesia Basketball League (IBL) di Indonesia.
B. Tujuan
Tujuan dari dibuatnya makalah ini adalah untuk menjelaskan tentang
pengertian Bola Basket, mengetahui teknik dalam permainan Bola Basket
dan untuk menambah wawasan pembaca serta untuk memenuhi nilai mata
pelajaran olahraga.
2|B ola B aske t
BAB II
PEMBAHASAN ISI
1. Sejarah
Basket dianggap sebagai olahraga unik karena diciptakan secara tidak
sengaja oleh seorang guru olahraga. Pada tahun 1891, Dr. James Naismith,
seorang guru olahraga asal Kanada yang mengajar di sebuah perguruan
tinggi untuk para siswa profesional di YMCA (sebuah wadah pemuda umat
Kristen) di Springfield, Massachusetts, harus membuat suatu permainan di
ruang tertutup untuk mengisi waktu para siswa pada masa liburan musim
dingin di New England. Terinspirasi dari permainan yang pernah ia mainkan
saat kecil di Ontario, Naismith menciptakan permainan yang sekarang
dikenal sebagai bola basket pada 15 Desember 1891.
Menurut cerita, setelah menolak beberapa gagasan karena dianggap
terlalu keras dan kurang cocok untuk dimainkan di gelanggang-gelanggang
tertutup, dia lalu menulis beberapa peraturan dasar, menempelkan sebuah
keranjang di dinding ruang gelanggang olahraga, dan meminta para siswa
untuk mulai memainkan permainan ciptaannya itu.
Pertandingan resmi bola basket yang pertama, diselenggarakan pada
tanggal 20 Januari 1892 di tempat kerja Dr.James Naismith. Basket adalah
sebutan yang diucapkan oleh salah seorang muridnya. Olahraga ini pun
segera terkenal di seantero Amerika Serikat. Penggemar fanatik ditempatkan
di seluruh cabang di Amerika Serikat. Pertandingan demi pertandingan pun
dilaksanakan di seluruh kota-kota negara bagian Amerika Serikat.
Pada awalnya, setiap tim berjumlah sembilan orang dan tidak ada dribble,
sehingga bola hanya dapat berpindah melalui lemparan. Sejarah peraturan
permainan basket diawali dari 13 aturan dasar yang ditulis sendiri oleh James
Naismith.
3|B ola B aske t
2. Teknik dasar permainan bola basket
a. Memegang bola
Cara memegang bola basket adalah sikap tangan membentuk mangkok
besar. Bola berada di antara kedua telapak tangan. Telapak tangan melekat
di samping bola agak ke belakang, jari-jari terentang melekat pada bola. Ibu
jari terletak dekat dengan badan di bagian belakang bola yang menghadap ke
arah tengah depan. Kedua kaki membentuk kuda-kuda dengan salah satu
kaki di depan. Badan sedikit condong ke depan dan lutut rileks.
b. Menangkap bola
Dalam menangkap bola harus diperhatikan agar bola berada dalam
penguasaan. Bola dijemput telapak tangan dengan jari-jari tangan terentang
dan pergelangan tangan rileks. Saat bola masuk di antara kedua telapak
tangan, jari tangan segera melekat ke bola dan ditarik ke belakang atau
mengikuti arah datangnya bola. Menangkap bola (catching ball) terdiri dari
dua macam cara yaitu menangkap bola di atas kepala dan menangkap boka
di depan dada.
c. Mengoper bola / passing
Mengoper atau melempar bola terdiri atas tiga cara yaitu melempar bola
dari atas kepala (over head pass), melempar bola dari dari depan dada (chest
pass) yang dilakukan dari dada ke dada dengan cepat dalam permainan, serta
melempar bola memantul ke tanah atau lantai (bounce pass).
Dalam passing terdapat beberapa teknik antara lain :
1)
Chest pass (operan setinggi dada)
Operan ini dimulai dari memegang bola di depan dada, kemudian bola
dilempar lurus dengan telapak tangan ke arah luar.
2)
Bounce pass (operan pantul)
Sama dengan chest pass, bedanya hanya lemparan diarahkan ke lantai,
usahakan titik pantulnya berada di 3/4 jarak dari pengoper bola.
3)
Overheadpass (operan diatas kepala)
4|B ola B aske t
Operan dilakukan dengan kedua tangan berada di atas. Penerima bola juga
menangkap dengan posisi tangan di atas.
4)
Baseball pass
Operan ini dilakukan di atas/belakang kepala, bertujuan agar passing
melambung dan melewati lawan. Operan jarak jauh yang dilakukan biasanya
lebih dari setengah panjang lapangan. Operan ini tidak terlalu akurat namun
berguna pada fast break.
5)
Behind the back pass
Teknik gerakan behind the back pass merupakan gerakan yang rumit untuk
para pemula. Butuh latihan tekun dan berulang-ulang untuk bisa melakukan
gerakan ini dengan baik dan benar. Operan ini sekarang sudah menjadi
senjata menyerang yang umum. Keunggulan umpan ini yaitu lawan tidak
mengetahui sasaran yang ingin dituju.
6)
Hand Off Pass
Adalah operan yang dilakukan tanpa melakukan lemparan. Pada teknik
operan ini biasanya pemain langsung memberikan bola kepada penerima
bola dengan melakukan blok pada lawan.
7)
Hook Pass
Adalah teknik operan yang menggunakan satu lengan si pelempar. Teknik
operan seperti ini biasanya dilakukan setelah pemain melakukan lompatan
dan biasanya ditujukan untuk mengubah arah serangan.
8)
Underhand Pass
Adalah operan yang dilakukan dari bagian bawah lawan. Sebelum
melakukan operan ini biasanya pemain melakukan gerakan shooting tipuan
agar lawan melakukan blok sehingga bagian bawah lawan terbuka.
9)
Blind Pass
Blind alias buta, so blind pass bisa disebut juga sebagai no look pass.
5|B ola B aske t
d. Menggiring bola
Menggiring bola (dribbling ball) adalah suatu usaha membawa bola ke
depan. Caranya yaitu dengan memantul-mantulkan bola ke lantai dengan
satu tangan. Saat bola bergerak ke atas telapak tangan menempel pada bola
dan mengikuti arah bola. Tekanlah bola saat mencapai titik tertinggi ke arah
bawah dengan sedikit meluruskan siku tangan diikuti dengan kelenturan
pergelangan tangan. Menggiring bola dalam permainan bola basket dapat
dibagi menjadi dua cara, yaitu menggiring bola rendah dan menggiring bola
tinggi. Menggiring bola rendah bertujuan untuk melindungi bola dari
jangkauan lawan. Menggiring bola tinggi dilakukan untuk mengadakan
serangan yang cepat ke daerah pertahanan lawan.
Prinsip dalam mengajarkan teknik dribble antara lain:





Kontrol pada jari-jari tangan
Mempertahankan tubuh tetap rendah
Kepala tegak
Melatih kedua tangan agar sama-sama memiliki dribble yang bagus
Lindungi bola (protect the ball)
Macam-macam dribble :
1)
Change of pace dribble
Dribble ini adalah yang paling umum dalam bola basket dan digunakan
untuk membuat pemain bertahan berfikir bahwa pelaku dribble akan
memperlambat atau mempercepat tempo dribble.
2)
Low or control dribble
Dribble ini dilakukan setiap kali pemain dijaga dengan ketat. Tipe dribble ini
digunakan untuk menjaga bola agar tetap rendah dan terkontrol. Bola
didribble di sisi tubuh, jauh dari pemain bertahan. Telapak tangan yang
mendribble bola diusahakan agar tetap berada di atas bola.
3)
High or speed dribble
Ketika pemain berada di lapangan terbuka dan harus bergerak secepatnya
dengan bola, maka ia akan menggunakan dribble ini. Ketika berlari dengan
cepat, pemain akan mendorong bola di depannya dan membiarkan bola
melambung ke atas setinggi pinggulnya. Tangan yang mendribble tidak
berada di atas bola, melainkan di belakang bola.
4)
Crossover dribble
6|B ola B aske t
Crossover dribble adalah gerakan memindahkan bola dari tangan yang satu
ke arah tangannya yang lain. Gerakan ini sangat bagus untuk memperdaya
pemain bertahan. Namun bola bisa dicuri bila dribble tidak dilakukan dengan
baik, karena posisi bola tidak terjaga.
5)
Behind the back dribble
Jenis dribble ini digunakan ketika pemain mengganti arah supaya terbebas
dari pemain bertahan. Bola digerakkan dari satu sisi tubuh ke sisi tubuh yang
lain dengan mengayunkannya di belakang tubuh.
6)
Between the legs dribble
Dribble ini adalah cara yang cepat untuk memindahkan bola dari satu tangan
ke tangan yang lain melewati sela kaki. Digunakan ketika pendribble bola
dijaga dengan ketat atau ingin mengganti arah.
7)
Spin dribble
Dribble ini dilakukan untuk mengganti arah dan memantulkan bola dari satu
tangan ke tangan yang lain ketika dijaga dengan ketat. Dribble ini harus
dilakukan dengan cepat. Saat dribble, dorong bola ke lantai dan berputar
mengelilingi pemain bertahan.
e. Pivot
Pivot atau memoros adalah suatu usaha menyelamatkan bola dari
jangkauan lawan dengan salah satu kaki sebagai porosnya, sedangkan kaki
yang lain dapat berputar 360 derajat. Seorang pemain basket melakukan
shooting dengan dua tangan.
f. Shooting
Shooting adalah usaha memasukkan bola ke dalam keranjang atau ring
basket lawan untuk meraih poin. Dalam melakukan shooting ini dapat
dilakukan dengan dua cara yaitu dengan shooting dengan dua tangan serta
shooting dengan satu tangan.
Jenis shooting antara lain:
1)
Set shoot
Tembakan ini jarang dilakukan pada permainan biasa. Karena jika penembak
tidak melompat, maka tembakannya akan mudah dihalangi. Umumnya
tembakan ini dilakukan saat lemparan bebas atau bila memungkinkan untuk
menembak tanpa rintangan (free throw).
7|B ola B aske t
2)
Lay-up shoot
Lay-up dilakukan di akhir dribble. Pada jarak beberapa langkah dari ring,
penggiring bola secara serentak mengangkat tangan dan lutut ke atas ketika
melompat ke arah keranjang.
3)
Jump shoot
Tembakan ini sering dilakukan saat pemain menyerang tidak bisa mendekati
keranjang. Tembakan ini sangat sulit dihalangi karena dilakukan pada titik
tertinggi lompatan vertical penembak.
g. Lay up
Lay-up adalah usaha memasukkan bola ke ring atau keranjang basket
dengan dua langkah dan meloncat agar dapat meraih poin. Lay-up disebut
juga dengan tembakan melayang.
Adapun teknik yang bisa dilakukan adalah sebagai berikut:
 Ambil ancang-ancang hingga berjarak 3 – 4 m dari arah ring
 Angkat lutut dan bersiap tembakan bola ke arah ring lawan
 Arahkan bola sejajar dengan telinga, lenturkan pergerakan jari-jari
hingga bola dapat dimasukan ke arah ring secara sempurna
 Lepaskan bola dari jari telunjuk dengan pergerakan halus
h. Jump stop
Jump stop merupakan sebuah gerak berhenti terkendali dan dengan
menggunakan dua kaki. Jump stop bisa digunakan pemain penyerang untuk
memantapkan kaki yang akan dipakai untuk pivot (poros), menghindari
traveling, dan mempertahankan keseimbangan tubuh dengan baik.
i. Rebound
Hal-hal yang perlu diperhatikan pada saat rebound yaitu make contact,
box out, dan jump to the ball. Dalam era basket modern sekarang ini
diperlukan gerakan rebound dalam suatu pertandingan. Apabila sebuah tim
tidak mempunyai keinginan untuk melakukan defensive rebound maupun
offensive rebound, dapat dipastikan tim itu akan kehilangan banyak
kesempatan kedua untuk melakukan score pada saat pertandingan.
8|B ola B aske t
j. Free trhow
Free throw atau lemparan bebas atau foul shot adalah percobaan
mencetak poin tanpa rintangan dengan menembak dari belakang garis
lemparan bebas, sebuah garis yang terletak di ujung area terlarang.
Untuk melakukan teknik shooting dengan lemparan bebas ini. Berikut
adalah cara yang bisa anda lakukan dengan baik dan benar:
 Lihat posisi target ring, apakah sudah dekat dengan posisi anda ataukah
belum
 Rentangkan kedua kaki, bahu dan punggung
 Kemudian rentangkan siku untuk memulai memasukan bola
 Lenturkan posisi pinggang dan gerakan jari-jari untuk mulai memasukan
bola ke arah ring lawan
 Lepaskan jari telunjuk dan dorong bola ke arah depan ke power yang
seimbang
 Imbangi pergerakan tangan dan jari jemari saat bola mulai terlepas
 Sesuaikan dengan irama agar pergerakan bola dapat seimbang
3.
Peraturan dalam permainan basket
Aturan dasar pada permainan Bola Basket adalah sebagai berikut.
 Bola dapat dilemparkan ke segala arah dengan menggunakan salah satu
atau kedua tangan.
 Bola dapat dipukul ke segala arah dengan menggunakan salah satu atau
kedua tangan, tetapi tidak boleh dipukul menggunakan kepalan tangan
(meninju).
 Pemain tidak diperbolehkan berlari sambil memegang bola. Pemain harus
melemparkan bola tersebut dari titik tempat menerima bola, tetapi
diperbolehkan apabila pemain tersebut berlari pada kecepatan biasa.
 Bola harus dipegang di dalam atau diantara telapak tangan. Lengan atau
anggota tubuh lainnya tidak diperbolehkan memegang bola.
 Pemain tidak diperbolehkan menyeruduk, menahan, mendorong,
memukul, atau menjegal pemain lawan dengan cara bagaimanapun.
Pelanggaran pertama terhadap peraturan ini akan dihitung sebagai
kesalahan, pelanggaran kedua akan diberi sanksi berupa
pendiskualifikasian pemain pelanggar hingga keranjang timnya dimasuki
oleh bola lawan, dan apabila pelanggaran tersebut dilakukan dengan
tujuan untuk mencederai lawan, maka pemain pelanggar akan dikenai
9|B ola B aske t








hukuman tidak boleh ikut bermain sepanjang pertandingan. Pada masa
ini, pergantian pemain tidak diperbolehkan.
Sebuah kesalahan dibuat pemain apabila memukul bola dengan kepalan
tangan (meninju), melakukan pelanggaran terhadap aturan 3 dan 4, serta
melanggar hal-hal yang disebutkan pada aturan 5.
Apabila salah satu pihak melakukan tiga kesalahan berturut-turut, maka
kesalahan itu akan dihitung sebagai gol untuk lawannya (berturut-turut
berarti tanpa adanya pelanggaran balik oleh lawan).
Gol terjadi apabila bola yang dilemparkan atau dipukul dari lapangan
masuk ke dalam keranjang, dalam hal ini pemain yang menjaga keranjang
tidak menyentuh atau mengganggu gol tersebut. Apabila bola terhenti di
pinggir keranjang atau pemain lawan menggerakkan keranjang, maka hal
tersebut tidak akan dihitung sebagai sebuah gol.
Apabila bola keluar lapangan pertandingan, bola akan dilemparkan
kembali ke dalam dan dimainkan oleh pemain pertama yang
menyentuhnya. Apabila terjadi perbedaan pendapat tentang kepemilikan
bola, maka wasitlah yang akan melemparkannya ke dalam lapangan.
Pelempar bola diberi waktu 5 detik untuk melemparkan bola dalam
genggamannya. Apabila ia memegang lebih lama dari waktu tersebut,
maka kepemilikan bola akan berpindah. Apabila salah satu pihak
melakukan hal yang dapat menunda pertandingan, maka wasit dapat
memberi mereka sebuah peringatan pelanggaran.
Wasit berhak untuk memperhatikan permainan para pemain dan mencatat
jumlah pelanggaran dan memberi tahu wasit pembantu apabila terjadi
pelanggaran berturut-turut. Wasit memiliki hak penuh untuk
mendiskualifikasi pemain yang melakukan pelanggaran sesuai dengan
yang tercantum dalam aturan 5.
Wasit pembantu memperhatikan bola dan mengambil keputusan apabila
bola dianggap telah keluar lapangan, pergantian kepemilikan bola, serta
menghitung waktu. Wasit pembantu berhak menentukan sah tidaknya
suatu gol dan menghitung jumlah gol yang terjadi.
Waktu pertandingan adalah 4 quarter masing-masing 10 menit
Peraturan permainan yang dipergunakan juga sangat tergantung daripada
peraturan PERBAIS/FIBA mana yang berlaku. Misalnya pada tahun
1984, peraturan permainan yang berlaku adalah Peraturan Permainan
PERBASI/FIBA tahun 1980 – 1984.
10 | B o l a B a s k e t
4. Lapangan bola basket
Lapangan bola
basket adalah
berbentuk
empat
persegi
panjang. Bagian-bagian lapangan bola basket adalah lapangan utama,
daerah tembakan hukuman, papan pantul, penyangga dan keranjang. Untuk
kelengkapan permianan, ukuran bola basket pun ditentukan.
 Ukuran Lapangan Basket Standar Internasional FIBA
FIBA adalah induk olahraga basket internasional yang telah menerapkan
banyak aturan baku terkait olahraga bola basket. Untuk standar ukuran
lapangan menurut FIBA adalah panjang 28 meter dan lebar 15 meter. Untuk
panjang diameter lingkar tengah 3,6 meter serta jarak 3-point line dari ring
basket adalah 6,75 meter dari sisi tengah lapangan dan 6,6 meter dari corner
spot. Tinggi ring basket standar FIBA adalah 3,05 meter atau 10 kaki dengan
jarak free throw sepanjang 4,6 meter.
 Ukuran Lapangan Basket NBA
NBA menerapkan ukuran yang lebih besar dari standar internasional
FIBA. Namun perbedaannya tak terlalu signifikan dengan standar yang
sudah dibakukan tersebut. Untuk standar NBA, panjang lapangan basket
adalah 28,65 meter dan lebar 15,24 meter. Sedangkan untuk tinggi ring
basket sama seperti FIBA yakni 3,05 meter. Sementara untuk jarak 3-point
line dari basket jauh lebih panjang yakni 7,24 meter untuk area tengah dan
6,7 meter dari sisi corner. Sementara untuk standar lapangan basket wanita
11 | B o l a B a s k e t
seperti di kompetisi WNBA memiliki ukuran yang sama persis dengan
standar NBA.
 Ukuran Lapangan Basket Standar Nasional
Standar ukuran lapangan yang digunakan di Indonesia juga berbeda
dengan ukuran yang ditetapkan oleh FIBA dan juga NBA. Detail ukuran
lapangan basket nasional atau perbasi dapat kamu lihat pada uraian berikut:






Lebar lapangan 15 meter
Panjang lapangan 29 meter
Radius busur 1,22 meter
Garis lemparan bebas berjarak 4,57 meter dari titik lantai
Diameter lingkaran pada pusat lapangan 3,66 meter
Garis three point berjarak 7,24 meter dari ring basket dan 6,70 meter
dari sisi corner
 Ukuran Ring Basket
Untuk ukuran ring basket, tidak ada perbedaan antara standar yang
digunakan oleh FIBA dan juga NBA. Tiang penyangga untuk ring basket
memiliki jarak 1 meter dari garis akhir dengan lebar papan pantul 1,2 meter
dan panjang papan pantul 1,8 meter. Lebar papan bagian dalamnya yaitu 0,45
meter.
Papan pantul pada bagian bawah ini memiliki jarak 0,30 meter ke bagian
ring basket. Ring basket ini memiliki panjang 0,40 meter atau setara 40 cm.
Tinggi ring basket sendiri yaitu 2,75 meter jika mengacu pada standar
internasional dan 3,05 meter jika mengacu standar nasional.
12 | B o l a B a s k e t
 Ukuran Bola Basket
Sama halnya dengan futsal, sepak bola, dan voli, basket juga
menggunakan sebuah bola untuk memainkannya. Untuk itu, bola menjadi
salah satu elemen yang penting dalam pertandingan. Bola yang digunakan
pada pertandingan bola basket juga memiliki standar tertentu.
Ukuran bola basket yang digunakan memiliki keliling 75-78 cm dengan
massa bola antara 600-650 gram. Apabila bola tersebut dijatuhkan pada
lantai dengan ketinggian 1,8 meter, bola harus memantul kembali dengan
ketinggian 1,20 hingga 1,40 meter.
 Istilah di Lapangan Basket
Ada beberapa istilah yang perlu kita ketahui dari tiap garis yang dibuat di
lapangan
basket.
Beberapa
diantaranya
adalah:
1. Lingkar Tengah
Lingkar tengah atau yang biasa disebut Center Circle adalah garis
yang berada tepat di tengah lapangan dan berbentuk lingkaran dengan
diameter 3,6 meter untuk standar FIBA dan 3,66 meter untuk standar NBA.
Lingkar tengah ini menjadi tempat melakukan tip off untuk memulai
pertandingan serta sangat berguna jika terjadi jump ball di tengah lapangan.
Jarak
lingkar
tengah
ke
basket
skitar
14
meter.
2. Garis 3-Point
3-point line sangat berguna untuk menentukan point bagi para
penembak jarak jauh yang ingin mendapatkan point lebih ketimbang hanya
dua point dari aktivitas shooting di parimeter dan paint area. Garis besar yang
melingkar dekat ring basket ini menjadi pembatas antara tembakan 2 poin
dan 3 poin. Untuk jaraknya sangat beragam:
 Untuk kompetisi level sekolah atas (SMA) jarak 3-point line adalah
6,02 meter
 Untuk level kampus 6,32 meter
 Untuk level internasional FIBA yakni dari 6,6 hingga 6,75 meter
 Untuk kompetisi NBA yakni 6,71 hingga 7,24 meter
3. Area Parimeter
13 | B o l a B a s k e t
Parimeter area yakni jarak antara garis free throw dan garis 3-poin.
Biasanya jika pemain melakukan shooting di jarak ini maka disebut sebagai
Mid-range shoot dan Parimeter Shoot. Sedangkan pemain yang persis
menembak di garis parimeter 3-point atau keluar sedikit dari garis tersebut
juga tetap disebut sebagai parimeter shoot.Area ini sering dimanfaatkan
untuk mendulang angka untuk beberapa posisi pemain basket seperti
shooting guard dengan kemampuan menembak jarak menengah yang baik.
4. Low Post
Adalah jarak terdekat dari basket di luar paint area atau free throw
line. Biasanya garis ini yang menjadi favorit bagi para pemain untuk
mencetak angka karena relatif dekat dengan ring basket.
5. Key (Lingkar Free Throw)
Adalah garis yang melingkar tepat di tengah diameter free throw line.
Jika pemain dihadiahi lemparan free throw maka mereka dapat menembak
tepat di garis ini.
14 | B o l a B a s k e t
BAB III
PENUTUP
Kesimpulan
Bola basket adalah olahraga permainan bola berkelompok yang terdiri
atas dua tim beranggotakan masing-masing lima orang yang saling
bertanding mencetak poin dengan memasukkan Bola ke dalam keranjang
lawan. Bola basket sangat cocok untuk ditonton karena biasa dimainkan di
ruang olahraga tertutup dan hanya memerlukan lapangan yang relatif kecil.
Selain itu, bola basket mudah dipelajari karena bentuk bolanya yang besar,
sehingga tidak menyulitkan pemain ketika memantulkan atau melempar bola
tersebut.
15 | B o l a B a s k e t
Daftar Pustaka
 https://id.wikipedia.org/wiki/Rebound_(bola_basket)
 https://id.wikipedia.org/wiki/Bola_basket
 https://id.wikipedia.org/wiki/Free_throw_(basket)
 https://www.firmanwinardi.com/2020/05/teknik-dasar-shooting-bolabasket.html https://bolabasket.web.id/macam-macam-passing
16 | B o l a B a s k e t
Download