Uploaded by User68622

MAKALAH PJOK YUSUP

advertisement
MAKALAH PJOK
“ PENYEBAB TERJADINYA PENYAKIT MENULAR SEKSUAL
DAN DAMPAKNYA BAGI REMAJA ”
DISUSUN OLEH :
YUSUP MAULANA
NO ABSEN : 36
XII MIPA 6
SMA NEGERI 2 SUBANG
Jalan Dangdeur KM 05 Kabupaten Subang 41212
Telp/Fax : 0260-412569/417620
WEB : www.sman2subang.sch.id – E-mail : [email protected]
Tahun 2020
KATA PENGANTAR
Puji syukur saya ucapakan kepada Allah SWT, yang telah memberikan rahmat dan
karunia-Nya sehingga makalah penyebab terjadinya
Penyakit Menular seksual dan
dampaknya bagi remaja ini dapat diselesaikan dengan baik. Tidak lupa shalawat dan salam
semoga terlimpahkan kepada Rasulullah Muhammad SAW, keluarganya, sahabatnya, dan
kepada kita selaku umatnya.
Makalah ini penulis buat untuk melengkapi tugas pelajaran PJOK. Saya ucapkan
terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu dalam penyusunan makalah ini. Dan
saya juga menyadari akan pentingnya sumber bacaan dan referensi internet yang telah
membantu dalam memberikan informasi yang akan menjadi bahan makalah.
Saya mohon maaf jika di dalam makalah ini terdapat banyak kesalahan dan
kekurangan, karena kesempurnaan hanya milik Yang Maha Kuasa yaitu Allah SWT, dan
kekurangan pasti milik kita sebagai manusia. Saya mengharapkan kritik dan saran yang
bersifat membangun demi penyempurnaan makalah ini. Semoga makalah ini dapat
bermanfaat bagi kita semua.
Subang, 17 Oktober 2020
Penyusun
i
DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR .........................................................................................................i
DAFTAR ISI...................................................................................................................... ii
BAB I PENDAHULUAN ...................................................................................................1
1.1 Latar Belakang ................................................................................................. 1
1.2 Rumusan Masalah ............................................................................................ 1
1.3 Tujuan ............................................................................................................. 1
BAB II ISI .......................................................................................................................... 2
2.1 Pengertian Penyakit Menular Seksual ............................................................... 2
2.2 Jenis - jenis penyakit menular seksual .............................................................. 2
2.3 Dampak penyakit penularan seksual bagi remaja ............................................. 4
2.4 Cara penularan penyakit menular seksual .......................................................... 4
2.5 Cara pencegahan penyakit menular seksual ....................................................... 5
BAB III PENUTUP ........................................................................................................... 6
3.1 Kesimpulan ....................................................................................................... 6
3.2 Saran .................................................................................................................. 6
ii
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Penyakit menular seksual (PMS) adalah infeksi yang disebabkan oleh bakteri, virus,
parasit atau jamur, yang penularannya terutama melalui hubungan seksual dari seseorang
yang terinfeksi kepada mitra seksualnya. Penyakit Menular Seksual (PMS) merupakan salah
satu dari sepuluh penyebab pertama penyakit yang tidak menyenangkan pada dewasa muda
laki- laki dan penyebab kedua terbesar pada dewasa muda perempuan di negara berkembang.
Menurut World Health Organization (WHO, 2011) sebanyak 70% pasien wanita dan
beberapa pasien pria yang terinfeksi gonore atau klamidia mempunyai gejala yang
asimptomatik. Antara 10% – 40% dari wanita yang menderita infeksi klamidia yang tidak
tertangani akan berkembang menjadi pelvic inflammatory disease. Penyakit menular seksual
juga merupakan penyebab infertilitas yang tersering, terutama pada wanita
1.2 Rumusan Masalah
1. Apa itu Penyakit Menular Seksual ?
2. Apa saja jenis-jenis penyakit menular seksual ?
3. Bagaimana cara penularan PMS ?
4. Apa saja dampak PMS bagi remaja?
5. Bagaimana pencegahan PMS ?
1.3 Tujuan
Untuk mengetahui gambaran pengetahuan remaja tentang Penyakit Menular Seksual pada
siswa siswi kelas XII SMA Negeri 2 Subang.
1
BAB II
ISI
2.1 Pengertian Penyakit Menular Seksual
Penyakit Menular Seksual (PMS) merupakan penyakit yang ditularkan melalui
hubungan seksualitas. PMS akan lebih beresiko jika melakukan hubungan seksual dengan
berganti-ganti pasangan baik melalui alat kelamin, oral maupun anal. Bila tidak ditangani
secara tepat, infeksi pada alat reproduksi ini dapat menjalar dan menyebabkan sakit
berkepanjangan, kemandulan bahkan kematian.
Penyakit Menular Seksual (PMS) adalah berbagai infeksi yang dapat menular dari
satu orang ke orang lain melalui kontak seksual. Hampir seluruh PMS dapat diobati. Namun,
PMS yang disebabkan oleh virus belum bisa disembuhkan. Beberapa dari infeksi tersebut
sangat tidak mengenakkan, sementara yang lainnya dapat mematikan.
2.2 Jenis dan penyebab penyakit menular seksual
1. Sifilis.
Sifilis disebabkan oleh bakteri Treponema pallidum. Penyakit yang juga dikenal dengan
sebutan “raja singa” ini menimbulkan luka pada alat kelamin atau mulut. Melalui luka inilah
penularan akan terjadi.
2. Gonore
Gonore, yang dikenal juga dengan kencing nanah, disebabkan oleh bakteri Neisseria
gonorrhoeae. Penyakit ini menyebabkan keluarnya cairan dari penis atau vagina dan rasa
nyeri ketika buang air kecil. Bakteri penyebab gonore juga dapat menimbulkan infeksi di
bagian tubuh lain, jika terjadi kontak dengan sperma atau cairan vagina.
3. Human papillomavirus (HPV)
Infeksi menular seksual ini disebabkan oleh virus dengan nama yang sama, yaitu HPV.
Virus HPV dapat menyebabkan kutil kelamin hingga kanker serviks pada perempuan. Gejala
kanker serviks stadium awal sering kali tidak khas bahkan tak bergejala. Penularan HPV
terjadi melalui kontak langsung atau melakukan hubungan seksual dengan penderita.
2
4. Infeksi HIV
Infeksi HIV disebabkan oleh human immunodeficiency virus yang menyerang sistem
kekebalan tubuh. Penyebaran virus ini dapat terjadi melalui hubungan seks tanpa kondom,
berbagi penggunaan alat suntik, transfusi darah, atau saat persalinan.
5. Chlamydia
Penyakit infeksi menular seksual ini disebabkan oleh bakteri Chlamydia trachomatis. Pada
wanita, chlamydia menyerang leher rahim. Sedangkan pada pria, menyerang saluran keluar
urine di penis. Penularan dapat terjadi dari luka pada area kelamin.
6. Trikomoniasis
Penyakit menular seksual ini disebabkan oleh parasit Trichomonas vaginalis. Penyakit
trikomoniasis bisa menimbulkan keputihan pada wanita atau malah tidak menimbulkan
gejala, sehingga sering kali seseorang secara tidak sadar menularkan penyakit ini ke pasangan
seksualnya.
7. Hepatitis B dan hepatitis C
Penyakit ini disebabkan oleh virus hepatitis, dan dapat mengakibatkan gangguan hati kronis
hingga kanker hati. Virus ini ditemukan dalam darah atau cairan tubuh penderita. Selain
melalui hubungan seksual, virus ini bisa menular melalui jarum suntik yang dipakai bersama
dan transplantasi organ.
8. Tinea cruris
Infeksi menular seksual yang disebabkan oleh jamur ini menyerang kulit di sekitar alat
kelamin, paha bagian dalam, dan bokong. Tinea cruris ditandai dengan ruam merah yang
terasa gatal pada kulit yang terinfeksi. Penularannya adalah melalui kontak langsung dengan
penderita atau menyentuh benda yang telah terinfeksi.
3
9. Herpes genital
Herpes genital disebabkan oleh infeksi virus. Virus ini bersifat tidak aktif atau bersembunyi
di dalam tubuh tanpa menyebabkan gejala. Penyebarannya terjadi melalui kontak langsung
dengan pasangan yang telah terinfeksi.
10. Candidiasis
Penyakit ini disebabkan oleh jamur Candida. Candidiasis ditandai dengan ruam atau
lepuhan yang muncul pada kulit, terutama area lipatan kulit. Sama seperti infeksi menular
seksual lainnya, penularan penyakit ini dapat terjadi melalui hubungan seksual dengan
penderita.
11. Granuloma inguinale
Granuloma inguinale atau donovanosis adalah penyakit menular seksual yang disebabkan
oleh infeksi bakteri Klebsiella granulomatis.
Kondisi ini ditandai dengan munculnya
benjolan dan luka di selangkangan, penis, anus, atau di skrotum.
2.3 Dampak penyakit penularan seksual bagi remaja
Dampak Dari Penyakit Menular Seksual adalah akan selalu muncul rasa bersalah,
marah, sedih, menyesal, malu, kesepian, tidak punya bantuan, binggung, stress, benci pada
diri sendiri, benci pada orang yang terlibat, takut tidak jelas, insomnia (sulit tidur),
kehilangan percaya diri, gangguan makan, kehilangan konsentrasi, depresi, berduka, tidak
bisa memaafkan diri sendiri, mimpi buruk, merasa hampa, halusinasi, sulit mempertahankan
hubungan/komunikasi dengan sesama, seorang remaja akan semakin nekad/membangkang
dan tidak patuh lagi pada orang tua, terlibat konfrontasi dengan sanak saudara lainnya,
melemahkan perekonomian, produktivitas menurun, kondisi fisik dan mental yang menurun
karena takut akan hukuman Tuhan.
2.4 Cara penularan penyakit menular seksual
1) Melakukan hubungan seksual tanpa pengaman
2) Melakukan hubungan seksual dengan lebih dari satu pasangan
3) Mempunyai riwayat terkena penyakit kelamin/seksual
4) Obat suntik
4
5) Berusia muda
2.5 Upaya pencegahan penyakit menular seksual
A. Menggunakan kondom saat berhubungan seksual.
B. Periksa kesehatan secara teratur.
C. Berhubungan seksual hanya dengan satu orang.
D. Tidak melakukan hubungan seksual.
E. Lakukan vaksinasi.
F. Tidak bertukar alat pribadi seperti celana dalam, sikat gigi dll.
G. Menjaga kebersihan, terutama sebelum dan setelah berhubungan seks.
H. Tidak menggunakan jarum suntik bersamaan.
5
BAB III
PENUTUP
3.1 Kesimpulan
PMS merupakan penyakit yang terjadi akibat adanya infeksi mikroorganisme patogen
di area kelamin. Macam-macam penyakit menular seksual yaitu HIV/AIDS, Gonorea dan
Sifilis. Cara pencegahan penyakit menular seksual yaitu dengan tidak berganti-ganti
pasangan ( setia pada pasangan ), selalu menggunakan kondom, tidak melakukan hubungan
seksual sebelum menikah, tidak menggunakan narkoba (jarum suntik secara bergantian),
selalu menggunakan peralatan medis yang steril, menjaga personal hygine dan yang
terpenting menjaga akhlak dan meningkatkan keimanan
3.2 Saran
Diharapkan bagi pembaca untuk membekali dirinya dengan cara membaca buku
tentang pengetahuan tentang Penyakit Menular Seksual agar memiliki pengetahuan yang luas
dan terhindar dari penyakit menuar seksual.
6
Download
Study collections