Uploaded by User71800

Jawaban Tugas Stock Valuation Indah Wina Lubis 1910536024

advertisement
Nama
: Indah Wina Lubis
No.Bp
: 1910536024
Materi
: Stock Valuation
Tugas Teori Portofolio dan Analisis Investasi
a. Jika anda memiliki saham preferen sebanyak 250 lembar yang dijual seharga $38,5 per
lembar dan dividen yang dibayarkan sebesar $3.25 per lembar, maka tentukannlah
required return nya!
Jawaban:
Vf = (38,5 x 250) + (3,25 x 250) = 10437,5
Vi = 38,5 x 250 = 9625
R = Vf – Vi
Vi
R = 10437,5 - 9625
9625
R = 0,084415584
R = 8,44%
b. H&M menjual saham biasa senilai $23 per lembar. Perusahaan mengantisipasi tingkat
pertumbuhan sebesar 10,5% dan dividend yang dibayarkan di akhir tahun sebesar $2.50.
tetukan expected of return dari saham tersebut! Dan jika anda menginginkan tingkat
pengembalian sebesar 17%, apakah anda akan membeli saham tersebut?
Jawaban:
D = 2,5
NS = 110,5% x 23 = 25,415
NS0 = 23
ER = (D + NS – NS0)
NS0
ER = (2.5 + 25,415 – 23)
23
ER = 0,213695652
ER = 21,37 %
Jika saya menginginkan ER 17% sedangkan ER nya 21,37%, saya akan membeli saham
tersebut.
c. Jelaskan jenis-jenis saham dan karakteristik masing masingnya.
Jawaban:
Jenis saham berdasarkan hak tagih atau klaim :
1. Saham biasa
Jenis saham biasa dimana pemilik saham akan menerima dividen jika perusahaan
memperoleh keuntungan/laba dan tidak memperoleh dividen ketika perusahaan
dalam kondisi buruk serta memiliki hak suara pada Rapat Umum Pemegang Saham
(RUPS). Apabila suatu saat perusahaan dilikuidasi / bangkrut, maka para pemegang
saham ini akan menerima hak atas sisa dari aset perusahaan atau setelah melunasi
hutang pada pihak lain.
Karakteristik saham biasa:

Memperoleh sisa dari aset atau kekayaan perusahaan jika dilikuidasi

Memiliki hak suara dan bisa memilih dewan komisaris

Haknya lebih didahulukan.
2. Saham preferen
Jenis saham preferen dimana pemegang saham memperoleh hak istimewa dan pasti
dalam pembayaran dividen dibandingkan jenis saham biasa. Jika suatu saat
perusahaan dilikuidasi, para pemegang saham jenis ini ini akan mendapatkan hak
atas sisa aset perusahaan sebelum pemegang saham biasa dan haknya lebih tinggi
dari pemegang saham biasa, besarnya dividen yang diterima biasanya sudah
ditetapkan terlebih dulu.
Karakteristik saham preferen:

Konvertibilitas (bisa ditukar menjadi saham biasa)

Memiliki tingkatan-tingkatan

Haknya lebih tinggi dibandingkan saham biasa

Tidak memiliki hak suara seperti saham biasa dalam RUPS

Pembagian dividennya lebih didahulukan

Jika perusahaan bangkrut maka pembagian sisa asetnya lebih didahulukan
sebelum jatuh ke pemegang saham biasa.

Punya pengaruh di manajemen atas pencalonan pengurus
Jenis saham berdasarkan cara peralihannya :
1. Saham atas unjuk

Pada saham ini tidak tertulis nama pemiliknya, supaya lebih mudah
dipindahtangankan dari satu investor ke investor lain.

Siapa yang memegang saham tersebut secara hukum, maka dialah yang diakui
sebagai pemiliknya dan berhak untuk ikut hadir dalam RUPS.
2. Saham atas nama

Saham jenis ini ditulis dengan jelas siapa nama pemiliknya, cara peralihannya
harus dilalui melalui prosedur yang telah ditentukan.
PT Crosby membayarkan sebesar $1.32 untuk dividen dari saham biasa yang
diterbitkannya. Dan diharapkan pertumbuhannya adalah sebesar 7% per tahun. Hitunglah
nilai dari saham tersebut jika tingkat pengembalian yang diharapkan adalah 11%!
Jawaban:
D = 1,32
ER = 11%
Pertumbuhannya = 7%
ER = (D + NS – NS0)
NS0
0,11 = (1,32 + 0,07X – X)
X
0,11X = 1,32 + 0,07X
0,11X – 0,07X = 1,32
0,04X = 1,32
X = 33
Nilai sahamnya adalah $33
Download