INISIASI 2 Kertas Kerja Program kerja dirancang dalam tiga segmen yaitu: 1. pengujian transaksi, 2. prosedur analitis, 3. pengujian atas perincian saldo. Program audit untuk pengujian transaksi dapat bervariasi mulai dari yang hanya terdiri atas pengujian substantif bila pengendaliannya lemah sampai penekanan yang berat pada pengujian pengendalian Langkah-langkah Pengurangan Resiko Pengendalian Audit 1. Terapkan tujuan pengendalian internal yang terperinci pada kelompok transaksi yang sedang diuji, misalnya penjualan. 2. Identifikasi kebijakan dan prosedur pengendalian spesifik yang akan mengurangi risiko pengendalian untuk setiap tujuan pengendalian internal. 3. Untuk setiap kebijakan atau prosedur pengendalian internal yang mengurangi risiko pengendalian yang sesuai. 4. Untuk setiap jenis kekeliruan atau kelainan potensial yang berhubungan dengan setiap tujuan pengendalian internal rancang pengujian substantif atas transaksi yang sesuai dengan mempertimbangkan kelemahan pengendalian internal dan hasil yang diharapkan dari pengujian pengendalian. Kertas Kerja Pemeriksaan Kertas kerja adalah catatan-catatan yang dibuat oleh auditor mengenai prosedur audit yang ditempuhnya, pengujian yang dilakukan, informasi yang diperoleh, dan simpulan yang dibuat sehubungan dengan auditnya. Tujuan Kertas Kerja 1. Dasar perencanaan audit. 2. Catatan mengenai bukti yang dikumpulkan dan hasil dari pengujian yang dilakukan. 3. Untuk menetapkan jenis laporan audit yang tepat. 4. Dasar untuk reviu oleh pengawas dan partner. Jenis Kertas Kerja Arsip Permanen Arsip Pemeriksaan Berjalan (Permanent File) (Current File) Memuat data yang bersifat historis dan tetap, yang mencakup kutipan dokumen perusahaan, seperti akte pendirian, peraturan perusahaan, perjanjian, obligasi, dan kontrak. Tercakup semua kertas kerja yang dapat diterapkan pada masa tahun yang diaudit, seperti berikut ini. •Program audit •Informasi umum (salinan risalah rapat dewan direksi, catatan mengenai diskusi dengan klien). •Kertas kerja neraca percobaan. •Ayat jurnal penyesuaian dan reklasifikasi. •Skedul pendukung. Hal-hal yang harus diperhatikan dalam pembuatan kertas kerja. 1. Harus diidentifikasi informasi, seperti nama klien, periode yg dicakup, uraian mengenai isi, paraf, dan inisial nama orang yang membuat, serta tanggal pembuatan. 2. Harus diberi indeks (angka, kombinasi angka dan huruf, serta angka berurutan). 3. Catatan pada kertas kerja yang dibuat dengan menggunakan tick marks berupa simbol-simbol yang dituliskan di samping perincian dalam skedul. Catatan ini harus dijelaskan pada bagian bawah kertas kerja 4. Kesimpulan yang didapatkan mengenai segmen audit yang sedang diperiksa harus dinyatakan dengan jelas. Bahan Diskusi Dari informasi di atas silahkan saudara ilustrasikan sebuah laporan keuangan perusahaan, kemudian ditentukan Indek dan keterangannya. Selamat berdiskusi dan sukses selalu.