Segala puji dan syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT,berkat rahmat dan karunia-Nya,penulis dapat menyelesaikan makalah pada bidang pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam yang bertujuan untuk membuat Tapai. Sebagai bentuk upaya partisipasi serta pemunuhan tugas dari mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam,maka segenap kami antusias dalam pembuatan makalah ini agar dapat mengumpulkan tepat waktu,saya sangat sangat mengharapkan makalah ini selesai sesuai yang diharapkan guru.Pembuatan makalah ini di mulai berbagai macam tahap,yang bersumber dari beberapa buku bacaan dan hasil pencarian data di internet yang kami dapatkan.Besar harapan kami,makalah ini dapat bermanfaat bagi pembaca khususnya bagi kami sendiri. Kami sadari makalah ini belumlah sempurnah,maka saya menghimbau kepada pembaca agar sekiranya bersedia memberikan saran dan kritiknya. SOPPENG, 5 OKTOBER PENULIS DAFTAR ISI KATA PENGANTAR................................ I DAFTAR ISI..............................................II TUJUAN................................................ 1 ALAT DAN BAHAN............................... 2 CARA KERJA........................................... 3-4 PEMBAHASAN .................................... 5 HASIL.....................................................6 KESIMPULAN.........................................7 TUJUAN UNTUK MENGETAHUI BAHWA TAPE ADALAH SALAH SATU PRODUK MAKANAN DENGAN MEMANFAATKAN MIKROORGANISME ALAT DAN BAHAN ALAT 1. Dandang 2. Panji 3. Parutan 4. Liter 5. Baskom 6. Sendok plastik 7. Daun pisang 8. Kompor gas BAHAN 1. Beras ketan putih 2. Beras ketang hitam 3. Air putih 4. Ragi CARA KERJA 1. Bersihkan dahulu beras ketan hitam dengan cara dicuci sampai bersih. Lakukan pencucian dengan beberapa kali pembilasan agar benar-benar hilang semua kotorannya. 2. Rendam beras ketan hitam yang sudah dicuci selama beberapa menit, setelah itu buang air rendaman dan bilas sampai bersih. 3. Masukkan beras ketan hitam ke dalam panci, tambahkan air. Ukur ketinggian air sampai satu ruas jari telunjuk dari permukaan ketan hitam. 4. Rebus ketan hitam di atas kompor api sedang sampai mendidih. Sesekali aduk ketan hitam agar dapat matang secara merata. 5. Masak terus sampai air menyusut dan kering, kemudian angkat. 6. Selanjutnya kukus ketan hitam tadi, dengan terlebih dahulu mendidihkan air dalam kukusan. 7. Setelah air kukusan mendidih, masukkan ketan hitam yang sudah diaron. 8. Masak selama kurang lebih 45-60 menit, setelah itu angkat. 9. Siapkan nampan, tuangkan ketan hitam yang sudah matang ke nampan yang sebelumnya sudah dialasi dengan plastik bening. 10. Diamkan ketan hitam agar panasnya menghilang. 11. Setelah dingin, taburkan ragi tape yang sudah dihancurkan ke atas permukaan ketan hitam dengan menggunakan ayakan. 12. Ratakan ragi dengan mengaduk ketan hitam, pastikan semua bagian sudah terkena ragi tape. 13. Ambil daun pisang yang sudah dibersihkan terlebih dahulu, masukkan ketan hitam ke atas daun pisang, banyaknya sesuai selera. 14. Diamkan ketan hitam yang sudah dibungkus selama 3-4 hari agar tape benar-benar jadi dan rasanya manis. 15. Tape ketan hitam siap disajikan. PEMBAHASAN Selama pembuatan tapai terjadi pemecahan (hidrolisis) amilum atau pati menjadi glukosa. Proses ini dibantu oleh jamur Aspergillus sp. Proses inilah yang membuat tapai berasa manis. Glukosa yang dihasilkan dari proses tersebut difermentasi menjadi alkohol oleh khamir Saccharomyces cerevesiae. Proses ini menyebabkan tapai memiliki aroma yang khas . Rasa masam pada tapai disebabkan adanya kandungan asam cuka (asam asetat). Asam cuka dihasilkan dari proses fermentasi alkohol oleh bakteri Acetobater aceti Secara aerob (dalam keadaan terdapat oksigen). Dari hasil pembuatan tapai di atas dapat kami Simpulkan bahwa tapai dalah bioteknologi pangan yang digunakan untuk menghasilkan produk makanan dengan memanfaatkan MIKROORGANISME, dan dengan itu kami dapat tau cara membuat TAPAI.